Jakarta, CNN Indonesia —
Logitech meluncurkan keyboard Pop Icon Keys pada Oktober 2024. Keyboard yang hadir dalam empat varian warna ini dibanderol dengan harga Rp1,199 juta.
CNNIndonesia.com berkesempatan menjajal pengalaman mengetik dengan keyboard ini. Unit yang mendarat di meja Redaksi adalah varian warna grafit (hitam) dan hijau.
Bagaimana sensasi menggunakan keyboard ini?
Dibandingkan dengan tiga varian lainnya, varian grafit dan hitam ini tampak tidak terlalu mencolok, kecuali empat tombol Action Keys di bagian kanan.
Secara desain, Pop Icon Keys terlihat cukup minimalis dan dengan sudut melengkung di keempat sisinya. Desain sudut melengkung ini juga digunakan Logitech pada keycaps-nya.
Pengalaman mengetik di keyboard ini cukup menyenangkan. Meski menggunakan switch membran, keycaps-nya tidak terasa lembek ketika ditekan.
Pop Icon Keyboard berukuran 32,45 x 13,69 x 2,2 cm dengan berat (termasuk 2 baterai AAA) sekitar 530 gram. Ukuran dan bobot tersebut membuat keyboard ini cukup compact untuk dibawa bepergian.
Logitech menyebut keyboard ini dibuat dari plastik daur ulang dengan persentase yang berbeda-beda sesuai variannya. Varian yang grafit dan hijau ini sendiri dibuat dari 70 persen bahan Post Consumer Recycled (PCR).
Keyboard ini bisa terhubung dengan tiga perangkat multi-OS dengan tombol Easy-Switch untuk memudahkan perpindahan koneksi antar perangkat.
Bagian paling menarik dari keyboard ini adalah empat Action Keys yang dimilikinya. Empat tombol ini bisa dikustomisasi sesuai kebutuhan pengguna.
Untuk melakukan kustomisasi, pengguna terlebih dulu harus menginstall aplikasi Logi Option+ di perangkat komputer.
Setelah menginstall, kita hanya perlu klik pada gambar Pop Icon Keys dan memilih fungsi yang diinginkan.
Logitech juga memberikan opsi Smart Actions untuk melakukan sederet perintah hanya dengan satu tombol. Misalnya, kita ingin membuka beberapa aplikasi sekaligus hanya dengan tombol Action Keys.
Logitech juga memberikan beberapa template untuk Smart Action, seperti Work Mode yang mengarahkan pengguna ke browser, email, dan office suite; Meeting Mode yang akan membuka aplikasi Zoom dan Notepad; hingga Netflix Break yang akan membuka platform streaming Netflix dari browser.
Pengguna juga bisa melakukan kustomisasi pada Smart Action tersebut sesuai kebutuhan.
Selain Smart Action, tombol tersebut bisa juga melakukan fungsi satuan, mulai dari membuka ChatGPT, membuka laman emoji, hingga melakukan shutdown.
Saya sendiri menggunakan Action Keys untuk membuka ChatGPT, membuka Open AI Prompt Builder, dan bergeser antar desktop.
Open AI Prompt Builder memiliki ‘resep’ yang memudahkan saya untuk membuat prompt di ChatGPT. Resep tersebut merupakan template untuk prompt yang akan kerap digunakan, seperti ringkasan, parafrasa, atau menjawab pesan.
Tak hanya Action Keys, semua tombol fungsi (selain tombol koneksi) juga bisa diubah fungsinya sesuai keinginan pengguna. Jika tak diubah, tombol-tombol tersebut akan bekerja sesuai fungsi asalnya.
(lom/dmi)
[Gambas:Video CNN]