Category: Elshinta.com Ekonomi

  • Tiga KA ekonomi Daop Semarang gunakan gerbong jenis baru

    Tiga KA ekonomi Daop Semarang gunakan gerbong jenis baru

    Sumber foto: Antara/elshinta.com.

    Tiga KA ekonomi Daop Semarang gunakan gerbong jenis baru
    Dalam Negeri   
    Editor: Sigit Kurniawan   
    Jumat, 17 Januari 2025 – 20:11 WIB

    Elshinta.com – Tiga kereta api (KA) ekonomi jarak jauh yang memiliki relasi perjalanan di wilayah PT KAI Daerah Operasi (Daop) 4 Semarang, Jawa Tengah, menggunakan gerbong jenis baru yang lebih modern dan nyaman.

    Manajer Humas PT KAI Daop 4 Semarang Franoto Wibowo di Semarang, Jumat, mengatakan ketiga kereta tersebut masing-masing KA Tawang Jaya dan KA Menoreh relasi Semarang-Jakarta serta KA Kamandaka relasi Semarang-Cilacap.

    “KA Tawang Jaya sekarang menggunakan gerbong ‘new image’ dari sebelumnya menggunakan kereta dengan tempat duduk tegak berhadapan,” katanya.

    Sementara KA Menoreh menggunakan kereta eksekutif mild steel dan kereta ekonomi ‘new image’, sedangkan KA Kamandaka menggunakan kereta ekonomi generasi baru.

    Menurut dia, kereta baru hasil modifikasi tersebut dilengkapi dengan berbagai fasilitas yang lebih baik dan modern.

    Ia mencontohkan kereta ekonomi generasi baru dilengkapi dengan kursi yang dapat direbahkan dan diputar sehingga posisi duduk searah dengan laju kereta.

    Sementara untuk kereta ekonomi ‘new image’, lanjut dia, dilengkapi dengan pendingin udara yang terpusat sehingga memberikan efek pendinginan yang merata.

    Ia menjelaskan perubahan sarana tersebut merupakan upaya KAI dalam menghadirkan transportasi yang lebih baik, aman dan nyaman.

    “KAI berkomitmen untuk terus meningkatkan pelayanan dan inovasi untuk memenuhi kebutuhan pelanggan,” katanya.

    Sumber : Antara

  • Kanwil DJP Papabrama imbau warga waspada penipuan mengatasnamakan Ditjen Pajak 

    Kanwil DJP Papabrama imbau warga waspada penipuan mengatasnamakan Ditjen Pajak 

    Sumber foto: Aman Hasibuan/elshinta.com.

    Kanwil DJP Papabrama imbau warga waspada penipuan mengatasnamakan Ditjen Pajak 
    Dalam Negeri   
    Editor: Sigit Kurniawan   
    Jumat, 17 Januari 2025 – 21:58 WIB

    Elshinta.com – Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak Papua, Papua Barat, dan Maluku (Kanwil DJP Papabrama) mengingatkan masyarakat untuk tetap waspada  terhadap berbagai modus penipuan yang mengatasnamakan Direktorat Jenderal Pajak (DJP).

    Kepala Bidang Penyuluhan, Pelayanan dan Hubungan Masyarakat Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak Papua, Papua Barat, dan Maluku (Kanwil DJP Papabrama), Theresia Naniek Widyaningsih menyebutkan, penipuan ini semakin marak terjadi dan dapat merugikan Wajib Pajak. 

    “Modus-modus penipuan yang sering digunakan oleh oknum penipu antara lain penipu mengaku berasal dari DJP melalui telepon, email, atau pesan teks untuk mendapatkan data pribadi korban,” kata Naniek, Jumat (17/1).

    Ia menjelaskan, para pelaku melakukan penipuan dengan mengarahkan korban ke situs web palsu. Bahkan, penipu meretas informasi dari perangkat korban untuk mengakses data penting.

    “Penipu menjebak korban untuk mentransfer uang,” jelas Naniek seperti dilaporkan Kontributor Elshinta, Aman Hasibuan. 

