DLH Jakarta Uji Coba Penarikan Retribusi Sampah pada Desember 2024
Tim Redaksi
JAKARTA, KOMPAS.com
– Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Provinsi Jakarta akan mulai menguji coba penarikan
retribusi sampah
pada Desember 2024. Kebijakan ini dilakukan sembari menunggu finalisasi sistem pembayaran.
“Apabila nanti diterapkan, uji coba ini di bulan Desember 2024,” kata Kepala DLH Provinsi Jakarta, Asep Kuswanto, di kantornya, Cililitan, Jakarta Timur, Jumat (29/11/2024).
Asep menjelaskan bahwa pembayaran retribusi akan dilakukan secara non-tunai menggunakan berbagai metode, seperti QRIS atau e-banking.
“Bisa menggunakan QRIS, e-banking, jadi bukan cash yang kami terima. Kami inginnya awal Desember sudah jadi sistemnya,” jelasnya.
Dia juga menegaskan bahwa warga Jakarta yang memilah sampah secara mandiri dapat terbebas dari kewajiban membayar retribusi.
“Enggak dikenai retribusi. Hanya pilah sampah sendiri paling tidak sebulan dua kali ke Bank Sampah. Sistem otomatis akan terbebas retribusi,” ujar Asep.
Retribusi sampah
akan diterapkan berdasarkan kategori daya listrik rumah warga Jakarta dengan rincian sebagai berikut:
Selain itu, kegiatan usaha juga akan dikenakan retribusi berdasarkan skala fasilitasnya (kecil, sedang, dan besar), dihitung berdasarkan berat sampah per ton.
“Pembebasan retribusi akan diberikan kepada warga yang aktif memilah sampah dari sumbernya atau yang tergabung dalam bank sampah,” tambah Asep.
Copyright 2008 – 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.
Jenis Media: Metropolitan
-
/data/photo/2024/11/29/6749ad50e00ec.jpeg?w=1200&resize=1200,0&ssl=1)
DLH Jakarta Uji Coba Penarikan Retribusi Sampah pada Desember 2024 Megapolitan 29 November 2024
-

Disdik DKI Jakarta segera cairkan KJP Plus dan KJMU Tahap II
Jakarta (ANTARA) – Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta segera mencairkan bantuan sosial (bansos) biaya pendidikan melalui Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus dan Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul (KJMU) Tahap II Tahun 2024.
Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta Purwosusilo di Jakarta, Jumat, mengatakan, saat ini proses pencairan tersebut sedang dalam tahap memastikan kesesuaian data penerima bantuan sosial agar penyaluran tepat sasaran.
Selain itu, berdasarkan Surat Edaran (SE) Kementerian Dalam Negeri RI Nomor 800.1.12.4/5814/SJ tentang Penundaan Penyaluran Bantuan Sosial, Disdik Provinsi DKI Jakarta menunda penyaluran bansos yang bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) hingga setelah pemungutan suara Pilkada pada 27 November 2024.
Hal itu dilakukan untuk meminimalkan potensi penyalahgunaan bantuan sosial (bansos) sebagai alat politik.
”Untuk itu, kami mohon maaf atas keterlambatan pencairan KJP Plus dan KJMU di DKI Jakarta. Namun kami pastikan anggaran bantuan sosial ini nanti dapat diterima masyarakat yang membutuhkan secara tepat sasaran,” kata Purwosusilo.
Dinas Pendidikan (Disdik) DKI berharap bantuan sosial bidang pendidikan dapat meningkatkan mutu pendidikan para pelajar di Jakarta yang berasal dari keluarga tidak mampu. “Sehingga warga Jakarta mendapatkan pendidikan berkualitas untuk membangun Generasi Emas 2045,” katanya.
Pewarta: Lifia Mawaddah Putri
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2024 -

Tim Pramono-Rano siap adu data untuk buktikan kemenangan satu putaran
Jakarta (ANTARA) – Tim pasangan calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung dan Rano Karno menyatakan siap adu data untuk membuktikan kemenangan satu putaran dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta.
“Kami siap adu data dan semakin hari selama perjalanan proses penghitungan rekapitulasi saya yakin akan semakin terang benderang bahwa Pilkada ini hanya akan berjalan satu putaran saja,” kata Bendahara Tim Pemenangan Pramono-Rano, Charles Honoris.
