Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

Kampanye Akbar Rober-Adhe, Polisi Karanganyar Fokus Tindak Pengguna Knalpot Brong

Kampanye Akbar Rober-Adhe, Polisi Karanganyar Fokus Tindak Pengguna Knalpot Brong

TRIBUNJATENG.COM, KARANGANYAR – Jajaran Polres Karanganyar melakukan pengamanan dalam tahapan kampanye Pilkada Serentak 2024.

Sebelum berlangsungnya kampanye akbar pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Karanganyar Nomor Urut 2, Rober Christanto dan Adhe Eliana, personel pengamanan mengikuti apel bersama pada Sabtu (23/11/2024).

Wakapolres Karanganyar, Kompol Mardiyanto, menyampaikan ada beberapa fokus pengamanan kampanye, salah satunya terkait penggunaan knalpot brong atau knalpot tidak standar yang kerap dikeluhkan masyarakat.

“Knalpot tidak standar secara luas masyarakat Kabupaten Karanganyar tidak suka mendengar knalpot yang tidak standar, agar ini dijadikan perhatian,” katanya.

Ia menjelaskan jika peserta kampanye menggunakan knalpot brong, tindakan humanis seperti imbauan akan diberikan terlebih dahulu.

“Agar berikan himbauan yang humanis untuk diarahkan mengganti kendaraan dengan knalpot standar dan apabila massa tidak bisa maka lakukan dengan cara gakkum,” terangnya.

Jajaran Polsek juga diminta menyaring peserta menuju Lapangan Raden Mas Said untuk meminimalisir penggunaan knalpot tidak standar.

“Terkait dengan rekayasa lalu lintas lakukan apabila diperlukan karena mengingat massa yang cukup banyak, agar saling koordinasi apabila terjadi suatu hal pemersalahan yang tidak bisa diselesaikan,” tambahnya.

Merangkum Semua Peristiwa