Category: Detik.com Tekno

  • Saingi Telkomsel, XLSmart Kenalkan Fitur Anti Kuota Hangus

    Saingi Telkomsel, XLSmart Kenalkan Fitur Anti Kuota Hangus

    Jakarta

    Kuota internet yang terbuang sia-sia karena lupa dipakai atau habis masa aktifnya kini tak perlu jadi masalah bagi pelanggan XLSmart. Operator seluler ini baru saja memperkenalkan kembali fitur “Lihat Paket Saya” atau My Package di aplikasi myXL.

    Inovasi terbaru ini dirancang untuk mencegah kuota hangus sekaligus memberi kendali penuh pada pengguna dalam mengatur konsumsi data mereka. Sebelumnya, fitur yang sama persis juga dihadirkan Telkomsel terkait kuota anti-hangus.

    Fitur My Package XLSmart ini memungkinkan pelanggan melihat secara detail sisa kuota internet, masa aktif paket, hingga jadwal reset kuota pada paket tertentu seperti Xtra Combo Plus dan Xtra Combo Flex. Artinya, pengguna bisa lebih mudah merencanakan pemakaian internet harian maupun bulanan tanpa khawatir kuota terbuang.

    “Fitur ini bukan sekadar alat untuk mengecek sisa kuota, tetapi juga wujud nyata komitmen kami menghadirkan transparansi dan kemudahan bagi pelanggan agar tidak ada kuota yang hangus sia-sia,” ujar Mohamed Moharram, Group Head Customer Value & Experience Management XLSmart dikutip dari siaran persnya.

    Melalui fitur ini, pelanggan dapat mengakses informasi tersebut dari halaman utama aplikasi myXL. Di antaranya, yaitu :

    Detail penggunaan kuota: pelanggan bisa mengecek rincian pemakaian dan sisa kuota secara real time.Jadwal reset kuota: informasi kapan kuota akan otomatis di-reset, sehingga pengguna bisa menyesuaikan pemakaian.Masa aktif paket: pengingat praktis agar pelanggan selalu tahu kapan paket akan berakhir.

    Semua informasi tersebut dapat diakses langsung dari halaman utama aplikasi myXL, yang tersedia gratis di Google Play Store dan Apple App Store.

    Fitur kuota anti-hangus ini menjadi strategi terbaru XLSmart dalam meningkatkan pelayanan kepada pelanggan yang mencapai lebih dari 41,4 juta pelanggan aktif aplikasi digital dan jaringan yang mencakup 82,6 juta pengguna melalui 209.000 BTS (mayoritas 4G) di seluruh Indonesia.

    (agt/agt)

  • Link Streaming Apple Event 2025: Peluncuran iPhone 17 Series

    Link Streaming Apple Event 2025: Peluncuran iPhone 17 Series

    Jakarta

    Malam ini Apple menggelar acara bertajuk “Awe Dropping” di Steve Jobs Theater, Apple Park, Cupertino, California. Acara Apple Event 2025 dimulai pada Selasa 9 September 2025 pukul 10.00 PT atau Rabu 10 September 2025 pukul 00.00 WIB.

    Dalam event ini, Apple diyakini bakal memperkenalkan iPhone 17 series, yang terdiri dari iPhone 17, iPhone 17 Air, iPhone 17 Pro, dan iPhone 17 Pro Max. Selain itu, produk lain seperti Apple Watch Series 11, AirPods Pro 3, dan pembaruan iOS 26 juga diharapkan hadir.

    Detikers bisa menyaksikan acara ini secara online, berikut caranya!

    Cara Menonton Live Streaming Apple Event 2025

    Apple menyediakan tiga saluran resmi untuk menonton peluncuran iPhone 17 series secara langsung:

    1. Situs Resmi Apple

    Kunjungi www.apple.com/apple-events untuk menonton live streaming. Apple merekomendasikan browser Safari, tapi Chrome dan Firefox juga mendukung. Kamu juga bisa menambahkan pengingat acara ke kalender langsung dari situs ini.

    2. Aplikasi Apple TV

    Pengguna iPhone, iPad, Mac, dan Apple TV bisa menyaksikan acara lewat aplikasi Apple TV yang tersedia gratis di App Store. Pada hari acara akan ada kanal khusus Apple Event. Pastikan Apple ID aktif untuk mengaksesnya.

