Category: Detik.com Tekno

  • Onic, Evos, dan RRQ Hoshi Main

    Onic, Evos, dan RRQ Hoshi Main

    Jakarta

    Mobile Legends: Bang Bang Professional League Indonesia (MPL ID) S16 segera digelar. Berikut jadwal lengkap pekan pertamanya.

    Pertandingannya diselenggarakan di MPL Arena – XO Hall, Jakarta Barat, Jakarta, mulai dari siang sampai malam hari. Terdapat sembilan tim Mobile Legends terbaik di Tanah Air yang akan bermain. Mereka adalah Onic, Dewa United Esports, Navi, Evos, Team Liquid ID, Geek Fam, Bigetron by Vitality, RRQ Hoshi, dan Alter Ego Esports.

    Mereka akan mengawali perjuangannya di kompetisi ini dari babak reguler season. Pada fase kualifikasi ini, seluruh tim akan bermain selama sembilan minggu, sebelum akhirnya bisa tampil di playoff.

    Hanya enam tim teratas yang berhak melaju ke babak selanjutnya. Dengan begitu, tim yang menempati posisi tujuh, delapan, dan sembilan di akhir reguler season dinyatakan gugur dari kompetisi.

    Babak reguler season akan dimulai dari 22 Agustus 2025. Fase ini akan berakhir pada 19 Oktober 2025, yang mana setiap tim bisa saling berhadapan dengan lawan yang sama sebanyak dua kali.

    Jadwal MPL ID S16 Week 1

    Terdapat delapan laga yang akan terselenggara pada pekan pertama ini. Berikut jadwal MPL ID S16 pekan pertama, sebagaimana dirangkum detikINET, Senin (18/8/2025).

    22 Agustus 2025

    Onic vs Dewa United Esports – 15.15 WIBNavi vs Evos – 18.15 WIB

    23 Agustus 2025

    Team Liquid ID vs Geek Fam – 14.15 WIBOnic vs Bigetron by Vitality – 17.15 WIBRRQ Hoshi vs Alter Ego – 20.15 WIB

    24 Agustus 2025

    Bigetron by Vitality vs Navi – 14.15 WIBGeek Fam vs RRQ Hoshi – 17.15 WIBAlter Ego vs Dewa United EsportsCara Nonton MPL ID S16

    Sedikit informasi, apabila ingin menyaksikan kompetisi ini di lokasi, para penggemar harus punya tiketnya. Namun jika tidak kebagian tiket nonton atau sedang berhalangan hadir, para penggemar masih bisa menikmati turnamen ini secara online. Pihak penyelenggara menayangkan siaran langsung MPL ID S16 di YouTube MPL Indonesia.

    (hps/hps)

  • Telkom Dukung UMKM Naik Kelas, Beri Fasilitas Digital agar Bisnis Berkembang

    Telkom Dukung UMKM Naik Kelas, Beri Fasilitas Digital agar Bisnis Berkembang

    Jakarta

    Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-80 Republik Indonesia, PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) mengatakan terus memperkuat peran sebagai penggerak digitalisasi sekaligus memberi kebermanfaatan berkelanjutan bagi masyarakat Indonesia.

    Sejalan dengan tema peringatan kemerdekaan tahun ini, ‘Bersatu, Berdaulat, Rakyat Sejahtera, Indonesia Maju’, Telkom mengatakan terus berkontribusi dalam transformasi digital nasional, terutama melalui pemberdayaan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) sebagai tulang punggung perekonomian Indonesia.

    Direktur Utama Telkom Dian Siswarini, menegaskan hari kemerdekaan ke-80 menjadi pengingat akan pentingnya menjaga persatuan dan memperkuat kedaulatan demi terwujudnya masyarakat yang sejahtera dan Indonesia yang semakin maju.

    “Telkom hadir bukan hanya sebagai penggerak transformasi digital, tetapi juga sebagai mitra pertumbuhan bagi UMKM agar dapat berkembang, naik kelas, dan bersaing di era digital. Melalui berbagai inisiatif digital, kami berupaya mendorong kemandirian ekonomi nasional dan memberikan dampak nyata bagi kesejahteraan masyarakat,” ujar Dian dalam keterangan tertulisnya, Senin (18/8/2025).

