Category: Liputan6.com Tekno

  • Google Doodle Rayakan Hari Ibu 2025 dengan Ilustrasi Bunga Penuh Makna

    Google Doodle Rayakan Hari Ibu 2025 dengan Ilustrasi Bunga Penuh Makna

    Liputan6.com, Jakarta – Laman utama Google hari ini, Senin (22/12/2025), akan terlihat berbeda ketimbang hari pada biasanya. Hari ini, raksasa mesin pencari itu menampilkan Google doodle khusus Hari Ibu dengan ilustrasi bunga raksasa melindungi kuncup bunga kecil.

    Visual Google Doodle hari ini seakan menggambarkan peran ibu dalam mendampingi, menjaga, dan menumbuhkan anak dengan penuh kasih.

    Logo ikonik Google pun diubah menjadi tanaman, di mana huruf “G” terlihat paling besar dan menaungi bunga-bunga kecil di bawahnya.

    Dalam keterangannya, Google menuliskan ucapan sederhana namun sangat bermakna. “Gambar coretan ini hadir untuk merayakan Hari Ibu! Terima kasih kepada semua ibu yang telah membantu kami berkembang,” tulis Google.

    Google Doodle Hari Ibu 2025 ini menjadi bentuk penghormatan terhadap peran ibu yang selalu hadir tanpa banyak sorotan untuk membantu keluarga. Ilustrasi bunga ini juga dipilih sebagai simbol alam untuk menegaskan makna pertumbuhan dan perlindungan.

    Setiap negara memiliki tanggal Hari Ibu mereka sendiri, di Indonesia Hari Ibu diperingati secara nasional pada tanggal 22 Desember tiap tahunnya. Peringatan ini diresmikan langsung oleh Presiden Sukarno lewat Dekrit Presiden No. 316 tahun 1953 saat ulang tahun ke-25 Kongres Perempuan Indonesia 1928.

    Awalnya, 22 Desember dipilih sebagai Hari Ibu Nasional untuk memperingati semangat wanita Indonesia sekaligus meningkatkan kesadaran berbangsa dan bernegara untuk para wanita yang ketika itu menyelenggarakan kongres.

    Namun, akhirnya Hari Ibu Nasional diperingati tidak hanya sebagai peringatan semangat wanita Indonesia, tapi juga pengingat peran wanita dalam perjuangan kemerdekaan Indonesia, termasuk kaum ibu. Dan, di masa sekarang ini Hari Ibu diperingati dengan makna lebih luas.

    Saat ini, Hari Ibu tidak lagi sekadar memperingati peran wanita sebagai seorang ibu, tapi juga memberikan apresiasi terhadap peran wanita di berbagai bidang. Jadi, sudah memberikan ucapan selamat kepada ibu dan sosok wanita panutan kamu hari ini?

  • HP Galaxy Z Trifold Laris Manis hingga Daftar Aplikasi iPhone Terpopuler di Indonesia

    HP Galaxy Z Trifold Laris Manis hingga Daftar Aplikasi iPhone Terpopuler di Indonesia

    OpenAI resmi meluncurkan GPT-5.2, model kecerdasan buatan (AI) terbaru disebutka memiliki respons lebih cepat ketimbang generasi sebelumnya dan penantang utama Gemini 3 Pro.

    Peluncuran ini dilakukan bertepatan dengan pengumuman kerja sama lisensi Sora bersama Disney, menandai langkah agresif OpenAI di tengah persiangan AI global kiat ketat

    Mengutip newsroom di situs OpenAI, Minggu (21/12/2025), GPT-5.2 membawa peningkatan signifikan dalam pembuatan spreadsheet, penyusunan presentasi, penulisan kode, pemahaman gambar, hingga pengelolaan konteks panjang dan proyek kompleks multi-tahap.

    Baca selengkapnya di sini

     

  • HP Galaxy Z Trifold Laris Manis hingga Daftar Aplikasi iPhone Terpopuler di Indonesia

    HP Galaxy Z Trifold Laris Manis hingga Daftar Aplikasi iPhone Terpopuler di Indonesia

    OpenAI resmi meluncurkan GPT-5.2, model kecerdasan buatan (AI) terbaru disebutka memiliki respons lebih cepat ketimbang generasi sebelumnya dan penantang utama Gemini 3 Pro.

