Category: Tribunnews.com Ekonomi

  • Kapolres Blora Beri Tali Asih kepada Anggota Satlantas yang Rumahnya Terbakar

    Kapolres Blora Beri Tali Asih kepada Anggota Satlantas yang Rumahnya Terbakar

    TRIBUNJATENG.COM, BLORA – Kapolres Blora, AKBP Wawan Andi Susanto, menunjukkan sikap kepedulian terhadap anggotanya dengan memberikan tali asih kepada Bripka Wahyu Puji, anggota Satuan Lalu Lintas Polres Blora, yang rumahnya baru saja dilanda kebakaran di Kecamatan Jepon. 

    Pasalnya, rumah Bripka Wahyu Puji, di Desa Bacem, Kecamatan Jepon, Kabupaten Blora, dilalap si jago merah, Minggu (6/4/2025) lalu.

    Bantuan tersebut diserahkan langsung di rumah orang tua korban yang juga berada di wilayah yang sama, didampingi oleh Para Pejabat Utama (PJU) Polres Blora. 

    AKBP Wawan, menyampaikan kegiatan ini merupakan wujud solidaritas pimpinan terhadap anggota.

    Menurutnya, tanpa peran serta anggota, Polres Blora tidak akan dapat berfungsi sebagaimana mestinya. 

    “Anggota adalah bagian dari tubuh Polres Blora. Kepedulian ini harus terus kita jaga, karena mereka juga manusia yang membutuhkan dukungan di saat sulit,” ujar AKBP Wawan dalam kunjungannya, Jumat (11/4/2025).

    Pemberian tali asih ini juga menjadi motivasi bagi anggota lain untuk terus bertugas dengan dedikasi tinggi.  

    Dengan pemberian tali asih, diharapkan korban dapat kembali semangat menjalani tugas sehari-hari serta menghadapi masa sulit akibat kehilangan tempat tinggal. 

    Keluarga korban menyambut baik inisiatif ini, sekaligus merasa tersentuh oleh perhatian yang diberikan oleh institusi kepolisian.  

    Warga sekitar juga menyambut baik langkah Kapolres Blora, mengapresiasi sikap humanis yang tidak hanya fokus pada tugas keamanan, tetapi juga kesejahteraan anggotanya.(Iqs)

  • Pantauan Kualitas Udara dan Cuaca di Semarang Sabtu 12 April 2025, Kelompok Sensitif Pakai Masker

    Pantauan Kualitas Udara dan Cuaca di Semarang Sabtu 12 April 2025, Kelompok Sensitif Pakai Masker

    TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG – Kualitas udara di Kota Semarang pada Sabtu, 12 April 2025, berada dalam kategori sedang berdasarkan data real-time dari platform pemantauan udara IQAir.

    Berdasarkan informasi dari stasiun pemantauan RespoKare Mask di Karangturi, indeks kualitas udara (AQI) tercatat pada angka 90. 

    Angka ini menunjukkan bahwa kualitas udara masih dapat diterima untuk sebagian besar individu, namun kelompok sensitif seperti anak-anak, lansia, dan penderita penyakit pernapasan disarankan untuk membatasi aktivitas luar ruangan.

    Atau mengenakan masker saat bepergian.

    Konsentrasi partikel halus PM2.5 di Semarang saat ini mencapai 15,9 µg/m⊃3;, atau 3,2 kali lebih tinggi dari pedoman tahunan yang ditetapkan oleh Organisasi Kesehatan Dunia (WHO).

    Sementara itu, data dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mencatat prakiraan cuaca hari ini menunjukkan potensi badai petir di beberapa wilayah dengan suhu maksimum mencapai 31°C dan kelembapan tinggi. 

    Kondisi ini dapat mempengaruhi pergerakan polutan di udara. (Rad)

  • Mengenal Watak Sabtu Wage 12 April 2025: Karakteristik, Kelebihan, dan Kekurangan

    Mengenal Watak Sabtu Wage 12 April 2025: Karakteristik, Kelebihan, dan Kekurangan

    TRIBUNJATENG.COM – Berikut kalender Jawa hari ini 12 April 2025, Sabtu Wage.

    Sabtu Wage merupakan weton dengan jumlah neptu 13.

    Angka ini didapat dari penjumlahan dari Sabtu (9) dan Wage (4).

    Orang dengan waton ini digambarkan memiliki watak seperti Lakuning Lintang.

