Category: Liputan6.com Tekno

  • Pre-order iPhone 17 Series di China Pecahkan Rekor, Situs Apple Ikut Down! – Page 3

    Pre-order iPhone 17 Series di China Pecahkan Rekor, Situs Apple Ikut Down! – Page 3

    Tingginya minat konsumen di China terhadap iPhone 17, iPhone 17 Pro, dan iPhone 17 Pro Max ini juga sempat membuat situs resmi Apple tumbang.

    Media lokal, The Paper melaporkan, laman pre-order iPhone 17 sulit diakses akibat lonjakan trafik. Sejumlah pelanggan mengaku harus menunggu hingga lima menit hanya untuk memproses pembayaran.

    Selain itu, slot pengambilan langsung iPhone 17 Pro Max di Apple Store Shanghai pun tidak tersedia hanya dalam kurun waktu 20 menit.

    Saking tingginya antusiasme konsumen, calon pembeli kini harus berhadapan dengan masa tunggu lebih lama, sampai 15 Oktober 2025 mendatang.

    Bagaimana dengan di Indonesia? Hingga saat ini, kabar kapan pre-order iPhone 17 series di Tanah Air belum diketahui secara pasti.

    Saat dihubungi tim Tekno Liputan6.com, sejumlah Apple Authorized Reseller di Indonesia masih belum memberikan informasi kapan iPhone 17 series sudah mulai bisa dipesan di iBox, Blibli, Digimap, dan masih banyak lagi.

  • Perilisan GTA 6 Mundur, Pengembang Ghost of Yotei Bahagia Bukan Main – Page 3

    Perilisan GTA 6 Mundur, Pengembang Ghost of Yotei Bahagia Bukan Main – Page 3

    Liputan6.com, Jakarta – Setelah Rockstar resmi mengumumkan penundaan perilisan untuk salah satu waralaba permainan nomor satu mereka, Grand Theft Auto 6 (GTA 6), kini tim pengembang Sucker Punch mengungkapkan kegembiraannya.

    Mengutip IGN, Senin (15/9/2025), Direktur Sucker Punch Nate Fox mengatakan bahwa ditundanya perilisan GTA 6 oleh Rockstar pasti menjadi angin segar bagi tim pengembang “Ghost of Yotei”.

    Masih dengan topik yang sama menurut MinnMax, Fox turut melontarkan sebuah gurauan akan adanya sebuah pesta perayaan terhadap hal ini.

    “Jujur saja dalam beberapa bulan ini kami masih dimabukkan tugas, untungnya GTA 6 tidak jadi rilis dalam waktu dekat.”

    Walau terdengar ‘lucu’, pernyataan tersebut mengundang sebuah pertanyaan publik. Mengapa pengembang Ghost of Yotei begitu senang bersamaan munculnya kabar ini?

    Setelah diselidiki, rupanya hal ini berkaitan langsung dengan rencana peluncuran GTA 6 sebelum mengalami revisi. Kabar sebelumnya, game ini siap rilis musim gugur 2025.

    Munculnya jadwal tersebut membuat pengembang khawatir akan perbandingan ekspektasi game buatan mereka dengan seri terbaru Grand Theft Auto.

  • Hasil MPL ID S16 Week 4: Onic Esports Catat Rekor Sempurna, RRQ Hoshi dan Geek Fam Berjuang Keras – Page 3

    Hasil MPL ID S16 Week 4: Onic Esports Catat Rekor Sempurna, RRQ Hoshi dan Geek Fam Berjuang Keras – Page 3

    Sementara itu, RRQ Hoshi berhasil memenangkan Derby Klasik melawan Evos. Diisi oleh ‘darah muda’, tim ini mampu membungkam Evos dengan skor 2-0.

    Sayangnya, tim berjuluk sang raja dari para raja tersebut harus bertekuk lutut dari Bigetron by Vitaliy di laga penutupan MPL ID S16 week 4.