    Lebih lanjut Naniek mengatakan, para  penipu memanipulasi psikologis korban untuk memperoleh informasi penting, dan ini bukan modus baru. Untuk itu, kata Naniek, masyarakat penting untuk mengetahui bahwa modus penipuan ini bukanlah hal baru. Namun, implementasi Coretax DJP saat ini sering disalahgunakan oleh oknum untuk melancarkan aksi yang tidak bertanggung jawab.

    “Kami dari kantor pajak Jayapura mengimbau kepada masyarakat untuk tidak melayani permintaan yang tidak sesuai dengan standard operating procedures (SOP) administrasi perpajakan, seperti, panggilan telepon atau pesan WhatsApp dari pihak yang mengaku sebagai pejabat/pegawai DJP untuk melakukan update data, transfer pembayaran tunggakan pajak, atau memproses kelebihan pembayaran pajak,” ujar Naniek. 

    Kemudian, lanjut Naniek, ada permintaan untuk mengunduh aplikasi (apk) palsu terkait pajak. Permintaan akses atau klik tautan yang menyerupai domain milik DJP. Permintaan pembayaran bea meterai atau transfer dana untuk layanan pajak. Dan permintaan membuka email dari pengirim selain domain pajak.go.id.

    Naniek menambahkan, jika masyarakat menerima permintaan mencurigakan, segera konfirmasi melalui saluran resmi Kantor DJP terdekat dan melaporkan modus penipuan ini melalui saluran resmi kementerian.

    Sumber : Radio Elshinta

  • Presiden apresiasi penanganan insiden MBG di Sukoharjo

    Presiden apresiasi penanganan insiden MBG di Sukoharjo

    Sumber foto: Antara/elshinta.com.

    Kepala BGN: Presiden apresiasi penanganan insiden MBG di Sukoharjo
    Dalam Negeri   
    Editor: Sigit Kurniawan   
    Jumat, 17 Januari 2025 – 22:24 WIB

    Elshinta.com – Kepala Badan Gizi Nasional (BGN) Prof. Dadan Hindayana menyebut Presiden Prabowo Subianto mengapresiasi penanganan cepat terhadap insiden terkait makan bergizi gratis (MBG) di salah satu SD di Sukoharjo, Jawa Tengah.

    Dalam rapat yang membahas percepatan dan evaluasi MBG di Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat, Presiden kepada menteri-menteri dan kepala lembaga menyebut insiden semacam itu dapat terjadi.

    Oleh karena itu, BGN pun menegaskan setiap Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) bekerja sesuai standar prosedur operasional (SOP) yang ditetapkan, termasuk untuk menangani insiden keracunan makanan, yang diduga dialami anak-anak SD di Sukoharjo dalam minggu ini.

    “Kejadian di Sukoharjo itu hanya berlangsung sebentar saja, dan (SPPG setempat) segera mengganti menu yang kurang baik, sehingga Pak Presiden apresiasi untuk hal itu, dan beliau menilai ini hal yang bisa saja terjadi,” kata Kepala BGN menjawab pertanyaan ANTARA saat jumpa pers selepas rapat di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta.

    Dalam kesempatan yang sama, Dadan kembali menekankan dalam pelaksanaan makan bergizi gratis, ada tiga faktor yang menjadi perhatian, yaitu pemenuhan kalori sesuai dengan tahap perkembangan penerima manfaat, komposisi gizi, dan aspek higienis/keamanan makanan (food safety).

    “Ini dari awal sudah menjadi concern (perhatian, red.) kami sehingga program ini tidak bisa leluasa dikerjakan oleh siapa saja, dan harus ada pegawai yang cepat tanggap dan reaksinya cepat,” sambung Kepala BGN.

