Category: Tribunnews.com Ekonomi

  • Tampang Dokter PPDS UI Rekam Mahasiswi Lagi Mandi di Indekos Jakarta, Pelaku Pakai Rompi Jalani BAP

    Tampang Dokter PPDS UI Rekam Mahasiswi Lagi Mandi di Indekos Jakarta, Pelaku Pakai Rompi Jalani BAP

    TRIBUNJAKARTA.COM – Terkuak tampang MAES, dokter Program Pendidikan Dokter Spesialis (PPDS) Universitas Indonesia (UI) yang merekam mahasiswi lagi mandi di Indekos Jakarta Pusat.

    MAES mengenakan rompi saat menjalani Berita Acara Pemeriksaan (BAP) oleh penyidik Polres Metro Jakarta Pusat.

    Ia telah ditetapkan sebagai tersangka kasus pelecehan seksual. 

    MAES langsung ditahan di Polres Metro Jakarta Pusat. Terlihat tampang MAES lesu saat mengenakan rompi. 

    “Penyidik sudah melakukan penahanan terhadap tersangka,” kata Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Pusat AKBP Muhammad Firdaus dalam keterangan tertulis, Jumat (18/4/2025). 

    MAES merekam secara diam-diam saat korban tengah mandi. Firdaus menjelaskan, insiden terjadi pada Selasa (15/4/2025).

    Mulanya, korban sedang mandi di kamar indekosnya. Kamar korban disebut bersebelahan dengan kamar MAES. 

    “Tiba-tiba pada saat pelapor mandi, menyadari ada yang berusaha merekam dengan menggunakan handphone,” ujar Firdaus.

    Menyadari aktivitasnya direkam, korban langsung berteriak. 

    Korban bersama pihak indekos lantas melaporkan kejadian ini ke polisi. 

    KLIK SELENGKAPNYA: Enam Fakta Mantan Artis Sekar Arum Widara Bareng Suami Siri Belanja Pakai Uang Palsu di Lippo Mal Kemang. Ada Temuan Ratusan Juta Rupiah di Indekos.

    “Terlapor dengan sengaja merekam pelapor yang sedang mandi dengan menggunakan handphone milik pribadi sehingga pelapor merasa dirugikan dan trauma,” kata Firdaus.  

    Menindaklanjuti laporan ini, polisi langsung memeriksa korban, pelaku, pemilik indekos, dan teman korban. Polisi juga telah mengecek tempat kejadian perkara (TKP) dan melakukan gelar perkara. Atas perbuatannya, tersangka dijerat Pasal 29 juncto Pasal 4 ayat (1) dan Pasal 35 juncto Pasal 9 UU RI Nomor 44 Tahun 2008 tentang Pornografi.

    Rekam Lewat Ventilasi

    Menurut informasi yang beredar, pelaku diam-diam merekam seorang mahasiswi yang sedang mandi di sebuah indekos.

    Namun, korban sadar begitu melihat ada tangan yang memegang ponsel dari arah ventilasi kamar mandi. 

    “Tiba-tiba pada saat pelapor mandi, menyadari ada yang berusaha merekam dengan menggunakan handphone,” ujar Firdaus. 

    Mahasiswi yang tengah menjalani praktik kerja lapangan (PKL) itu langsung berteriak.

    Korban bersama pihak indekos lantas melaporkan kejadian ini ke polisi.

    Menindaklanjuti laporan ini, polisi langsung memeriksa korban, pelaku, pemilik indekos, dan teman korban. Polisi juga telah mengecek tempat kejadian perkara (TKP) dan melakukan gelar perkara.

    TAMPANG DOKTER MESUM – Tampang MAES, dokter Program Pendidikan Dokter Spesialis (PPDS) Universitas Indonesia (UI) yang merekam mahasiswi lagi mandi di Indekos Jakarta Pusat. (Tangkap Layar Youtube Kompas TV)

    Tanggapan UI

    Universitas Indonesia (UI) menyesalkan dokter Program Pendidikan Dokter Spesialis (PPDS) diduga melecehkan mahasiswi.

    Direktur Humas, Media, Pemerintah, dan Internasional UI, Arie Afriansyah mengatakan bahwa kasus tersebut merupakan hal yang serius.

    “Terkait kasus ini, UI sangat prihatin dan menyesalkan adanya laporan dugaan pelecehan seksual yang melibatkan salah satu mahasiswa kami. Ini adalah hal serius dan harus segera ditindaklanjuti,” ujar Arie dalam keterangannya kepada Kompas.com, Jumat (18/4/2025).

    Arie menambahkan bahwa pihak kampus masih belum bisa memberikan tanggapan lebih lanjut mengingat kasus ini sedang dalam proses penyelidikan oleh pihak kepolisian.

    “Karena kasus ini masih dalam proses penanganan, kami belum dapat memberikan tanggapan lebih lanjut untuk menjaga privasi semua pihak yang terlibat,” kata Arie.

    “UI berharap kasus ini segera diselesaikan oleh pihak berwenang. Semoga tidak ada lagi kejadian serupa di masa yang akan datang,” tambahnya. (TribunJakarta/Kompas.com).

    Akses TribunJakarta.com di Google News atau WhatsApp Channel TribunJakarta.com. Pastikan Tribunners sudah install aplikasi WhatsApp ya

  • Digitalisasi Pembayaran Transaksi Bisnis UMKM di Kalbar Dinilai Lebih Aman dan Transparan – Halaman all

    Digitalisasi Pembayaran Transaksi Bisnis UMKM di Kalbar Dinilai Lebih Aman dan Transparan – Halaman all

     

    TRIBUNNEWS.COM, PONTIANAK – Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) saat ini terus mendorong penggunaan transaksi non tunai di kalangan pelaku usaha UMKM.

    Ini karena pemanfaatan fitur pembayaran digital diyakini dapat memberikan banyak keuntungan bagi UMKM dalam pengembangan usaha.

