Harga Bitcoin Masih di Level US$ 96.000

Harga Bitcoin Masih di Level US$ 96.000

Jakarta, Beritasatu.com – Pasar aset kripto tidak mengalami perubahan yang signifikan dalam 24 jam terakhirr. Harga Bitcoin (BTC) juga masih stagnan pada level US$ 96.000 setelah sebelumnya sempat menyentuh level di atas US$ 100.000.

Berdasarkan data Coinmarketcap pada Jumat (3/1/2025) pukul 06.30 WIB, kapitalisasi pasar kripto global dalam 24 jam naik 2,35% menjadi US$ 3,4 triliun.

Bitcoin mengalami kenaikan 2,61% dalam 24 jam terakhir. Saat ini, Bitcoin diperdagangkan di harga US$ 96.914 per koin. Sementara itu, Ethereum naik 3,01% ke level US$ 3.449 per koin, dan Binance Coin turun 0,03% ke level US$ 703 per koin.

Bitcoin sebelumnya mencatat lonjakan nilai lebih dari dua kali lipat pada 2024. Hal ini didorong oleh persetujuan regulator pasar Amerika Serikat (AS) terhadap dana yang diperdagangkan di bursa (ETF) terkait harga spot Bitcoin, serta optimisme pasar menyusul kembalinya Donald Trump ke Gedung Putih.

Pada awal Desember 2024, Bitcoin mencapai harga US$ 100.000, sebuah pencapaian bersejarah yang memicu antusiasme besar di kalangan pendukung mata uang kripto. Sepanjang 2024, Bitcoin mencatat kenaikan lebih dari 120%.

Para analis memproyeksikan potensi kenaikan harga Bitcoin lebih lanjut pada 2025.

“Kami tetap yakin US$ 100.000 bukanlah puncak. Kami memperkirakan harga Bitcoin akan mencapai titik tertinggi siklus US$ 200.000 pada akhir 2025,” tulis analis dari perusahaan Bernstein.