Category: Fajar.co.id Ekonomi

  • Ubah Stigma Daster Jadi Fashion Elegan, UMKM Binaan BRI Buktikan Perempuan Bisa Berdaya dari Rumah

    Ubah Stigma Daster Jadi Fashion Elegan, UMKM Binaan BRI Buktikan Perempuan Bisa Berdaya dari Rumah

    Salah satu program yang paling berkesan adalah BRIncubator, yang membimbing UMKM agar lebih terarah, mulai dari manajemen, keuangan, hingga strategi pemasaran.

    “Di awal, coach dari BRI melakukan riset dulu terhadap usaha kami. Mereka melihat sejauh apa bisnis berjalan, lalu memberikan pelatihan yang benar-benar sesuai kondisi kami. Jadi terasa personal, tidak sekadar teori,” ujarnya.

    Hasilnya, di tahun yang sama, Findmeera berhasil menjadi Juara BRIncubator Rumah BUMN kategori fashion. Pencapaian ini membuat brand daster ini semakin dikenal, sekaligus membuktikan bahwa langkah sederhana bisa berbuah besar dengan pendampingan yang tepat.

    Tidak semua pelaku usaha bisa langsung terhubung dengan Rumah BUMN Jakarta. Karena itu, BRI menghadirkan solusi digital lewat linkumkm.id, platform pembelajaran dan pendampingan UMKM di seluruh Indonesia. Melalui platform ini, pelaku usaha bisa mengikuti jadwal pelatihan online sesuai kebutuhan, bergabung di coaching clinic bersama mentor, dan melakukan scoring usaha untuk mengukur perkembangan bisnis.

    “Banyak ilmu yang bisa diakses di sana. Jadi meskipun bukan di Jakarta, kita tetap bisa mendapatkan manfaat dari program BRI,” jelas Findy.

    Pada kesempatan berbeda, Direktur Micro BRI, Akhmad Purwakajaya menyampaikan bahwa BRIncubator merupakan program pelatihan dan pendampingan yang ditujukan bagi UMKM binaan Rumah BUMN yang telah melalui proses kurasi. Program ini berfokus pada peningkatan kapasitas dan kapabilitas pelaku usaha agar siap menembus pasar ekspor. BRIncubator menjadi wujud nyata komitmen BRI dalam membantu UMKM untuk berkembang dan naik kelas. Melalui pendekatan pelatihan yang terarah dan sistematis, serta pendampingan yang berkelanjutan, program ini dirancang agar UMKM dapat tumbuh secara berkelanjutan. “Melalui peningkatan literasi, digitalisasi, dan kemudahan akses, UMKM didorong untuk memperkuat daya saing dan menghasilkan nilai tambah di pasar,” tambahnya.

  • PT Vale Raih Sertifikasi Great Place To Word 2025, 59 Persen di Atas Rata-rata Global

    PT Vale Raih Sertifikasi Great Place To Word 2025, 59 Persen di Atas Rata-rata Global

    FAJAR.CO.ID, JAKARTA — Satu lagi bukti kualitas PT Vale Indonesia. Anak perusahaan MIND ID itu meraih sertifikasi Great Place To Word 2025.

    Ini adalah sebuah pengakuan internasional. Diberikan kepada mereka yang berhasil menciptakan lingkungan kerja terbaik bagi karyawan.

    Sertifikasi tersebut tidak mudah didapatkan. Dilakukan secara independen dengan melibatkan 947 partisipan karyawan dari berbagai lini di PT Vale.

    Hasilnya, 88 persen responden menyatakan PT Vale adalah tempat kerja yang hebat. Itu menunjukkan nilai CARES diterapkan di perusahaan tambang dan pengolah nikel itu.

    CARES sendiri adalah akronim dari lima nilai inti (core values) perusahaan. Di antaranya: Compassion (kepedulian), Accountability (tanggung jawab), Resilience (ketangguhan), Excellence (keunggulan), dan Sustainability (keberlanjutan).

