Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

IHSG Sesi I Hari Ini Menguat Ditopang Sektor Teknologi yang Meroket Hampir 5 Persen

IHSG Sesi I Hari Ini Menguat Ditopang Sektor Teknologi yang Meroket Hampir 5 Persen

Jakarta, Beritasatu.com – Indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan bursa sesi I hari ini, Selasa (19/11/2024) ditutup di zona hijau. IHSG bertambah 69 poin atau 0,98% hingga mencapai level 7.203 ditopang sektor teknologi, yang naik 4,85%

Sepanjang sesi I, IHSG bertahan di zona merah dan bergerak pada rentang 7.136-.7219. Sebanyak 259 saham naik, 210 saham turun, dan 210 saham stagnan.

Pada sesi I perdagangan, sebanyak 13,7 miliar lembar saham diperjualbelikan hingga catat transaksi 5,5 triliun dengan frekuensi mencapai 746.746.

Saham sektoral mayoritas menguat. Teknologi memimpin kenaikan saham sektoral karena menguat 4,85%, diikuti properti naik 1,86%, Infrastruktur menguat 1,85%, dan bahan baku naik 1,17%.

Sementara, dua saham sektoral melemah,yakni kesehatan turun 0,26% dan industri melemah 0,25%.

Saham unggulan dalam kelompok LQ45 bertambah 1,07%, Jakarta Islamic Index (JII) naik 2,19%, dan Investor33 bertambah 0,6%.

Saat IHSG sesi I hari ini menguat, bursa saham Asia mayoritas di zona hijau. Nikkei 225 (Tokyo) naik 0,60%, Hang Seng (Hong Kong) bertambah 0,22%, dan Straits Times menguat 0,81%. Sementara, Shanghai Composite (Shanghai) turun 0,59%.