    “Penggunaan fitur transaksi seperti QRIS dapat menekan peredaran uang palsu. Pelaku UMKM yang menggunakan transaksi digital juga bisa memiliki pelaporan keuangan sendiri,” ujar Hari Ronaldi, Kepala Biro Perekonomian Sekretariat Daerah Pemprov Kalbar di acara “Pelatihan Pencatatan Transaksi Keuangan Digital” yang diselenggarakan komunitas Keluarga Khatulistiwa, Jumat (18/4/2025).

    Hari mengatakan, pelatihan pencatatan digital merupakan bentuk kolaborasi pemerintah provinsi dengan para pelaku UMKM dalam rangka Go Digital. 

    Salah satu langkah yang sudah ditempuh untuk Go Digital yakni  penggunaan transaksi digital di setiap acara pemerintah provinsi Kalbar yang melibatkan UMKM.
     
    Riki, inisiator aplikasi kasir online Eastpos sepakat digitalisasi transaksi membuat bisnis lebih aman dan transparan bagi pelaku UMKM di Kalimantan. 

    Ia mencontohkan kelebihan aplikasi Eastpos yang dirancang khusus membantu UMKM beralih dari pencatatan manual ke sistem digital yang menghemat waktu, biaya, meningkatkan efisiensi dan produktivtas, pengelolaan transaksi dengan mudah, serta fitur canggih yang mudah digunakan.

    “Bulan ini Eastpos resmi hadir, berkantor pusat di Pontianak, Kalimantan Barat. Dengan fokus pada kecepatan dan akurasi pencatatan penjualan, kami juga menawarkan sejumlah fitur unggulan untuk mendukung operasional transaksi UMKM,” ujar Riki.

    Riki menjelaskan Eastpos dapat diunduh secara gratis di telepon seluler berbasis android dan aktivasinya dapat dilakukan cepat dengan menggunakan QRIS.

    Setiap proses transaksi hanya membutuhkan waktu kurang dari satu menit dan riwayat transaksi penjualan dapat dilihat secara harian, mingguan, bulanan, dan tahunan.

    “Pemilik UMKM juga bisa mengubah harga dengan mudah dan cepat. Mereka dapat memantau semua transaksi sesuai keinginan, jadi bisa terlihat keuntungan atau kebutuhan stok barang secara harian, mingguan dan seterusnya,” ujarnya.

    Riki menambahkan keunggulan lain dari Eastpos yakni dapat digunakan sebagai pencatatan keuangan, kasir digital, transfer saldo real time, QRIS dan pembayaran digital dan multi user.

    Eastpos juga menyediakan fitur produk  digital untuk PPOB, top up, pulsa, dan lainnya.

     “Kita survei ke 6 kompetitor, fitur PPOB, top up, pulsa, paket data yang ada di aplikasi Eastpos menjadi kelebihan yang tidak dimiliki kompetitor lainnya,” ujarnya.

     
    Riki mengatakan Eastpos akan melakukan roadshow pelatihan digitalisasi pencatatan keuangan ke seluruh kelompok UMKM yang ada di Kalimantan dan wilayah lain di Indonesia.

    Ia meyakini transaksi digital memiliki peranan penting dan harus bisa dikuasai secepatnya oleh para pelaku usaha di Kalimantan.

    Nidhi Lisiniratiwi, Edukator QRIS dan Perlindungan konsumen Bank Indonesia Kantor Perwakilan Kalbar mengucapkan  terima kasih telah diundang untuk memberikan edukasi kepada UMKM terkait digitalisasi pembayaran dan cinta pengetahuan rupiah.

    “Tentunya acara ini sangat membantu bagi UMKM yang harusnya mereka lebih tahu terkait dengan pembayaran digital dan lebih aware dalam bertransaksi di sehari-harinya.

    Kami berharap ada banyak acara serupa ke depan sehingga dapat memberikan informasi lebih luas, tentunya ke seluruh UMKM yang ada di Kalimantan Barat,” tutupnya.

     

     

     

     

  • KAI Operasikan Kereta Api Tambahan untuk Long Weekend Paskah 2025, Cek Daftarnya – Halaman all

    KAI Operasikan Kereta Api Tambahan untuk Long Weekend Paskah 2025, Cek Daftarnya – Halaman all

    TRIBUNNEWS.COM – PT Kereta Api Indonesia (Persero) mengoperasikan sejumlah kereta api tambahan pada periode long weekend atau libur panjang Paskah 2025.

    Pada kesempatan ini, KAI menjalankan kereta api tambahan untuk sejumlah rute di Pulau Jawa, yakni dari Jakarta dengan tujuan Yogyakarta, Solo, Surabaya.

    Selain itu, juga terdapat rute dari Bandung tujuan Yogyakarta dan Solo, serta Surabaya tujuan Banyuwangi.

    “Ada kereta api tambahan berbagai rute, buat menemani perjalanan libur panjang kalian,” tulis @kai121_ dalam sebuah caption di akun Instagram resminya.

    Kereta api tambahan ini berjalan mulai 17 hingga 21 April 2025.

    Daftar Kereta

    Berikut daftar kereta api tambahan yang akan beroperasi pada long weekend Paskah 2025:

    1. KA Tambahan Yogyakarta-Gambir

    Kelas : Eksekutif

    Sarana : Kereta Eksekutif Stainless Steel New Generation

    2. KA Mutiara Timur Tambahan

    Rute : Surabaya Gubeng-Ketapang PP

    Kelas : Eksekutif

    Sarana : Kereta Eksekutif Mild Steel

    3. KA Argo Anjasmoro

    Rute : Gambir-Surabaya Pasar Turi PP

    Kelas : Eksekutif

    Sarana : Kereta Eksekutif Stainless Steel Generasi 1

    4. KA Tambahan Yogyakarta-Gambir

    Kelas : Eksekutif dan Ekonomi

    Sarana : Kereta Eksekutif dan Ekonomi Premium Stainless Steel Generasi 1

    5. KA Lodaya Tambahan

    Rute : Solo Balapan-Bandung PP

    Kelas : Eksekutif dan Ekonomi

    Sarana : Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation

    6. KA Tambahan Solo Balapan-Pasar Senen

    Kelas : Ekonomi

    Sarana : Kereta Ekonomi Stainless Steel New Generation

    7. KA Sancaka Fakultatif

    Rute : Surabaya Gubeng-Yogyakarta PP

    Kelas : Eksekutif dan Ekonomi

    Sarana : Kereta Eksekutif dan Ekonomi Premium Stainless Steel Generasi 1

    8. KA Batavia

    Rute : Gambir-Solo Balapan PP

    Kelas : Eksekutif dan Ekonomi

    Sarana : Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation.