    Nilai-nilai inilah yang membentuk budaya kerja positif dan saling menghargai di lingkungan PT Vale. Nilai CARES menjadi fondasi utama dalam pertumbuhan PT Vale, mencerminkan semangat kepedulian, tanggung jawab, ketangguhan, keunggulan, dan keberlanjutan.

    Tidak hanya itu, sertifikasi yang menempatkan PT Vale 59 persen lebih tinggi dari rata-rata global. Bahwa budaya kerja di perusahaan tambang nikel berkelanjutan ini telah melampaui standar dunia.

    Bagi PT Vale, tempat kerja yang hebat dibangun oleh semua pihak. Karena itu, perusahaan terus berkomitmen menciptakan budaya kerja yang aman, inklusif, dan bermakna, agar setiap karyawan dapat tumbuh, berkontribusi, dan bersama-sama membangun masa depan yang berkelanjutan.
    (Adv/Fajar)

  • Peringati Hari Pangan Sedunia, BRI Peduli Tegaskan Komitmen Dukung Ketahanan Pangan Melalui Panen Raya BRInita

    Peringati Hari Pangan Sedunia, BRI Peduli Tegaskan Komitmen Dukung Ketahanan Pangan Melalui Panen Raya BRInita

    Program ini juga mendukung Asta Cita Pemerintah yaitu memantapkan sistem pertahanan keamanan negara dan mendorong kemandirian bangsa melalui swasembada pangan, energi, air, ekonomi kreatif, ekonomi hijau, dan ekonomi biru.

    “Di Hari Pangan Sedunia 2025 ini, mari kita dukung dan kembangkan urban farming sebagai bagian dari solusi modern menghadapi krisis pangan dan perubahan iklim. Bersama, kita wujudkan kota yang sehat dan berkelanjutan, demi masa depan pangan yang lebih baik untuk seluruh generasi”, imbuhnya.

    Di lain pihak, Neni, selaku Ketua Kelompok Wanita (KWT) Buruan Sae Pajajarah Hegar mengungkapkan bahwa Kebun Agro Wisata Kampung Berkebun Pajajaran merupakan salah satu wadah urban farming yang dimanfaatkan oleh anggota kelompok untuk kegiatan positif sekaligus sebagai sebagai solusi ketersedian pangan bagi anggota kelompok.

    “Tadinya kami tidak punya lokasi untuk menaman, sekarang sudah ada wadahnya. Kami sangat gembira tentunya, bisa menikmati hasil panen bersama”, ungkapnya.

    Sebagai informasi, sejak diluncurkan pada 2022, program BRINita telah dilaksanakan di 31 titik dan telah memberikan manfaat bagi 1.160 jiwa. Program ini juga telah berkontribusi bagi 86,48% Indeks Pembangunan Manusia (IPM) secara umum serta 20,16% IPM Perempuan. 

    Selain itu, program ini juga secara nyata telah menghasilkan 9.544,33 Kg tanaman sayuran hasil panen, 112 tanaman obat-obatan keluarga (Toga) dan berkontribusi 11,27% terhadap penurunan stunting. Program ini juga telah berkontribusi bagi lingkungan dengan menghasilkan 3.982 kg pupuk organik cair, 2.218 liter eco enzim, 64 produk olahan pupuk, 80 kg maggot BSF dan 238,61 kg C02-eq yang berkontribusi bagi efisiensi emisi gas rumah kaca dari penanaman sayuran hidroponik.(*)

  • IHSG Turun ke Posisi 7.944, Purbaya: Wajar, Pasar Butuh Naik Turun untuk Cari Untung

    IHSG Turun ke Posisi 7.944, Purbaya: Wajar, Pasar Butuh Naik Turun untuk Cari Untung

    FAJAR.CO.ID, JAKARTA — Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) mengalami penurunan tajam pada Jumat (17/10/2025), turun 2,22 persen ke posisi 7.944.