Charles saat ditemui di Kantor Kecamatan Tamansari Jakarta Barat, Jumat, mengatakan, jika ada salah satu pasangan calon (paslon) yang memiliki optimisme untuk digelar Pilkada dua putaran, maka harus bisa juga memiliki bukti nyata.
Dia menegaskan, pihaknya meyakini Pilkada sudah selesai dengan satu putaran berdasarkan hasil tabulasi data C1 yang dikumpulkan internal dari aplikasi Sistem Informasi Rekapitulasi Elektronik (Sirekap).
Anggota DPR itu menyatakan rasa ingin tahunya alasan salah satu paslon meyakini adanya Pilkada berjalan dua putaran.
“Dasarnya apa mereka mengklaim bahwa ini akan berlangsung dua putaran, karena sampai saat ini saya belum mendengar atau melihat mereka mengklaim bahwa dua putaran itu berdasarkan C1 resmi yang sudah diunggah oleh KPU,” katanya.
Bendahara Tim Pemenangan Pramono-Rano, Charles Honoris memberikan keterangan pers saat ditemui di Kantor Kecamatan Tamansari, Jakarta Barat, Jumat (29/11/2024). (ANTARA/Luthfia Miranda Putri)
Berbagai upaya dilakukan Tim Pramono-Rano untuk mengawal rekapitulasi penghitungan suara, yakni memiliki tim penghitung suara versi internal.
Kemudian, pihaknya juga menyebar tim untuk memantau rekapitulasi suara yang dilakukan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) yang ada di wilayah Jakarta.
Pramono Anung dan Rano Karno telah mendeklarasikan kemenangan satu putaran dalam Pilkada DKI Jakarta dengan perolehan suara sebanyak 50,07 persen.
Sedangkan, tim Pemenangan Pasangan Cagub-Cawagub DKI Jakarta nomor urut 1, Ridwan Kamil-Suswono (RIDO) mengungkapkan bahwa Pilkada Jakarta 2024 akan digelar dua putaran.
Pewarta: Luthfia Miranda Putri
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2024 -

Dishub lakukan rekayasa lalu lintas akibat kebocoran pipa BBM di Jakut
Jakarta (ANTARA) – Dinas Perhubungan DKI Jakarta melakukan rekayasa lalu lintas di Jalan Cakung Cillincing Raya, Jakarta Utara, akibat adanya kebocoran pipa Bahan Bakar Minyak (BBM).
“Rekayasa lalu lintas ini akan dilakukan mulai Minggu (24/11) sampai proses penanggulangan kebocoran pipa BBM selesai dikerjakan, yakni tujuh hari kalender,” kata Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Syafrin Liputo di Jakarta, Jumat.
Ia mengatakan penanggulangan kebocoran pipa di ruas Jalan Cakung Cilincing dan lokasi kebocoran pipa berada tepat di bawah ruas Jalan Cakung sehingga dilakukan penutupan Jalan Cakung Cilincing Raya sisi timur.
“Penutupan ini dimulai dari putaran Justus sampai putaran Kawasan Berikat Nusantara (KBN) sepanjang 1,3 kilometer,” kata dia.
Ia menambahkan, untuk mengantisipasi penutupan jalan maka dilakukan rekayasa lawan arus (contraflow) pada Jalan Cakung Cilincing Raya segmen putaran Justus sampai putaran KBN.
Pewarta: Mario Sofia Nasution
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2024 -
/data/photo/2024/11/29/6749a3be4a583.jpg?w=1200&resize=1200,0&ssl=1)
Belasan iPhone 16 Jastip Dimusnahkan Bea Cukai Bandara Soekarno-Hatta Megapolitan 29 November 2024
Belasan iPhone 16 Jastip Dimusnahkan Bea Cukai Bandara Soekarno-Hatta
Tim Redaksi
TANGERANG, KOMPAS.com
– Bea Cukai Bandara Soekarno-Hatta memusnahkan barang-barang ilegal berupa 981 unit
handphone,
komputer genggam, dan tablet (HKT) dalam 119 operasi penindakan sepanjang tahun 2024. Total nilai barang yang disita mencapai Rp 2,5 miliar.
Salah satu barang buktinya yaitu belasan iPhone 16 berasal dari Singapura yang dilarang beredar di Indonesia.
