Kementerian Transmigrasi berangkatkan 75 KK ikut program transmigrasi

Kementerian Transmigrasi berangkatkan 75 KK ikut program transmigrasi

Bandarlampung (ANTARA) – Kementerian Transmigrasi memberangkatkan sebanyak 75 kepala keluarga (KK) yang berasal dari beberapa daerah untuk ikut serta dalam program transmigrasi menuju sejumlah lokasi tujuan transmigrasi di Indonesia.

“Hari ini Provinsi Lampung dipilih sebagai salah satu lokasi pemberangkatan calon transmigran dari beberapa daerah dalam program transmigrasi. Ini menjadi momen bersejarah yang penting karena mengantarkan para calon transmigran untuk mendukung pemerataan pembangunan,” ujar Wakil Menteri (Wamen) Transmigrasi Viva Yoga Mauladi di Bandarlampung, Lampung, Selasa.

Ia mengatakan pelepasan keberangkatan calon transmigran hari ini dihadiri total oleh 75 kepala keluarga atau sebanyak 255 jiwa yang terbagi di tiga wilayah keberangkatan serentak yakni di Provinsi Lampung, Jawa Tengah, dan Jawa Timur.

“Untuk calon transmigran yang diberangkatkan secara bersamaan di Provinsi Lampung berjumlah 40 kepala keluarga atau sebanyak 127 jiwa, dengan rincian asal transmigran karya nusantara yang berasal dari Provinsi Lampung ada 10 kepala keluarga atau berjumlah 33 jiwa,” katanya.

Kemudian transmigran karya nusantara asal Banten berjumlah 10 kepala keluarga atau 27 jiwa, lalu transmigran asal DKI Jakarta berjumlah 5 kepala keluarga atau 24 jiwa, dan transmigran karya nusantara dari Jawa Barat berjumlah 15 kepala keluarga atau 43 jiwa.

“Selanjutnya untuk transmigran karya nusantara yang berangkat dari Jawa Tengah berjumlah 19 kepala keluarga dengan 73 jiwa dan transmigran karya nusantara yang berangkat dari Jawa Timur ada 16 kepala keluarga dengan 55 jiwa. Sebelumnya pada 14 Desember telah melepas juga transmigran asal Yogyakarta sebanyak 15 kepala keluarga dengan 50 jiwa,” ucap dia.

Menurut dia, para calon transmigran tersebut akan dikirimkan ke sejumlah daerah penerimaan yaitu menuju kawasan transmigrasi Torire, Kabupaten Poso, Provinsi Sulawesi Tengah, dan kawasan transmigrasi Taramanu Tua di Kabupaten Polewali Mandar, Provinsi Sulawesi Barat.

“Keputusan ini adalah keputusan besar, oleh karena itu jangan sia-siakan keberangkatan dan ini wajib membuahkan hasil. Melalui peningkatan kualitas hidup, pendidikan anak dan masa depan anak harus lebih baik,” tambahnya.

Pewarta: Ruth Intan Sozometa Kanafi
Editor: Zaenal Abidin
Copyright © ANTARA 2025

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.