    Di hadapan wartawan, Dadan kembali menekankan insiden di Sukoharjo itu murni kesalahan teknis, dan tidak ada kesengajaan. Dia menyebut tak lama setelah ada anak-anak yang menunjukkan gejala mual dan muntah-muntah, petugas SPPG setempat langsung menarik makanan yang mereka edarkan. Jumlahnya ada 2.400 porsi yang ditarik.

    “Segera ditarik, digantikan dengan telur. Kemudian, anak yang 40 orang langsung ditangani oleh petugas puskesmas dan sudah sembuh, dan hari ini mereka sudah sekolah lagi, dan diberikan pelayanan makan, dan didampingi oleh petugas puskesmas, makan di sekolah dan normal. Jadi tidak ada masalah,” kata Dadan Hindayana.

    Sebanyak 40 anak-anak SDN Dukuh 03 Sukoharjo mual dan muntah-muntah setelah menyantap menu makan bergizi, Kamis (16/1). Menu yang diduga bermasalah saat itu ialah ayam goreng yang diyakini kurang matang.

    Tak lama setelah kejadian itu, menu-menu yang diedarkan langsung ditarik, dan anak-anak tersebut mendapatkan menu baru berupa telur.

    Sumber : Antara

  • Harga emas Antam Kamis naik Rp13.000 jadi Rp1,577 juta per gram

    Harga emas Antam Kamis naik Rp13.000 jadi Rp1,577 juta per gram

    Petugas menata emas batangan di Butik Emas Logam Mulia (BELM) Antam Setiabudi, Jakarta, Jumat (12/7/2024). ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra

    Harga emas Antam Kamis naik Rp13.000 jadi Rp1,577 juta per gram
    Dalam Negeri   
    Editor: Calista Aziza   
    Kamis, 16 Januari 2025 – 11:27 WIB

    Elshinta.com – Harga emas Antam yang dipantau dari laman Logam Mulia, Kamis, naik sebesar Rp13.000, dari sebelumnya Rp1.564.000 per gram menjadi Rp1.577.000.

    Adapun harga jual kembali (buyback) emas batangan turut naik ke angka Rp1.423.000 per gram.

    Transaksi harga jual dikenakan potongan pajak, sesuai dengan PMK No. 34/PMK.10/2017.

    Penjualan kembali emas batangan ke PT Antam Tbk dengan nominal lebih dari Rp10 juta, dikenakan Pajak Penghasilan (PPh) Pasal 22 sebesar 1,5 persen untuk pemegang Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) dan 3 persen untuk non-NPWP.

    PPh 22 atas transaksi buyback dipotong langsung dari total nilai buyback.

    Berikut harga pecahan emas batangan yang tercatat di laman Logam Mulia Antam pada Kamis (16/1):

    – Harga emas 0,5 gram: Rp838.500.
    – Harga emas 1 gram: Rp1.577.000.
    – Harga emas 2 gram: Rp3.094.000.
    – Harga emas 3 gram: Rp4.616.000.
    – Harga emas 5 gram: Rp7.660.000.
    – Harga emas 10 gram: Rp15.265.000.
    – Harga emas 25 gram: Rp38.037.000.
    – Harga emas 50 gram: Rp75.995.000.
    – Harga emas 100 gram: Rp151.912.000.
    – Harga emas 250 gram: Rp379.515.000.
    – Harga emas 500 gram: Rp758.820.000.
    – Harga emas 1.000 gram: Rp1.517.600.000.

    Potongan pajak harga beli emas sesuai dengan PMK Nomor 34/PMK.10/2017, pembelian emas batangan dikenakan PPh 22 sebesar 0,45 persen untuk pemegang NPWP dan 0,9 persen untuk non-NPWP.
    Setiap pembelian emas batangan disertai dengan bukti potong PPh 22.