“Terdapat penindakan dengan barang bukti 14 unit
handphone
merek iPhone 16 yang dibawa oleh penumpang berinisial Y di terminal 2F Kedatangan Internasional Bandara Soekarno-Hatta dan merupakan jastip (jasa titip),” ujar Direktur Jendral Bea Cukai, Askolani di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang, Jumat (29/11/2024).
Penindakan terhadap Y dilakukan pada Jumat (18/10/2024). Saat itu petugas menemukan 14 unit iPhone 16 yang diduga sebagai barang untuk jasa titip yang dikelolanya.
“Barang-barang tersebut diduga merupakan jastip dan bukan untuk keperluan pribadi. Perkiraan nilai barang iPhone 16 tersebut mencapai Rp 373,93 juta,” kata dia.
Atas temuan barang tersebut, Bea Cukai menerbitkan Surat Bukti Penindakan (SBP) nomor SBP-3186/KPU.305/2024.
Selain itu, pada Senin (25/11/2024), Bea Cukai juga menindak penumpang yang membawa 102 unit
handphone
dan tablet Apple atau iPad dari Batam ke Jakarta.
“Terindikasi barang tersebut merupakan barang yang akan diperjualbelikan (
nonpersonal use)
dengan perkiraan nilai barang Rp 714 juta,” jelas dia.
Sama dengan sebelumnya, penindakan atas 102 unit dan tablet merek Apple ini tercatat dalam Surat Bukti Penindakan nomor SBP-3560/KPU.305/2024.
“Untuk memusnahkan ini harus melalui proses, lalu finalnya ditetapkan oleh Menteri Keuangan,” jelas dia.
Selain HKT,
Bea Cukai Soekarno-Hatta
juga memusnahkan berbagai barang sitaan lainnya. Seperti, ratusan botol Minuman Mengandung Etil Alkohol (MMEA), ribuan batang rokok ilegal, hingga barang-barang terlarang lainnya.
Pemusnahan dilakukan dengan cara dituangkan ke dalam drum dan dicampur dengan cairan pembersih lantai, khususnya untuk MMEA dan rokok.
Askolani mengatakan bahwa barang-barang itu merupakan hasil penindakan dari barang bawaan penumpang yang tidak sesuai dengan ketentuan.
Kemudian, Bea Cukai juga memusnahkan senjata api jenis Pistol FN beserta amunisinya, yang merupakan hasil sitaan dari penumpang internasional. Begitu pula dengan alat bantu seks yang juga melanggar aturan impor.
“Tentunya pemasukan ini tidak sesuai dengan Permendag 08/2024. Sehingga kita tegah, dan barang-barang ini kita musnahkan,” ucap dia.
Copyright 2008 – 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved. -
/data/photo/2024/11/29/6749a1cd6d183.jpg?w=1200&resize=1200,0&ssl=1)
PPK Tambora Mulai Penghitungan Berjenjang Surat Suara Pilkada 2024 Megapolitan 29 November 2024
PPK Tambora Mulai Penghitungan Berjenjang Surat Suara Pilkada 2024
Tim Redaksi
JAKARTA, KOMPAS.com
– Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Tambora, Jakarta Barat, memulai penghitungan berjenjang
surat suara
yang dikumpulkan dari 11 kelurahan di wilayah tersebut. Proses ini dimulai pada Jumat (29/11/2024) dan dijadwalkan berlangsung selama lima hari ke depan.
“Dimulai itu tanggal 28 November sampai nanti terakhir itu 5 hari, berarti tanggal 2 Desember. Hari ini baru pertama mulai penghitungan dari 11 kelurahan, jadwal hari ini di tiga kelurahan dulu yang bakal dihitung,” kata Ketua PPK Tambora, Yuraris Prihantoro, saat ditemui di kantor Kecamatan Tambora, Jumat (29/11/2024).
Pantauan di lokasi menunjukkan ratusan kotak suara berwarna putih bertuliskan “KPU” ditumpuk di lantai 4 kantor kecamatan. Kotak suara ini berasal dari 360 tempat pemungutan suara (TPS) di Tambora dan mencantumkan alamat serta nomor TPS masing-masing.
Beberapa orang tampak memantau jalannya penghitungan suara. Mereka mengenakan pakaian bertema Rido, Jakarta Menyala, atau busana formal biasa. Penghitungan dilakukan di bawah pengawasan terbuka sesuai petunjuk teknis dari Komisi Pemilihan Umum (KPU).
