Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

Sinopsis ‘Ambyar Mak Byar’, Film Baru Happy Asmara dan Gilga Sahid

Sinopsis ‘Ambyar Mak Byar’, Film Baru Happy Asmara dan Gilga Sahid

Liputan6.com, Bandung – Film baru bertajuk “Ambyar Mak Byar” telah resmi tayang di seluruh bioskop Indonesia sejak Kamis (9/1/2025). Film yang diproduksi oleh anak perusahaan Visinema yaitu BION Studios itu berhasil menarik perhatian publik.

Selain itu, film Ambyar Mak Byar diperankan oleh sederet bintang populer mulai dari Happy Asmara, Gilga Sahid, Evan Loss, Anggie Williams, Yusril Fahriza, Erick Estrada, hingga Ariyo Wahab.

Film ini ditulis dan disutradarai oleh Puguh PS Admadja yang dikenal sebagai penulis film Cek Ombak, After Life, Kembar 5, hingga Lokananta. Kemudian film ini mengangkat genre romansa, komedi, dan drama yang menarik.

Ambyar Mak Byar mempunyai durasi film sekitar 1 jam 55 menit dan mengangkat premis cerita tentang sebuah grup musik yang berjuang untuk meraih mimpinya. Namun, grup tersebut harus menghadapi sejumlah permasalahan termasuk cinta.

Melalui film ini penyanyi sekaligus artis Happy Asmara akan berperan sebagai karakter bernama Bethari. Sementara itu, Gilga Sahid yang juga dikenal sebagai suami Happy Asmara akan berperan sebagai karakter bernama Jeru.

Sebagai informasi, film Ambyar Mak Byar sebelumnya sudah diperkenalkan kepada publik sejak pertengahan bulan November 2024. Film tersebut dikemas dengan menampilkan warisan budaya lokal berpadu dengan kisah menarik.

“Ambyar Mak Byar adalah gambaran bagaimana kami mengemas warisan budaya lokal, seperti campursari menjadi sebuah kisah yang relevan, unik, dan menyentuh hati masyarakat luas,” kata Chief of Business Stream BION Studios, Ajeng Parameswari.