Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

Gunung Lewotobi Laki-Laki Erupsi Lagi, Kolom Abu Capai 1.000 Meter, Waspada Radius Bahaya

Gunung Lewotobi Laki-Laki Erupsi Lagi, Kolom Abu Capai 1.000 Meter, Waspada Radius Bahaya

Menurut pangamatan PVMBG, berdasarkan hasil pemantauan, Jumat (1/11/2024), periode pukul 00.00-06.00 WIT, Gunung Lewotobi Laki-Laki di Flores Timur NTT telah mengalami 4 kali gempa Letusan/Erupsi dengan amplitudo 5.1-37.7 mm, dan lama gempa 207-1369 detik, serta 1 kali Harmonik dengan amplitudo 3.7 mm, dan lama gempa 249 detik, lalu 1 kali gempa Vulkanik Dangkal dengan amplitudo 4.4 mm, dan lama gempa 11 detik.

Pada periode pengamatan itu juga, Gunung Lewotobi Laki-Laki mengalami 1 kali gempa Vulkanik Dalam dengan amplitudo 7.4 mm, S-P 1.9 detik dan lama gempa 12 detik, serta 3 kali gempa Tektonik Jauh dengan amplitudo 2.9-17.7 mm, S-P 12.8-59 detik dan lama gempa 62-203 detik.