    Menanggapi kondisi itu, Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa menilai fluktuasi pasar saham merupakan hal yang lumrah terjadi dalam dinamika ekonomi global.

    “Itu kan dipengaruhi juga oleh sentimen global, kan nggak apa-apa,” ujar Purbaya kepada wartawan di kantornya, dikutip Jumat (17/10/2025).

    Ia menjelaskan, naik-turunnya indeks saham justru menjadi ruang bagi pelaku pasar untuk mencari peluang keuntungan.

    “Kalau orang bursa atau broker indeksnya naik terus, dia rugi, nggak bisa trading. Atau flat atau turun terus. Yang bagus adalah di antara itu, mereka bisa ambil untung,” jelasnya.

    Menurut Purbaya, pergerakan pasar saham memang kerap dipengaruhi oleh berita yang berganti-ganti antara optimis dan pesimis.

    “Kalau Anda lihat Bloomberg TV, itu selalu begitu. Nanti dua minggu beritanya jelek, dua minggu lagi bagus, dua minggu lagi jelek terus dua minggu lagi bagus. Kadang-kadang saya mikir, kenapa nggak dijadiin satu, dikontradik langsung,” katanya.

    Purbaya menegaskan bahwa kondisi ini bukan sesuatu yang perlu dicemaskan selama fundamental ekonomi nasional terus membaik.

    “Yang penting ini, apakah perbaikan yang kita sedang lakukan ini betul-betul sustain atau tidak, atau saya ngomong doang. Nanti mereka akan sadar nggak lama lagi bahwa saya serius, itu akan baik lagi,” ujar Purbaya.

    Ia menambahkan, ketika fundamental ekonomi menguat, maka kinerja perusahaan dan nilai kapitalisasi pasar juga akan ikut naik.

  • BRI Group Hadirkan Super App Emas Digital untuk Perluas Inklusi Keuangan

    BRI Group Hadirkan Super App Emas Digital untuk Perluas Inklusi Keuangan

    Dengan begitu, TRING! pun diharapkan menjadi platform utama bagi masyarakat Indonesia untuk berinvestasi emas secara aman, cerdas, dan bertanggung jawab, sekaligus memperkuat posisi Pegadaian sebagai market leader pembiayaan berbasis emas yang adaptif terhadap kebutuhan nasabah.

    Senada, Direktur Utama Pegadaian Damar Latri Setiawan mengungkapkan bahwa Pegadaian terus berkomitmen menghadirkan pengalaman bertransaksi yang aman dan nyaman untuk nasabah melalui super app TRING!. “Pegadaian menempatkan keamanan sebagai prioritas utama. Aplikasi TRING! memastikan keamanan data nasabah terjamin dan aset emas yang dimiliki nasabah dijamin fisiknya serta tersimpan dengan standar keamanan terbaik,” ucapnya.

    Perlu diketahui, TRING! menjadi super app dengan ekosistem emas terlengkap yang menghadirkan berbagai fitur seperti tabungan, cicilan, gadai, hingga jual beli emas. Aplikasi ini juga dilengkapi dengan layanan pembiayaan, transfer tabungan emas, dan pembayaran digital, sehingga memberikan kemudahan, keamanan, serta kenyamanan bagi nasabah untuk bertransaksi dalam satu platform.

    Sebagai bagian dari sinergi BRI dengan Pegadaian dan PNM dalam ekosistem Holding UMi, kehadiran TRING! yang terintegrasi dengan BRImo juga semakin memperkuat layanan keuangan yang inklusif dan mudah diakses oleh masyarakat.

    Tercatat, hingga Triwulan II 2025, Holding Ultra Mikro yang terdiri dari BRI, Pegadaian dan PNM telah melayani 34,7 juta debitur aktif dengan total pembiayaan mencapai Rp631,9 triliun. Dari jumlah tersebut, BRI berkontribusi sebesar Rp479,8 triliun, diikuti Pegadaian sebesar Rp101,5 triliun, dan PNM sebesar Rp50,6 triliun, dengan total 126 juta rekening simpanan mikro yang tersebar di seluruh Indonesia.