    Isi Saldo KAIPay

    KAI telah meluncurkan dompet digital KAIPay sebagai alternatif metode pembayaran pada aplikasi Access by KAI.

    KAIPay hadir untuk memberikan keamanan, kemudahan, dan kecepatan bagi para pelanggan KAI saat bertransaksi di aplikasi Access by KAI.

    Pembayaran yang dilakukan menggunakan KAIPay dipastikan aman, karena setiap transaksi memerlukan PIN KAIPay sebagai verifikasi pembayaran pelanggan. 

    Setiap pembayaran menggunakan KAIPay juga bebas biaya tambahan lainnya, sehingga pelanggan hanya perlu membayar sesuai tarif yang tertera saja.

    Untuk mengaktifkan fitur KAIPay, pengguna perlu mengupdate aplikasi Access by KAI ke versi terbaru terlebih dahulu. 

    Setelah itu, klik ikon KAIPay untuk melakukan aktivasi dengan melengkapi identitas dan melakukan verifikasi OTP yang dikirim via Whatsapp. Apabila nomor HP belum terdaftar Whatsapp, OTP akan dikirimkan melalui SMS.

    Cara Top Up Saldo KAIPay

    Pengisian saldo KAIPay dapat dilakukan melalui transfer virtual account di beberapa bank (ATM, internet banking, mobile banking, SMS banking) dan melalui minimarket Alfamart. 

    Berikut langkah-langkah atau cara top up saldo KAIPay yang bisa Anda ikuti: 

    – Buka aplikasi Access by KAI 

    – Pilih menu KAIPay di halaman beranda 

    – Klik ikon KAIPay

    – Pilih menu “Top Up” 

    – Selanjutnya akan tertera beberapa pilihan metode pengisian saldo, baik dari ATM, internet banking, mobile banking, SMS banking, atau gerai ritel 

    – Klik metode yang diinginkan

    – Setelah itu, akan muncul nomor virtual account untuk top up KAIPay

    – Ikuti petunjuk yang tersedia untuk menyelesaikan transaksi.

    Setelah berhasil mengisi saldo KAIPay, Anda dapat menggunakannya untuk membeli tiket kereta api.

    Adapun langkah-langkah membeli tiket kereta api dengan metode pembayaran KAIPay yakni sebagai berikut:

    – Buka aplikasi Access by KAI 

    – Pilih menu “Antar Kota” 

    – Masukkan kota asal dan tujuan 

    – Pilih tanggal keberangkatan, lalu tap “Cari Tiket Antar Kota” 

    – Pilih kereta dan lakukan pengisian data penumpang (nama, email, dan nomor HP) 

    – Klik “Lanjutkan” 

    – Jika data sudah sesuai, klik “Ya, Lanjutkan” 

    – Pilih kursi dan klik “Lanjutkan” 

    – Pada halaman “Rincian Pemesanan”, centang kotak persetujuan syarat dan ketentuan 

    – Kemudian klik “Bayar” 

    – Saat masuk ke menu Metode Pembayaran, silakan pilih “Bayar KAIPay” 

    – Ikuti petunjuk berikutnya hingga transaksi berhasil.

    (Tribunnews.com/David Adi)

  • Horor Macet Parah di Tanjung Priok, Pelindo Bebaskan Perpanjangan Gate Pass dan Biaya Tol – Halaman all

    Horor Macet Parah di Tanjung Priok, Pelindo Bebaskan Perpanjangan Gate Pass dan Biaya Tol – Halaman all

    TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – PT Pelindo bersama KSOP Tanjung dan Polres Pelabuhan akhirnya memberikan sejumlah kompensasi kepada para sopir truk logistik yang terdampak macet di Pelabuhan Tanjung Priuk, Jakarta Utara.

    Kemacetan di kawasan pelabuhan, khususnya di New Priok Container Terminal One (NPCT1) terjadi sejak Rabu (16/4/2025).

    Beberapa kompensasi yang diberikan oleh pengelola pelabuhan antara lain adalah pembebasan biaya gate pass yang kedaluwarsa.

    Direktur Eksekutif Pelindo Regional 2, Drajat Sulistyo, mengatakan pihaknya telah memberikan diskresi agar sopir tidak dikenai biaya tambahan akibat keterlambatan masuk terminal.

    “Kami kompensasi terhadap hal-hal yang memang seperti menambah waktu pembatasan TILA-nya, kami perpanjang, dan kami tidak tarik biaya. Itu juga kami selesaikan,” kata Drajat dalam konferensi pers di kantor KSOP Tanjung Priok, Jumat (18/4/2025).

    Demi mempercepat arus truk masuk ke NPCT1, gate otomatis sempat dibuka manual.  “Beberapa kali kami juga melepas gate untuk tapping gate-nya, juga kami gratiskan,” ujarnya.

    Kompensasi juga mencakup bantuan operasional di luar pelabuhan. Beberapa sopir yang sempat terjebak kemacetan di jalan arteri dibantu masuk ke tol.

    “Teman-teman yang sudah stuck di jalan arteri, kami masukkan ke tol. Itu juga biaya tol kami bantu, bersama Pak Dirlantas dan Pak Kapolres,” tambah Drajat.

    Tak hanya itu, Pelindo juga turut menyediakan konsumsi bagi para sopir yang terpaksa menginap di dalam truk mereka.

    “Di luar, teman-teman juga kami berikan konsumsi untuk menunggu. Itu juga kami berikan ke teman-teman sopir yang ada di lapangan,” ujarnya.

