Category: Liputan6.com Tekno

  • Apa Itu Sertifikasi ISO 27001 yang Baru Diraih Indico? – Page 3

    Apa Itu Sertifikasi ISO 27001 yang Baru Diraih Indico? – Page 3

    Liputan6.com, Jakarta – Anak perusahaan Telkomsel, PT Telkomsel Ekosistem Digital (Indico), resmi meraih sertifikasi ISO 27001. Pencapaian ini merupakan standar internasional untuk manajemen keamanan informasi (Information Security Management System/ISMS).

    CEO Indico, Andi Kristianto, mengatakan pencapaian sertifikasi ISO 27001 ini adalah hasil kolaborasi dan dedikasi seluruh karyawan.

    “Dengan standar ini, kami memastikan bahwa setiap solusi digital Indico tidak hanya inovatif, tetapi juga aman dan dipercaya oleh mitra bisnis kami,” ujar Andi dalam keterangannya, Senin (6/10/2025).

    Pencapaian ini menandai komitmen perusahaan dalam menjaga kerahasiaan, integritas, dan ketersediaan data seluruh mitra bisnis, pelanggan, dan stakeholders.

    Untuk diketahui, sertifikasi ISO 27001 telah diakui secara global sebagai standar terkemuka untuk ISMS. Standar ini secara tegas menetapkan serangkaian persyaratan yang wajib dipenuhi oleh sebuah ISMS.

    Mengutip lama ISO.org, panduan yang dimuat dalam standar ISO 27001 ini dirancang untuk dapat diaplikasikan oleh perusahaan dari berbagai ukuran dan sektor industri.

     

  • Parasite Mutant Bangkitkan Nostalgia Parasite Eve, Siap Rilis Eksklusif di PS5 Tahun Depan – Page 3

    Parasite Mutant Bangkitkan Nostalgia Parasite Eve, Siap Rilis Eksklusif di PS5 Tahun Depan – Page 3

    Liputan6.com, Jakarta – Sudah lebih dari 15 tahun lamanya penggemar game Parasite Eve menantikan kebangkitan waralaba RPG horor legendaris buatan Square Enix tersebut.

    Kini, penantian panjang itu akhirnya terbayarkan. Walau memang bukan lewat tangan Square Enix langsung, tetapi diluncurkan oleh IceSitruuna.

    Dilansir Yahoo Tech, Senin (6/10/2025), studio pengembang asal China ini resmi memperkenalkan Parasite Mutant.

    Disebutkan, game baru baru ini terinspirasi langsung dari konsep dan atmosfer Parasite Eve di era PlayStation (PS1).

    Sejak terakhir kali hadir lewat The 3rd Birthday pada 2010, seri Parasite Eve bak hilang dari bumi tanpa terdengar kabarnya lagi. Square Enix pun sama sekali tak pernah menanggapi permintaan fans untuk membuat sekuel baru.

    Game ini menawarkan konsep RPG horor dengan sentuhan sci-fi, berlatar masa depan dengan gaya visual anime modern. Dijelaskan, Parasite Mutant menggabungkan sistem pertarungan antara Active Time Battle dan Chain System.

    Rencananya, IceSitruuna akan dirilis secara ekslusif di PlayStation 5 (PS5) pada 2026.

     

  • Tagihan Streaming Membengkak Tiap Bulan? Ini Cara Cek dan Setop Berlangganan – Page 3

    Tagihan Streaming Membengkak Tiap Bulan? Ini Cara Cek dan Setop Berlangganan – Page 3

    Jadi itulah beberapa cara menghentikan status langganan di lima jasa layanan streaming paling populer di Indonesia. Sampai sini mungkin kamu merasa lega karena saldo rekening sudah tidak terpotong secara misterius lagi setiap bulan.

    Namun, pasti ada sebuah perasaan janggal, apakah kamu masih bisa mengakses konten atau pun film di akun yang telah dibatalkan padahal masih memiliki banyak waktu tersisa dari tenggat pembayaran aslinya.