    Sebagai bentuk dukungan terhadap program strategis nasional, Telkom menghadirkan Digi Koperasi, platform yang mengintegrasikan ekosistem koperasi dalam program Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDMP).

    Melalui Digi Koperasi, koperasi difasilitasi untuk terhubung dengan rantai pasok BUMN, memperoleh akses ke marketplace UMKM, serta memanfaatkan dashboard pemantauan performa. Kehadiran platform ini diharapkan memperkuat peran koperasi sebagai tulang punggung ekonomi kerakyatan sekaligus memperluas jangkauan pasar UMKM.

    Selain itu, Telkom menyelenggarakan UMK Digital Fest, bagian dari rangkaian tahunan pembinaan UMKM yang telah berjalan sejak 2002.

    Hingga kini, sebanyak 88.251 UMK telah menjadi binaan Telkom melalui inisiatif seperti Program Pendanaan Usaha Mikro dan Kecil (PUMK), Rumah Kreatif BUMN, dan Rumah BUMN. Seluruh pembinaan dijalankan berdasarkan kerangka kerja 4GO: Go Modern, Go Digital, Go Online, dan Go Global, dengan misi mendorong transformasi UMKM dari aspek operasional hingga perluasan pasar global.

    Sebagai pusat informasi, edukasi, dan etalase produk UMKM binaan, Telkom meluncurkan portal www.UMKdigital.id. Portal ini menjadi wadah kolaborasi yang memudahkan UMKM mengakses pengetahuan, memperluas jaringan, dan memasarkan produk ke pasar digital yang lebih luas, sehingga mempercepat pertumbuhan UMKM secara berkelanjutan dan berdaya saing tinggi.

    Telkom terus menunjukkan konsistensinya dalam menghadirkan program-program unggulan untuk memperkuat daya saing UMKM lokal. Salah satunya melalui PackFest, berupa dukungan 1,2 juta kemasan modern bagi 1.500 UMK agar produk mereka dapat bersaing di pasar ritel. Selain itu, Telkom juga menggelar HalalFest, yang telah membantu 2.676 pelaku UMKM memperoleh sertifikasi halal sebagai upaya meningkatkan standar kualitas sekaligus membangun kepercayaan konsumen.

    Di sisi lain, percepatan digitalisasi juga menjadi fokus utama, dengan penerapan 8.293 aplikasi kasir serta onboarding 10.478 UMKM ke platform digital seperti PaDi UMKM. Langkah ini tidak hanya memperluas akses pasar, tetapi juga mendorong efisiensi operasional bagi para pelaku usaha.

    SVP Group Sustainability and Corporate Communication Telkom Ahmad Reza, menegaskan komitmen perusahaan dalam mendukung pemberdayaan UMKM melalui berbagai program yang konsisten dan relevan.

    “Telkom secara konsisten menghadirkan berbagai program pemberdayaan UMKM dengan pendekatan yang relevan untuk meningkatkan daya saing, mulai dari akses pasar, peningkatan kualitas produk, hingga digitalisasi operasional. Kami ingin memastikan UMKM memiliki kesempatan yang sama untuk tumbuh, berkembang, dan berkontribusi lebih besar bagi perekonomian nasional,” ujarnnya.

    (prf/ega)

  • Jawara Kontes Foto iPhone yang BikinKagum, iPhone XS Ikut Unjuk Gigi

    Jawara Kontes Foto iPhone yang BikinKagum, iPhone XS Ikut Unjuk Gigi

    FotoINET

    2025 iPhone Photography Awards – detikInet

    Senin, 18 Agu 2025 14:58 WIB

    Jakarta – iPhone Photography Awards baru saja mengumumkan pemenang untuk edisi tahun 2025. Karya jawaranya ada yang diambil menggunakan iPhone XS lho.

  • Bayi-bayi di Inggris Lahir dari 3 Orangtua

    Bayi-bayi di Inggris Lahir dari 3 Orangtua

    Jakarta

    Delapan bayi sehat telah lahir di Inggris menggunakan teknik IVF baru yang inovatif yang melibatkan DNA dari tiga orang. Metode ini, meski kontroversial, menawarkan harapan bagi keluarga dengan penyakit mitokondria, menurut sebuah uji coba pertama di dunia.