    Sumber : Antara

  • Rupiah pada Kamis pagi melemah jadi Rp16.365 per dolar AS

    Rupiah pada Kamis pagi melemah jadi Rp16.365 per dolar AS

    Ilustrasi – Petugas menjunjukkan uang pecahan dolar AS dan rupiah di gerai penukaran mata uang asing di Jakarta. ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga

    Rupiah pada Kamis pagi melemah jadi Rp16.365 per dolar AS
    Dalam Negeri   
    Editor: Calista Aziza   
    Kamis, 16 Januari 2025 – 11:39 WIB

    Elshinta.com – Nilai tukar (kurs) rupiah terhadap dolar AS yang ditransaksikan antarbank di Jakarta pada perdagangan perdagangan Kamis melemah 39 poin atau 0,24 persen menjadi Rp16.365 per dolar AS dari sebelumnya sebesar Rp16.326 per dolar AS.

    Sumber : Antara

  • IHSG Kamis dibuka menguat 80,52 poin

    IHSG Kamis dibuka menguat 80,52 poin

    Karyawan mengamati pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menggunakan gawai di Jakarta, Rabu (6/11/2024). ANTARA FOTO/Muhammad Ramdan/wpa.

    IHSG Kamis dibuka menguat 80,52 poin
    Dalam Negeri   
    Editor: Calista Aziza   
    Kamis, 16 Januari 2025 – 11:42 WIB

    Elshinta.com – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Kamis pagi dibuka menguat 80,52 poin atau 1,14 persen ke posisi 7.160,08.

    Sementara itu, kelompok 45 saham unggulan atau Indeks LQ45 naik 13,40 poin atau 1,62 persen ke posisi 840,51.

    Sumber : Antara

  • Trafik broadband Telkomsel tumbuh 21,5 persen di wilayah Papua dan Maluku 

    Trafik broadband Telkomsel tumbuh 21,5 persen di wilayah Papua dan Maluku 

    Sumber foto: Aman Hasibuan/elshinta.com.

    Trafik broadband Telkomsel tumbuh 21,5 persen di wilayah Papua dan Maluku 
    Dalam Negeri   
    Editor: Sigit Kurniawan   
    Kamis, 16 Januari 2025 – 14:37 WIB

    Elshinta.com – Telkomsel sukses menyambungkan semangat pelanggan di wilayah Papua dan Maluku pada momen Natal dan Tahun Baru (NARU) 2024/2025 dengan mengoptimalkan jaringan broadband dan menyediakan produk serta layanan bernilai tambah. Melalui Telkomsel Siaga Naru , Telkomsel telah memastikan kelancaran dan kenyamanan konektivitas serta pengalaman digital pelanggan.
     
    Sebelumnya, ragam upaya untuk memastikan pengalaman terbaik bagi pelanggan di momen NARU telah dilakukan Telkomsel, seperti memperluas cakupan jaringan 4G dengan menambah ratusan titik 4G baru di Papua dan Maluku sehingga pada akhir tahun 2024 tercatat ada lebih dari2.600 BTS  4G/LTE Telkomsel yang mencakup hingga 77 persen wilayah populasi di Papua dan Maluku. Tak hanya itu, Telkomsel juga menyediakan 3 BTS Combat  selama moment NARU 2024/2025 yang lalu.
     
    Telkomsel juga telah memetakan 22 titik keramaian di seluruh wilayah Papua dan Maluku, khususnya untuk menganalisis kebutuhan jaringan secara akurat dan mengantisipasi setiap kemungkinan gangguan secara cepat dan proaktif. Hasilnya, Telkomsel sukses mengoptimalkan penanganan gangguan jaringan selama momen NARU 2024/2025. 
     
    Selama momen Naru tahun ini, Telkomsel juga melakukan drive test di 22 titik keramaian guna menjamin kesiapan jaringan, juga menyediakan 2 posko utama, 2 posko reguler, 18 posko di spesial area serta beragam promo menarik untuk memastikan ketersediaan produk dan layanan pelanggan.
     
