Jakarta, Beritasatu.com – Kuasa hukum Yuliana Byun (YB) yang merupakan korban dugaan penganiayaan, Andi Bashar menyebut, keluarga Yuliana Byun menutup pintu perdamaian dengan selebgram Chandrika Chika (CC).
“Pas saat terakhir bertemu dengan keluarga YB dan keluarga saudari CC. Di situ, keluarga YB meminta kepada saya sebagai kuasa hukum agar proses hukum berjalan saja,” jelas Kuasa hukum Yuliana Byun, Andi Bashar dikutip dari channel YouTube, Sabtu (4/1/2025).
“Pada intinya keluarga YB tidak mau ada kata perdamaian,” ungkapnya.
Andi Bashar menyerahkan segala keputusan apakah ada perdamaian maupun tidak kepada Yuliana Byun dan keluarga.
“Kami serahkan kepada saudari YB dan keluarga saja. Kami hanya mendampingi, mana yang terbaik untuk klien kami, YB,” ungkapnya lagi.
Diberitakan sebelumnya, kabar tidak menyenangkan datang dari selebgram Chandrika Chika yang dilaporkan oleh korban wanita bernama Yuliana Byun (YB) atas dugaan tindak kekerasan. Kabar itu dibenarkan oleh Humas Polres Jakarta Selatan AKP Nurma Dewi.
Chandrika Chika dilaporkan oleh Yuliana Byun sebagai korban dengan nomor laporan LP/B/3883/XII/2024/SPKT/Polres Metro Jakarta Selatan/Polda Metro Jaya.
“Bahwa benar, yang bersangkutan yaitu saudari CC atau saudari Chandrika Chika dilaporkan pada 14 Desember 2024 atas dugaan tindakan kekerasan,” kata Humas Polres Jakarta Selatan AKP Nurma Dewi terkait Chandrika Chika dilaporkan atas dugaan tindak kekerasan saat dihubungi Beritasatu.com, Rabu (18/12/2024).
AKP Nurma Dewi menyebut, bahwa korban yang mendapatkan tindakan kekerasan bernama Yuliana Byun.