    Para ahli di Newcastle University di Inggris dan Monash University di Australia menerbitkan hasil uji coba yang sangat ditunggu-tunggu tersebut pada hari Rabu dalam beberapa makalah di New England Journal of Medicine.

    Penyakit genetik ini, yang memengaruhi satu dari 5.000 kelahiran dan belum ada obatnya, dapat menyebabkan gejala parah seperti kehilangan penglihatan serta penyusutan otot.

    Prosedur baru ini, yang disetujui di Inggris pada tahun 2015, menggunakan DNA dari sel telur ibu, sperma ayah, dan sejumlah kecil DNA mitokondria sehat dari sel telur donor. Hal ini memunculkan istilah kontroversial namun banyak digunakan yani ‘bayi tiga orang tua’. Meski begitu, hanya sekitar 0,1% DNA bayi berasal dari donor.

    Melansir Al Jazeera, dari 22 perempuan yang menjalani perawatan di Newcastle Fertility Centre di timur laut Inggris, delapan bayi lahir. Keempat bayi laki-laki dan empat bayi perempuan tersebut kini berusia antara kurang dari enam bulan hingga lebih dari dua tahun.

    Pada enam bayi, jumlah DNA mitokondria yang bermutasi berkurang 95-100%, sementara pada dua bayi lainnya, berkurang 77-88%, yang berada di bawah ambang batas penyebab penyakit.

    Anak-anak tersebut saat ini sehat, meskipun kesehatan jangka panjang mereka akan terus dipantau.

    Walaupun dapat dikatakan sukses, prosedur ini masih kontroversial dan belum disetujui di banyak negara, termasuk Amerika Serikat dan Prancis. Pihak yang menentang menyebutkan kekhawatiran etis, termasuk penghancuran embrio manusia dan kekhawatiran akan terciptanya ‘bayi rancangan’.

    Namun, para ahli berpendapat bahwa bagi keluarga yang menghadapi penyakit mitokondria yang parah, manfaat prosedur ini jelas dan dapat mengubah hidup.

    (ask/rns)

  • Langganan Microsoft PC Game Pass Kini Bisa Lewat IndiHome

    Langganan Microsoft PC Game Pass Kini Bisa Lewat IndiHome

    Jakarta

    Telkomsel bersama Nuon dan Bango mengumumkan kolaborasi strategis untuk memasarkan Microsoft PC Game Pass lewat IndiHome Add-On.

    Kemitraan ini memanfaatkan teknologi Digital Vending Machine (DVM) dari Bango yang merupakan perusahaan penyedia bundling langganan, untuk menyediakan proses aktivasi yang cepat, aman, dan mudah.

    Microsoft PC Game Pass menghadirkan akses tanpa batas ke ratusan game PC berkualitas, termasuk rilis hari pertama (day-one) dari Xbox Game Studios, Bethesda Softworks, sampai Activision Blizzard; keanggotaan EA Play yang mencakup FC 25, Battlefield, dan berbagai franchise ternama lainnya; serta bonus eksklusif dari Riot Games setelah akun pemain ditautkan ke Xbox Profile.

    PC Game Pass juga menghadirkan deretan judul games baru yang siap menemani waktu bermain para pelanggan, mulai dari Valorant, Minecraft, Football Manager 2024, Call of Duty, hingga Clair Obscur Expedition 33.

    PC Game Pass menjadi cara praktis bagi gamer untuk menikmati pengalaman premium dengan harga lebih terjangkau daripada membeli banyak game secara terpisah. Kolaborasi ini memudahkan pembelian PC Game Pass secara berlangganan bulanan sebagai layanan tambahan IndiHome Add-On, memperkuat ekosistem gaming di Indonesia.