    Lewat ragam upaya yang telah dilakukan, tercatat trafik akses broadband Telkomsel di wilayah Papua dan Maluku meningkat signifikan sebesar 21.5 persen dibandingkan rerata hari biasa sepanjang 2024, atau naik 7.5 persen dibandingkan periode Naru  sebelumnya. Lonjakan aktivitas digital pelanggan juga tercatat mengalami pertumbuhan trafik di berbagai layanan seperti online gamingyang naik 27 persen, layanan komunikasi (instant messaging dan video conference) yang naik 8 persen, media sosial yang naik 19 persen, video streaming yang tumbuh 22 persen, serta e-commerce yang melonjak hingga 29 persen. Selain itu, lima aplikasi dengan pertumbuhan payload tertinggi selama periode Naru  2024/2025 adalah Instagram (23 persen), WhatsApp (9 persen), TikTok (22 persen), Facebook (18 persen), dan YouTube (21 persen).
     
    Pertumbuhan trafik layanan SMS Telkomsel sebesar 9.4 persen dibandingkan rerata hari biasa, sementara layanan suara (voice) mengalami penurunan 6.2 persen. Sejumlah wilayah jugamencatatkan pertumbuhan trafik data yang signifikan dibandingkan rerata hari biasa, seperti Kota Biak Numfor yang meningkat lebih dari 46.4 persen, dan kota Maluku Tenggara yang naik lebih dari 45.2 persen.
     
    General Manager Region Network Operations and Productivity Telkomsel Maluku and Papua, Yasrinaldi mengatakan, hasil pencapaian trafik broadband ini mencerminkan komitmen kami di Telkomsel untuk terus menghadirkan konektivitas yang andal dan inovatif di wilayah Papua dan Maluku, sesuai visi perusahaan menjadi penyedia layanan telekomunikasi digital terbaik di regional. “Dengan semangat membuka semua peluang, Telkomsel mendukung masyarakat Papua dan Maluku untuk terus maju melalui optimalisasi jaringan berteknologi terdepan dan layanan bernilai tambah yang berpusat pada kebutuhan pelanggan di momen penting Naru,” ujarnya seperti dilaporkan Kontributor Elshinta, Aman Hasibuan, Kamis (16/1).  
     
    “Selama momen Naru, Telkomsel telah menunjukkan upaya kami untuk terus memahami kebutuhan pelanggan dan menghadirkan pengalaman digital yang nyaman. Kedepannya, kami akan selalu memastikan keandalan jaringan dan inovasi produk yang mendukung pelanggan untuk tetap terhubung dan produktif, seperti Natal dan Tahun Baru kali ini,” tutup Yasrinaldi.

    Sumber : Radio Elshinta

  • Rosan pastikan tak ada perpecahan di Kadin usai munas konsolidasi

    Rosan pastikan tak ada perpecahan di Kadin usai munas konsolidasi

    Sumber foto: Antara/elshinta.com.

    Rosan pastikan tak ada perpecahan di Kadin usai munas konsolidasi
    Dalam Negeri   
    Editor: Sigit Kurniawan   
    Kamis, 16 Januari 2025 – 14:56 WIB

    Elshinta.com – Ketua Dewan Kehormatan Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia Rosan Roeslani memastikan tak ada perpecahan atau dualisme di internal Kadin usai terselenggaranya Musyawarah Nasional Konsolidasi Persatuan.

    “Insya Allah semua Kadin akan rujuk lagi jadi satu dan bisa menjalankan semua program-programnya,” kata dia saat ditemui di Jakarta, Kamis.

    Rosan, yang juga menjabat Menteri Investasi dan Hilirisasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) itu menyatakan, setelah acara munas konsolidasi yang akan digelar pada Kamis ini di Jakarta, Kadin siap secara menyeluruh bersinergi untuk menyukseskan program Astacita Presiden Prabowo Subianto.

    “Dengan demikian, program Astacita Pak Presiden bisa berjalan lebih baik dan lebih cepat,” katanya.

    Selain itu, Rosan mengatakan baik Anindya Bakrie maupun Arsjad Rasjid memiliki semangat yang sama dalam menjunjung persatuan Kadin.