    Menjawab pertanyaan tersebut, sebenarnya akses menonton tidak akan langsung terputus. Dengan kata lain, kamu masih bisa menikmati layanan hingga akhir siklus.

    Hal ini disebabkan karena kamu telah membayar penuh untuk periode penagihan tersebut. Jadi, jangan segan untuk manfaatkan sisa waktu akses yang masih dimiliki.

  • 6 Game Terbaru Rilis Oktober 2025, dari Ghost of Yotei hingga Pokémon Legends Z-A – Page 3

    6 Game Terbaru Rilis Oktober 2025, dari Ghost of Yotei hingga Pokémon Legends Z-A – Page 3

    Mengakomodir kebutuhan dan menjawab harapan gamer fighting, Sony akhirnya memperkenalkan kontroler khusus pertama mereka bernama FlexStrike.

    Mengutip Android Police, FlexStrike sendiri dirancang untuk memberikan pengalaman bertarung lebih presisi dan mendalam, baik di konsol PlayStation 5 (PS5) maupun PC.

    Dijelaskan, kontroler ini diklaim kompatibel dengan beberapa series game, seperti Street Fighter 6, Tekken 8, dan Marvel Tōkon: Fighting Souls yang akan rilis tahun depan.

    FlexStrike disebut-sebut membawa latensi super rendah dan sudah mendukung fitur PlayStation Link, sehingga sinkronisasi antar perangkat jadi lebih mulus.

    Untuk mempermudah navigasi menu, Sony merancang perangkat ini dapat disandingkan dengan DualSense PS5, memberikan fleksibilitas tinggi saat bermain.

    Tak hanya itu, raksasa teknologi asal Jepang itu juga menyematkan fitur saklar mode tuas sehingga gamer bisa bergonta-ganti antara kontroler standar dan FlexStrike dengan mudah.

  • Proyek Stargate OpenAI Capai Investasi Rp 6.672 Triliun, Siap Bangun 5 Data Center AI Terbesar Dunia – Page 3

    Proyek Stargate OpenAI Capai Investasi Rp 6.672 Triliun, Siap Bangun 5 Data Center AI Terbesar Dunia – Page 3

    Tiga dari lima pusat data baru Stargate dibangun lewat hasil kerja sama antara OpenAI dengan Oracle.

    Lokasinya ada di Shackelford County, Texas; Doña Ana County, New Mexico; dan satu lagi di kawasan Midwest yang masih akan diumumkan.

    Jika tiga situs ini digabung dengan rencana ekspansi di dekat markas utama mereka di Abilene, Texas, total kapasitasnya bisa menembus lebih dari 5,5 gigawatt.

    Selain itu, proyek bareng Oracle ini sendiri punya nilai kontrak yang tidak kalah besar. Nilai proyeksinya mencapai lebih dari USD 300 miliar untuk lima tahun mendatang.

    Selain mendorong kemajuan teknologi, pembangunan pusat data ini juga membuka peluang ekonomi besar.

    Diperkirakan akan tercipta lebih dari 25.000 lapangan kerja langsung di lokasi proyek, plus puluhan ribu pekerjaan tambahan di berbagai wilayah Amerika Serikat.

  • Platform APKMODJOY: Alternatif Baru Distribusi Aplikasi Android yang Mulai Dilirik Jutaan Pengguna – Page 3

    Platform APKMODJOY: Alternatif Baru Distribusi Aplikasi Android yang Mulai Dilirik Jutaan Pengguna – Page 3

    Liputan6.com, Jakarta – Di tengah dominasi toko aplikasi mainstream, muncul pemain baru yang menarik perhatian. APKMODJOY, platform distribusi aplikasi Android independen asal Indonesia, mencatatkan pertumbuhan signifikan dengan jutaan pengguna aktif bulanan dalam waktu kurang dari dua tahun beroperasi.

    Yang menarik dari platform ini adalah pendekatannya yang berbeda. Tanpa perlu repot membuat akun atau login, pengguna langsung bisa menjelajahi ribuan aplikasi dan game yang tersedia. Semuanya gratis, tanpa biaya tersembunyi.