    “Dalam komitmen menghadirkan layanan digital lifestyle terlengkap bagi pelanggan, Telkomsel terus berupaya membuka akses yang lebih terjangkau dan praktis ke pengalaman gaming berkualitas. Kami berharap integrasi PC Game Pass ke dalam penawaran khusus gamers melalui IndiHome Add-On ini bisa semakin mendorong akuisisi pelanggan baru, meningkatkan retensi, hingga menghadirkan nilai tambah yang nyata bagi para gamer Indonesia,” kata Lesley Simpson, VP Digital Lifestyle Telkomsel, dalam keterangan yang diterima detikINET.

    Dalam meluncurkan penawaran PC Game Pass secara efisien melalui kanal layanan Nuon dan Telkomsel yang tersedia, Digital Vending Machine dari Bango berfungsi menangani seluruh aspek teknis, termasuk memungkinkan sejumlah promo dan diskon tertentu bagi pelanggan, memperkuat retensi di pasar telekomunikasi yang kian kompetitif.

    “Selain melalui IndiHome, pelanggan juga dapat membeli PC Game Pass melalui kanal distribusi milik Nuon, UPOINT.ID, dengan menggunakan beragam metode pembayaran digital seperti e-wallet dan fintech. Kami optimistis kerja sama ini dapat ikut mendorong pertumbuhan ekosistem gim nasional serta menghadirkan nilai tambah bagi para gamer di seluruh Indonesia,” kata Aris Sudewo, CEO Nuon Digital Indonesia.

    Untuk memperoleh PC Game Pass, pelanggan dapat mengakses laman IndiHome Add-On PC Game Pass dan mengaktifkan layanan ini seharga Rp 63.063/bulan (belum termasuk PPN). Biaya akan otomatis terakumulasi dalam tagihan IndiHome.

    Setelah melakukan transaksi, pelanggan akan mendapatkan kode aktivasi yang perlu dimasukkan pada aplikasi Xbox di Windows untuk mulai menggunakan layanan.

    Bagi 500 pelanggan pertama, tersedia promo PC Game Pass Xbox First-Month-Free, berlaku mulai tanggal 14 Agustus 2025. Promo bebas bayar bulan pertama ini akan aktif setelah login di aplikasi Xbox menggunakan akun yang sama. Pada bulan berikutnya, layanan otomatis diperpanjang dengan harga normal.

    “Menawarkan produk langganan unggulan seperti PC Game Pass adalah cara efektif bagi operator memperkaya nilai pelanggan, meningkatkan loyalitas, dan menarik subscriber yang bertahan lebih lama. Kami senang mendukung integrasi ini melalui Digital Vending Machine dari Bango, sehingga Telkomsel dan Nuon dapat menghadirkan pengalaman gaming kelas dunia,” tutup Paul Larbey, CEO Bango.

    (asj/asj)

  • Huawei Resmikan MatePad Air 12 dan MatePad 11.5 S

    Huawei Resmikan MatePad Air 12 dan MatePad 11.5 S

    Jakarta

    Huawei resmi meluncurkan dua tablet baru dalam lini MatePad, yakni MatePad Air 12 dan MatePad 11.5 S. Keduanya hadir dengan layar beresolusi tinggi 144Hz, desain tipis dan ringan, serta menjalankan sistem operasi HarmonyOS 5.

    MatePad Air 12 dibekali layar IPS LCD 12 inci beresolusi 2.800 × 1.840 pixel dengan refresh rate 144Hz. Panel ini mendukung teknologi opsional PaperMatte untuk mengurangi pantulan cahaya hingga 99%, memiliki tingkat kecerahan puncak 1.000 nits, serta cakupan warna penuh DCI-P3. Tablet ini juga mendukung stylus M-Pencil Pro dan dilengkapi enam speaker.

    Perangkat ini memiliki ketebalan hanya 5,9 mm dengan bobot 555 gram. Huawei membekalinya dengan RAM 12 GB, pilihan penyimpanan 256 GB atau 512 GB, kamera belakang 50 MP, kamera depan 8 MP, serta baterai 10.100 mAh dengan pengisian cepat 66W. MatePad Air 12 mendukung Wi-Fi 7, namun tidak tersedia versi seluler.

    MatePad Air 12 hadir dalam warna Cherry Blossom Pink, Grass Green, Feather Sand White, dan Smoke Gray. Varian 12/256 GB dibanderol CNY 2.999 (sekitar Rp 6,7 juta), sementara versi 12/512 GB seharga CNY 3.399 (sekitar Rp 7,6 juta). Penjualan di China akan dimulai pada 21 Agustus.

