Telan Biaya Rp 23 Miliar, Alun-Alun Jember Punya Video Tron Raksasa
Tim Redaksi
JEMBER, KOMPAS.com
– Pemerintah Kabupaten Jember resmi meluncurkan reaktivasi
Alun-Alun Jember
Nusantara pada Sabtu (14/12/2024).
Bupati Jember
Hendy Siswanto
menyatakan, ada beberapa perbedaan pada Alun-Alun Jember kali ini. Salah satunya keberadaan mega
videotron
berukuran 10 x 30 meter yang terletak di sisi timur alun-alun.
“Ini merupakan strategi untuk mengemas kearifan lokal di Jember. Tentang Pendidikan, Kesehatan, seni budaya, dan ketahanan pangan yang dapat ditampilkan di megatron,” ujarnya usai acara.
Hendy menambahkan, warga dari berbagai daerah yang melewati Alun-Alun Jember dapat menyaksikan kemegahan Kabupaten Jember melalui videotron raksasa tersebut.
“Seperti menyaksikan tayangan potensi wisata Jember, budaya Jember, dan lainnya,” imbuhnya.
Selain videotron, alun-alun juga dilengkapi dengan air mancur, toilet umum, dan sarana olahraga.
Bupati Hendy menegaskan, Alun-alun tersebut dirancang ramah disabilitas.
“Pada 6 Januari 2025 mendatang, Pemkab Jember bakal menggelar grand launching Alun-Alun Jember Nusantara,” tambahnya.
Bupati juga mengimbau masyarakat Jember untuk menjaga ketertiban dan kebersihan Alun-Alun Jember.
“Mari kita jaga dan setop vandalisme,” tegasnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Perumahan Rakyat Kawasan Permukiman dan Cipta Karya, Rahman Anda menjelaskan, proyek Alun-Alun Jember Nusantara menelan biaya sebesar Rp 23,459 miliar.
Rincian anggaran tersebut terdiri dari proyek landscape senilai Rp 17.455.000.000, pembangunan struktur videotron sebesar Rp6.590.000.000, dan menara air sebesar Rp459 juta.
Dia juga mengungkapkan, proses pengerjaan Alun-Alun Jember Nusantara dimulai pada Juli 2024 dan direncanakan selesai Desember 2024.
“Tujuan dari rehabilitasi alun-alun ini adalah untuk mewujudkan alun-alun menjadi
ruang terbuka hijau
yang aman, nyaman, dan layak sebagai sarana interaksi sosial dan ekonomi bagi seluruh masyarakat,” jelasnya.
Copyright 2008 – 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.
Category: Kompas.com Metropolitan
-
/data/photo/2024/12/14/675d6d01c093e.jpg?w=1200&resize=1200,0&ssl=1)
Telan Biaya Rp 23 Miliar, Alun-Alun Jember Punya Video Tron Raksasa Regional 14 Desember 2024
-
/data/photo/2024/12/14/675d742f1d525.jpg?w=1200&resize=1200,0&ssl=1)
Terlindas Tronton, 2 Pengendara Motor di Semarang Tewas Regional 14 Desember 2024
Terlindas Tronton, 2 Pengendara Motor di Semarang Tewas
Tim Redaksi
SEMARANG, KOMPAS.com
– Dua pengendara sepeda motor tewas setelah terlibat kecelakaan dengan
truk tronton
di Jalan Kaligawe, Kota Semarang, Jawa Tengah, Sabtu (14/12/2024) sekitar pukul 16.00 WIB.
Kepolisian setempat masih melakukan pendalaman terkait penyebab kecelakaan tersebut.
Kanit Laka Satlantas Polrestabes Semarang, AKP Adji Setiawan mengatakan, pihaknya sedang melakukan penyelidikan lebih lanjut.
“Masih dicari data pengendara yang terlibat,” kata Adji saat dikonfirmasi melalui pesan singkat.