    “Ini kan juga sudah kesepakatan, kita bicarakan dan Alhamdulillah semua spiritnya sama untuk menjadikan Kadin satu kembali,” ujar Rosan.

    Anindya Bakrie akan dikukuhkan sebagai Ketua Umum Kadin Indonesia masa bakti 2024-2029 pada acara Musyawarah Nasional Konsolidasi Persatuan Kadin Indonesia, yang akan diselenggarakan di Hotel The Ritz-Carlton, Mega Kuningan, Jakarta, Kamis ini.

    Undangan resmi Munas Konsolidasi yang ditandatangani Ketua Dewan Kehormatan Kadin Indonesia Rosan P Roeslani telah dikirim kepada 35 ketua Kadin provinsi se-Indonesia.

    Rosan menerangkan acara dengan agenda tunggal ini akan dihadiri Presiden Prabowo Subianto.

    Sementara, Arsjad Rasjid dikukuhkan sebagai Ketua Dewan Pertimbangan Kadin Indonesia periode 2024-2029.

    Sumber : Antara

  • Analis ungkap potensi suku bunga lebih rendah dalam waktu dekat

    Analis ungkap potensi suku bunga lebih rendah dalam waktu dekat

    Sumber foto: Antara/elshinta.com.

    Analis ungkap potensi suku bunga lebih rendah dalam waktu dekat
    Dalam Negeri   
    Editor: Sigit Kurniawan   
    Kamis, 16 Januari 2025 – 15:57 WIB

    Elshinta.com – Analis Reku Fahmi Almuttaqin mengatakan bahwa menghijaunya pasar saham dan kripto Amerika Serikat (AS) mengindikasikan meningkatnya keyakinan para investor terhadap potensi situasi suku bunga yang akan lebih rendah dari level saat ini dalam beberapa waktu ke depan.

    Pasar saham dan kripto AS serempak menghijau pascameredanya data inflasi Consumer Price Index (CPI) AS yang dirilis pada Kamis, yang memberikan harapan terhadap potensi dapat tercapainya target inflasi The Fed di level 2 persen.

    “Penurunan laju kenaikan inflasi inti mungkin dapat membuka kemungkinan akan kembali diturunkannya suku bunga sebesar 25 basis poin (bps) pada pertemuan FOMC akhir bulan ini. Namun, jika hal itu terjadi, outlook kebijakan suku bunga hingga mungkin beberapa bulan setelahnya akan relatif lebih tidak pasti,” kata Fahmi di Jakarta, Kamis.

    Di sisi lain, Ia menjelaskan bahwa kebijakan proteksionis dan pembatasan imigrasi oleh Presiden Terpilih AS Donald Trump berpotensi akan menaikkan biaya produksi dan mengganggu supply chain, yang mana berpotensi menambah tekanan inflasi.

    Sehingga, lanjutnya, penurunan suku bunga oleh The Fed pada Januari 2025 dapat memperparah kondisi itu, dan membuat kondisi serta arah kebijakan ekonomi ke depan menjadi semakin sulit diprediksi.

    “Dengan demikian, meskipun perkembangan yang ada membuka kemungkinan penurunan suku bunga pada akhir bulan ini, para pejabat The Fed mungkin akan berpikir dua kali untuk melakukannya,” ujar Fahmi.

    Sementara itu, apabila suku bunga tidak diturunkan pada pertemuan FOMC mendatang, menurutnya, berpotensi akan memberikan tekanan bagi pasar, terlebih apabila The Fed kembali memaparkan proyeksi kebijakan ke depan yang akan lebih ketat, seperti yang terjadi pada pertemuan sebelumnya.

    Dengan demikian, meskipun kondisi pasar saat ini cukup positif, ia mengingatkan kehati-hatian serta responsivitas investor terhadap perkembangan situasi yang ada masih sangat diperlukan untuk menjaga pertumbuhan portofolio investasinya.

    “Momentum pasar saat ini juga dapat dimanfaatkan investor untuk mengoptimalkan performa portofolionya dengan mengambil lebih banyak posisi trading untuk memanfaatkan volatilitas yang ada pada aset-aset strategis selagi memantau potensi reli selanjutnya,” ujar Fahmi.