    Peluncuran ini dilakukan bertepatan dengan pengumuman kerja sama lisensi Sora bersama Disney, menandai langkah agresif OpenAI di tengah persiangan AI global kiat ketat

    Mengutip newsroom di situs OpenAI, Minggu (21/12/2025), GPT-5.2 membawa peningkatan signifikan dalam pembuatan spreadsheet, penyusunan presentasi, penulisan kode, pemahaman gambar, hingga pengelolaan konteks panjang dan proyek kompleks multi-tahap.

    Baca selengkapnya di sini

     

  • Zenless Zone Zero Versi 2.5 Resmi Hadir 30 Desember, Era Void Hunter Dimulai

    Zenless Zone Zero Versi 2.5 Resmi Hadir 30 Desember, Era Void Hunter Dimulai

    Liputan6.com, Jakarta – Hoyoverse sedang bersiap menggulirkan update besar-besaran untuk game Zenless Zone Zero (ZZZ). Lewat versi 2.5, update ZZZ bertajuk “To Be Fuel for the Night” dijadwalkan meluncur pada 30 Desember 2025.

    Perusahaan menjelaskan, pembaruan ini menjadi puncak Season 2 dan membawa perubahan signifikan pada cerita, karakter, hingga sistem permainan agar lebih optimal.

    Mengutip keterangan resminya, Senin (22/12/2025), update ZZZ 2.5 menyoroti kehadiran Ye Shunguang, seorang Void Hunter pertama dengan dua wujud.

    Lewat kehadiran Ye Shunguang, gamer diperkenalkan dengan mekanik Honed Edge dan status Enlightened Mind memberikan gaya bertarung agresif dan teknis.

    Tak hanya itu, Hoyoverse juga memperkenalkan karakter bintang 5 lainnya, yakni Zhao. Agen Tier S tipe S ini berperan sebagai Defense. Meski tampil imut, dia mampu bergerak cepat dan mengandalkan sejata raksasa.

    Zhao memiliki skill Frostbite mampu memicu Ether Veil Wellspring, cocok menjadi rekan bertarung Ye Shunguang mampu memberikan buff kuat untuk seluruh tim. Menariknya, perusahaan membagikan Zhao secara gratis sebagai bagian dari hadiah update Zenless Zone Zero.

    Dari sisi cerita, ZZZ versi 2.5 membawa konflik baru lewat Pedang Qingming. Artefak legendaris ini mulai beresonansi dengan kekuatan sang Pencipta. Kekuatan dulu membantu Proxy kini justru berpotensi menjadi ancaman.

    Di saat bersamaan, bunga putih misterius menyebar ke Failume Heights. Menandai perluasan Lemnian Hollow lebih berbahaya. Eksplorasi di dalam juga lebih diperkaya.

     

  • Face ID iPhone 18 Pro bakal Dirombak Total, Dynamic Island Terancam Hilang!

    Face ID iPhone 18 Pro bakal Dirombak Total, Dynamic Island Terancam Hilang!

    Sebelumnya, Apple baru saja meluncurkan lini HP terbarunya, iPhone 17, iPhone 17 Pro, iPhone 17 Pro Max, dan iPhone Air, pada bulan September 2025.

    Namun, rumor soal penerusnya tersebut sudah ramai beredar di internet. Leaker ternama Instant Digital membuat banyak orang terkejut dengan bocoran warna baru iPhone 18 Pro.

    Mengutip akun Weibo miliknya via MacRumors, Senin (3/11/2025), iPhone 18 Pro bakal tersedia dalam pilihan warna coffee, purple, dan burgundy.

    Sebelumnya, Apple pernah menghadirkan pilihan warna lavender atau ungu iPhone XR, iPhone 11, iPhone 12, iPhone 14, dan iPhone 14 Pro.

    Akan tetapi, raksasa teknologi berbasis di Cupertino tersebut belum pernah merilis iPhone warna kopi atau merah anggur sebelumnya.

    Warna coffee diprediksi akan menggantikan varian titanium gurun di iPhone 18 Pro, sedangkan warna burgundy menjadi debut pertama Apple untuk iPhone baru tersebut.

    Menariknya, iPhone 18 Pro warna hitam kemungkinan bakal absen tahun depan. Ini berarti, fans Apple yang terbiasa pilih varian klasik “black titanium” harus menunggu hingga seri berikutnya.