    “Kami menemukan bahwa antarmuka web APKMODJOY cukup responsif dan mudah dinavigasi,” ujar salah seorang pengguna dari Jakarta yang telah menggunakan platform ini selama beberapa bulan.

    Kecepatan loading yang cepat menjadi salah satu keunggulan yang sering disebut pengguna, terutama bagi mereka yang mengakses dari perangkat dengan spesifikasi menengah.

    Berbeda dengan persepsi umum terhadap platform distribusi aplikasi alternatif, APKMODJOY menempatkan aspek keamanan sebagai prioritas. Setiap file yang diunggah ke platform melalui proses pemindaian menggunakan VirusTotal, sebuah layanan analisis file yang cukup terpercaya di industri keamanan siber.

    Platform yang didirikan Maret 2024 ini beroperasi dengan tim yang tersebar di empat negara, Indonesia sebagai kantor pusat, serta fasilitas operasional di India, Meksiko, dan Brasil. Jangkauan geografis ini tercermin dari dukungan bahasa yang ditawarkan, yaitu Inggris, Indonesia, Spanyol, dan Portugis, dengan rencana penambahan bahasa lainnya.

    “Tim kami didukung oleh talenta-talenta atau SDM handal lintas negara,” kata Andhika Wijaya Kurniawan selaku salah satu Founder APKMODJOY pada Senin (6/10/25).

    Data internal perusahaan menunjukkan bahwa lebih dari 90% traffic berasal dari pengguna Android. Fakta ini mendorong tim APKMODJOY untuk mengoptimalkan pengalaman khusus bagi komunitas Android, termasuk melalui aplikasi resmi yang kini tersedia di Google Play Store.

    Aplikasi resmi tersebut menawarkan sejumlah fitur tambahan: pembaruan otomatis untuk aplikasi yang terinstal, kecepatan download yang diklaim hingga tiga kali lebih cepat dibanding versi web, serta fitur integrasi gaming online yang memudahkan pengguna untuk langsung bermain.

    Katalog yang tersedia cukup beragam, mulai dari kategori game populer hingga aplikasi kartu hiburan. Tim konten APKMODJOY terus memperbarui koleksi untuk menyesuaikan dengan tren dan kebutuhan pengguna di berbagai negara.

    APKMODJOY mengusung misi “Freedom – Free – Quality – Safety” empat kata yang mereka klaim menjadi fondasi operasional. Dalam praktiknya, ini berarti tidak ada pembatasan akses, semua aplikasi gratis diunduh, fokus pada kualitas versi lengkap aplikasi, dan jaminan keamanan melalui verifikasi berlapis.

    Ke depan, tantangan bagi platform ini adalah bagaimana mempertahankan kualitas layanan seiring pertumbuhan pengguna, serta terus memperluas katalog aplikasi sambil menjaga standar keamanan yang telah ditetapkan. Buka halaman resmi APKMODJOY di sini dan unduh aplikasinya di Google Play.

  • Proyek Rahasia OpenAI dan Eks Desainer Apple Jony Ive Tersendat, Ini Alasannya – Page 3

    Proyek Rahasia OpenAI dan Eks Desainer Apple Jony Ive Tersendat, Ini Alasannya – Page 3

    Di sisi lain, OpenAI resmi mengakuisisi perusahaan rintisan milik mantan kepala desain Apple, Jony Ive, dalam kesepakatan bernilai hampir USD 6,5 miliar atau sekitar Rp 104 triliun.

    Perusahaan tersebut adalah io, startup bergerak di bidang hardware dan manufaktur, didirikan Ive setelah dia hengkang dari Apple.

    Meski telah diakuisisi, Jony Ive dan firma desainnya, LoveFrom, akan tetap beroperasi secara independen dan tidak bergabung langsung ke dalam struktur OpenAI.

    Namun demikian, dalam kesepakatan itu, LoveFrom akan bertanggung jawab atas desain seluruh produk OpenAI, termasuk perangkat keras dan perangkat lunaknya.

    CEO OpenAI, Sam Altman, menyebut perangkat yang sedang dikembangkan bersama Jony Ive bukanlah pengganti smartphone, melainkan bentuk teknologi benar-benar baru.