  • Puma Speedcat Black Mauve Mist Pink Kini Tersedia di 807GARAGE Indonesia

    Puma Speedcat Black Mauve Mist Pink Kini Tersedia di 807GARAGE Indonesia

    Bahan suede high quality pada sneakers unisex ini memberikan kenyamanan optimal untuk Anda yang ingin bepergian atau menikmati hari yang santai. Dari segi tampilan, upper sepatu Puma Speedcat menawarkan kesan elegan dan eksklusif. 

    Desain yang Ramping dan Warna Black Mauve Mist Pink yang Soft 

    Salah satu sneaker yang menjadi ikon streetwear ini tampil dengan warna hitam dan pink yang indah. Sentuhan unik yang cocok untuk gaya kasual apapun yang ingin Anda tampilkan. Latihan lari ataupun untuk santai, sepatu ini adalah pilihan luar biasa untuk Anda. 

    Dengan desain yang ramping, mendukung setiap langkah Anda terasa lebih ringan dan lincah. Ini mungkin lebih cocok untuk Anda yang tidak terlalu membutuhkan kestabilan tinggi seperti lari di track normal, bukan di alam liar. 

    Outsole dengan Grip Kuat 

    Daya cengkeram atau grip pada sepatu Puma dikenal luar biasa untuk berbagai permukaan. Anda akan menemukan sepatu dengan outsole yang mampu mencengkeram kuat pada sneakers Puma Speedcat Black Mauve Mist Pink ini. 

    Puma Speedcat adalah sepatu terbaik Puma untuk Anda yang ingin menaklukkan segala kondisi jalan, baik kering atau jalan basah. Memastikan Anda dapat melangkah dengan percaya diri dan tidak perlu khawatir selip. 

    Midsole yang Responsif

    Sepatu ini menawarkan performa yang bagus tanpa mengorbankan kenyamanan. Anda bisa merasakan energi yang konsisten saat berlari dengan dukungan bantalan terbaik pada bagian midsole sepatu. 

    Midsole Puma memang dikenal begitu responsif sehingga membantu memberikan pantulan kuat saat kaki Anda berlari. Ditambah lagi dengan desain low profile yang memberikan kemudahan untuk Anda mengendalikan saat berlari pelan atau cepat. 

  • Eks Petinggi Singapore Airlines Jadi Direktur Keuangan PT Garuda Indonesia, Prabowo Buka Peluang Ekspatriat atau WNA

    Eks Petinggi Singapore Airlines Jadi Direktur Keuangan PT Garuda Indonesia, Prabowo Buka Peluang Ekspatriat atau WNA

    FAJAR.CO.ID, JAKARTA — Balagopal Kunduvara dari Singapore Airlines resmi ditunjuk sebagai Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA) melalui RUPSLB pada Rabu (15/10/2025).

    Balagopal dikenal berpengalaman di industri penerbangan dan memiliki latar belakang pendidikan MBA dari National University of Singapore dan UCLA.

    Balagopal Kunduvara sebelumnya menjabat sebagai Divisional Vice President Financial Services di Singapore Airlines sejak 2019 hingga 2025.

    Selain Balagopal, juga ada nama Glenny Kairupan yang ditetapkan sebagai Direktur Utama menggantikan Wamildan Tsani. Pun, Thomas Sugiarto Oentoro menjadi Wakil Direktur Utama.

    Perubahan direksi ini dilakukan untuk memperkuat kepemimpinan Garuda Indonesia pasca restrukturisasi dan pemulihan pandemi.

    Agenda ini sebelumnya telah memperoleh dukungan dan persetujuan dari pemegang saham, pemerintah Indonesia, dan pengawasan, serta pengelolaan oleh BPI Danantara Indonesia.