Jenazah korban telah ditangani oleh kepolisian dan sejumlah relawan untuk dilakukan penanganan lebih lanjut.
Adji juga membenarkan bahwa dua pengendara sepeda motor tersebut tewas dalam insiden ini.
“Nggeh (benar),” ucap Adji saat mengonfirmasi jumlah pengendara yang tewas.
Kecelakaan ini menambah deretan insiden
lalu lintas
yang terjadi di wilayah tersebut, dan pihak kepolisian mengimbau masyarakat untuk lebih berhati-hati saat berkendara.
Copyright 2008 – 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved. -
/data/photo/2024/12/14/675d7115dadbb.jpg?w=1200&resize=1200,0&ssl=1)
Tanam Ganja di Belakang Rumah, Pria di Taput Ditangkap Polisi Medan 14 Desember 2024
Tanam Ganja di Belakang Rumah, Pria di Taput Ditangkap Polisi
Tim Redaksi
MEDAN, KOMPAS.com
– Seorang pria berinisial MS (55) ditangkap
polisi
di Kabupaten
Tapanuli Utara
, Sumatera Utara, pada Jumat (13/12/2024) setelah ditemukan menanam
ganja
di belakang rumahnya.
Dari penangkapan tersebut, polisi menyita 15 batang pohon ganja milik MS.
Kasi Humas Polres Tapanuli Utara, Aiptu Walpon Baringbing menjelaskan, pengungkapan kasus ini bermula pada Kamis (12/12/2024) sekitar pukul 22.00 WIB.
MS dilaporkan oleh tetangganya yang berinisial CS, yang mengaku dianiaya MS.
Mendapat laporan tersebut, polisi segera mendatangi rumah MS di Desa Sigumbang, Kecamatan Siborongborong.
”
Polisi
kemudian menggeledah rumahnya CS malam itu sekitar pukul 23.30 WIB. Namun, MS tidak berada di rumah. Petugas pun mencari ke belakang rumah pelaku, di mana terdapat kebun yang ditanami pohon cabai serta tanaman lainnya,” ujar Walpon dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (14/12/2024).
Saat melakukan pencarian di belakang rumah MS, polisi menemukan tanaman ganja.
Pencarian terhadap MS pun dilanjutkan, dan berhasil menangkapnya pada Jumat (13/12/2024) pukul 14.00.
“MS berhasil ditemukan dan ditangkap saat sedang bersembunyi di sebuah lubang parit yang ditumbuhi semak dan kayu-kayu, berjarak 1,5 kilometer dari rumahnya,” tambah Walpon.
Saat ini, MS ditahan di Mapolres Tapanuli Utara untuk proses hukum lebih lanjut. Sementara 15 batang pohon ganja dengan rata-rata tinggi 60-70 centimeter disita sebagai barang bukti.
Copyright 2008 – 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved. -
/data/photo/2024/12/14/675d69f33043f.jpg?w=1200&resize=1200,0&ssl=1)
Tanah Bergerak di Kebumen, Dapur Rumah Roboh Timpa Penghuni Regional 14 Desember 2024
Tanah Bergerak di Kebumen, Dapur Rumah Roboh Timpa Penghuni
Tim Redaksi
KEBUMEN, KOMPAS.com
–
Hujan deras
yang melanda
Kebumen
mengakibatkan
tanah bergerak
dan merobohkan dapur rumah milik Rahyono (72) di Dukuh Wetangili, Desa Wadasmalang, Kecamatan Karangsambung, pada Sabtu (14/12/2024) sekitar pukul 05.45 WIB.
Akibat kejadian ini, satu penghuni rumah mengalami luka ringan di bagian kaki.
Humas BPBD Kabupaten Kebumen, Heri Purwanto menjelaskan,
hujan deras
menyebabkan dapur berukuran 3×6 meter milik Rahyono roboh.
Selain itu, tanah yang bergerak juga mengancam keselamatan rumah utama.
