Jakarta, Beritasatu.com – Musisi Kiki CJR mencurahkan isi hatinya yang diduga berkaitan dengan perilaku minus komika Fico Fachriza, yang kerap melibatkan keluarganya untuk meminta sejumlah uang kepada selebritas Tanah Air.
Curhatan musisi Kiki CJR yang mengaku terkena tipu komika Fico Fachriza menarik perhatian sejumlah artis. Bahkan, selebritas Aurel Hermansyah mengaku sempat mengirimkan sejumlah uang untuk Fico Fachriza.
“Demi apa?!!! Sumpah kita juga sudah transfer. Dia bilang mobil kecelakaan, astaga segitunya ya bohongnya,” tulis Aurel Hermansyah dalam kolom komentar Kiki CJR dikutip Beritasatu.com, Kamis (26/12/2024).
Tak hanya Kiki CJR dan Aurel Hermansyah, sejumlah rekan artis mengaku dihubungi Fico Fachriza untuk meminjam uang dengan alasan buat kepentingan keluarga yang terkena musibah dan urusan mobil yang rusak.
“Gw juga di whatsapp Ky, persis urusan mobil,” timpal Virgoun.
“Sama dia chat dia ke aku,” kata Putra Siregar.
“Ahh damn, senasib,” tulis Jeff Smith.
Meski banyak laporan dari sejumlah artis tentang perilakunya, hingga kini Fico Fachriza belum berkomentar terkait curhatan sejumlah rekannya yang merasa ditipu olehnya.
Hal itu membuat netizen menggeruduk akun Instagram pribadinya. Bahkan, sejumlah netizen menuduh Fico Fachriza tengah kecanduan narkoba kembali seusai ditangkap kasus narkoba pada 13 Januari 2022.
“Kenapa lagi lu bang? Enggak punya duit buat nyabu lagi? wkwwk,” tulis netizen.
“Bang, mau nasehati saja kalau mau pinjam uang lebih baik jujur buat apa? Jangan lu ngaku kesusahan taunya bohong, apalagi bawa-bawa keluarga, takutnya suatu saat lu benar-benar butuh bantuan dan orang enggak ada yang nolong satu pun. Lu bisa depresi, apalagi kalau di titik terendah, jangan bikin orang terdekat jadi menjauh, yang ada lu rugi di kemudian hari,” tulis netizen.