    Sementara itu, MatePad 11.5 S menawarkan layar IPS LCD 11,5 inci dengan resolusi 2.800 × 1.840 pixel dan refresh rate 144Hz. Tablet ini juga mendukung M-Pencil Pro serta dibekali empat speaker.

    MatePad 11.5 S tersedia dalam varian RAM 8 GB atau 12 GB dengan penyimpanan 256 GB dan 512 GB. Huawei menyematkan kamera belakang 13 MP, kamera depan 8 MP, baterai 8.800 mAh dengan pengisian cepat 40W.

    Tablet ini hadir dalam warna Field Green, Feather Sand Purple, Frost Silver, dan Deep Space Gray. Harga varian 8/128 GB adalah CNY 2.499 (sekitar Rp 5,5 juta), sementara model 12/512 GB dibanderol CNY 3.199 (sekitar Rp 7 juta). Penjualan di China juga akan dimulai pada 21 Agustus.

    (asj/asj)

  • YouTube Bakal Deteksi Usia Pengguna Pakai AI

    YouTube Bakal Deteksi Usia Pengguna Pakai AI

    Jakarta

    YouTube akan mulai menggunakan teknologi kecerdasan buatan (AI) untuk memperkirakan usia pengguna, terutama untuk mendeteksi akun yang dimiliki anak di bawah 18 tahun. Langkah ini akan berlaku di Amerika Serikat mulai 13 Agustus.

    Dengan teknologi ini, YouTube akan menganalisis aktivitas serta usia akun untuk mengidentifikasi pengguna yang masih remaja. Jika terdeteksi di bawah 18 tahun, akun tersebut otomatis akan mendapatkan perlindungan khusus, termasuk pemblokiran video dengan batasan usia, iklan non-personal, notifikasi “take a break”, hingga pembatasan rekomendasi berulang terkait topik sensitif seperti citra tubuh.

    Selain itu, YouTube juga akan mengaktifkan pengingat privasi saat pengguna remaja mengunggah video atau meninggalkan komentar. James Beser, Director of Product Management YouTube, menjelaskan langkah ini dilakukan agar remaja diperlakukan sesuai usianya.

    “Dalam beberapa minggu ke depan, kami mulai meluncurkan machine learning ke sejumlah kecil pengguna di AS untuk memperkirakan usia mereka, sehingga remaja diperlakukan sebagai remaja dan orang dewasa sebagai orang dewasa,” tulis Beser dalam keterangan resminya.

    Jika sistem AI salah menilai, pengguna bisa “naik banding” untuk melakukan verifikasi manual dengan mengunggah identitas resmi, selfie, atau kartu kredit.

    YouTube mengakui perubahan ini bisa mempengaruhi sebagian kreator karena pergeseran audiens yang dikategorikan sebagai remaja, sehingga berpotensi menurunkan pendapatan iklan, mengingat pengguna di bawah 18 tahun tidak mendapat iklan yang dipersonalisasi.

    Teknologi ini pertama kali diumumkan Google pada awal tahun sebagai bagian dari upaya global meningkatkan keamanan anak di internet. Sejumlah negara, termasuk Inggris dan Uni Eropa, tengah menerapkan aturan verifikasi usia untuk mengurangi akses anak terhadap konten berbahaya.

    Beser menambahkan, YouTube akan memantau secara ketat penerapan awal di AS sebelum memperluas ke negara lain, demikian dikutip detikINET dari The Verge, Senin (18/8/2025).

    (asj/asj)

  • Pengamat Puji Fitur Tri AI Anti Scam/Spam, Sebut Wujud Kepedulian Provider

    Pengamat Puji Fitur Tri AI Anti Scam/Spam, Sebut Wujud Kepedulian Provider

    Jakarta

    Pengamat Digital dan Keamanan Siber Alfons Tanujaya menyambut positif kehadiran fitur AI: Anti Scam/Spam besutan provider Tri. Menurutnya, fitur tersebut mampu memberikan perlindungan kepada para pengguna internet dari aksi-aksi tidak bertanggung jawab di internet.