    Selain warna, bocoran iPhone Model iPhone 18 Pro diperkirakan akan meluncur dengan chip A20 2nm buatan TSMC, kamera utama dengan bukaan variabel, serta modem C2 untuk koneksi lebih cepat.

    iPhone 18 Pro dikabarkan bakal meluncur pada musim gugur 2026, sesuai dengan jadwal peluncuran tahunan iPhone.

  • Jangan Abaikan Panas Berlebih, Ini 5 Cooling Pad Laptop yang Patut Dipertimbangkan

    Jangan Abaikan Panas Berlebih, Ini 5 Cooling Pad Laptop yang Patut Dipertimbangkan

    Liputan6.com, Jakarta – Panas berlebih pada laptop bukan sekadar soal kenyamanan, tapi juga bisa berdampak pada performa hingga usia perangkat. Aktivitas seperti bekerja seharian, belajar online, hingga bermain game dalam waktu lama membuat suhu laptop rentan meningkat.

    Agar tetap adem dan performa stabil, penggunaan cooling pad menjadi solusi praktis yang patut dipertimbangkan. Dengan beragam pilihan kipas, tingkat ketinggian yang bisa disesuaikan, hingga desain ergonomis, cooling pad kini tak hanya membantu pendinginan, tapi juga menunjang kenyamanan penggunaan. Berikut ini 5 rekomendasi cooling pad laptop yang patut dipertimbangkan agar laptop tetap adem dan performa tetap optimal.

  • Harga Mulai Rp 3,6 Jutaan, Varian Mana yang Paling Worth It?

    Harga Mulai Rp 3,6 Jutaan, Varian Mana yang Paling Worth It?

    Meskipun sekilas terlihat mirip, Oppo A6 Pro 4G dan 5G memiliki perbedaan signifikan pada beberapa aspek kunci, terutama pada chipset dan konektivitas. Perbedaan ini menjadi faktor penentu dalam memilih varian yang paling sesuai dengan kebutuhan pengguna.

    Dari segi desain dan layar, kedua varian Oppo A6 Pro memiliki dimensi yang hampir identik, dengan ukuran 158,2 x 75,02 x 8 mm. Varian 4G memiliki bobot sekitar 188 gram, sedangkan varian 5G sedikit lebih ringan dengan 185 gram. Keduanya dibekali layar AMOLED berukuran 6,57 inci dengan resolusi Full HD+ (1080 x 2372 piksel), refresh rate 120Hz, dan tingkat kecerahan puncak hingga 1.400 nits. Layar ini juga dilindungi oleh AGC DT-Star D+ dan memiliki desain bezel ultra-tipis 1,67 mm. Oppo A6 Pro 4G tersedia dalam pilihan warna Titanium, Biru, dan Merah Muda, sementara varian 5G hadir dalam warna Biru dan Merah Muda.

    Perbedaan paling mencolok terletak pada chipset yang digunakan. Oppo A6 Pro 4G ditenagai oleh chipset MediaTek Helio G100 (6 nm), yang dirancang untuk performa gaming kelas menengah dengan dukungan jaringan 4G. Di sisi lain, Oppo A6 Pro 5G menggunakan chipset MediaTek Dimensity 6300 (6 nm), yang tidak hanya lebih bertenaga tetapi juga mendukung jaringan 5G untuk koneksi internet yang lebih cepat dan stabil. Secara umum, Dimensity 6300 pada varian 5G menawarkan performa yang lebih baik dibandingkan Helio G100 pada varian 4G. Kedua ponsel menjalankan sistem operasi ColorOS 15 berbasis Android 15 dan dilengkapi dengan Trinity Engine untuk optimasi performa.

    Untuk memori dan penyimpanan, kedua varian Oppo A6 Pro dilengkapi dengan RAM 8GB LPDDR4X. Namun, ada perbedaan dalam opsi penyimpanan internal: Oppo A6 Pro 4G tersedia dalam dua pilihan (8GB RAM + 128GB dan 8GB RAM + 256GB), sedangkan Oppo A6 Pro 5G di Indonesia hanya tersedia dalam satu varian (8GB RAM + 256GB penyimpanan internal). Sektor kamera pada kedua varian ini memiliki konfigurasi yang sama, dibekali kamera belakang ganda (sensor utama 50 MP dengan autofocus dan sensor monokrom 2 MP) serta kamera depan 16 MP. Fitur-fitur berbasis AI seperti AI Recompose, AI Perfect Shot, dan AI Eraser 2.0 juga hadir di kedua model.

