Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

Kompor Ditinggal Pas Masak Makanan Buka Puasa, Akhirnya Meledak dan Hanguskan Bengkel di Penjaringan

Kompor Ditinggal Pas Masak Makanan Buka Puasa, Akhirnya Meledak dan Hanguskan Bengkel di Penjaringan

Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Gerald Leonardo Agustino

TRIBUNJAKARTA.COM, PENJARINGAN – Kebakaran melanda sebuah bengkel motor sekaligus rumah tinggal dua lantai di Jalan Fajar Aladin, RT 02 RW 06, Kelurahan Pejagalan, Penjaringan, Jakarta Utara, Sabtu (22/3/2025).

Kebakaran terjadi menjelang waktu berbuka puasa, dipicu ledakan kompor gas dari warung makan dekat bengkel itu.

Dalam video amatir yang beredar, terlihat api dengan cepat membakar dan menghanguskan bangunan tersebut

Warga sekitar pun panik dan berusaha memadamkan api dengan alat seadanya.

Namun, karena banyaknya bahan mudah terbakar, api pun sulit dipadamkan.

Menurut keterangan warga setempat, Yudi, api pertama kali terlihat dari lantai dua bengkel yang dijadikan tempat tinggal oleh pemiliknya .

“Asal mulanya nggak tahu dari apa, ini bengkel motor. Kan udah sore, buka mah buka tapi udah nggak ada orangnya. Asal api dari atas, atas ruangan kamar-kamar,” kata Yudi.

Petugas Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Utara Jasmat menyebutkan, bangunan yang terbakar merupakan bengkel yang juga difungsikan sebagai tempat tinggal dengan jumlah penghuni tiga KK.

Bangunan yang terbakar termasuk semi permanen, dengan material kayu yang menyulitkan upaya pemadaman.

“Bangunan dua lantai semi permanen, daknya dari kayu. Itu yang bikin proses pemadaman agak rumit karena kayu mudah terbakar dan membuat penjalaran api lebih cepat,” ujar Jasmat.

Jasmat mengatakan, api diduga berasal dari warung yang berada di sebelah bangunan bengkel.

Saat itu, pemilik warung sedang memasak untuk persiapan buka puasa, namun meninggalkan kompor yang menyala hingga memicu ledakan dan api membesar.

“Informasinya memang sedang memasak untuk, kompor ditinggal oleh pemilik warung dan menyebabkan kebakaran,” katanya.

Adapun sebanyak 10 unit mobil pemadam kebakaran dengan 35 personel dikerahkan ke lokasi untuk memadamkan api.

Api yang berkobar sejak pukul 17.58 WIB akhirnya dapat dipadamkan total pada pukul 19.18 WIB.

Dipastikan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun kerugian material mencapai sekitar Rp 200 juta.

Akses TribunJakarta.com di Google News atau WhatsApp Channel TribunJakarta.com. Pastikan Tribunners sudah install aplikasi WhatsApp ya

 

Merangkum Semua Peristiwa