    “Ini (kehadiran fitur Tri AI: Anti Scam/Spam) merupakan hal yang menarik dan menunjukkan adanya kepedulian sosial dari provider terhadap penggunanya. Meskipun sejatinya penyedia layanan digital hanya menyediakan sarana komunikasi dan kontennya tidak mudah dikontrol baik karena terenkripsi atau aturan hukum,” kata Alfons kepada detikcom, Sabtu (16/8/2025).

    “Namun melihat adanya usaha provider mengidentifikasi aksi scam dan penipuan menunjukkan adanya kepedulian provider atas pelanggannya dan adanya keinginan melindungi pelanggannya,” sambungnya.

    Menurutnya, kehadiran fitur tersebut juga mampu membuat para pengguna internet bisa mendapatkan deteksi dini ancaman scam atau spam serta mampu meningkatkan proteksi perlindungan kepada para pengguna.

    Menariknya, fitur Tri AI: Anti Scam/Spam ini bisa mendeteksi dan memberikan peringatan dalam kategori warna berbeda ketika mendapat panggilan dari nomor telepon lainnya.

    Panggilan aman akan ditandai warna tosca dengan notifikasi ‘Tri: Nomor Aman’, panggilan terindikasi spam akan muncul berwarna kuning dengan notifikasi ‘Tri: Nomor Tak Dikenal’, dan panggilan teridentifikasi scam akan diberi warna merah dengan notifikasi ‘Tri: Nomor Berisiko’.

    Sedangkan, untuk pengamanan di SMS, Tri AI akan memberikan notifikasi apabila nomor tersebut terindikasi mencurigakan, pengguna akan menerima peringatan otomatis sehingga dapat segera mengambil langkah pencegahan.

    Selain itu, produk anyar ini juga memiliki dua jenis yakni Basic dan Plus+. Keduanya memiliki manfaat yang berbeda-beda.

    Khusus untuk Basic, semua pengguna Tri yang memiliki paket internet aktif apapun bisa mendapatkan fitur ini berupa notifikasi pada telepon dan peringatan pada SMS untuk nomor berpotensi gangguan atau ancaman.

    Khusus untuk Plus+ memiliki perlindungan lebih dengan menyediakan tampilan peringatan SMS yang lebih jelas, pop up notifikasi telepon yang dikategorikan dengan warna berbeda, dan rangkuman riwayat panggilan yang bisa diakses di aplikasi Bima+. Fitur ini dapat dinikmati usai pelanggan mengaktifkan paket Tri mulai Rp 50.000.

    “Jelas dengan adanya fitur identifikasi scam baik melalui suara atau teks akan menurunkan efektivitas scam,” ujarnya.

    Dia mengatakan langkah deteksi dini semacam ini harusnya diikuti oleh seluruh provider telekomunikasi yang ada di Indonesia. Hal ini untuk menekankan jumlah korban dari aksi kejahatan scam/spam.

    “Harusnya fitur ini tersedia di seluruh penyedia layanan seluler sehingga ranah internet Indonesia khususnya selular bisa lebih aman dan tidak menjadi rimba belantara mana kriminal bebas menjalankan aksinya,” ungkapnya.

    “Deteksi dini ini harusnya bisa menekan tingginya korban scam. Namun harusnya hal ini diikuti dengan penegakan hukum atau identifikasi lebih dalam secara teknis. Misalnya provider mengidentifikasi penipu menggunakan layanannya dan bukan saja nomor yg di blokir tetapi lebih jauh lagi seperti Mac Address. Di mana jika Mac Address perangkat sudah teridentifikasi dengan pasti digunakan untuk kejahatan maka harusnya diblokir oleh SEMUA provider. Namun hal ini membutuhkan kerjasama semua provider atau Komdigi yg melakukan pengaturan untuk merealisasikan hal ini,” sambung Alfons.

    Pentingnya Melindungi Pengguna Internet dari Ancaman Scam

    Alfons menilai memberikan perlindungan terhadap pengguna internet dari ancaman scam merupakan yang hal yang perlu dilakukan. Apalagi Indonesia merupakan negara dengan pengakses internet nomor 4 terbesar di dunia.