”
Cuaca ekstrem
yang terjadi mengakibatkan tanah bergerak, sehingga dapur rumah Rahyono roboh. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, hanya ada satu orang yang mengalami luka ringan,” kata Heri saat dihubungi.
Kerusakan yang dialami Rahyono mencakup atap dapur dan sejumlah peralatan rumah tangga, dengan total kerugian diperkirakan mencapai Rp 5 juta.
“Kerusakan dapur diperkirakan menyebabkan kerugian ringan sekitar Rp 3 juta, sementara dampak keseluruhan dari kejadian ini mencapai Rp 5 juta,” tambah Heri.
Saat ini, relawan dan masyarakat sekitar sedang menangani kondisi di lokasi kejadian. Cuaca yang masih gerimis menjadi tantangan dalam proses penanganan.
“Masyarakat sekitar telah bergotong royong membantu membersihkan puing-puing dan memperbaiki apa yang bisa diselamatkan,” ungkap Heri.
Tim Jitupasna BPBD Kabupaten Kebumen telah melakukan asesmen di lokasi kejadian dan berkoordinasi dengan berbagai pihak terkait, termasuk Kepala Desa Wadasmalang, Camat, Danramil, dan Kapolsek.
“Kami berkoordinasi dengan berbagai pihak untuk memastikan penanganan berjalan lancar dan keselamatan warga terjamin,” jelas Heri.
Heri Purwanto juga mengimbau warga untuk tetap waspada terhadap
cuaca ekstrem
yang mungkin terjadi di wilayah Kebumen.
“Kami meminta warga untuk selalu waspada dan siap menghadapi kemungkinan bencana yang dapat terjadi sewaktu-waktu,” tambahnya.
Copyright 2008 – 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved. -
/data/photo/2024/12/09/675661e8dca09.jpg?w=1200&resize=1200,0&ssl=1)
Rano Karno: Kalau Kami Dilantik, Kami Siap Melayani Encang-Encing Semua Megapolitan 14 Desember 2024
Rano Karno: Kalau Kami Dilantik, Kami Siap Melayani Encang-Encing Semua
Tim Redaksi
JAKARTA, KOMPAS.com –
Calon wakil gubernur nomor urut 3
Rano Karno
menyatakan, pasangan
Pramono Anung
-Rano Karno siap melayani seluruh warga Jakarta setelah dilantik sebagai wakil gubernur pada 7 Februari 2025 mendatang.
Hal ini disampaikan Pramono saat menghadiri acara syukuran Jakarta Menyala di Rumah Bersama Relawan (RBR), Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (14/12/2024).
“Kalau menang kami dilantik 7 Februari, kami siap buat kerja, kami siap melayani ncang dan ncing semua, kami siap membantu warga yang kena banjir (rob) di Muara Baru, Muara Karang,” kata Rano, Sabtu sore.
Selain warga terdampak
banjir rob
, Rano juga mengaku siap membangun warga yang terdampak akibat peristiwa kebakaran di Kebon Kosong, Kemayoran, Jakarta Pusat.
“Kami siap menghadapi bulan Ramadhan dan Insya Allah kami siap menghadapi Lebaran,” ujar Rano.
Sementara itu, Pramono menyebutkan bahwa ia akan menyiapkan tim transisi yang akan bekerja pada 100 hari masa kepemimpinannya usai dilantik.
“Begitu tanggal 7 Februari dilantik, saya pastikan akan bekerja sesuai apa yang saya sampaikan kepada media dan publik waktu itu,” kata Pramono.
Pramono mengaku, banjir rob di pesisir utara Jakarta juga termasuk penyelesaian masalah dalam 100 hari masa pemerintahan awalnya.
“Ya semuanya pekerjaan. (Tapi) kalau nanti 7 Februari enggak ada banjir rob, bagaimana?” kata Pramono.