    Pertarungan kedua tim berjalan sengit dan panas hingga masuk ke babak ketiga. Namun, dewi fortuna masih tersenyum untuk tim robot merah dengan skor tipis 2-1.

    Geek Fam Semakin Terpuruk

    Nasib berbeda dialami oleh Geek Fam. Setelah sempat tampil menjanjikan di awal musim, Baloyskie dan kawan-kawan terus terpuruk.

    Hingga week ke-4, mereka masih belum mampu meraih kemenangan lagi, termasuk saat tumbang 2-1 dari Dewa United Esports di pertandingan semalam.

    MPL ID S16 semakin panas menuju pertengahan musim, dengan berbagai pertandingan menjadi penentu dan modal masing-masing tim esports MLBB untuk melaju ke babak playoff nanti.

  • Top 3 Tekno: Perbandingan iPhone 16 vs iPhone 17 Terpopuler – Page 3

    Top 3 Tekno: Perbandingan iPhone 16 vs iPhone 17 Terpopuler – Page 3

    Liputan6.com, Jakarta – Informasi mengenai perbandingan iPhone 16 vs iPhone 17 menjadi yang terpopuler di kanal Tekno Liputan6.com, Minggu (14/9/2025) kemarin.

    Berita lain yang juga populer datang dari karyawan senior PlayStation yang dipecat gara-gara komentar soal Charlie Kirk.

    Lebih lengkapnya, simak tiga berita terpopuler di kanal Tekno Liputan6.com berikut ini.

    1. iPhone 16 vs iPhone 17: Perbandingan Kamera, Layar, Baterai, dan Harga 

    Apple secara resmi memperkenalkan lini ponsel terbarunya, iPhone 17, dalam acara yang digelar pada Selasa (9/9/2025) waktu Amerika Serikat.

    Sebagai model standar terbaru, ponsel ini memboyong sejumlah peningkatan signifikan yang membuatnya berbeda jauh dari pendahulunya, iPhone 16.

    Mengutip 9to5Mac, Minggu (14/9/2025), pembaruan paling menonjol pada iPhone 17 hadir di sektor kamera yang dirombak total secara masif.

    Selain lompatan besar di sisi fotografi, Apple juga membawa serangkaian peningkatan penting lainnya, mulai dari layar yang lebih canggih, daya tahan baterai jauh lebih lama, dan performa lebih kencang.

    Tak hanya itu, pembaruan yang dibawa Apple juga mencakup penawaran harga, penyimpanan yang lebih baik, konektivitas baru, serta perubahan pada desain, warna, dan dimensi perangkat.

    iPhone 17 membawa inovasi besar yang menandai evolusi paling penting untuk lini iPhone non-Pro selama beberapa tahun terakhir. Untuk mengetahui detail-detail peningkatannya ada apa saja dibanding iPhone 16, yuk simak lebih lanjut.

    Baca selengkapnya di sini 

     

  • Bos Samsung: HP Lipat Tiga bakal Meluncur Akhir 2025 – Page 3

    Bos Samsung: HP Lipat Tiga bakal Meluncur Akhir 2025 – Page 3

    Selain konfirmasi dan perubahan nama untuk Samsung “Galaxy Z TriFold”, terdapat sebuah hal yang menggegerkan berkaitan langsung dengan perangkat satu ini.

    Mengutip 9TO5Google, munculnya sebuah laporan kompatibilitas perangkat dengan One UI 8 di SammyGuru telah mengejutkan sebagian besar penggemar.

    Laporan tersebut menyebutkan HP tri-fold Samsung akan sanggup menampilkan tiga aplikasi secara berdampingan di layar utama, memungkinkan multitasking lebih padat dengan banyak aplikasi sekaligus.

    Di sisi lain, kabar penggunaan chipset Snapdragon 8 Elite sebagai dapur pacu utama, bingkai titanium, serta tiga lensa kamera belakang untuk menunjang fotografi turut menjadi perbincangan.

    Kemudian, layar utama dari ponsel ini disebut akan berukuran 9,96 inci, menjadikannya salah satu yang terbesar di kelas ponsel lipat. Sayangnya, untuk urusan pengisian daya, rumor menyebutkan kecepatannya masih tergolong standar dan belum ada peningkatan signifikan.

