Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

Listing di BEI, NAIK Bidik Laba Bersih Tumbuh Double Digit hingga Akhir Tahun Ini

Listing di BEI, NAIK Bidik Laba Bersih Tumbuh Double Digit hingga Akhir Tahun Ini

Jakarta, Beritasatu.com – PT Adiwarna Anugerah Abadi Tbk (NAIK), emiten di bidang proteksi kebakaran, yang hari ini Rabu (13/11/2024) mencatatkan saham perdana (listing) di Bursa Efek Indonesia (BEI) menargetkan, laba bersih hingga akhir 2024 naik double digit 15% dari 2023 hanya tumbuh 13%.

“Kita berharap bisa naik, karena sudah ada dana IPO (initial public offering), jadi sudah lebih efisien. Kita menargetkan paling tidak (laba) naik 14% atau 15% itu bisa tercapai,” kata Direktur Utama PT Adiwarna Anugerah Abadi Tbk (NAIK) Johannes saat ditemui seusai seremoni pencatatan saham perdana di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Rabu (13/11/2024).  

Sejalan dengan kenaikan laba, pendapatan NAIK ditargetkan tumbuh menjadi Rp 190 miliar pada pengujung tahun ini. Johannes optimistis target itu mampu tercapai mengingat pasar fire protection system di Indonesia semakin besar. 

“Kita melihat industri banyak dibangun, infrastruktur banyak, gedung-gedung banyak, semuanya butuh proteksi kebakaran. Jadi market kita tumbuh semakin besar, maka kita merasa perlu untuk IPO, untuk mendapatkan perdanaan dan hal-hal yang bisa kita dapatkan dari menjadi perusahaan publik,” tutur dia.

Johannes mengatakan, dana IPO seluruhnya untuk modal kerja atau operasional sehingga banyak proyek yang bisa dikerjakan. Imbasnya, laba NAIK diharapkan tumbuh.

PT Adiwarna Anugerah Abadi Tbk (NAIK) melakukan IPO di Bursa Efek Indonesia (BEI). NAIK menjadi perusahaan fire protection system pertama dan ke-39 melakukan listing di BEI pada 2024. “IPO NAIK memulai bookbuilding pada 22-24 Oktober 2024,” ungkap Corporate Secretary NAIK Yana Maryanah.

PT Adiwarna Anugerah Abadi Tbk (NAIK) yang didirikan pada 2007 ini fokus pada bidang usaha proteksi kebakaran, khususnya terkait jasa instalasi dan pemeliharaan sistem kebakaran.  Berbeda dari yang lain, NAIK menawarkan solusi lengkap pada segmen industri dengan risiko dan spesifikasi tinggi, seperti data center, migas, petrochemical, perbankan, kertas, hingga pembangkit.