Jakarta, CNN Indonesia —
Satu orang tewas dalam bentrokan antara pasukan keamanan Palestina dengan kelompok militan di Jenin, Tepi Barat pada Sabtu (14/12).
Bentrokan ini terjadi di tengah meningkatnya ketegangan antara Otoritas Palestina yang didukung Barat dan kelompok militan di Jenin selama seminggu terakhir.
Pasukan keamanan Otoritas Palestina menyatakan sedang menjalankan operasi untuk memulihkan keamanan dan ketertiban di kamp pengungsi Jenin, yang dikenal sebagai basis kelompok militan.
Kelompok militan Hamas dan Jihad Islam mengecam operasi di Jenin.