    Jika semua rumor ini terbukti benar adanya, Samsung dapat menjadi pesaing kuat di pasar dan juga dapat menetapkan standar baru untuk generasi ponsel lipat berikutnya.

  • Honkai Star Rail 3.6 Hadir 24 September, Dan Heng Permansor Terrae Bisa Didapat Gratis – Page 3

    Honkai Star Rail 3.6 Hadir 24 September, Dan Heng Permansor Terrae Bisa Didapat Gratis – Page 3

    Liputan6.com, Jakarta – HoYoverse resmi mengumumkan pembaruan besar untuk game populer mereka, Honkai: Star Rail (HSR). Bertajuk “Kembali ke Bentala Kala Malam Panjang”, Honkai: Star Rail versi 3.6 ini dijadwalkan rilis pada 24 September 2025. 

    Update HSR 3.6 akan membawa pengalaman bermain yang lebih kaya dan mendalam bagi para Trailblazer, termasuk kehadiran dua karakter baru dan sederet event menarik.

    Salah satu highlight utama adalah gamer bisa mendapatkan karakter bintang 5 (B5) Dan Heng – Permansor Terrae secara gratis untuk waktu terbatas, dan kehadiran Evernight yang misterius dan membuat trailblazer penasaran.

    Debut Evernight dan Dan Heng • Permansor Terrae 

    Evernight, karakter tipe Ice dengan Path Remembrance, digambarkan sebagai representasi masa lalu March 7th terlupakan. Keberadaannya kini bertujuan untuk melindungi masa depan March 7th.

    Evernight unggul dalam pertempuran kooperatif dengan Memosprite, mampu meningkatkan CRIT DMG Memosprite dan memperoleh “memoria” untuk meningkatkan DMG “Evey”. 

    Ultimate-nya tidak hanya memberikan DMG area, tetapi juga mengaktifkan status “Darkest Riddle” yang memperkuat dirinya dan “Evey” saat melawan musuh di HSR.

  • Poco F8 dan F8 Ultra bakal Diperkuat Chipset Gahar dan Baterai Badak 7000mAh – Page 3

    Poco F8 dan F8 Ultra bakal Diperkuat Chipset Gahar dan Baterai Badak 7000mAh – Page 3

    Liputan6.com, Jakarta – Setelah berhasil mendobrak pasar smartphone midrange dengan spesifikasi mendekati flagship. Kini, Xiaomi melalui anak perusahaannya, Poco, berencana untuk merilis seri terbaru dari lini ponsel kelas atas mereka, yakni F-series.

    Mengutip Gizchina dan Gizmochina, Senin (15/9/2025), kemungkinan besar Redmi Turbo 5 Pro dan Redmi K90 Pro bakal rebranding sebagai Poco F8 dan Poco F8 Ultra.

    Sekilas, dari dapur pacu kedua ponsel ini menggunakan chipset kelas upper midrange dan flagship dari MediaTek dan Qualcomm Snapdragon.

    Untuk Redmi Turbo 5 Pro dengan Dimensity 8500 Ultra, sementara Redmi K90 Pro menggunakan Snapdragon 8 Elite 2 (rebrand menjadi Snapdragon 8 Elite Gen 5).

    Jika bocoran ini benar, POCO F8 bakal menjadi flagship killer dengan harga yang miring, namun masih memberikan performa ngebut.

    Terakhir, Xiaomi memang sering merilis smartphone khusus pasar lokal mereka untuk market global melalui Poco. Namun, hal ini sering kali terdapat beberapa perbedaan.

    Jadi untuk sementara ini, bocoran spesifikasi berikut masih memungkinkan terjadi beberapa penyesuaian ulang untuk mencocokan biaya dengan pasar global.

