Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Annas Furqon Hakim
TRIBUNJAKARTA.COM, PASAR MINGGU – Istri calon gubernur Jakarta nomor urut satu Ridwan Kamil, Atalia Praratya, menghadiri bazar UMKM, pentas seni dan budaya hingga pelayanan kesehatan deteksi kanker payudara di Bumi Perkemahan Ragunan, Jakarta Selatan.
Acara tersebut digelar Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila (PP) Jakarta Selatan dalam rangka memperingati HUT ke-65.
Atalia menekankan pentingnya mendeteksi kanker payudara bagi para wanita.
“Dengan periksa dan deteksi payudara sejak dini sangat bagus, khususnya bagi wanita yang sangat rentan untuk penyakit ini,” kata Atalia dalam keterangannya dikutip pada Senin (18/11/2024).
Atalia meminta masyarakat menjaga kesehatan agar bisa menggunakan hak suaranya saat hari pencoblosan Pilkada Jakarta pada 27 November 2024.
“Semoga kita sehat-sehat sampai nanti menjelang pencoblosan pada 27 November 2024 dan memenangkan pasangan Ridwan Kamil dan Suswono satu putaran,” ujar dia.
Ketua MPC Pemuda Pancasila Jakarta Selatan Yedidiah Soerjosoemarno mengatakan, acara tersebut digelar terbuka untuk umum dan tidak dipungut biaya.
Acara ini dimeriahkan band Familys dan panitia menyediakan doorprize TV, mesin cuci, jam tangan dan umrah gratis untuk dua orang pemenang.
“Kami berharap masyarakat dapat terhibur dengan acara ini, terutama keluarga besar MPC Pemuda Pancasila Jakarta Selatan,” ucap Yedidiah.
Akses TribunJakarta.com di Google News atau WhatsApp Channel TribunJakarta.com. Pastikan Tribunners sudah install aplikasi WhatsApp ya