Jakarta, CNN Indonesia —
Media sosial milik Meta, Instagram telah menangguhkan akun resmi Pornhub padahal memiliki lebih dari 13 juta pengikut dan lebih dari 6.200 postingan.
Langkah ini dilakukan satu bulan setelah Visa dan Mastercard memutuskan hak pembayaran TrafficJunky, cabang periklanan dari perusahaan induk Pornhub, MindGeek.
Langkah penangguhan akun Instagram PornHub juga mengikuti putusan pengadilan federal pada Juli lalu, yang menolak permintaan Visa untuk dihapus dari kasus di mana MindGeek dituntut karena diduga mendistribusikan pornografi anak dan yang menuduh Visa secara sengaja memfasilitasi kemampuan MindGeek untuk memonetisasi konten ilegal.
Di akun Instagram-nya, Pornhub membagikan video dan gambar yang dinilai Variety nonpornografi. Namun, PornHub dianggap secara langsung mempromosikan pornografi dan menampilkan video seperti ‘Tujuan Karier Berikutnya’.
Induk perusahaan Instagram, Meta tidak menanggapi permintaan komentar ihwal penangguhan akun PornHub kepada Variety.
Dawn Hawkins, CEO Pusat Nasional Eksploitasi Seksual (NCOSE) menilai hal tersebut mendorong orang untuk menjadi pelaku pornografi.
NCOSE termasuk di antara kelompok pendukung yang telah melobi Instagram untuk menghapus Pornhub dari media sosial tersebut.
“Instagram dengan berani memilih untuk berhenti bermitra dengan Pornhub, dan inilah saatnya bagi semua entitas perusahaan untuk mengikuti teladannya,” kata Hawkins.
Akun Twitter Pornhub dengan 3,4 juta pengikut tetap aktif, seperti halnya saluran YouTube resminya dengan 882.000 pelanggan, di mana ia membagikan sederet konten video.
Dikutup The Verge, tidak jelas mengapa perusahaan induk Instagram, Meta, menghapus akun tersebut, meskipun tangkapan layar yang dibagikan oleh juru kampanye anti-PornHub Laila Mickelwait menunjukkan bahwa akun tersebut dihapus karena melanggar pedoman komunitas Instagram.
Mickelwait adalah pendiri kampanye TraffickingHub, sebuah kelompok advokasi yang ditujukan untuk ‘mematikan Pornhub dan meminta pertanggungjawaban eksekutifnya untuk memungkinkan, mendistribusikan, dan mengambil untung dari pemerkosaan, pelecehan anak, perdagangan seks, dan pelecehan seksual berbasis citra kriminal’.
Dalam sebuah pernyataan yang diposting di Twitter, Mickelwait mengatakan Instagram dan Meta telah membuat “keputusan yang tepat dengan memutuskan hubungan dengan Pornhub” dan sudah waktunya bagi perusahaan teknologi besar lainnya seperti Google, Amazon, dan Microsoft untuk “mengikuti”.
Menanggapi banjir kritik, PornHub telah mengambil langkah-langkah seperti menghapus semua konten dari pengguna yang tidak diverifikasi, serta menghapus fungsi unduhan yang memungkinkan pengguna mengunduh video apa pun.
(can/lth)
[Gambas:Video CNN]