    Diberitakan sebelumnya, Kepala Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Utama Tanjung Priok, M Takwim,  menyebut jika kemacetan panjang itu terjadi akibat lonjakan aktivitas bongkar muat di Terminal NPCT1, menyusul kedatangan tiga kapal kontainer besar secara bersamaan.

    “Untuk hari itu memang ada tiga kapal yang tiba bersamaan di NPCT 1, sehingga terjadi peningkatan volume bongkar muat mencapai di atas 4.000,” ujar Takwim dalam konferensi pers, Jumat (18/4/2025).

    Volume tersebut hampir dua kali lipat dari kapasitas harian terminal yang hanya 2.500 kontainer. 

    Akibatnya, antrean truk mengular hingga ke luar pelabuhan dan menyebabkan kemacetan yang turut berdampak pada arus lalu lintas sekitar.

    Menurut Takwim, kondisi tersebut belum pernah terjadi sebelumnya. “Ini baru pernah terjadi di NPCT 1 dengan volume yang 4.000 sekian,” tegasnya.

    Lebih lanjut, pengelola pelabuhan belum bisa menaksir berapa jumlah kerugian finansial imbas dari insiden ini.

    Mundurnya jadwal bongkar muat, serta pengiriman praktis akan menjadi kerugian bagi pengguna jasa logistik.

     

  • Ditopang Tren Belanja Masyarakat dan Smartphone, Adopsi Perbankan Digital Makin Meluas di Indonesia – Halaman all

    Ditopang Tren Belanja Masyarakat dan Smartphone, Adopsi Perbankan Digital Makin Meluas di Indonesia – Halaman all

     

    TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Industri jasa keuangan terutama perbankan di Indonesia kini menyambut gegap gempita perkembangan ekonomi digital yang terakselerasi dengan cepat di Indonesia.

    Menurut Nailul Huda, Direktur Ekonomi Digital CELIOS, salah satu faktor pendorong kuatnya ekonomi digital di Indonesia adalah tren spending (belanja) masyarakat yang semakin meningkat.

    “Habit masyarakat sekarang berubah, sudah sangat jarang masyarakat yang pergi ke kantor cabang bank. Maayarakat cenderung menggunakan mobile banking, apps ketimbang ke kantor cabang untuk bertransaksi,” ungkap Nailul Huda di acara diskusi UOB Media Editors Circle: The Next Level of Digital Banking: How Tech Innovations and Digital Transactions Transforming Our Financial Service di Jakarta, Kamis, 17 Juni 2025.

    Nailul Huda menjelaskan, pembayaran digital telah menjadi pendorong ekonomi digital di Indonesia dengan proyeksi transaksi mencapai Rp2.908,59 triliun di 2025.

    Angka proyeksi ini naik tajam dari Rp2.491,68 triliun di 2024, sekaligus mengindikasikan transaksi digital non-tunai yang makin meningkat tajam.

    “Nilai pembayaran digital melonjak dari Rp 473,44 triliun di 2019 menjadi proyeksi Rp 2.908,59 triliun di 2025. Ini mencerminkan adopsi teknologi pembayaran yang semakin meluas,” kata Nailul.

    Ke depan persaingan layanan perbankan digital yang disediakan oleh bank maupun oleh perusahaan teknologi (digital bank by techno players) maupun layanan digital yang ditawarkan oleh perbankan digital sendiri akan semakin ketat.

    “Tantangan ke depan adalah literasi finansial dan literasi digital serta keamanan transaksi,” ujar Nailul saat membawakan materi paparan bertajuk Inovasi AI dan Tren Bank Digital.

    Dia memaparkan, Digital Security index Indonesia saat ini berada di peringkat 49, masih jauh di bawah Singapura dan Thailand serta hanya sedikit di atas Vietnam.

    Karena itu dalam memanfaatkan layanan keuangan digital masyarakat harus selalu berhati-hati dan waspada.  “Ke depan masih ada potensi fraud ke depannya di dunia perbankan maupun non-perbankan,” kata Nailul.

    Soal cepatnya adopsi layanan keuangan digital oleh masyarakat Indonesia saat ini, Sonny Hendra Sudaryana dari Direktorat Jenderal Pengembangan Ekosistem Digital Kementerian Komunikasi dan Informasi (Komdigi) menunjuk contoh meluasnya penggunaan QR Code untuk bertransaksi.

    “Penggunaan QR code tumbuh 170,1 persen secara tahunan,” ujar Sonny.

    Dia mengatakan, Kementerian Komdigi terus mengupayakan penguatan ekosistem digital melalui konektivitas dan keamanan.

    Inisiatif Komdigi dalam menjaga keamanan di ekosistem digital antara lain melalui integrasi teknologi keamanan pada level perangkat.

    BEDAH TREN EKONOMI DIGITAL – Direktur Ekonomi Digital CELIOS Nailul Huda di acara diskusi UOB Media Editors Circle: The Next Level of Digital Banking: How Tech Innovations and Digital Transactions Transforming Our Financial Service di Jakarta, Kamis, 17 Juni 2025.

    “Komdigi mendorong penggunaan eSIM dengan keunggulan sistem embedded ke device dengan biometrik,” ungkapnya.

    Penggunaan e-SIM ketimbang simcard biasa, menurut Sonny, bisa mengurangi risiko fraud, serta bisa membantu tracking atas setiap transaksi yang terjadi. 

    Selain itu juga berguna untuk mendeteksi dan menelusuri terjadinya kasus scamming dan phising. Penggunaan eSIM juga diklaim lebih aman dari sisi pemakai karena otentifikasi multi-faktor yang lebih kuat.

    Dia menyebutkan, verifikasi biometrik menggunakan basis data di Ditjen Dukcapil Kementerian Dalam Negeri untuk memastian keaslian identitas dan mencegah penyalahgunaan identitas.

    Pada pemakaian eSIM ini, ke depan satu nomor induk kependudukan (NIK) bisa digunakan maksimal 3 nomor per operator dan total 9 nomor pada 3 operator berbeda.

    “eSIM memungkinkan pengguna berpindah layanan seluler tanpa perlu mengganti kartu sim card fisik,” bebernya.