Untuk diketahui, KPUD Jakarta telah menetapkan paslon nomor urut 3, Pramono Anung-Rano Karno, menang satu putaran
Pilkada Jakarta
dengan perolehan suara 50,07 persen.
Adapun hasil rekapitulasi suara tersebut ditetapkan KPUD Jakarta pada Minggu, (8/11/2024).
Dari hasil rekapitulasi, Ridwan Kamil-Suswono memperoleh 1.718.160 suara, Dharma Pongrekun-Kun Wardana 459.230 suara, dan Pramono Anung-Rano Karno 2.183.239 suara.
Copyright 2008 – 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved. -
/data/photo/2024/11/20/673d768356263.jpg?w=1200&resize=1200,0&ssl=1)
Rumah Sakit di Sragen Tunggak Bayar Darah ke PMI Hampir Rp 1 Miliar Yogyakarta 14 Desember 2024
Rumah Sakit di Sragen Tunggak Bayar Darah ke PMI Hampir Rp 1 Miliar
Editor
KOMPAS.com
– Anggota Komisi IV DPRD Kabupaten Sragen, Alex Fitroh Hadi Pornomo, mengungkapkan temuannya mengenai sejumlah rumah sakit di Kabupaten Sragen, Jawa Tengah (Jateng), yang menunggak pembayaran darah ke
Palang Merah Indonesia
(PMI).
Tunggakan sejumlah rumah sakit di Sragen itu mencapai hampir satu miliar rupiah, sehingga menimbulkan pertanyaan mengenai penyebab dan dampaknya.
Isu terkait tunggakan pembayaran darah oleh rumah sakit di Sragen sudah beredar di kalangan masyarakat.
Alex Fitroh Hadi Pornomo pun merasa perlu untuk memastikan kebenaran kabar tersebut dengan mendatangi langsung kantor PMI Kabupaten Sragen pada Kamis (12/12/2024).
“Saya minta klarifikasi langsung ke pihak PMI Sragen, ternyata desas-desus itu benar, di data ada beberapa rumah sakit yang nunggak klaim BPJS pembayaran darah di PMI, nilainya cukup besar,” kata Alex, Jumat (13/12/2024), dikutip dari
TribunSolo.com
.
Alex merinci, yang menunggak tidak hanya rumah sakit swasta, tetapi juga dua rumah sakit umum daerah (RSUD) milik Pemkab Sragen, meski tunggakan RSUD Sragen relatif lebih kecil dibandingkan rumah sakit swasta.
“Rumah sakit yang menunggak pembayaran paling banyak adalah Rumah Sakit Amal Sehat, yang belum membayar darah mulai dari Bulan Mei hingga November 2024,” ujar Alex.
“Selama 7 bulan tersebut, RS Amal Sehat menunggak pembayaran darah sebanyak Rp 405.720.000 (405 juta),” imbuhnya.
“Selanjutnya, Rumah Sakit Umum Mardi Lestari Sragen, menunggak dari Bulan Mei sampai November 2024, total tunggakan Rp 145.040.000 (145 juta),” ungkap Alex.
“Kemudian, RSU Sarila Husada menunggak pembayaran darah selama 2 bulan, yakni Oktober dan November, totalnya Rp 40.050.000 (40 juta),” bebernya.
Dia melanjutkan, ada 3 rumah sakit yang belum melakukan pembayaran darah ke PMI di Bulan November, yakni RSI Assalam (Rp 10.290.000), RSUD Sukowati Tangen (Rp 12.740.000), dan RSUD Sragen (Rp 343.350.000).
“Jumlah tunggakan bila ditotal hampir mencapai Rp 1 miliar,” ucap Alex.
Menanggapi temuan ini, Sekretaris PMI Kabupaten Sragen, Darmawan membenarkan adanya anggota DPRD yang melakukan klarifikasi terkait masalah
tunggakan pembayaran darah
tersebut.
