Natal 2025, begini kiat jalin hubungan sehat dengan keluarga

Natal 2025, begini kiat jalin hubungan sehat dengan keluarga

Jakarta (ANTARA) – Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kemenag) DKI Jakarta memberikan kiat sederhana menjalin hubungan yang sehat dan bermakna di dalam keluarga, salah satunya meluangkan waktu makan bersama.

“Menjalin hubungan yang sehat dan bermakna dalam keluarga bisa dilakukan dengan makan bersama, jalan bersama, dan doa bersama,” kata Pembimbing Masyarakat (Pembimas) Katolik Kantor Wilayah (Kanwil) Kemenag DKI Jakarta, Antonius Sinaga saat dihubungi di Jakarta, Kamis.

Kiat ini dia sampaikan saat momentum perayaan Natal 2025 lantaran ditemukan banyaknya keluarga termasuk di Jakarta, sibuk dengan urusan kantor dan pekerjaan hingga melupakan waktu bersama dengan keluarga.

Adapun menjalin hubungan yang sehat sery bermakna dan keluarga juga menjadi bagian dari pesan Natal tahun ini melalui tema “Allah Hadir untuk Menyelamatkan Keluarga”.

“Tema ini menjadi pengingat bahwa kasih Tuhan hadir di tengah kesulitan dan dapat menjadi fondasi untuk membangun kembali hubungan yang sehat dan bermakna,” kata Antonius.

Pewarta: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2025

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.