    Dia juga mengingatkan, tantangan pengembangan digital di Indonesia adalah tingkat maturity (melek digital) di setiap daerah di Indonesia yang berbeda-beda.

    Begitu juga dengan dukungan infrastrukturnya.

    Dari sisi perbankan, maraknya tren adopsi layanan keuangan digital direspon oleh Bank UOB Indonesia dengan peluncuran UOB TMRW di 2020.

    UOB TMRW merupakan bank digital UOB Indonesia. Untuk memacu adopsi layanan keuangan digital di UOB TMRW, UOB Indonesia mengoptimalkan pemanfaatan teknologi kecerdasan buatan  atau artificial intelligence (AI) dalam pengembangan layanan. 

    Glenn Natamihardja, Head of UOB TMRW UOB Indonesia, di acara diskusi ini mengatakan, fokus pemanfaatan AI di UOB TMRW adalah meningkatkan layanan ke nasabah. AI membantu mempercepat  proses layanan.

    Agen UOB TMRW ke depan bisa memanfaatkan AI untuk menemukan referensi-referensi yang diperlukan ketika pelanggan menghubungi UOB TMRW melalui call center atau chatbox.

    Glenn menjelaskan, kuatnya adopsi layanan keuangan digital Indonesia ditopang oleh fakta bahwa
    99,5 persen pengguna internet di Indonesia memiliki smartphone. 

    “Penggunan transaksi QR di kita naik 115 persen di 2024, pengguna perangkat digital tumbuh 23 persen, sementara transaksi bill payments tumbuh 37 persen, dan transfer transaksi online tumbuh 19 persen,” kata Glenn.

    Terkait dengan layanan keuangan digital ini, Glenn menyatakan, nasabah umumnya menginginkan layanan mobile banking yang simpel dan praktis tanpa perlu mengisi form ke kantor cabang. 

    Terkait profil nasabah pemakai layanan perbankan digital UOB TMRW, Glenn menyatakan mayoritas user-nya saat ini adalah individu dengan rentang usia 30 hingga 35 tahun. Ini sedikit meleset dari proyeksi awal ketika UOB Indonesia menghadirkan UOB TMRW yang mengincar segmen pemakai anak muda.

    Glenn juga menyoroti tren meluasnya pemakaian transaksi digital di masyarakat Indonesia yang turut memacu meningkatnya permintaan talent digital setiap tahunnya oleh industri.

    “Berdasarkan riset, demand digital talent mencapai 600 ribu orang per tahun,” ungkap Glenn.

     

     

     

  • Ini Biang Kerok Macet Parah di Pelabuhan Tanjung Priok, Sopir Truk Sampai Sebut Sejarah Kemacetan – Halaman all

    Ini Biang Kerok Macet Parah di Pelabuhan Tanjung Priok, Sopir Truk Sampai Sebut Sejarah Kemacetan – Halaman all

    TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Direktur Eksekutif Regional 2 PT Pelabuhan Indonesia atau Pelindo, Drajat Sulistyo mengatakan, terdapat tiga kapal yang bersandar tidak pada waktunya sehingga menyebabkan kemacetan para di Pelabuhan Tanjung Priok sejak Rabu (16/4/2025) malam hingga Jumat (18/4/2025) pagi.

    Dia bilang, bahwa kemacetan ini terjadi lantaran adanya peningkatan aktivitas bongkar muat di terminal NPCT One akibat keterlambatan tiga kapal tersebut.

    “Kedatangan kapal yang seharusnya kapal ini sudah datang satu minggu lalu. Ada tiga kapal yang sandar, itu nama kapalnya sebentar. Nama kapalnya MSC Adufi, Everwhelming, dan satu lagi Starship Venus,” kata Drajat dalam Konferensi Pers dikutip Kompas TV, Jumat.

    “Ini tiga kapal ini memang kapal yang seharusnya yang dua itu datang minggu lalu, yang satunya lagi seharusnya datang 24 jam sebelumnya,” sambungnya.

    Drajat mengatakan, selain keterlambatan tiga kapal terjadi peningkatan ekonomi pasca-Lebaran 2025 ini. 

    Dia mencatat, pada Maret 2025 meningkat sebesar 4,2 persen dibandingkan tahun 2024.

    “Ini memang ada peningkatan ekonomi sehingga sudah ada peningkatan plus tambahan lagi ada waktu kapal yang sandar tidak seharusnya, bukan di window-nya,” ujarnya.

    Terlebih lagi, pada Jumat (18/4) ini merupakan hari libur. Sementara Pelindo mendapat order kurang lebih 4.200 kontainer yang harus dirilis dari kapasitas utamanya sebesar 2.500 kontainer.

    “Yang tadinya harusnya 2.500 kemampuannya, dirilis 4.200. Ini hampir 100 persen berarti kan. Kurang lebih sekitar 68 persen atau 70 persen itu adanya peningkatan kontainer. Untuk peningkatan volume trafik lalu lintas kontainer dengan jumlah sampai 68-70 persen ini sungguh luar biasa,” papar dia.

    Berikan Kompensasi

    Adapun Pelindo sendiri memberikan sejumlah kompensasi imbas kemacetan parah yang terjadi di kawasan Tanjung Priok, Jakarta Utara. 

    Beberapa kompensasi yang diberikan antara lain adalah penambahan waktu pembatalan Surat Penarikan Peti Kemas (SP2) atau Surat Penarikan Peti Kemas Impor (SP2/tila).

    “Kami tidak menarik cost, sehingga akan sangat membantu teman-teman pengendara atau pemilik kargo,” kata Drajat.

    Kompensasi berikutnya yang diberikan adalah melepas gate saat melakukan tapping dan juga kemudahan bagi sopir truk yang terjebak di jalan arteri.

    Lewat kerja sama dengan Polri, truk-truk yang terjebak di jalan arteri dibantu masuk ke jalan tol dan biayanya dibantu.

    “Teman-teman yang sudah stuck di jalan arteri kami masukkan ke tol itu juga biaya tol kami bantu. Kami bersama Pak Dirlantas dan Pak Kapolres bantu masukkan ke tol juga,” ujar Drajat.