    “Dengan meningkatnya penetrasi digital secara signifikan dimana Indonesia merupakan negara dengan pengakses internet nomor 4 di dunia. Otomatis ancaman terhadap pengguna layanan digital akan sangat tinggi,” jelasnya.

    Selain menjadi pengguna internet terbesar, menurutnya, literasi digital masyarakat tergolong masih rendah. Hal ini lah yang menjadi celah bagi para pelaku scam/spam untuk melakukan aksinya. Apalagi aksi scam/spam dapat mengancam seluruh pengguna internet.

    “Apalagi literasi digital masyarakat Indonesia relatif rendah dibandingkan negara lain. Sebenarnya yang menjadi sasaran scam adalah semua pengguna layanan digital. Tetapi karena umumnya generasi millennials dan lebih muda cukup fasih berselancar di dunia digital. Maka yang banyak menjadi korban scam digital adalah generasi yang lebih tua dari millennials,” jelasnya.

    Selain itu, dia mengatakan ada sejumlah faktor yang menyebabkan seseorang rawan mengalami penipuan scam. Adapun faktor lainnya yakni terkait dengan timing yang pas.

    “Pertama adalah scammer berhasil menghubungi korban pada saat yang tepat, contohnya ketika kita butuh kontak call center dan tanpa sadar menghubungi call center palsu. Maka dengan mudah akan termakan oleh jebakan scammer yang akan menggiring korbannya memberikan kredensial akun penting untuk transaksi finansial,” ungkapnya.

    Selain itu, keluguan dari para pengguna internet juga kerap dimanfaatkan oleh para penipu untuk melakukan aksinya. Bahkan sifat lugu di media sosial bisa membuat para penipu menjadi lebih mudah dalam menguras uang korbannya.

    “Faktor kedua adalah keluguan atau keserakahan korban yg di iming-iming keuntungan besar atau mendapat uang mudah seperti klik atau review dapat uang tapi kemudian ditawari paket investasi bodong,” tutupnya.

    (prf/ega)

  • California Keluarkan Peringatan Waspada Babi ‘Biru Neon’

    California Keluarkan Peringatan Waspada Babi ‘Biru Neon’

    Jakarta

    Para pemburu hewan menemukan daging yang secara mengejutkan berwarna ‘biru neon‘ di dalam tubuh babi hutan di California, Amerika Serikat, yang memicu pernyataan peringatan tentang potensi kontaminasi.

    “Saya tidak sedang membicarakan sedikit warna biru. Saya sedang membicarakan jenis biru neon, biru blueberry,” kata Dan Burton, pemilik perusahaan pengendalian satwa liar, dikutip dari Science Alert.

    Investigasi oleh otoritas setempat menemukan perubahan warna yang dramatis tersebut disebabkan oleh keracunan rodentisida dan telah mengeluarkan peringatan di seluruh wilayah Monterey County. Racun ini sering dijual dalam bentuk pewarna untuk identifikasi, dan penggunaannya telah sangat dibatasi di California sejak 2024.

    “Para pemburu harus menyadari bahwa daging hewan buruan, seperti babi hutan, rusa, beruang, dan angsa, mungkin terkontaminasi jika hewan buruan tersebut terpapar rodentisida,” kata koordinator investigasi pestisida Ryan Bourbour dari Departemen Perikanan dan Margasatwa California (CDFW).

    “Paparan rodentisida dapat menjadi perhatian bagi satwa liar non-target di area yang aplikasinya dilakukan di dekat habitat satwa liar,” ujarnya.

    Yang mengkhawatirkan, ini bukan pertama kalinya babi hutan di wilayah tersebut mengalami keracunan biru pada jeroannya. Difasinon, pengendali hewan pengerat yang populer di bidang pertanian, adalah rodentisida generasi pertama yang bertindak sebagai antikoagulan, yang menyebabkan pendarahan internal yang parah.

    Predator, termasuk manusia, yang memakan hewan yang diracuni dengan toksin tersebut, dapat jatuh sakit. Meskipun bahan kimia tersebut terurai lebih cepat daripada rodentisida generasi kedua, difasinon tetap aktif dalam jaringan hewan yang mati untuk beberapa waktu, bahkan setelah dimasak.

