Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

Nathalie Holscher Gelar Sayembara Cari Penghina Anaknya, Hadiahnya Rp 1 Juta

Nathalie Holscher Gelar Sayembara Cari Penghina Anaknya, Hadiahnya Rp 1 Juta

Jakarta, Beritasatu.com – Artis Nathalie Holscher marah dengan tuduhan netizen dengan akun @shiny.beauty.by dona yang menyebut putra semata wayangnya, Adzam Adriansyah Sutisna sebagai anak haram. Bahkan Nathalie Holscher siap menggelar sayembara untuk menemukan keberadaan pemilik akun itu. 

Hal itu diungkapkan Nathalie dalam unggahan di akun media sosialnya yang dikutip Beritasatu.com, Jumat (3/1/2025). 

“Siapa kenal dan tahu keluarganya tinggal di mana, aku kasih Rp 1 juta. Dia TKW di HK (Hong Kong),” tulis Nathalie. 

Diungkapkan Nathalie, kemarahannya pada pemilik akun tersebut bukan hanya lantaran penghinaan yang dilakukan kepada anaknya saja, tetapi juga kepada beberapa rekan artis lainnya.  

“Wanita itu juga pernah menghina beberapa anak artis lainnya dengan kata-kata kasar. Makanya dia seenaknya bikin ulah, mengatai anak-anak artis ini dan itu. Kemarin dia katain Kamari (putri Jennifer Coppen) anak haram, sekarang dia ngatain Adzam pula,” tegasnya. 

Nathalie juga telah menghubungi kuasa hukumnya untuk membawa kasus ini ke jalur hukum. Bahkan kuasa hukum Nathalie, Madha Besar Surya mengaku telah memberikan ultimatum kepada sang pemilik akun agar berani keluar dan mempertanggung jawabkan ucapannya itu. 

“Pelaku bisa dijerat dengan pelanggaran Pasal 27 Ayat (3) UU ITE terkait pencemaran nama baik. Jika terbukti, pelaku terancam hukuman pidana maksimal empat tahun penjara dan denda hingga Rp 750 juta. Maka itu, untuk akun-akun yang masih terus dengan sengaja mengirimkan kata-kata yang merugikan pihak keluarga @nathalieholscher dan @nadyaholscher secara personal pada platform Instagram, bijaklah dalam menggunakan media sosial,” tandas Madha.