Debat Pilgub Jabar, Acep Adang Kenalkan Konsep “Go Green”
Tim Redaksi
BANDUNG, KOMPAS.com
– Pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jawa Barat (Jabar) nomor urut 1,
Acep Adang
Ruhiat dan Gitalis Dwi Natarina, mempresentasikan visi serta program kerja mereka dalam debat publik kedua yang berlangsung di Hotel Patra, Cirebon, Sabtu (16/11/2024) malam.
Debat ini mengangkat tema ”
Budaya Inovatif
Jawa Barat yang Gemah Ripah, Repeh, Rapih”.
Acep Adang menyampaikan visi mereka untuk membangun masyarakat Jabar yang berbudaya dan berkarakter, dengan harapan dapat berkontribusi terhadap kemajuan bangsa dan negara Indonesia.
“Dengan demikian, masyarakat Jabar ke depannya menjadi tolak ukur dalam memajukan bangsa dan negara ini yang juga sejalan dengan ushul fikih. Yaitu memelihara nilai-nilai lama yang baik, dan membangun nilai-nilai baru yang lebih baik,” ungkap Acep Adang.
Dalam kesempatan yang sama, Gitalis Dwi Natarina memperkenalkan konsep ”
Jabar Go Green
“, sebuah gerakan kolektif yang bertujuan untuk menjaga kebersihan dan keindahan lingkungan di Jabar.
Ia menjelaskan, gerakan ini akan dilaksanakan secara bersama-sama mulai dari tingkat desa hingga kota.
“Jabar Go Green,” pungkas Gitalis.
Debat publik ini menjadi ajang bagi pasangan Acep-Adang untuk menegaskan komitmen mereka terhadap isu lingkungan dan budaya, seiring dengan upaya mereka untuk meraih dukungan masyarakat Jabar dalam Pilgub mendatang.
Copyright 2008 – 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.