Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Bima Putra
TRIBUNJAKARTA.COM, DUREN SAWIT – Puncak arus mudik pengendara sepeda motor di Jalan Raya Kalimalang, Duren Sawit, Jakarta Timur diprediksi bakal terjadi pada H-3 Idulfitri atau 27 Maret 2025.
Perwira Unit Posko Pengamanan Haji Naman, Iptu Herfik mengatakan prediksi tersebut didasari karena pada H-3 Idulfitri sudah memasuki waktu cuti bersama para pekerja kantor.
“Diperkirakan H-3 menjelang Idulfitri dan bersamaan dengan waktu libur (pekerja) kantor,” kata Herfik di Jalan Raya Kalimalang, Duren Sawit, Jakarta Timur, Senin (24/3/2025).
Berdasar pantauan pada Minggu (23/3) malam, sudah tampak pemudik melintas di Jalan Raya Kalimalang yang merupakan jalur arteri menuju Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur.
Namun jumlahnya masih belum signifikan, karena arus lalu lintas di Jalan Raya Kalimalang dari arah Jakarta menuju Bekasi masih didominasi para pegawai kantor yang pulang kerja.
“Untuk saat ini arus mudik (di Kalimalang) belum terlihat (signifikan), paling hanya satu, dua pemudik sepeda motor yang melintas. Masih lebih banyak masyarakat pulang kerja,” ujarnya.
Herfik menuturkan untuk memastikan kelancaran arus lalu lintas saat mudik Idulfitri 1446 Hijriah, Satlantas Jakarta Timur sudah mendirikan posko pengamanan (Pospam).
Polres Metro Bekasi Kota berhasil meringkus Suhada, preman sok jagoan yang berasal dari Cikiwul viral minta THR ke perusahaan di Bantargebang. Ia sempat kabur, namun polisi berhasil meringkusnya di Sukabumi.
Satlantas Jakarta Timur juga mengimbau para pemudik agar menghindari perjalanan di malam hari, karena di sepanjang ruas Jalan Raya Kalimalang terdapat lubang yang berisiko tak terlihat saat malam.
“Kalau bisa mudiknya lebih awal, pagi hari. Karena kalau malam banyak lubang di sepanjang jalan. Kemudian berkendara jangan lebih dari dua orang, dan harus mengenakan helm,” tuturnya.
(Tribunjakarta)
Akses TribunJakarta.com di Google News atau WhatsApp Channel https://whatsapp.com/channel/0029VaS7FULG8l5BWvKXDa0f.
Pastikan Tribunners sudah install aplikasi WhatsApp ya