    Dukungan tersebut mencakup strategi optimalisasi model bisnis, penguatan struktur pendanaan jangka panjang, serta penguatan tata kelola, dan memastikan arah dan program restrukturisasi berkelanjutan.

    Di hari yang sama dengan perubahan struktur Direksi Garuda itu, Presiden Prabowo Subianto menyampaikan bahwa negara membuka peluang bagi ekspatriat atau warga negara asing (WNA) untuk memimpin BUMN agar pengelolaan perusahaan negara bisa mengikuti standar internasional dan lebih kompetitif.

    Presiden juga menugaskan CEO Danantara, Rosan Roeslani, untuk merasionalisasi jumlah BUMN dari sekitar 1.000 menjadi 200–240. (bs-sam/fajar)

  • Eks Petinggi Singapore Airlines Jadi Direktur Keuangan PT Garuda Indonesia, Prabowo Buka Peluang Ekspatriat atau WNA

    Eks Petinggi Singapore Airlines Jadi Direktur Keuangan PT Garuda Indonesia, Prabowo Buka Peluang Ekspatriat Pimpin BUMN

    FAJAR.CO.ID, JAKARTA — Balagopal Kunduvara dari Singapore Airlines resmi ditunjuk sebagai Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA) melalui RUPSLB pada Rabu (15/10/2025).

    Balagopal dikenal berpengalaman di industri penerbangan dan memiliki latar belakang pendidikan MBA dari National University of Singapore dan UCLA.

    Balagopal Kunduvara sebelumnya menjabat sebagai Divisional Vice President Financial Services di Singapore Airlines sejak 2019 hingga 2025.

    Selain Balagopal, juga ada nama Glenny Kairupan yang ditetapkan sebagai Direktur Utama menggantikan Wamildan Tsani. Pun, Thomas Sugiarto Oentoro menjadi Wakil Direktur Utama.

    Perubahan direksi ini dilakukan untuk memperkuat kepemimpinan Garuda Indonesia pasca restrukturisasi dan pemulihan pandemi.

    Agenda ini sebelumnya telah memperoleh dukungan dan persetujuan dari pemegang saham, pemerintah Indonesia, dan pengawasan, serta pengelolaan oleh BPI Danantara Indonesia.

    Dukungan tersebut mencakup strategi optimalisasi model bisnis, penguatan struktur pendanaan jangka panjang, serta penguatan tata kelola, dan memastikan arah dan program restrukturisasi berkelanjutan.

    Di hari yang sama dengan perubahan struktur Direksi Garuda itu, Presiden Prabowo Subianto menyampaikan bahwa negara membuka peluang bagi ekspatriat atau warga negara asing (WNA) untuk memimpin BUMN agar pengelolaan perusahaan negara bisa mengikuti standar internasional dan lebih kompetitif.

    Presiden juga menugaskan CEO Danantara, Rosan Roeslani, untuk merasionalisasi jumlah BUMN dari sekitar 1.000 menjadi 200–240. (bs-sam/fajar)

  • BRI Perluas Akses Kredit Program Perumahan, Dukung Asta Cita melalui Program 3 Juta Rumah,

    BRI Perluas Akses Kredit Program Perumahan, Dukung Asta Cita melalui Program 3 Juta Rumah,

    FAJAR.CO.ID, MEDAN — PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) menegaskan komitmennya dalam mendukung Asta Cita Pemerintah, khususnya melalui penyaluran Kredit Program Perumahan (KPP). Program ini menjadi bagian penting dalam menyukseskan target 3 juta rumah yang telah ditetapkan sebagai salah satu Proyek Strategis Nasional (PSN).

    Komitmen tersebut diwujudkan dalam kegiatan Sosialisasi Kredit Program Perumahan bertema “Gotong Royong Membangun Rumah untuk Rakyat” yang digelar di Regale International Convention Centre, Medan, pada Kamis, 9 Oktober 2025. Acara ini dihadiri oleh Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman RI Maruarar Sirait, Menteri Dalam Negeri RI Muhammad Tito Karnavian, Gubernur Sumatera Utara Muhammad Bobby Afif Nasution, serta Group CEO BRI Hery Gunardi.