    Watak pemilik Sabtu Wage cenderung introvert atau tertutup.

    Ia lebih nyaman menghabiskan waktu sendirian.

    Orang yang lahir pada weton ini memiliki sifat sabar, tidak pendendam dan juga tegar.

    Mereka suka menolong sesama, mempunyai hati baik dan juga mandiri.

    Mereka juga tahan banting dengan hinaan atau bullyan.

    Rezeki:

    Rezeki Sabtu Wage cukup baik karena weton ini memiliki neptu yang cukup tinggi.

    Sabtu Wage akan membawa rezeki banyak bagi keluarga jika neptu ayah atau keluarganya lebih kecil.

    Karier:

    Untuk karir dan pekerjaan, weton Sabtu Wage cocok menjadi polisi, TNI, PNS dan juga karyawan swasta.

    Hal ini karena Sabtu Wage memiliki sifat yang suka membantu, berhati besar dan emosi stabil.

    Namun, weton Sabtu Wage juga cocok membuka bisnis.

    Asmara 

    Jika membicarakan asmara, weton ini cocok menjalin hubungan dengan pemilik neptu 16 dan 11.

    Dengan neptu 16 dan 11, Sabtu Wage dipercaya akan menjalani hidup dengan bahagia dan saling melengkapi.

    (*)

  • Akun Instagram Ridwan Kamil Diduga Diretas, Muncul Sindiran Tajam: Tanggung Jawab Jangan Lari

    Akun Instagram Ridwan Kamil Diduga Diretas, Muncul Sindiran Tajam: Tanggung Jawab Jangan Lari

    Akun Instagram Ridwan Kamil Diduga Diretas, Muncul Sindiran Tajam: Tanggung Jawab Jangan Lari

    TRIBUNJATENG.COM – Media sosial kembali dihebohkan dengan aktivitas tak biasa dari akun Instagram milik mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil. 

    Pada Jumat, 11 April 2025, akun resmi @ridwankamil mendadak mengunggah konten yang mengundang tanda tanya publik.

    Berdasarkan pantuan TribunJateng, unggahan tersebut menampilkan latar belakang hitam dengan tulisan mencolok bertuliskan, “Eng ing eng kami kembali kawan…”. Tepat di bawah tulisan itu, muncul gambar siluet seseorang yang mengenakan jas dan dasi, dengan latar belakang merah-putih. 

    Unggahan itu juga disertai kalimat bernada tegas: “Ridwan Kamil Tanggung Jawab Jangan Lari”.

    Caption dari unggahan tersebut pun tak kalah misterius. 

    Hanya ditulis singkat, “Eng ing Eng…”, tanpa penjelasan lebih lanjut. 

    Hingga saat ini, belum ada konfirmasi resmi dari pihak Ridwan Kamil terkait unggahan tersebut, apakah memang ia sendiri yang mengunggahnya ataukah akun tersebut telah diretas oleh pihak yang tidak bertanggung jawab.

    Dalam kurun waktu 20 menit setelah diunggah, postingan tersebut telah dikomentari oleh lebih dari 5.000 pengguna Instagram. 

    Banyak dari mereka menduga akun tersebut telah menjadi korban peretasan.

    “KENA HACKED INI,” melalui akun resminya @permadiaktivis2. 

    Sejumlah netizen lainnya juga mempertanyakan bagaimana akun sekelas Ridwan Kamil, yang memiliki lebih dari 21,5 juta pengikut dan telah terverifikasi, bisa diretas.

    Tak berhenti di satu unggahan, akun tersebut kembali memposting konten baru yang serupa.

    Dengan latar belakang hitam, tulisan dalam unggahan kedua berbunyi: “Selamat bermimpi buruk ini hanya permulaan dari kami.”

    Kemunculan unggahan-unggahan ini bertepatan dengan viralnya nama Lisa Mariana, seorang selebgram yang mengaku sebagai mantan selingkuhan Ridwan Kamil. 

    Bahkan, Lisa mengklaim bahwa dari hubungan tersebut telah lahir seorang anak, membuat spekulasi publik semakin berkembang liar.

    Hingga kini belum ada klarifikasi langsung dari Ridwan Kamil atau tim resminya. 