“Jadi, data itu memang data sumbernya dari PMI langsung, yang dipegang oleh Mas Alex, tunggakan yang belum dibayarkan memang cukup tinggi,” jelas Darmawan.
“Kalau yang kecil-kecil sebesar Rp 10 juta sampai Rp 20 juta itu biasa, karena memang, mereka misalnya bulan November itu ambil darah, Desember baru diklaim, kalau itu hal yang wajar,” tutur Darmawan.
Darmawan menambahkan bahwa meskipun pembayaran darah tidak selalu menunggak lama, sejumlah rumah sakit memiliki tunggakan yang cukup besar karena tingginya kebutuhan darah.
“Yang RS Amal Sehat, sudah sekian bulan, kalau tidak salah sudah 8 bulan,” papar Darmawan.
“Kami sudah melayangkan surat sebagai pengingat, karena sebelumnya RS Amal Sehat menunggak pembayaran darah hampir 1 tahun lamanya,” terangnya.
Meskipun demikian, Darmawan menjelaskan bahwa tunggakan pembayaran darah tersebut tidak mengganggu operasional PMI Kabupaten Sragen.
“Kalau mengganggu itu tidak, tetapi karena PMI ini ada pembayaran jatuh tempo yang dibayar bulan depannya,” tambahnya.
Masalah tunggakan pembayaran darah ini muncul bersamaan dengan isu
dualisme kepemimpinan di tubuh PMI
, yang memanas setelah digelarnya Musyawarah Nasional (Munas) ke-22 pada Minggu (8/12/2024).
Akan tetapi, PMI Kabupaten Sragen mengaku tidak terlalu terpengaruh dengan masalah tersebut.
“Kalau kami PMI cuek saja, karena memang kami ikut yang legal,” kata Darmawan menanggapi masalah kepemimpinan di tingkat pusat.
“Yang penting PMI di Kabupaten bisa berjalan, pelayanan daerah jalan, itu yang jadi tolak ukur kami,” pungkasnya.
Copyright 2008 – 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved. -
/data/photo/2024/12/14/675d5b862d0a3.jpg?w=1200&resize=1200,0&ssl=1)
Pramono Anung Bakal Blusukan pada 100 Hari Pertama sebagai Gubernur Megapolitan 14 Desember 2024
Pramono Anung Bakal Blusukan pada 100 Hari Pertama sebagai Gubernur
Tim Redaksi
JAKARTA, KOMPAS.com
– Calon gubernur Jakarta nomor urut 3
Pramono Anung
berencana kembali
blusukan
pada 100 hari pertama pemerintahannya usai dilantik sebagai gubernur Jakarta pada 7 Februari 2025 mendatang.
Pramono mengatakan, blusukan akan digelar di tempat-tempat yang pernah ia datangi selama masa kampanye
Pilkada Jakarta 2024
.
“Apa yang sudah saya janjikan di dalam sosialisasi atau belanja masalah, dalam 100 hari pemerintah saya, kalau nanti dilantik menjadi gubernur, saya akan keliling kembali ke tempat-tempat yang saya pergi,” ujar Pramono dalam acara syukuran Jakarta Menyala di Rumah Bersama Relawan, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (14/12/2024).
Pramono menuturkan, ia ingin mengunjungi tempat-tempat tersebut untuk memastikan janji yang ia lontarkan saat kampanye sudah terlaksana.
Misalnya, ia ingin memastikan agar persoalan
Kartu Jakarta Pintar
(KJP) dapat diselesaikan di masing-masing kecamatan.
“Saya akan keliling lagi dalam 100 hari, ke semua tempat yang sudah saya datangi. Apa yang saya janjikan pada waktu itu, karena belum menjabat, sekarang sudah menjabat, harus, harus, harus, harus, harus, harus bisa diselesaikan,” kata Pramono.
Menurut dia, semua janji politik yang dia sampaikan pada masa kampanye Pilkada Jakarta 2024 merupakan suatu hal yang bisa dikerjakan.