    “Seperti halnya telepon pintar tidak menggantikan laptop, saya rasa hal pertama yang kami lakukan tidak akan menggantikan telepon pintar,” mengutip kata CEO OpenAI tersebut kepada Bloomberg, Kamis (22/5/2025)

  • 78 Persen Pengguna Samsung di Indonesia Sudah Pakai Galaxy AI – Page 3

    78 Persen Pengguna Samsung di Indonesia Sudah Pakai Galaxy AI – Page 3

    Komitmen Samsung untuk memperluas jangkauan AI diwujudkan melalui peluncuran produk baru. Galaxy S25 FE disebut Kim menjadi pintu masuk yang terjangkau menuju inovasi setara flagship.

    “Sebagai pintu masuk ke lini S series, Galaxy S25 FE menghadirkan pengalaman Galaxy yang lebih mudah diakses, membawa fitur-fitur canggih Galaxy AI, dukungan pembaruan perangkat lunak jangka panjang, serta performa andal untuk lebih banyak pengguna di seluruh dunia, termasuk di Indonesia,” Kim menjelaskan.

    Hingga tahun lalu, Galaxy AI telah hadir di lebih dari 200 juta perangkat. Samsung menargetkan memperluas jangkauannya hingga lebih dari 400 juta perangkat pada akhir 2025. 

  • Transaksi Bebas Nyangkut dengan Jaminan Anti Pending DANA – Page 3

    Transaksi Bebas Nyangkut dengan Jaminan Anti Pending DANA – Page 3

    Liputan6.com, Jakarta Pernah nggak sih kamu ngalamin momen transaksi digital, entah itu mau transfer uang atau lagi bayar tiba-tiba pending? Rasanya campur aduk, deg-degan, kesal, bahkan bikin susah fokus ke aktivitas lain. Mau lanjut kerja nggak bisa, mau santai pun nggak tenang. Apalagi kalau kirim uang itu buat hal penting dan dibatasi waktu.

    Saking seringnya, banyak orang sampai percaya dengan berbagai ‘ritual’ biar transfer lancar. Ada yang sengaja menghindari transfer tengah malam karena katanya rawan nyangkut, ada juga yang memilih nominal ‘cantik’ biar transaksi aman, bahkan ada yang percaya posisi tubuh saat transfer bisa memengaruhi hasilnya. Lucu, tapi nyata, padahal semua itu cuma sugesti belaka.

    Di era digital yang serba cepat, seharusnya urusan transaksi bisa berjalan mulus tanpa perlu drama. Inilah yang ditawarkan oleh DANA lewat fitur Jaminan Anti Pending dari DANA Protection. Dengan perlindungan ekstra ini, transfer uang ke sesama pengguna DANA dijamin lancar, aman, dan pastinya bikin hati lebih tenang. Mau transaksi kecil atau besar, semua bisa berjalan mulus, bebas ribet, dan tentunya #AmanDariBadman.

    Apa Itu Jaminan Anti Pending di DANA?

    Transfer uang digital memang memudahkan banyak aktivitas sehari-hari, mulai dari bayar makanan, iuran kos, hingga urusan pekerjaan. Tapi, yang sering bikin resah adalah ketika transaksi tiba-tiba ‘nyangkut’ alias pending. Uang sudah keluar, tapi status masih menggantung dan penerima belum menerimanya. Situasi ini tentu bikin was-was.

    Untuk menjawab keresahan tersebut, DANA menghadirkan Jaminan Anti Pending lewat DANA Protection. Fitur ini merupakan perlindungan khusus untuk kirim uang antar pengguna DANA. Dengan jaminan ini, setiap transaksi dipastikan aman, cepat, dan tuntas. Bahkan jika ada kendala teknis seperti jaringan atau sistem yang melambat, uangmu tetap terlindungi dan penyelesaiannya dijamin oleh DANA.