    Baik Oppo A6 Pro 4G maupun 5G dibekali baterai berkapasitas besar 7.000 mAh dengan dukungan pengisian cepat SuperVOOC 80W. Oppo mengklaim baterai ini mampu bertahan hingga 40 jam panggilan telepon dan dapat mengisi daya hingga 50% dalam 30 menit. Fitur Reverse Wired Charging juga tersedia pada kedua versi, memungkinkan ponsel berfungsi sebagai power bank untuk mengisi daya perangkat lain. Kedua varian Oppo A6 Pro juga memiliki sertifikasi ketahanan air dan debu IP66/IP68/IP69, serta telah memenuhi standar militer MIL-STD-810H, menjadikannya tangguh terhadap benturan dan kondisi ekstrem. Keduanya juga dilengkapi dengan sensor sidik jari dalam layar, Wi-Fi, Bluetooth 5.4, NFC, dan port USB Type-C.

  • 5 HP Android Rp 3 Jutaan dengan Kamera Gahar, Pilihan Menarik untuk Foto dan Konten

    5 HP Android Rp 3 Jutaan dengan Kamera Gahar, Pilihan Menarik untuk Foto dan Konten

    Liputan6.com, Jakarta – Persaingan smartphone di rentang harga Rp 3 jutaan kian memanas, khususnya pada sektor kamera kini menjadi daya tarik utama bagi konsumen.

    Sejumlah produsen menghadirkan ponsel dengan resolusi kamera tinggi, fitur fotografi canggih, hingga dukungan stabilisasi gambar yang sebelumnya hanya ditemukan di kelas premium.

    Mulai dari sensor 200 MP, OIS (Optical Image Stabilization), perekaman video resolusi tinggi, hingga teknologi pemrosesan gambar berbasis AI, kini dapat dinikmati di segmen menengah.

    Kondisi ini menjadikan HP Rp 3 jutaan tak hanya memadai untuk kebutuhan harian, tetapi juga relevan bagi pengguna gemar fotografi, videografi, hingga konten kreator pemula.

    Berikut daftar HP Rp 3 jutaan dengan kamera gahar yang layak dipertimbangkan di pasar Indonesia.

    1. Redmi Note 13 Pro 4G

    Salah satu keunggulan utama Redmi Note 13 Pro adalah sektor kameranya. Ponsel ini dibekali kamera utama 200 MP yang menggunakan sensor Samsung ISOCELL, menghasilkan foto dengan detail sangat tajam bahkan dalam kondisi minim cahaya. Teknologi pixel-binning juga membantu menangkap gambar yang terang dan tajam di kondisi low light, menjadikannya unggul di kelas menengah.

    Selain itu, tersedia kamera ultra-wide 8 MP untuk pengambilan gambar lanskap atau grup, dan kamera makro 2 MP untuk memotret objek jarak dekat. Kamera depannya beresolusi 16 MP, cukup mumpuni untuk selfie, panggilan video, atau konten media sosial. Fitur-fitur seperti mode malam, AI beautify, dan perekaman video 4K turut melengkapi kemampuannya.

    Harga Redmi Note 13 Pro dengan Varian 8GB RAM / 256GB ROM: Rp 3.799.000

  • Apple Ungkap Aplikasi dan Game iPhone Terpopuler di Indonesia Sepanjang 2025, Ini Daftarnya

    Apple Ungkap Aplikasi dan Game iPhone Terpopuler di Indonesia Sepanjang 2025, Ini Daftarnya

    Apple dilaporkan sedang mempertimbangkan India sebagai lokasi baru untuk proses perakitan dan pengemasan chip iPhone. Langkah ini sejalan dengan strategi Perusahaan dalam memperluas basis produksi luar China.

    Mengutip GSM Arena, Kamis (18/12/2025), Apple saat ini tengah melakukan studi awal bersama sejumlah perusahaan semikonduktor di India. Fokus kajian tersebut mencakup kemungkinan perakitan dan pengemasan chip iPhone secara lokal.