  • Fitur Baru Kamera iPhone 17 Series: Selfie Horizontal Otomatis, Rekam Video Ganda, hingga Zoom Optik 8X – Page 3

    Fitur Baru Kamera iPhone 17 Series: Selfie Horizontal Otomatis, Rekam Video Ganda, hingga Zoom Optik 8X – Page 3

    Pada iPhone 17 Pro, Apple menghadirkan peningkatan besar untuk kamera ini.

    Kini, lensa telefoto dilengkapi sensor 48MP yang mampu menangkap detail jauh lebih banyak dibanding generasi sebelumnya.

    Lensa ini juga merupakan zoom optik 4x. Sekilas, angka tersebut mungkin terlihat seperti langkah mundur, mengingat model Pro sebelumnya sudah mendukung zoom optik 5x.

    Namun, berkat sensor yang lebih besar dan resolusi lebih tinggi, kualitas hasil foto justru meningkat secara keseluruhan, baik saat menggunakan zoom 4x, 5x, maupun hingga 8x.

    Berdasarkan beberapa foto sampel, hasil zoom optik 8x di iPhone 17 Pro terlihat cukup impresif.

    iPhone 17 Pro juga mendukung pembesaran digital hingga 40x, tetapi gambar foto yang dihasilkan kurang memuaskan.

    Walau kualitas zoom digital tidak sebaik optik, kehadiran sensor besar dengan resolusi tinggi membuat hasil foto hingga 8x tetap tajam dan menyerupai kualitas optik.

  • Karyawan Senior PlayStation Dipecat Gara-Gara Komentar Soal Charlie Kirk – Page 3

    Karyawan Senior PlayStation Dipecat Gara-Gara Komentar Soal Charlie Kirk – Page 3

    Karyawan yang paling menjadi sorotan dalam kasus ini adalah Drew Harrison, yang merupakan seorang senior artist di Sucker Punch Productions.

    Dalam sebuah unggahan di Bluesky, Harrison dilaporkan melontarkan lelucon dengan mengatakan bahwa ia berharap nama penembak Charlie Kirk adalah “Mario”.

    Candaan itu merujuk pada kasus pembunuhan CEO United Healthcare sebelumnya, di mana tersangkanya kebetulan bernama Luigi Mangione.

    Namun, lelucon tersebut justru memicu kontroversi besar. Setelah unggahannya viral, Harrison mengaku ada pihak yang menghubungi perusahaannya terkait komentar itu. Tak lama kemudian, ia menyatakan bahwa dirinya telah dipecat.

    Sucker Punch Productions sendiri belum memberikan komentar resmi mengenai kasus ini. Meski begitu, Harrison sudah memperbarui profil LinkedIn miliknya dan menandai bahwa masa kerjanya di studio yang sudah berlangsung selama 10 tahun, kini telah berakhir.

  • Elon Musk ‘Sentil’ CEO Microsoft Satya Nadella di X, Minta Usut Karyawan yang Kritik Charlie Kirk – Page 3

    Elon Musk ‘Sentil’ CEO Microsoft Satya Nadella di X, Minta Usut Karyawan yang Kritik Charlie Kirk – Page 3

    Menanggapi kehebohan yang dipicu oleh cuitan Elon Musk, Microsoft akhirnya buka suara lewat pernyataan resmi di akun utama @Microsoft di platform X.

    Meskipun tidak secara langsung membalas cuitan Musk, perusahaan menyatakan bahwa mereka menyadari adanya pandangan yang diungkapkan oleh sebagian kecil karyawannya.

    “Masalah seperti ini kami tangani dengan sangat serius dan sedang ditinjau satu per satu. Komentar yang merayakan kekerasan terhadap siapa pun jelas tidak bisa diterima dan bertentangan dengan nilai-nilai perusahaan,” tulis Microsoft.

    Namun, laporan dari The Verge mencatat bahwa tangkapan layar yang beredar dalam utas itu sebenarnya tidak menunjukkan adanya perayaan atas penembakan Charlie Kirk.

    Sampai saat ini, CEO Microsoft Satya Nadella sendiri belum memberikan komentar langsung terkait kontroversi ini.