    Fahmi menjelaskan, laju inflasi yang tinggi terutama di sektor energi, dapat menjadi faktor pendukung proyeksi The Fed untuk melakukan pemangkasan suku bunga lebih sedikit pada tahun ini.

    Sebagaimana diketahui, The Fed telah memangkas suku bunga acuan sebesar total 100 basis poin sejak memulai siklus pelonggaran pada September 2024.

    Terdekat, The Fed akan menyelenggarakan pertemuan Federal Open Market Committee (FOMC) pada 28-29 Januari 2025 untuk menentukan kebijakan terkait suku bunga acuannya.

    Sumber : Antara

  • Konvensi ALB Kadin Indonesia dukung penuh Munas Konsolidasi Persatuan

    Konvensi ALB Kadin Indonesia dukung penuh Munas Konsolidasi Persatuan

    Sumber foto: Istimewa/elshinta.com.

    Konvensi ALB Kadin Indonesia dukung penuh Munas Konsolidasi Persatuan
    Dalam Negeri   
    Editor: Sigit Kurniawan   
    Kamis, 16 Januari 2025 – 17:11 WIB

    Elshinta.com – Konvensi Anggota Luar Biasa (ALB) Kadin Indonesia diselenggarakan pada Kamis (16/1) di Pullman, Central Park, Jakarta Barat. Agenda ini bertujuan untuk memilih perwakilan ALB yang akan menjadi peserta penuh dalam Musyawarah Nasional (Munas) Konsolidasi Persatuan Kadin Indonesia di Ritz Carlton Kuningan Jakarta.

    Ketua Umum Kadin Indonesia – Arsjad Rasjid, turut menghadiri konvensi ini dan menyampaikan apresiasi atas kontribusi para ALB. “ALB adalah bagian penting dari Kadin Indonesia. Saya berterima kasih atas kerja sama seluruh anggota yang telah mendukung keberhasilan program kerja selama masa kepemimpinan saya,” ujar Arsjad.

    Sementara itu Wakil Ketua Umum Bidang Asosiasi dan Himpunan Kadin Indonesia, Wisnu W. Pettalolo menegaskan komitmen ALB dalam mendukung persatuan dunia usaha melalui kontribusi aktif sebagai motor penting perjalanan Kadin Indonesia. “Ratusan Asosiasi, Himpunan, Gabungan, dan Ikatan yang menjadi ALB Kadin siap melaksanakan Munas demi menjaga persatuan Kadin Indonesia. Pelaksanaan Konvensi ALB hari ini juga merupakan bentuk komitmen ALB dalam menjaga ketentuan aturan AD/ART serta Keputusan Presiden No. 18 Tahun 2022,” ujar Wisnu W. Pettalolo.

    Wisnu menambahkan, bahwa pelaksanaan Munas juga merupakan arahan dan pedoman dari pemerintah untuk menjaga persatuan dunia usaha nasional. “Konvensi ini merupakan bentuk dukungan strategis ALB dalam memperkuat konsolidasi dan persatuan dunia usaha jelang Munas Konsolidasi Persatuan Kadin, dimana Musyawarah Nasional tersebut dilakukan sesuai dengan arahan pemerintah,” lanjut Wisnu menambahkan.

    Sebagai catatan, saat ini Kadin Indonesia sebagai wadah satu-satunya organisasi dunia usaha nasional yang menaungi 238 Anggota Luar Biasa (ALB) yang merupakan perwakilan asosiasi, himpunan, gabungan serta ikatan.

    Dalam konvensi ALB pada hari ini dari sebanyak 242 anggota, akhirnya terpilih 30 orang untuk hadir dan mengikuti jalannya Munas Konsolidasi Persatuan Kadin Indonesia yang diagendakan akan dihadiri Presiden Prabowo Subianto.

    Sumber : Elshinta.Com