    Lalu, ada juga kompensasi berupa konsumsi yang diberikan kepada sopir truk yang terjebak macet.

    “Itu sementara yang kami berikan di lapangan,” ucap Drajat.

    Lumpuhkan Ekonomi

    Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni menyoti persoalan macet parah di kawasan Tanjung Priok, 

    “Kondisi ini sangat disayangkan karena kemacetan di Priok ini sudah terlalu parah. Hal ini disebabkan oleh banyaknya alat angkut kontainer yang rusak di pelabuhan, ditambah juga penumpukan di terminal yang menyebabkan kemacetan di mana-mana,” kata Sahroni.

    “Saya lihat juga Polres Metro Jakarta Utara sudah berupaya maksimal untuk mengurai kemacetan, hanya saja memang benar-bener tersendat di alat berat yang rusak tadi, hingga sulit untuk lalu lintas bisa terurai,” imbuhnya.

    Sahroni pun meminta BUMN sebagai pihak pengelola pelabuhan melakukan evaluasi serta koordinasi. Mengingat kejadian seperti ini dapat melumpuhkan ekonomi.

    “Kondisi ini harus menjadi perhatian BUMN, karena kalau alat beratnya banyak yang rusak, maka putaran roda jalan export-import bisa lumpuh. Ekonomi juga bisa terdampak karena pelabuhan ini merupakan salah satu akses sentral barang,” ucapnya.

    “Yang rugi tentunya kita semua. Karenanya saya minta perusahaan-perusahaan yang memiliki alat berat tadi agar berkordinasi dengan lembaga terkait untuk tidak menyebabkan kemacetan seperti ini lagi,” pungkasnya.

    Curhat Sopir

    Seorang sopir truk, Ade Rahmat (26), membagikan ceritanya setelah dua hari terjebak macet di kawasan Tanjung Priok, menuju New Port Container Terminal One (NPCT1).

    “Sudah dua hari saya di sini. Mau angkut barang impor, harusnya diantar ke Garut, tapi truk belum bisa jalan,” ujar Ade.

    KEMACETAN PARAH DI TANJUNG PRIOK – Kemacetan parah di kawasan Tanjung Priok, Jakarta Utara terjadi sejak Rabu(16/4/2025) malam hari hingga Kamis(17/4/2025) sore. Polisi mengimbau para pengguna jalan untuk menghindari kawasan Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara. Hal itu imbas kemacetan panjang akibat meningkatnya aktivitas bongkar muat. Kasat Lantas Polres Metro Jakarta Utara AKBP Donni Bagus Wibisono mengatakan sudah mempertebal anggotanya di sana. (Twitter(x)/SenkomCMNP)

    Ade mengatakan jika ini adalah kemacetan paling parah yang pernah dia alami selama melayani jasa angkutan.

    “Wah (kemacetan) ini paling parah, sejarah ini tahun 2025,” ungkap Ade sambil menggelengkan kepala.

    Saat truk tak bergerak, kabin pun jadi tempat istirahat darurat bagi Ade, tak terkeciali Ade dan rekannya.

    Semua aktivitas mulai dari makan sampai tidur dilakukan dalam kabin truk container-nya.

    “Kalau lagi macet gini ya dipakai buat nyantai, tiduran aja sih,”  papar Ade.

    Kemacetan seperti ini tentu tidak hanya menghambat logistik, tapi juga menguras tenaga dan kesabaran para sopir. 

    Ade berharap ada perbaikan sistem agar sopir-sopir tak terus jadi korban macet berkepanjangan

    “Ya untuk tidur, makan, ya itu  (jadi kendala- red). Kalau kaya di sini (NPCT1) ada toilet (portbale), mungkin kami bisa izin ke sekuriti, buat numpang ke kamar mandi. Ya nyempet-nyempetin,” ucap Ade.

  • Libur Paskah ASDP Telah Optimalkan Operasional: Peningkatan Penumpang Sudah Terjadi Sejak Kamis Sore – Halaman all

    Libur Paskah ASDP Telah Optimalkan Operasional: Peningkatan Penumpang Sudah Terjadi Sejak Kamis Sore – Halaman all

    TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA — PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) memastikan kesiapan penuh dalam menghadapi lonjakan penumpang dan kendaraan selama libur panjang akhir pekan ini, yang bertepatan dengan peringatan Wafat Isa Almasih (18/4).

    Corporate Secretary ASDP, Shelvy Arifin menyampaikan, fokus utama disiapkan di lintasan tersibuk, yakni Merak–Bakauheni dan Ketapang–Gilimanuk, yang menjadi jalur vital penghubung antar-pulau selama periode libur nasional.

    “Seluruh aspek operasional telah dioptimalkan untuk menghadapi potensi lonjakan trafik yang signifikan,” ujarnya di Jakarta, Sabtu (18/4/2025).

    Di antaranya, mulai dari kesiapan armada kapal, fasilitas pelabuhan, sistem digital reservasi, hingga penambahan petugas layanan di lapangan. ASDP telah melakukan berbagai persiapan guna menjamin kelancaran arus penyeberangan.

    “Kami berkomitmen memastikan perjalanan pengguna jasa tetap aman, nyaman, dan tertib sepanjang long weekend ini,” ujar Shelvy.

    Berdasarkan data sementara, peningkatan produksi kendaraan di lintasan Merak–Bakauheni diprediksi menembus angka 9.500 unit atau naik lebih dari 30 persen dibanding rata-rata harian normal sebanyak 6.400 unit. 

    Sementara jumlah pejalan kaki diperkirakan meningkat menjadi sekitar 2.000 orang, naik lebih dari 40 persen dari 1.100 orang di hari biasa.

    Hingga Kamis sore (17/4) pukul 17.04 WIB, total reservasi kendaraan yang tercatat melalui Ferizy telah mencapai 6.775 unit, terdiri dari 4.942 kendaraan reguler dan 1.833 kendaraan ekspres. 