“Proses penghitungan suara dilakukan secara terbuka. Semua lapisan masyarakat dapat memantau jalannya penghitungan ini untuk memastikan keabsahan data,” ujar Yuraris.
Ia menjelaskan, penghitungan berjenjang bukan berarti penghitungan ulang surat suara, melainkan verifikasi berita acara yang telah dikirimkan ke PPK Tambora. “Jadi yang dihitung itu C1 plano yang sudah diberikan kepada saksi, salinannya, dan untuk diinput ke Sirekap,” tambahnya.
Yuraris menegaskan sejauh ini tidak ada kendala berarti dalam proses tersebut. “Sementara kendala belum ada. Semoga aja enggak ada kendala sampai selesai. Semoga kondusif lancar dan tidak ada gesekan di wilayah Tambora,” katanya.
Penghitungan suara dijadwalkan rampung pada 2 Desember 2024.
Copyright 2008 – 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved. -
/data/photo/2024/11/29/67498160e3940.jpg?w=1200&resize=1200,0&ssl=1)
Bantah Jessica Wongso Main Instagram, Kuasa Hukum: Masih Ikuti Aturan Bebas Bersyarat
Bantah Jessica Wongso Main Instagram, Kuasa Hukum: Masih Ikuti Aturan Bebas Bersyarat
Tim Redaksi
JAKARTA, KOMPAS.com
– Kuasa hukum Jessica Kumala Wongso, Hidayat Bostam, membantah kliennya menggunakan media sosial Instagram.
Hidayat bilang, terpidana kasus pembunuhan berencana terhadap Wayan Mirna Salihin itu masih harus mengikuti aturan bebas bersyarat yang statusnya didapat sejak Minggu (18/8/2024). Aturan bebas bersyarat tersebut berlaku hingga 2032.
“Belum ada Instagram Jessica, kata dia saat dihubungi
Kompas.com
, Kamis (28/11/2024).
Meski demikian, Hidayat tak memungkiri kliennya ingin bermain media sosial.
“Dia belum bisa (bermain media sosial), tapi pengin. Jessica masih mengikuti aturan bebas bersyarat,” tambah dia.
Hidayat mengatakan, pihaknya tengah mengajukan proses peninjauan kembali (PK) terhadap kasus pembunuhan Wayan Mirna Salihin yang menjerat Jessica.
“Makanya kita juga mengajukan PK. Kalau PK ini dikabulkan, Jessica sudah bebas murni, berarti Jessica sudah bisa normal,” kata dia.
Diberitakan sebelumnya, Jessica Kumala Wongso kembali jadi sorotan usai muncul akun Instagram dan Tiktok yang diduga milik terpidana kasus pembunuhan berencana terhadap Wayan Mirna Salihin itu.
Akun Instagram yang dimaksud yakni @jessica.k.wongso. Akun tersebut menggunakan foto profil wajah Jessica yang tampak tersenyum di meja makan. Hanya terdapat tiga foto dan empat video yang diunggah akun tersebut.
Tiga video memperlihatkan sosok yang diduga Jessica. Dalam salah satu video, perempuan itu bernyanyi membawakan lagu “Always” karya Daniel Caesar.
Di video lain, tampak dia bermain gitar membawakan instrumen lagu “Life Goes On” milik BTS.
Ketiga video tersebut diunggah dalam satu minggu terakhir.
Terdapat video lain yang diunggah pada 20 November 2024 yang menunjukkan kumpulan surat-surat.
“Surat-surat ini saya dapat sewaktu saya terkurung dalam jeruji besi. Terima kasih atas doa dan dukungan di saat saya sangat membutuhkannya,” bunyi
caption
unggahan tersebut.
Sementara, tiga foto yang diunggah akun tersebut memperlihatkan bunga, kudapan, dan olahraga hoki es. Ketiga foto itu diunggah pada 2014.
Dilihat pada Jumat (29/11/2024) sore, akun ini diikuti oleh 9.083 followers. Sementara, di kolom komentar, warganet ramai-ramai mempertanyakan keaslian akun tersebut.
Copyright 2008 – 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.
/data/photo/2020/09/30/5f73da68d2c30.jpg?w=1200&resize=1200,0&ssl=1)
/data/photo/2024/11/29/6749a8c2310f6.jpg?w=1200&resize=1200,0&ssl=1)