“Saya dan Bang Doel adalah dua kepemimpinan yang menjadi satu. Sehingga kami pasti akan bekerja bersama-sama,” ujar politikus PDI Perjuangan itu.
Untuk diketahui, KPUD Jakarta telah menetapkan paslon nomor urut 3, Pramono Anung-Rano Karno, menang satu putaran Pilkada Jakarta dengan perolehan suara 50,07 persen.
Dari hasil rekapitulasi, Ridwan Kamil-Suswono memperoleh 1.718.160 suara, Dharma Pongrekun-Kun Wardana 459.230 suara, dan Pramono Anung-Rano Karno 2.183.239 suara.
Pramono-Rano kini menunggu waktu untuk ditetapkan sebagai gubernur dan wakil gubernur terpilih karena pasangan Ridwan Kamil-Suswono dan Dharma Pongrekun-Kun Wardana tidak mengajukan gugatan ke Mahkamah Konstitusi.
Copyright 2008 – 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved. -
/data/photo/2024/12/14/675d600e70081.jpg?w=1200&resize=1200,0&ssl=1)
10 Jadi Tersangka, Penganiaya Dokter Koas Unsri Diborgol dan Berbaju Tahanan Regional
Jadi Tersangka, Penganiaya Dokter Koas Unsri Diborgol dan Berbaju Tahanan
Editor
KOMPAS.com –
Fadilla alias Datuk (36), penganiaya
dokter koas
Universitas Sriwijaya (Unsri), Muhammad Luthfi, ditetapkan sebagai tersangka.
Dikutip dari
Kompas TV
, polisi tampak menggelandang tersangka di halaman Markas Polda Sumatera Selatan (Sumsel) untuk menuju ruang konferensi pers, Sabtu (14/12/2024).
Tersangka kini terlihat mengenakan baju tahanan oranye bertuliskan “Tahanan Dit Tahti Polda Sumsel”. Tangan tersangka juga tampak diborgol.
Kabid Humas Polda Sumsel Kombes Pol Sunarto mengatakan, penyidik Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Sumsel telah menetapkan satu orang sebagai tersangka.
“Penyidik Dirkrimum yang menangani perkaranya menetapkan tersangka satu orang, yaitu pelaku penganiayaan,” ujarnya dalam jumpa pers, dilansir dari akun Instagram Polda Sumsel.
Kasus penganiayaan terhadap dokter
koas Unsri
ini terjadi di sebuah rumah makan di
Palembang
, Rabu (11/12/2024).
Sebelumnya, pada Jumat (13/12/2024), penganiaya dokter koas, Fadilla alias Datuk (DT), menjalani pemeriksaan di Polda Sumsel.
“Kami sangat kooperatif menyerahkan calon tersangka. Memang dia melakukan suatu perbuatan yang sangat tidak dibenarkan secara hukum menganiaya seseorang,” ucap kuasa hukum pelaku, Titis Rachmawati.
Pelaku merupakan sopir LD, rekan korban sesama koas. Pelaku disebut berkerabat dengan LD.
Di hari kejadian, pelaku mendampingi ibu LD, LN, untuk menemui Luthfi guna membahas jadwal piket LD saat malam tahun baru.
Titis menuturkan, karena Luthfi disebut tak merespons permintaan LN, pelaku kesal kemudian menganiaya korban.
“Menurut dia (DT), korban itu tidak merespons seperti itu saja. Kalau orang tidak direspons, itu tidak ditanggapi, jadi dia (DT) terprovokasi,” ungkapnya.
Sumber: Kompas.com (Penulis: Aji YK Putra | Editor: David Oliver Purba), Kompas TV
Copyright 2008 – 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.
/data/photo/2024/10/07/6703cd2c87374.jpg?w=1200&resize=1200,0&ssl=1)
/data/photo/2024/12/14/675d69638e26b.jpeg?w=1200&resize=1200,0&ssl=1)