    Data ini mencerminkan meningkatnya kesadaran masyarakat untuk melakukan pemesanan tiket lebih awal guna menghindari antrean.

    ASDP kembali menegaskan bahwa seluruh pengguna jasa wajib melakukan pembelian tiket secara mandiri melalui aplikasi atau website Ferizy, atau melalui mitra resmi ASDP.

    Saat ini tidak ada lagi penjualan tiket secara langsung di pelabuhan. Tiket sudah bisa dipesan sejak H-60 sebelum jadwal keberangkatan, sehingga masyarakat diimbau untuk melakukan reservasi dari jauh hari dan datang ke pelabuhan sesuai waktu yang tertera pada tiket.

    “Kami terus menggencarkan sosialisasi pentingnya beli tiket online, sebagai bagian dari transformasi layanan digital ASDP. Pengguna jasa harus sudah memiliki tiket sebelum tiba di pelabuhan. Ini penting untuk kelancaran bersama,” tambah Shelvy.

    Di lintasan Ketapang–Gilimanuk, ASDP juga telah menyiapkan langkah antisipatif termasuk kesiapan kapal cadangan dan penguatan koordinasi lintas instansi. Namun demikian, pengaturan jadwal operasional kapal sepenuhnya merupakan kewenangan Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) selaku regulator.

    ASDP sebagai operator siap mendukung setiap kebijakan KSOP dalam pengendalian trafik penyeberangan. ASDP juga terus memperkuat sinergi dengan pemangku kepentingan seperti kepolisian, Dinas Perhubungan, dan otoritas pelabuhan dalam pengaturan lalu lintas serta pengendalian arus penumpang dan kendaraan di pelabuhan.

    “ASDP optimistis layanan penyeberangan selama long weekend Paskah dapat berjalan dengan aman, tertib, dan lancar demi kenyamanan masyarakat pengguna jasa,” tuturnya.

  • Ini Langkah Pertachem dalam Hilirisasi Industri untuk Mencapai Swasembada Energi – Halaman all

    Ini Langkah Pertachem dalam Hilirisasi Industri untuk Mencapai Swasembada Energi – Halaman all

    TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – PT Pertamina Petrochemical Trading (Pertachem) melakukan pengembangan produk petrokimia yang bernilai tambah tinggi.

    Proyek ini diharapkan tidak hanya memperkuat ketahanan energi nasional, tetapi juga menjadi penggerak utama dalam membangun ekosistem industri berbasis bahan baku dalam negeri.

    Direktur Utama PT Pertachem, Oos Kosasih mengatakan, Green Coke sebagai salah satu portofolio yang dipasarkan Pertachem menjadi bagian penting dalam mendukung agenda hilirisasi nasional, membuka peluang investasi, serta memperkuat daya saing Indonesia di pasar regional dan global.

    Green Coke, atau yang dikenal juga sebagai Petroleum Coke, merupakan produk akhir dari proses pengolahan minyak bumi yang dihasilkan melalui pemanasan unit Delayed Coking Unit (DCU).

    Seiring meningkatnya permintaan terhadap Green Coke di pasar nasional dan regional, perseroan menandatangani kerjasama perjanjian penjualan Green Coke dengan PT Indonesia BTR New Energy Material.

    “Green Coke menjadi bagian penting dalam rantai pasok energi. Hal ini diharapkan dapat mewujudkan swasembada energi nasional,” kata Oos Kosasih dalam keterangannya, Jumat (18/4/2025).

    Menurutnya, pemasaran Green Coke diproyeksikan akan mengalami tren positif yang signifikan khususnya untuk pemenuhan kebutuhan anoda baterai di pasar global.

    Presiden Direktur PT Indonesia BTR New Energy Material, Wu Lei menyampaikan, kedepannya dengan meningkatnya produksi anoda hingga 160.000 ton per tahun, harapannya kerja sama ini dapat terus berlanjut dan dapat memberikan dampak positif terhadap perekonomian Indonesia.

    “Dengan kapasitas produksi tersebut Indonesia berpotensi menjadi pemain utama sebagai pemasok anoda di industri baterai global,” imbuh Wu Lei.

  • Tanjung Priok Macet Parah Akibat Aktivitas di Pelabuhan, Pelindo Beberkan Kompensasinya – Halaman all

    Tanjung Priok Macet Parah Akibat Aktivitas di Pelabuhan, Pelindo Beberkan Kompensasinya – Halaman all

    TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Direktur Eksekutif Regional 2 PT Pelabuhan Indonesia atau Pelindo, Drajat Sulistyo, mengungkap sejumlah kompensasi yang diberikan imbas kemacetan parah yang terjadi di kawasan Tanjung Priok, Jakarta Utara.

    Diketahui, kemacetan parah ini terjadi akibat dari meningkatnya aktivitas bongkar muat di Pelabuhan Tanjung Priok.

    Beberapa kompensasi yang diberikan antara lain adalah penambahan waktu pembatalan Surat Penarikan Peti Kemas (SP2) atau Surat Penarikan Peti Kemas Impor (SP2/tila).

    “Kami tidak menarik cost, sehingga akan sangat membantu teman-teman pengendara atau pemilik kargo,” kata Drajat dalam konferensi pers di Jakarta, dikutip dari tayangan Kompas TV, Jumat (18/4/2025).

    Kompensasi berikutnya yang diberikan adalah melepas gate saat melakukan tapping dan juga kemudahan bagi sopir truk yang terjebak di jalan arteri.

    Lewat kerja sama dengan Polri, truk-truk yang terjebak di jalan arteri dibantu masuk ke jalan tol dan biayanya dibantu.

    “Teman-teman yang sudah stuck di jalan arteri kami masukkan ke tol itu juga biaya tol kami bantu. Kami bersama Pak Dirlantas dan Pak Kapolres bantu masukkan ke tol juga,” ujar Drajat.

    Lalu, ada juga kompensasi berupa konsumsi yang diberikan kepada sopir truk yang terjebak macet.

    “Itu sementara yang kami berikan di lapangan,” ucap Drajat.

