Jakarta, Beritasatu.com – Pengakuan mengejutkan datang selebritas Putri Anne yang mengaku sudah bercerai dari suaminya, Arya Saloka.
Pengakuan dari Putri Anne itu terlihat saat melakukan live di media sosial miliknya yang diunggah ulang oleh akun Instagram @nyinyir_update_official.
Sebelum memastikan dirinya sudah bercerai dari Arya Saloka, Putri Anne sempat menjawab pertanyaan dari netizen yang mempertanyakan soal tidak lagi mempergunakan hijab di kepalanya.
“Mbak kenapa hijabnya dibuka? Kan kamu sudah cantik pakai hijab. Apakah hijab dibuka karena sudah cerai ya dari Arya Saloka?” kata Putri Anne membacakan pertanyaan dari netizen, Sabtu (1/3/2025).
Mendengar pertanyaan dari netizen, dengan tegas Putri Anne mengaku sudah bercerai dari Putri Saloka.
“Menurut lo kenapa? Ya iyalah karena gue sudah cerai. Kok, pakai nanya kayak begitu. Hadeuh,” jawab Putri Anne.
Putri Anne menegaskan, apabila dirinya masih menjadi istri dari Arya Saloka maka hijab yang selama ini dikenakannya tidak akan dilepas.
“Kalau gue masih jadi bininya dia (Arya Saloka) tentu masih gue pakai. Jadi, please deh smart lah dalam berpikir,” tutup Putri Anne yang menegaskan apabila dirinya sudah bercerai dari Arya Saloka.