Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

Ruko Sedang Direnovasi Roboh di Pasar Kliwon Solo, 7 Orang Luka Regional 30 Desember 2024

Ruko Sedang Direnovasi Roboh di Pasar Kliwon Solo, 7 Orang Luka
                
                    
                        
                            Regional
                        
                        30 Desember 2024

Ruko Sedang Direnovasi Roboh di Pasar Kliwon Solo, 7 Orang Luka
Tim Redaksi
SOLO, KOMPAS.com
– Bangunan berupa rumah toko atau ruko
roboh
di Pasar Besi Kelurahan Mojo, Kecamatan
Pasar Kliwon
, Kota Solo, Jawa Tengah (Jateng), pada Senin (30/12/2024).
Kapolsek Pasar Kliwon, Iptu Amirudin Zulkarnain mengungkapkan, tujuh orang mengalami luka ringan dan berat akibat insiden itu.
“Info awal ada luka ringan dan luka berat. Yang luka berat, dirujuk ke Rumah Sakit Moewardi, kami belum bisa menyampaikan apakah ada yang meninggal atau tidaknya, kami masih menunggu,” kata Amirudin, saat dikonfirmasi, pada Senin (30/12/2024).
Amirudin menuturkan, bangunan roboh tersebut dalam proses pembangunan. Polisi dan pihak terkait, masih mendalami penyebab ambruknya bangunan tersebut.
“Kalau analisis awal itu kan dalam proses pembangunan. Kami masih melakukan bahan dan keterangan, akan insiden tersebut,” jelasnya.
“Apakah memang ada kelalaian atau tidak, atau menang murni kecelakaan. Masih kita dalami,” lanjutnya.
Sementera itu, Lurah Mojo Siswoko mengatakan robohnya bangunan saat proses perbaikan dan renovasi pada lantai 2 bangunan.
“Kan pemiliknya akan ngeramik rumah, di lantai dua. Bahan-bahan semua diangkut di lantai dua, pasir, keramik diangkut semua di lantai dua,” jelas Siswoko.
Dia menduga, karena beban berat material bangunan dan bangunan tak bisa menahan. Sehingga, terjadi peristiwa tersebut.
“Mungkin beban terlalu berat, terus sebagian roboh. Akhirnya ikut roboh semua,” katanya.
“Bangunannya agak tua, konstruksinya enggak terlalu kuat,” katanya.
Copyright 2008 – 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.