    Salah satu perusahaan yang disebut telah menjalin komunikasi dengan Apple adalah CG Semi. Perusahaan saat ini sedang membangun fasilitas perakitan dan pengujian chip pihak ketiga atau Outsourced Semiconductor Assembly And Test (OSAT) di negara bagian Gujarat.

    Selama ini, Apple belum pernah menjalankan proses perakitan maupun pengemasan chip di India. Jika kerja sama dengan CG Semi terwujud, fasilitas tersebut pada tahap awal diperkirakan akan menangani chip berkaitan dengan komponen layar iPhone.

    Sumber laporan menegaskan, potensi kemintraan harus memenuhi standar kualitas dan keandalan ketat dari Apple. Selain CG Semi, Apple juga dikabarkan membuka komunikasi dengan perusahaan lain di India untuk peluang serupa.

    Saat ini, kebutuhan display driver integrated circuits (DDIC) Apple masih dipasok oleh sejumlah pemasuk global. Di antaranya ada Samsung, Himax, LX Semicon, dan Novatek. Perusahaan-perusahaan tersebut memiliki fasilitas produksi di Korea Selatan, Taiwan, dan China.

    Dalam beberapa tahun terakhir, Apple secara konsisten meningkatkan aktivitas manufakturnya di India. Seluruh varian iPhone 17 yang dipasarkan di Amerika Serikat dilaporkan diproduksi di negara tersebut, mempertegas posisi India sebagai bagian penting dari rantai pasok global Apple.

    Jika rencana perakitan chip iPhone di India teralisasi, langkah tersebut berpotensi memperdalam peran negara tersebut. Tidak hanya sebatas basis perakitan perangkat akhir, tetapi juga bagian dari proses manufaktur komponen inti.

  • OpenAI Perkenalkan GPT-5.2, Jawaban atas Tantangan Gemini 3 Pro

    OpenAI Perkenalkan GPT-5.2, Jawaban atas Tantangan Gemini 3 Pro

    Liputan6.com, Jakarta – OpenAI resmi meluncurkan GPT-5.2, model kecerdasan buatan (AI) terbaru disebutka memiliki respons lebih cepat ketimbang generasi sebelumnya dan penantang utama Gemini 3 Pro.

    Peluncuran ini dilakukan bertepatan dengan pengumuman kerja sama lisensi Sora bersama Disney, menandai langkah agresif OpenAI di tengah persiangan AI global kiat ketat.

    Mengutip newsroom di situs OpenAI, Minggu (21/12/2025), GPT-5.2 membawa peningkatan signifikan dalam pembuatan spreadsheet, penyusunan presentasi, penulisan kode, pemahaman gambar, hingga pengelolaan konteks panjang dan proyek kompleks multi-tahap.

    Varian paling canggih, GPT-5,2 Thinking, diklaim unggul jauh dibanding GPT-5.1. OpenAI menyebut, model AI ini menghasilkan kesalahan faktual 30 persen lebih sedikit. Peningkatan ini menyasar kebutuhan profesional seperti riset, penulisan, analisis, dan dukungan pengambilan keputusan.

    “Bagi para profesional, ini berarti lebih sedikit kesalahan saat menggunakan model untuk penelitian, penulisan, analisis, dan dukungan pengambilan keputusan, menjadikan model ini lebih dapat diandalkan untuk pekerjaan berbasis pengetahuan sehari-hari,” tulis OpenAI.

    Model baru ini juga diklaim lebih biak dalam hal percakapan. OpenAI mengatakan GPT-5.2 Instant disebut mengalami peningkatan jelas dan menjawab pertanyaan informasi, panduan langkah, penulisan teknis, hingga terjemahan yang dibangun berdasarkan nada percakapan yang lebih hangat seperti yang dikenalkan pada GPT-5.1 Instant.

    OpenAI memikul ekspektasi besar setelah rilis GPT-5 pada awal 2025 menuai kritik. Banyak pengguna mengeluhkan jawaban yang “kurang cerdas” dan karakter model yang terasa datar, hingga muncul seruan agar OpenAI mengembalikan GPT-4o.

    Kini, lewat GPT-5.2, OpenAI berupaya memulihkan kepercayaan pengguna sekaligus menunjukkan keseriusannya menghadapi tekanan dari kompetitor seperti Gemini 3 Pro.