    Dalam sambutannya, Direktur Utama BRI Hery Gunardi menjelaskan bahwa sektor perumahan memiliki dampak ekonomi yang luas. “Program rumah subsidi ini memberikan banyak manfaat bagi masyarakat, menyejahterakan banyak keluarga sekaligus menggerakkan perekonomian. Melalui Kredit Program Perumahan (KPP) dan KPR FLPP, BRI berkomitmen memperluas akses pembiayaan yang layak dan terjangkau, serta menjadi bagian dari upaya besar mewujudkan Indonesia Emas 2045,” ujarnya.

    Sementara itu, Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman RI Maruarar Sirait menyampaikan apresiasinya terhadap sinergi yang telah terjalin antara Pemerintah, Perbankan, dan masyarakat dalam mempercepat penyediaan hunian bagi rakyat.

    “Saya melihat BRI siap mendukung penuh pelaksanaan program perumahan rakyat. Pegawai BRI mampu menjawab langsung berbagai pertanyaan dan kebutuhan masyarakat, khususnya pelaku UMKM. Ini membuktikan bahwa BRI hadir tidak hanya menyalurkan pembiayaan, tetapi juga menjadi mitra nyata masyarakat di lapangan. Program ini terbukti memberi manfaat besar dan mendapat sambutan positif dari masyarakat. Ke depan, kami berharap sinergi ini terus diperkuat agar semakin banyak keluarga berpenghasilan rendah memiliki rumah yang layak dan terjangkau,” ungkap Maruarar.

  • Raih Penghargaan dalam Ajang The Best Contact Center Indonesia, BRI Buktikan Kualitasnya

    Raih Penghargaan dalam Ajang The Best Contact Center Indonesia, BRI Buktikan Kualitasnya

    Direktur Operations BRI Hakim Putratama menyampaikan rasa bangganya atas penghargaan ini. “Penghargaan TBCCI 2025 merupakan bukti nyata dari kerja keras dan dedikasi insan BRILian dalam memberikan pelayanan terbaik bagi seluruh nasabah. Pencapaian ini juga mencerminkan transformasi digital BRI yang semakin kuat dan mampu menghadirkan layanan cepat, tepat, dan adaptif sesuai kebutuhan masyarakat,” ujarnya.

    Melalui berbagai channel layanan yang terintegrasi, Contact Center BRI senantiasa hadir sebagai garda terdepan dalam memberikan solusi perbankan bagi masyarakat. Melalui inovasi digital, BRI menghadirkan layanan yang tidak hanya mudah diakses, tetapi juga relevan dengan keseharian nasabah. Salah satu inovasi BRI adalah Virtual Assistant Sabrina melalui WhatsApp 0812 1214 017, yang mampu melayani nasabah dalam bahasa sehari-hari maupun bahasa daerah. Dengan dukungan teknologi ini, nasabah dapat melakukan berbagai kebutuhan mulai dari informasi produk, pengecekan saldo, pelacakan status pengaduan, hingga layanan perbankan lain melalui aplikasi BRImo.

    Selain itu, BRI terus mengembangkan integrasi teknologi analitik, otomasi dan kanal digital untuk meningkatkan kualitas interaksi dengan nasabah. Upaya ini sejalan dengan strategi transformasi BRI yang mengutamakan Customer Experience sebagai kunci keberhasilan dalam menghadapi persaingan industri perbankan yang semakin dinamis.

    ”Sebagai langkah berkelanjutan, BRI akan terus mengoptimalkan kualitas layanan Contact BRI sebagai bagian integral dari perjalanan transformasi digital perusahaan. BRI akan terus menghadirkan layanan yang inklusif, adaptif dan berstandar internasional demi memberikan pengalaman terbaik untuk lebih dari 150 juta nasabah di seluruh Indonesia,” pungkas Hakim.