    Sebelumnya, Executive General Manager Pelindo Regional 2 Tanjung Priok, Adi Sugiri, mengungkap kemacetan ini akibat dari meningkatnya aktivitas bongkar muat di Pelabuhan Tanjung Priok.

    “Peningkatan arus barang petikemas yang akan melakukan kegiatan receiving delivery petikemas di Pelabuhan Tanjung Priok,” kata Adi dalam keterangan tertulis pada Kamis (17/4/2025).

    Peningkatan aktivitas bongkar muat ini bersamaan dengan selesainya masa arus mudik lebaran dan pasca-pembatasan lalu lintas barang.

    Adi memastikan tidak terdapat hambatan yang terjadi akibat dari error sistem, baik di Gate Pelabuhan maupun di Terminal Petikemas Pelabuhan Priok.

    “Kegiatan bongkar muat kapal berjalan lancar tanpa ada kendala,” ujar Adi.

    Terminal NPCT 1 menjadi satu dari sekian titik kemacetan.

    Hal itu dikarenakan peningkatan volume kendaraan yang melakukan kegiatan receiving delivery petikemas.

    Berdasarkan data Pelindo Regional 2 Tanjung Priok, ada peningkatan hampir 100 persen jumlah truck yang masuk kedalam terminal.

    Biasanya, jumlah rata–rata truk yang masuk kurang dari 2.500.

    Namun, pada Kamis ini, jumlahnya mencapai di atas 4.000 truk yang menuju NPCT 1.

    “Sistem operasi yang ada di terminal dan di Common Area pintu masuk menuju NPCT 1 dipastikan normal tanpa kendala,” ucap Adi n

    Ia pun menyatakan permohonan maaf kepada seluruh masyarakat, mitra, dan stakeholder yang terimbas akibat kemacetan yang terjadi.

    Lebih lanjut ia menjelaskan bahwa padatnya aktivitas bongkar muat ini dikarenakan ritme proses receiving delivery di terminal yang dilakukan secara bersamaan pasca-pembatasan lalu lintas barang.

    Selain itu, ada juga yang mengejar sebelum libur bersama jatuh pada Jumat (18/4/2025) hingga Minggu (20/4/2025).

    “Kami terus berupaya menjaga kelancaran operasional dan memastikan layanan kepada pelanggan tetap berjalan secara optimal meskipun terjadi peningkatan volume logistik,” kata Adi.

    “Kami tidak berhenti untuk berkoordinasi dengan pihak kepolisian untuk membantu kelancaran pada titik-titik kemacetan di Pelabuhan Tanjung Priok,” ujarnya.

     

  • IMP 168 dan INTANI Kerja Sama Pengembangan Swasembada Pangan Berkelanjutan – Halaman all

    IMP 168 dan INTANI Kerja Sama Pengembangan Swasembada Pangan Berkelanjutan – Halaman all

    TRIBUNNEWS.COM, YOGYAKARTA – PT Indoraya Mitra Persada (IMP 168) menjalin kerja sama (MoU) dengan Perkumpulan Insan Tani dan Nelayan (INTANI) untuk mendukung program swasembada pangan melalui pengembangan pertanian berkelanjutan, organik dan ramah lingkungan. 

    Penandatangan Kerja sama dilakukan di Gedung IMP168, Sleman, Yogyakarta, Kamis (17/4/2025).

    Kesepakatan kerja sama kedua pihak mencakup edukasi dan pendampingan pertanian organik akan dilakukan di desa-desa berkolaborasi dengan Forum Bumdes Indonesia (FBI) untuk implementasi swasembada pangan di desa.

    “Kami berkolaborasi dengan Intani. Ini bentuk dukungan kami terhadap program swasembada pangan,” ujar Direktur Utama IMP 168 Atik Chandra.

    Atik Chandra mengungkapkan, termsuk dalam kerjasama ini Intani bertindak sebagai distributor produk pupuk hayati cair dan produk lainnya yang dihasilkan PT IMP 168 untuk didistribusikan ke petani di seluruh Indonesia.

    Atik mengungkapkan, salah satu cara menggenjot produksi padi adalah dengan memperbaiki kesehatan lahan pertanian.

    Akibat penggunaan pupuk anorganik bertahun-tahun sebagian besar lahan pertanian padi mengalami degradasi atau menjadi dalam kondisi kritis. 

    Unsur hara menjadi rendah dan tidak mampu menyerap air yang memadai bagi pertumbuhan tanaman. 

    “Pupuk hayati cair yang kami produksi mengandung mikrobia yang mampu memperbaiki kesuburan tanah lahan pertanian,” ujarnya.

    Dia mencontohkan ExtraGen yang bisa diaplikasikan pada beragam jenis tanah termasuk lahan gambut, lahan marjinal maupun lahan biasa.

    Ketua Umum Intani, Guntur Subagja Mahardika menyatakan kerja sama ini bertujuan mendukung program swasembada pangan melalui meningkatkan produktivitas tanaman padi melaui pengembangan pertanian yang ramah lingkungan dan sehat dikonsumsi. 

    “Penggunaan pupuk organik kini telah menjadi konsen masyarakat dunia. Eropa, misalnya, menetapkan syarat untuk sangat ketat terhadap produk pertanian yang masuk wilayah tersebut yakni harus memiliki sertifikat budidaya organik,” kata dia.

    “Produk IMP 168 terbukti mampu meningkatkan produktivitas padi sangat menguntungkan petani dan berpotensi memasuki pasar Eropa,” imbuhnya.

    Atik mengatakan, selama ini pihaknya sudah mengekspor pupuk cair ke pasar Timur Tengah, Malaysia dan Filipina. 

    Di dalam negeri, untuk mendistribusikannya, Intani menjalin 
    kerja sama dengan Forum Bumdes dan telah membahas kerja sama ini dengan Ketua Umum Forum Bumdes Yani Setiadiningrat yang juga Sekretaris Desa Pongok, Klaten, Jawa Tengah.

    “Kami memiliki perwakilan di 38 provinsi siap menyebarluaskan pengembangan pertanian organik di berbagai daerah dan desa-desa,” ungkap Yani. (tribunnews/fin)