Jakarta, Beritasatu.com – Indeks harga saham gabungan (IHSG) pada pembukaan perdagangan hari ini, Kamis (16/1/2025), bergerak di zona hijau.
IHSG pada pukul 09.10 WIB menguat 0,69% atau 49,01 poin ke level 7.128,5.
IHSG pada awal perdagangan hari ini bergerak dalam rentang 7.122-7.190. Perdagangan IHSG pada 10 menit pertama mencatatkan 2,01 miliar lembar saham senilai Rp 2,28 triliun dari 203.150 kali transaksi.
Sebanyak 248 saham yang diperdagangkan hari ini tercatat menguat, sebanyak 159 saham melemah, dan sebanyak 187 saham stagnan.
Sebelum IHSG hari ini dibuka menguat, indeks utama Wall Street juga melonjak tinggi pada Rabu (15/1/2025) menyusul laporan inflasi Amerika Serikat (AS) dan laba perbankan yang kuat. S&P 500 naik 107,00 poin menjadi 5.949,91. Dow Jones Industrial Average naik 703,27 poin menjadi 43.221,55, dan Nasdaq Composite melonjak 466,84 poin menjadi 19.511,23.