Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

Pantai Yeh Leh Jembrana, Rest Area Pemudik di Jalur Denpasar-Gilimanuk

Pantai Yeh Leh Jembrana, Rest Area Pemudik di Jalur Denpasar-Gilimanuk

Jembrana, Beritasatu.com – Tradisi mudik jelang Idulfitri atau Lebaran selalu menghadirkan cerita menarik, terutama bagi para pemudik yang harus menempuh perjalanan panjang menuju kampung halaman. Salah satu lokasi favorit bagi pemudik yang melewati jalur Denpasar-Gilimanuk adalah Pantai Yeh Leh di Kabupaten Jembrana, Bali.

Terletak selepas Kabupaten Tabanan, Pantai Yeh Leh menawarkan suasana pantai yang menenangkan sehingga banyak pemudik memilih tempat ini untuk beristirahat sebelum melanjutkan perjalanan. Selain untuk melepas lelah, pemudik juga bisa menikmati pemandangan pantai yang indah dan udara segar.

Cerita Pemudik di Pantai Yeh Leh

Ibu Fajar, seorang pemudik yang hendak menuju Jember, Jawa Timur, mengaku selalu mampir di Pantai Yeh Leh setiap kali mudik. Baginya, lokasi ini menjadi tempat yang nyaman untuk istirahat, terutama saat membawa anak kecil.

“Saya mau mudik ke Jember. Tempat ini favorit kami, setiap perjalanan ke Jawa pasti mampir di sini untuk istirahat. Selain itu, kami mudik lebih awal untuk menghindari macet di Pelabuhan Gilimanuk,” ujar Ibu Fajar, Sabtu (22/3/2025).

Hal serupa diungkapkan oleh Nouval, pemudik asal Indramayu, Jawa Barat, yang menggunakan sepeda motor. Ia memilih berhenti di Pantai Yeh Leh Jembrana untuk menikmati pemandangan sambil melepas penat.

“Mudik lebih awal lebih menyenangkan. Selain menghindari kemacetan, saya juga bisa lebih lama di kampung bersama keluarga,” kata Nouval.

Bapak Letvi, yang dalam rombongan mudik ke Banyuwangi, Jawa Timur, juga memanfaatkan Pantai Yeh Leh untuk bersantai sambil menikmati bekal makanan bersama keluarga.

“Tempatnya nyaman. Kami bisa melihat pantai sambil makan dan menunggu teman. Pulang lebih cepat juga membuat kami punya waktu untuk mempersiapkan rumah sebelum Lebaran,” jelas Bapak Letvi.

Pentingnya Istirahat Saat Mudik

Selain memastikan kondisi kendaraan dalam keadaan prima, para pemudik juga diimbau untuk memperhatikan kesehatan selama perjalanan. Beristirahat di tempat-tempat nyaman, seperti Pantai Yeh Leh menjadi salah satu cara untuk menjaga kebugaran sebelum melanjutkan perjalanan ke kampung halaman.

Pantai Yeh Leh Jembrana bukan hanya lokasi yang strategis bagi pemudik yang melintasi Bali menuju Jawa, tetapi juga menjadi pengalaman yang menyenangkan dengan pemandangan alam yang memanjakan mata. Jadi, bagi Anda yang melintasi jalur Denpasar-Gilimanuk, Pantai Yeh Leh bisa menjadi pilihan istirahat yang sempurna.

Merangkum Semua Peristiwa