     

  • Kronologi Wakil Bupati Tasikmalaya Dilaporkan Bupati Atas Dugaan Pemalsuan Kop dan Stempel Surat

    Kronologi Wakil Bupati Tasikmalaya Dilaporkan Bupati Atas Dugaan Pemalsuan Kop dan Stempel Surat

    TRIBUNJATENG.COM – Bupati Tasikmalaya Ade Sugianto melaporkan wakilnya, Cecep Nurul Yakin atas dugaan pemalsuan puluhan dokumen surat.

    Laporan itu Ade Sugianto layangkan melalui kuasa hukumnya.

    Ade melaporkan wakilnya sendiri atas dugaan tindak pidana, terkait pemalsuan surat dan kop berserta isinya kepada para camat dan kepala desa.

    Ade mengklaim ada sekitar 30 surat yang dipalsukan oleh wakilnya.

    Surat tersebut terkait biaya perjalanan dinas wakil dan para camat serta kades.

    Dalam surat itu, diduga ada unsur merugikan uang negara sekitar Rp 15 sampai Rp 20 juta.

    Isi surat dipalsukan seolah-olah meminta bantuan biaya kepada camat dan kepala desa untuk kepentingan Bupati Tasikmalaya.

    Dilansir dari Kompas, Tim Pengacar Bupati, Bambang Lesmana mengatakan jika pemalsuan surat melibatkan kop surat dan stempel yang mengatasnamakan Bupati Tasikmalaya. 

    Bambang menegaskan jika Bupati Ade tidak pernah mengeluarkan himbauan atau meminta bantuan pada camat atau desa.

    “Laporan ini berkaitan dengan dugaan tindak pidana Pasal 263 tentang pemalsuan surat dan kop surat beserta isinya, termasuk penggunaan stempel bupati yang tidak sah. Jika terbukti, ancaman hukumannya enam tahun penjara,” ungkap Bambang kepada wartawan di Satreskrim Polres Tasikmalaya, dikutip dari Kompas.

    Bambang menjelaskan jika surat atas nama Bupati Tasikmalaya itu tidak pernah dikeluarjan dan tidak direkomendasikan bupati.

    Dari hasil penelusuran, stempel pada surat dipalsukan dan tidak sesuai dengan stempel resmi.

    Sementara itu, Wakil Bupati Tasikmalaya Cecep Nurul Yakin angkat bicara soal laporan dugaan pemalsuan surat hingga stempel oleh kuasa hukum Bupati Tasikmalaya Ade Sugianto, Jumat (11/4/2025).

    Cecep mengatakan belum mengetahui laporan tersebut.

    Cecep mengatakan jika surat itu dibuat langsung oleh Sekretariat Daerah.

    “Memang saya pernah buat surat? yang buat surat itu adalah Setda. Kalau terkait surat pemberitahuan monitoring saya juga tidak tahu surat bentuknya seperti apa,” kata Cecep, dikutip dari Tribun Jabar.

    Cecep mengatakan jika pihak meminta untuk dibuatkan surat pemberitahuan ke setiap kecematan di wilayah Kabupaten Tasikmalaya.

    “Tapi kalau saya yang merintah untuk minta kegiatan dilaksanakan itu saya merintah, tolong buatkan surat pemberitahuan ke 12 kecamatan, menghadirkan camat dan para kepala desa,” tuturnya.

    Tak hanya itu, semua kegiatan pun, menurutnya, diketahui Bupati dan dilaporkan dengan didampingi beberapa dinas yang membidanginya.

    “Saya hanya melaksanakan tugas sebagai wakil bupati untuk monitoring apakah surat edaran itu sudah dilaksanakan apa belum. Kalau kaitan kegiatan itu, tidak menggunakan APBD, tidak menggunakan anggaran, saya tidak disuguhi karena lagi bulan puasa,” ujar Cecep.

    (*)

  • Program Pemutihan Pajak Kendaraan di Blora, Warga : Sangat Membantu 

    Program Pemutihan Pajak Kendaraan di Blora, Warga : Sangat Membantu 

    TRIBUNJATENG.COM, BLORA – Warga Blora sambut antusias program pemutihan pajak kendaraan bermotor 2025.

    Pemutihan kendaraan bermotor merupakan program dari Gubernur Jawa Tengah, yang sudah dilaksanakan sejak 8 April 2025, dan akan berlangsung hingga 30 Juni 2025.

    Salah seorang warga Blora, Tarso, menyambut baik program tersebut.