    Kelompok-kelompok satwa liar di seluruh dunia telah lama mendesak kita untuk berhenti bergantung pada pestisida kimia karena kerusakan tambahan yang ditimbulkan oleh racun-racun ini. Dari burung hantu hingga lebah, pestisida menyebabkan kerusakan besar bagi satwa liar.

    Hewan non-target mengonsumsinya secara langsung atau terkena dampak paparan sekunder saat memakan hewan lain yang telah menelan racun tersebut, yang menambah beban pada spesies yang sudah terancam punah.

    Babi hutan, hasil persilangan antara babi domestik dan babi hutan, adalah omnivora yang akan memakan tikus beracun dan umpannya. Pestisida juga berbahaya bagi manusia yang terpapar. Pestisida telah dikaitkan dengan penurunan jumlah sperma, diabetes, kanker, dan kondisi kesehatan lainnya.

    Pengelolaan hama terpadu bertujuan untuk memitigasi risiko praktik pengendalian berisiko tinggi dengan menggabungkan berbagai strategi seperti mendorong predator alami, pembangunan pagar dan perangkap, serta pencegah lainnya.

    CDFW mendesak siapa pun yang menemukan hewan berwarna biru atau kelainan lainnya untuk melaporkannya ke Laboratorium Kesehatan Satwa Liar.

    (rns/rns)

  • Anggaran Keamanan Zuckerberg Tembus Rp 437 Miliar

    Anggaran Keamanan Zuckerberg Tembus Rp 437 Miliar

    Jakarta

    Para bos teknologi di Silicon Valley adalah orang-orang penting berpengaruh, yang tak jarang mendapat ancaman keamanan. Tak mengherankan jika mereka mendapatkan perlindungan super ketat dengan biaya sangat mahal. Contohnya adalah Meta yang mengeluarkan banyak anggaran untuk melindungi sang CEO, Mark Zuckerberg.

    Menurut laporan terbaru, perusahaan mengalokasikan lebih dari USD 27 juta atau sekitar Rp 437 miliar pada tahun 2024 untuk Zuckerberg, melampaui gabungan pengeluaran keamanan untuk CEO Apple, Nvidia, Microsoft, Amazon, dan Alphabet. Itu menggarisbawahi meningkatnya ancaman yang dihadapi para juragan teknologi.

    Pengeluaran Meta mencakup penjaga bersenjata, langkah-langkah keamanan siber canggih, tempat tinggal yang dibentengi, dan pengamanan perjalanan jet pribadi, semuanya dirancang untuk memitigasi risiko yang terkait dengan Zuckerberg.

    Sebagai perbandingan, Nvidia menghabiskan USD 3,5 juta untuk CEO Jensen Huang, naik dari USD 2,2 juta pada tahun sebelumnya. Kesenjangan anggaran keamanan antara Meta dan Nvidia ini menyoroti peran Zuckerberg sebagai pemicu kontroversi mulai dari skandal privasi data hingga dampak media sosial.

    Lonjakan belanja keamanan tidak hanya terjadi di Meta. Menurut Financial Times, 10 perusahaan Big Tech teratas menggelontorkan lebih dari USD 45 juta untuk perlindungan CEO pada tahun 2024, meningkat 10% dari tahun sebelumnya.

    Dikutip detikINET dari Daily Beast, peristiwa seperti pembunuhan CEO UnitedHealthcare Brian Thompson pada tahun 2024 telah mendorong perubahan besar, termasuk penghapusan foto eksekutif dari situs web perusahaan.

    Anggaran keamanan Meta untuk Zuck membengkak seiring waktu. Pada tahun 2023, perusahaan menaikkan tunjangan perlindungannya sebesar USD 4 juta menjadi USD 14 juta. Di 2024, jumlahnya mencapai USD 27 juta, melampaui para pesaingnya.

    Kabarnya, Zuckerberg mengundang penguntit, ancaman pembunuhan, dan ancaman siber. Ke depannya, seiring para CEO perusahaan teknologi menjadi ikon, anggaran keamanan mungkin akan terus meningkat.

    (fyk/fyk)