    Keunggulan utama dari Jaminan Anti Pending adalah kepastian. Kamu tidak perlu lagi khawatir uang tertahan di tengah jalan saat transfer ke pengguna DANA lainnya. Semua proses berlangsung real-time, transparan, dan bisa dilacak langsung lewat aplikasi. Jadi, kebutuhan seperti patungan belanja, atau transfer spontan ke teman bisa lebih tenang kapan saja, bahkan tengah malam sekalipun. Dengan begitu, transaksi jadi lebih simpel, bebas ribet, dan tentunya #AmanDariBadman.

    Tips Biar Transfer Gak Nyangkut

    Meski ada Jaminan Anti Pending dari DANA, tetap ada beberapa langkah sederhana yang bisa kamu lakukan supaya transaksi makin lancar.

    1. Pastikan Jaringan Internet Stabil

    Transaksi digital sangat bergantung pada koneksi internet. Jadi sebelum transfer, pastikan sinyal atau Wi-Fi kamu dalam kondisi stabil agar proses berjalan lancar.

    2. Gunakan Aplikasi Versi Terbaru

    Update aplikasi DANA secara berkala. Versi terbaru biasanya sudah dilengkapi dengan perbaikan bug dan peningkatan sistem, sehingga transaksi bisa lebih mulus.

    3. Gunakan Jaminan Anti Pending

    Jangan cuma mengandalkan ‘ritual’ atau mitos, manfaatkan perlindungan nyata dari Jaminan Anti Pending DANA. Dengan fitur ini, setiap transaksi kirim uang ke sesama pengguna DANA dijamin tuntas tanpa drama pending.

    4. Cek Kembali Detail Penerima

    Sebelum menekan tombol kirim, pastikan nomor tujuan dan nominal sudah benar. Cara sederhana ini bisa mengurangi risiko kesalahan dan mempercepat transaksi.

    Dengan adanya Jaminan Anti Pending, pengguna tidak perlu lagi khawatir kehilangan uang atau menunggu terlalu lama. Setiap transaksi kirim uang ke sesama pengguna DANA dijamin tuntas dan aman sehingga kamu bisa kembali beraktivitas tanpa drama.

    Coba sekarang kirim uang ke sesama pengguna DANA dan nikmati kemudahan Jaminan Anti Pending yang bikin transaksi jadi lebih cepat, aman, dan bebas ribet. Dengan perlindungan ekstra ini, kamu bisa transfer kapan pun tanpa khawatir nyangkut, dan pastinya tetap #AmanDariBadman!

    Yuk, transaksi pakai DANA dan rasakan langsung Jaminan Anti Pending.

     

    (*)

  • Top 3 Tekno: iPhone 18 Pro Max bakal Jadi HP Apple Terakhir Berlayar Besar – Page 3

    Top 3 Tekno: iPhone 18 Pro Max bakal Jadi HP Apple Terakhir Berlayar Besar – Page 3

    Penyelenggaraan Pertamina Grand Prix of Indonesia 2025 di Pertamina Mandalika International Circuit, Lombok Tengah, dinilai sebagai terbaik sejak pertama kali digelar.

    Ajang balap dunia itu mencatat peningkatan signifikan pada standar teknis, pelayanan penonton, serta dukungan infrastruktur. 

    Tingginya animo masyarakat terhadap ajang MotoGP tahun ini tercermin dari okupansi hotel di kawasan Mandalika mencapai 100 persen, sementara tingkat hunian rata-rata di seluruh Lombok mencapai 93 persen, dan di Kota Mataram mencapai 90 persen.

    Kondisi tersebut menunjukkan lonjakan wisatawan domestik maupun mancanegara yang berdampak positif bagi perekonomian daerah, terutama pada sektor perhotelan, transportasi, dan UMKM lokal.

    Untuk mengakomodasi lonjakan wisatawan, sejumlah maskapai menambah 44 penerbangan ekstra menuju Lombok, terdiri dari Garuda Indonesia (18 penerbangan), Citilink (10), AirAsia (8), Pelita Air (2), dan Wings Air (6).

    Penambahan ini mempertegas peran MotoGP sebagai penggerak utama mobilitas wisatawan dan akselerator pertumbuhan pariwisata NTB. 

    Baca selengkapnya di sini