    Tarso mengatakan bahwa pembayaran pajak kendaraan bermotornya terlambat selama 6 tahun, lantaran kesulitan dari segi ekonomi.

    Dengan adanya program ini ia merasa sangat terbantu, pasalnya jika tidak mengikuti program Pemutihan ini maka jumlah yang akan dibayarkan akan mencapai lebih dari Rp 800 ribu.

    “Bayarnya habis Rp 460.000, programnya sangat membantu sekali,” kata Tarso, saat melakukan pembayaran pajak di Samsat Blora, Jumat (11/4/2025).

    Hal senada juga diungkapkan warga Kecamatan Jepon, Pras. Ia memanfaatkan momen pemutihan pajak ini untuk membayar pajak kendaraan bermotornya yang sudah terlambat. Dengan pajak yang hidup, menurutnya nilai jual kendaraan akan meningkat.

    “Sekaligus nilai jual motor kalau pajaknya hidup lebih tinggi, programnya mantap, paribasane Wong Blora Ubur-ubur iwak lele, Gubernur jian Okee,” kata Pras.

    Manfaat program pemutihan ini juga dirasakan oleh warga lainnya, Siti. Mendengar adanya program Gubernur Jawa Tengah yakni pemutihan pajak kendaraan, melalui media sosial, Ia langsung datang ke UPPD Samsat Blora untuk membayar pajak kendaraan bermotornya yang sudah menunggak selama 6 tahun.

    “Nunggak 6 tahun, tahunya program ini dari media sosial Tiktok Bapak Bupati, terima kasih Pak Gubernur atas program ini,” paparnya.(Iqs)

  • Pemegang Saham CNAF Setujui Pembagian Dividen Tunai Rp232,17 Miliar – Halaman all

    Pemegang Saham CNAF Setujui Pembagian Dividen Tunai Rp232,17 Miliar – Halaman all

     

    TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) PT CIMB Niaga Auto Finance Tbk (CNAF) menyetujui pembagian dividen kepada pemegang saham dari keuntungan sepanjang 2024.

    Dalam RUPST diputuskan, pembagian dividen tunai sebesar  Rp232,17 miliar atau 50 persen dari laba bersih CIMB Niaga Finance tahun buku 2024 sebesar Rp464,35 miliar.

    Adapun sisa laba bersih setelah dikurangi pembayaran dividen tunai, ditetapkan sebagai laba ditahan.

    Presiden Direktur CIMB Niaga Finance, Ristiawan mengatakan, hingga akhir 2024, CNAF mencatatkan realisasi kredit Rp9,96 triliun, meningkat 11,43% dibanding 2023 sebesar Rp8,94 triliun.

    Peningkatan tersebut sebagai salah satu penopang pendapatan  perseroan sebesar 23,28?ri Rp1,66 triliun menjadi Rp2,04 triliun di 2024.  

    “Kami mencatatkan kinerja yang positif pada 2024. Kami berkomitmen menciptakan nilai tambah yang maksimal dengan fokus pada pertumbuhan bisnis yang profitable dan  berkelanjutan,” ujar Ristiawan dikutip Sabtu (12/4/2025).

    Tercatat, jumlah aset perseroan di 2024 mencapai Rp10,81 triliun, naik 29,03% dibandingkan 2023 sebesar Rp8,38 triliun.

    Total aset kelolaan akhir 2024 juga naik 16,67?ri Rp11,26 triliun menjadi sebesar Rp13,14 triliun.  Sedangkan untuk laba bersih tumbuh sebesar 7,45% menjadi Rp464,35 miliar dari sebesar Rp432,14 miliar pada 2023.

     

     

  • Akan Diguyur Hujan, Berikut Prakiraan Cuaca di Kabupaten Purbalingga Hari Ini Sabtu 12 April 2025

    Akan Diguyur Hujan, Berikut Prakiraan Cuaca di Kabupaten Purbalingga Hari Ini Sabtu 12 April 2025

    TRIBUNJATENG.COM, PURBALINGGA – Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika atau BMKG telah merilis data prakiraan cuaca di Kabupaten Purbalingga hari ini, Sabtu (12/4/2025).

    Cuaca di Kabupaten Purbalingga, diprediksi akan cerah di pagi hari dan akan turun hujan di siang hari. Berikut rincian informasinya. 

