Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

Sambut Libur Panjang Hari Besar Keagamaan, Whoosh Siapkan 173.000 Tiket

Sambut Libur Panjang Hari Besar Keagamaan, Whoosh Siapkan 173.000 Tiket

Jakarta, Beritasatu.com – Menyambut libur panjang akhir pekan hari besar keagamaan, PT KCIC, operator Whoosh menyediakan 173.000 tiket.

Sebanyak 173.000 tiket disediakan pada periode 24 Januari hingga 29 Januari 2025 untuk memberikan keleluasaan bagi penumpang guna merencanakan perjalanan dengan aman dan nyaman.

“KCIC telah mengantisipasi tingginya minat masyarakat untuk berlibur dengan mengoperasikan sebanyak 48 jadwal perjalanan Whoosh. Sebanyak 28.000 tempat duduk per hari disiapkan untuk melayani masyarakat yang ingin berlibur di masa libur panjang akhir pekan kali ini,” kata General Manager Corporate Secretary KCIC Eva  Chairunisa, Kamis (23/1/2025).

Lebih jauh Eva mengatakan, tiket Whoosh pada masa libur panjang akhir pekan kali ini sudah dapat dipesan oleh masyarakat secara online melalui aplikasi Whoosh, situs ticket.kcic.co.id serta aplikasi mitra seperti KAI Access, Livin Mandiri, Brimo, BNI Wondr, dan tiket.com.

“Serta jalur offline seperti loket dan ticket vending machine (TVM) di stasiun,” katanya.

Eva Chairunisa memprediksi rata-rata volume penumpang akan mencapai lebih dari 20.000 per hari pada momen libur kali ini. Peningkatan penumpang juga akan terjadi mulai Jumat (24/1/2024) yaitu sejak terakhir kerja.

“Sampai dengan saat ini, sebanyak 50.000 tiket yang telah dipesan untuk periode 24-29 Januari 2025. Jumlahnya diprediksi akan terus meningkat seiring penjualan yang masih terus berlangsung di seluruh saluran penjualan secara online dan offline,” ujar Eva Chairunisa.

 

Merangkum Semua Peristiwa