Jalannya Pertandingan Babak I Borneo FC Vs PSIS Semarang Liga 1, Jual Beli Serangan Sejak Kick Off
TRIBUNJATENG.COM – Borneo FC bermain imbang melawan PSIS Semarang di babak pertama pekan ke-13 Liga 1, Jumat (6/12/2024) sore.
Duel Borneo FC vs PSIS Semarang digelar di Stadion Batakan, Balikpapan, Kalimantan Timur.
Hingga turun minum, kedua tim sama-sama belum bisa mencetak gol, skor 0-0.
Pelatih PSIS Semarang Gilbert Agius dalam jumpa pers jelang laga melawan Borneo FC. (Istimewa)
Live streaming pertandingan Borneo FC vs PSIS Semarang dapat ditonton di Indosiar dan Vidio.com.
Link live streaming tercantum di akhir artikel.
Jalannya Pertandingan
Duel Borneo FC vs PSIS Semarang berlangsung dalam tempo tinggi sejak awal laga.
Borneo FC tampil dengan permainan dominan dalam menguasai bola.
Deretan pemain bintang dan berlaga di kandang menjadi modal penting Borneo FC pada laga kali ini.
Di sisi lain, PSIS Semarang juga bermain sama baiknya dengan tuan rumah.
PSIS Semarang mampu mencari ruang untuk memberikan umpan lambung maupun terobosan yang berbahaya di sepertiga akhir lapangan.
Bahkan jika PSIS Semarang mampu memanfaatkan peluangnya, bukan mustahil Mahesa Jenar unggul lebih dulu.
Sayangnya beberapa peluang kurang klinis diselesaikan oleh barisan penyerang PSIS.
Seperti peluang emas yang didapatkan Gali Freitas setelah melewati Nadeo. Saat Gali hendak mengeksekusi, Leo Guntara datang menyapu bola.
Menit ke-20, PSIS Semarang kembali mendapat peluang emas. Duet Gali dan Evandro berhasil membingungkan bek Borneo FC.
Gali yang membawa bola memilih melepaskan tendangan langsung ke gawang. Nyaris menjadi gol, bola sepakan Gali membentur mistar gawang.
Satu menit kemudian, Diarra mampu melakukan tusukan ke kotak penalti dan mengirimkan umpan tarik ke depan gawang.
Gali menyambut umpan dan melepaskan tendangan keras, tapi bola masih menyamping tipis di kanan tiang gawang.
Borneo FC membalas lewat tendangan jarak jauh dari Lilipaly, namun bola meluncur terlalu pelan dan mudah diamankan Adi Satryo.
Tak lama kemudian, PSIS Semarang kembali mendapat peluang matang dari Tri dan Zalnando.
Lagi-lagi eksekusi yang terburu-buru membuat peluang terbuang.
Borneo FC yang enggan ditekan mencoba mengorganisir ulang permainannya.
Namun PSIS Semarang menunjukkan pertahanan yang rapat dan sulit ditembus lawan.
Borneo FC lantas mencoba umpan silang untuk menjebol gawang PSIS Semarang.
Meski begitu, Borneo FC masih belum bisa membongkar pertahanan Mahesa Jenar.
Head to Head
Borneo FC 2-0 PSIS Semarang
PSIS Semarang 0-0 Borneo FC
Borneo FC 6-1 PSIS Semarang
PSIS Semarang 2-4 Borneo FC
Borneo FC 1-1 PSIS Semarang.
PSIS Semarang 0-1 Borneo FC
Susunan Pemain
Borneo FC (4-5-1)
Nadeo Argawinata; Christophe Nduwarugira, Leo Guntara, Fajar Fathur, Ronaldo Rodrigues; Hendro Siswanto, Kei Hirose, Rosembergne Da Silva; Leonardo Dos Santos, Mariano Ezequeil, Stefano Lilipaly.
Pelatih: Pieter Huistra
PSIS Semarang (4-3-3)
Adi Satryo; Joao Vitor, Roger Bonet, Lucas Barreto, Zalnando; Alfeandra Dewangga, Boubakary Diarra, Tri Setiawan, Evandro Elmer Brandao, Riyan Ardiansyah, Paulo Gali.
Pelatih: Gilbert Agius.
Link Live Streaming Liga 1
LINK 1
LINK 2
(*)