    Pagi pukul 09.00 WIB cuaca diprediksi akan cerah berawan dengan suhu 29 derajat celsius, kelembapan udara 73 persen dan kecepatan angin 3 km/jam dari arah Selatan.

    Pukul 12.00 WIB cuaca diprediksi akan turun hujan ringan dengan suhu 28 derajat celsius, kelembapan udara 77 persen dan kecepatan angin 2 km/jam dari arah Tenggara. 

    Sore hari pukul 15.00 WIB cuaca diprediksi masih akan turun hujan ringan dengan suhu 26 derajat celsius, kelembapan udara 89 persen dan kecepatan angin 2 km/jam dari arah Timur Laut. 

    Selanjutnya, pada malam hari pukul 18.00 WIB hujan diprediksi masih akan berlangsung. Namun pada pukul 19.00 WIB diprediksi hujan sudah reda dan cuaca kembali berawan. 

    Cuaca berawan diprediksi akan berlangsung hingga pukul 21.00 WIB, sementara pukul 22.00 WIB cuaca akan cerah berawan. 

    Demikian informasi prakiraan cuaca di Kabupaten Purbalingga hari ini, diharapkan masyarakat tetap waspada karena perubahan cuaca dapat terjadi sewaktu-waktu. (*)

  • Jadwal dan Lokasi Pelayanan Samsat Keliling di Kabupaten Purbalingga Hari Ini, Sabtu 12 April 2025

    Jadwal dan Lokasi Pelayanan Samsat Keliling di Kabupaten Purbalingga Hari Ini, Sabtu 12 April 2025

    TRIBUNJATENG.COM, PURBALINGGA – Samsat keliling merupakan fasilitas pemerintah yang dapat dijadikan opsi mudah bagi masyarakat Purbalingga yang ingin melakukan pembayaran pajak kendaraan bermotor tanpa harus datang ke kantor pusat. 

    Hari ini, Sabtu (12/4/2025) layanan samsat keliling Purbalingga akan hadir di tiga titik. Bagi anda yang ingin melakukan pembayaran harap persiapkan beberapa dokumen berikut sebagai persyaratan pembayaran. 

    1. STNK asli

    2. KTP/SIM/KK 

    Untuk lokasi pembayaran samsat keliling Purbalingga hari ini ialah sebagai berikut : 

    1. Depan SMK N 1 Bojongsari 

    2. Kantor Balai Desa Kutasari 

    3. Taman Lalu Lintas Karangsentul 

    Untuk jam operasional layanan di buka mulai pukul 08.00-11.30 WIB setiap hari Senin-Kamis. 

    Sedangkan hari Jumat-Sabtu di buka mulai pukul 08.00-11.00 WIB. 

    Anda juga masih bisa melakukan pembayaran di samsat induk Purbalingga yang beralamat di Jalan Mayjend Sungkono Purbalingga dengan jam operasional Senin-Jumat 08.00-15.00 WIB dan Sabtu 08.00-12.00 WIB. 

    Atau anda juga bisa melakukan pembayaran di samsat paten Bukateja yang beralamat di Kantor Kecamatan Bukateja dengan jam operasional Senin-Kamis 08.00-11.00 WIB dan Jumat-Sabtu 08.00-11.00 WIB. (*)

  • Nenek Maga Ditemukan Tewas Dililit Ular Piton Panjang 4 Meter, Sempat Ditelan

    Nenek Maga Ditemukan Tewas Dililit Ular Piton Panjang 4 Meter, Sempat Ditelan

    TRIBUNJATENG.COM – Ular piton atau ular sawah atau sanca kembang kembali memangsa manusia Sulawesi.

    Ular piton di wilayah tersebut memang sangat ganas.

    Capaian ukurannya juga bisa jauh lebih besar dibandingkan piton di Jawa dan Sumatera.

    Teranyar yang menjadi korban adalah Nenek Maga (74).

    Ia ditemukan tewas usai dililit piton 4,5 meter di Kelurahan Padang Lambe, Kecamatan Wara Barat, Kota Palopo, Sulawesi Selatan, Kamis (15/8/2024).

    Polisi menduga kepala hingga pundak korban sempat ditelan ular namun dimuntahkan kembali.

    Setelah itu, warga kemudian memeriksa sekitar lokasi kejadian dan menemukan seekor ular Piton dengan panjang sekitar empat meter. 

