Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

DAFTAR 16 Lokasi Nobar Piala AFF Timnas Indonesia di Jakarta: Lokasinya Kece & Asyik Buat Nongkrong

DAFTAR 16 Lokasi Nobar Piala AFF Timnas Indonesia di Jakarta: Lokasinya Kece & Asyik Buat Nongkrong

TRIBUNJAKARTA.COM – Berikut ini informasi titik nonton bareng (nobar) pertandingan Timnas Indonesia di Piala AFF 2024.

Skuad Garuda bakal menjalani pertandingan perdana Grup B Piala AFF 2024 melawan Myanmar.

Pertandingan Myanmar melawan Indonesia berlangsung di Thuwunna Stadium, pada Senin (9/12/2024), kick off pukul 19.30 WIB.

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong memastikan tampil di Piala AFF 2024 dengan mempunyai misi tersembunyi.

Alasan utama menggunakan pemain muda karena diproyeksikan tampil di SEA Games dan Kualifikasi Piala Asia U23 2025.

Hal tersebtu yang melatarbelakangi PSSI dan staf pelatih memboyong pemain muda di Piala AFF 2024.

“Kami datang ke sini juga sebagai persiapan untuk SEA Games dan Kualifikasi Piala Asia U23 tahun depan,” ujarnya.

“Harapannya, para pemain yang kami bawa bisa mendapatkan banyak pengalaman,” sambungnya.

Tiket pertandingan kandang Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 sudah habis terjual, padahal skuad Garuda belum bermain. Skuad Garuda bakal berkandang di Stadion Manahan sebanyak dua kali.

Sementara dalam menyambut laga tersebut, sejumlah tempat di Jakarta Pusat, Jakarta Barat, Jakarta Selatan, Jakarta Timur, dan Jakarta Utara bakal mengadakan nobar.

Sejumlah tempat ini bisa menjadi tempat cocok bagi suporter yang mencari tempat nobar.

Lokasi nobar ini sangat kece, bisa juga dijadikan tempat nongkrong sembari mendukung Timnas Indonesia.

Berikut TribunJakarta.com rangkum lokasi tempat nobar Timnas Indonesia di Jakarta.

Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF 2024:

Senin (9/12/2024) pukul 19.30 WIB

Myanmar vs Timnas Indonesia

Kamis (12/12/2024) pukul 20.00 WIB

Timnas Indonesia vs Laos

Minggu (15/12/2024) pukul 20.00 WIB

Vietnam vs Timnas Indonesia

Sabtu (21/12/2024) pukul 20.00 WIB

Timnas Indonesia vs Filipina

Daftar lokasi nonton bareng Timnas Indonesia di Piala AFF 2024:

Jakarta Pusat

Nombria Rooftop

Jakarta Barat

Gajah Mada Food Street

FamilyMart Pesanggrahan

Midwest Culture Cafe

Jakarta Timur

Double V Coffee & Eatery

Warunk Upnormal Rawamangun

Jakarta Selatan

Mates Jakarta

Warunk Upnormal Tebet

Warunk Upnormal Plaza Festival

FamilyMart Cipete 

FamilyMart Bulungan

FamilyMart Pejaten

Jakarta Utara

Taman Shio, Pantjoran PIK 

Kamal Muara, Jakarta Utara 

Sixtynine Jakarta

Faq’ Q Bar & Lounge

Berikut 24 Pemain Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024

Kiper:

Cahya Supriadi (FC Bekasi City)

Daffa Fasya (Borneo FC Samarinda)

Erlangga Setyo (PSPS Riau)

Bek:

Achmad Maulana Syarif (Arema FC)

Kadek Arel Priyatna (Bali United)

Mikael Alfredo Tata (Persebaya Surabaya)

Sulthan Zaky (PSM Makassar)

Dony Tri Pamungkas (Persija Jakarta)

Muhammad Ferarri (Persija Jakarta)

Kakang Rudianto (Persib Bandung)

Robi Darwis (Persib Bandung)

Asnawi Mangkualam (Port FC, Thailand)

Pratama Arhan (Suwon FC, Korea Selatan)

Gelandang:

Arkhan Fikri (Arema FC)

Rivaldo Eneiro (Borneo FC Samarinda)

Rayhan Hannan (Persija Jakarta)

Zanadin Fariz (Persis Solo)

Alfriyanto Nico (Dewa United)

Victor Dethan (PSM Makassar)

Marselino Ferdinan (Oxford United, Inggris)

Penyerang:

Hokky Caraka (PSS Sleman)

Arkhan Kaka (Persis Solo)

Rafael Struick (Brisbane Roar, Australia)

Ronaldo Kwateh (Muangthong United, Thailand)

(TribunJakarta)

Akses TribunJakarta.com di Google News atau WhatsApp Channel https://whatsapp.com/channel/0029VaS7FULG8l5BWvKXDa0f.

Pastikan Tribunners sudah install aplikasi WhatsApp ya