    Sebelum Nenek Maga, seorang perempuan bernama Farida  ditemukan tewas di dalam perut piton.

    Farida sempat dicari warga karena tak kunjung pulang ke rumah.

    Ia pun dilaporkan oleh keluarga hilang. Belakangan diketahui, Farida ternyata ditelan ular piton.

    Farida, merupakan ibu rumah tangga yang tinggal di Dusun 3 Paraja, Desa Kalempang, Kecamatan Pitu Riawa, Kabupaten Sidrap, Sulawesi Selatan (Sulsel).

    Kenapa piton Sulawesi begitu ganas hingga memangsa manusia?

    Pakar herpetologi dari Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI), Amir Hamidy mengatakan, ular sanca batik memiliki nama latin Phyton reticulatus.

    Menurut Amir, masyarakat di Indonesia dan Malaysia sering menggunakan kata sanca untuk menyebut ular jenis piton tersebut. 

    “Ular yang memangsa seorang perempuan di Sulawesi beberapa waktu lalu merupakan jenis sanca batik,” kata Amir saat dihubungi Kompas.com, Sabtu (16/6/2018).

    Amir menjelaskan, panjang ular sanca batik dapat mencapai 10 meter dan menjadi yang terpanjang di dunia. Ukuran ini melebihi panjang ular Anaconda dari sungai Amazon. 

    Selain itu, tenyata ular piton Sulawesi lebih besar dibanding piton di Sumatera atau Jawa. 

    “Ular piton di daerah Sulawesi memang bisa sangat besar dan panjang karena menjadi predator tertinggi di dalam rantai makanan. Mangsanya juga mamalia besar seperti babi hutan. Hal ini membuat ukuran piton di Sulawesi berbeda dengan piton di Sumatera, karena masih ada predator lainnya seperti harimau,” jelas Amir.

    “Apabila di penangkaran panjang ular piton bisa mencapai 10 meter, kalau di alam liar panjangnya mencapai 7 meter,” tambah Kepala Laboratorium Herpetologi Puslit Biologi LIPI tersebut. 

    Konflik piton dan manusia

    Konflik piton dan manusia pernah terjadi di Sulewasi pada tahun 2017.

    Untuk mengantisipasi peristiwa tersebut terulang, Amir menghimbau masyarakat untuk mengajak anjing saat pergi ke kebun.

    “Lokasi kebun milik perempuan tersebut dekat dengan hutan dan saat itu sudah malam sehingga korban tidak mengetahui keberadaan ular. Anjing akan membantu apabila ada ancaman dari hewan liar di sekitar manusia,” kata Amir.

    Selain itu, masyarakat juga harus memahami bahwa piton di wilayah Sulawesi merupakan predator tertinggi dalam rantai makanan.

    Sangat penting bagi masyarakat untuk turut menjaga kelestarian alam hutan agar ular tidak mencari mangsa lainnya. 

    “Ular piton berukuran besar biasanya memangsa babi hutan dan mamalia-mamalia besar lainnya. Piton juga mengendalikan populasi babi hutan agar tidak meresahkan masyarakat. Untuk itu, perburuan liar babi hutan akan menganggu rantai makanan dan memaksa ular mencari mangsa yang lain,” terangnya.

    Menurut Amir, piton merupakan jenis ular yang memiliki kemampuan adaptasi mumpuni. 

    “Selain berukuran panjang dan besar, kemampuan adaptasi ular ini sangat baik. Ular ini bisa bertahan hidup di tengah perkotaan dan memangsa hewan-hewan kecil seperti tikus atau ayam,” katanya.

    “Biasanya ular hanya bisa diam untuk mencerna makananya dan butuh waktu sekitar 1 sampai 2 minggu, tergantung besar kecil mangsanya. Asam lambung di perut ular, kadar asamnya sangat kuat untuk mengurai makanan,” katanya.

    Sementara itu, jumlah populasi ular sanca batik di Indonesia masih terjaga, namun ada tiga jenis lainnya yang terancam punah. 

    “Ada tiga jenis piton yang statusnya hewan dilindungi, yaitu Python morulus atau Sanca Bodo yang ada di Jawa, Bali dan Nusa Tenggara Barat, Condropyhton viridis atau sanca Hijau yang ada di Papua dan Pyhton timorensis atau Sanca Timur yang ada di Nusa Tenggara Timur dan Pulau Timor,” paparnya. (*/Tribun Medan)