    3. Kanal YouTube Resmi Apple

    Cara paling mudah adalah melalui kanal YouTube resmi Apple di link di bawah ini.

    Aktifkan tombol “Notify Me” pada video placeholder agar dapat pengingat saat siaran dimulai. Cocok untuk pengguna Android, Windows, smart TV, dan konsol game.

    Bocoran Spesifikasi iPhone 17 Series

    Foto: GSM Arena

    Berdasarkan informasi yang beredar dari sumber seperti Digital Chat Station, Ice Universe, dan TrendForce, iPhone 17 series akan membawa sejumlah peningkatan signifikan. Berikut adalah bocoran spesifikasi yang diantisipasi:iPhone 17 dan iPhone 17 AirDesain: iPhone 17 Air diperkirakan hadir dengan desain ultra-tipis, menggantikan model Plus. Desain baru dengan susunan kamera horizontal dan pilihan warna pastel hingga deep blue atau burnt orange.Layar: Layar 6,1 inci (iPhone 17) dan 6,6 inci (iPhone 17 Air) dengan teknologi LTPO 120Hz ProMotion.Chip: Chip A19 dengan performa lebih cepat dan hemat daya.RAM: 12 GB sebagai standar baru untuk mendukung fitur Apple Intelligence.Kamera: Kamera utama 48 MP dengan lensa ultrawide yang ditingkatkan.

    iPhone 17 Pro dan iPhone 17 Pro Max

    Desain: Material titanium dengan desain kamera yang diperbarui.Layar: 6,3 inci (Pro) dan 6,9 inci (Pro Max) dengan teknologi Dynamic Island yang lebih canggih.Chip: Chip A19 Pro untuk performa AI dan grafis lebih powerful.RAM: 12 GB, mendukung fitur AI seperti Siri yang ditingkatkan dan Camera app yang didesain ulang.Kamera: Sistem kamera triple-lens 48 MP dengan lensa telephoto baru untuk zoom optik hingga 5x.Fitur Lain: Integrasi Apple Intelligence yang lebih mendalam, peningkatan deteksi spam, dan teknologi Liquid Glass untuk layar yang lebih tahan lama.

    Produk Lain yang Diharapkan

    Selain iPhone 17 series, Apple kemungkinan akan memperkenalkan:

    Apple Watch Series 11 dan Ultra 3: Desain lebih tipis dengan fitur kesehatan baru.AirPods Pro 3: Peningkatan kualitas audio dan fitur noise cancellation yang lebih canggih.iOS 26: Pembaruan perangkat lunak dengan fokus pada AI, termasuk Camera app yang didesain ulang dan peningkatan performa Siri.Produk Potensial Lain: AirTag 2, Apple TV 4K dengan chip A17 Pro, atau bahkan teaser untuk M5 iPad Pro.

    Halaman 2 dari 2

    Simak Video “Video: Canggih! AirPods Pro 3 Bisa Terjemahin Bahasa Asing Secara Langsung”
    [Gambas:Video 20detik]
    (afr/afr)

  • Penundaan Satelit Nusantara Lima Dibahas TV Lokal Orlando

    Penundaan Satelit Nusantara Lima Dibahas TV Lokal Orlando

    Orlando

    Peluncuran Satelit Nusantara Lima (SNL) milik PT Pasifik Satelit Nusantara (PSN) yang awalnya dijadwalkan pada 8 September 2025 pukul 20.02 waktu setempat (9 September 2025 pukul 08.02 WIB) di Cape Canaveral, Florida, terpaksa ditunda akibat cuaca buruk.

    Penundaan ini menjadi pembahasan di sejumlah stasiun televisi lokal Orlando, termasuk Fox 35, yang melaporkan hujan badai dan potensi petir sebagai penyebab utama.

    Dalam acara Good Morning Orlando, Fox 35 melaporkan pada malam 8 September 2025, beberapa wilayah di Florida dilanda hujan badai ekstrem, bahkan memicu potensi banjir di beberapa area. Cuaca yang tidak bersahabat ini membuat SpaceX menunda peluncuran Satelit Nusantara Lima demi menjaga keamanan.

    Disebutkan SpaceX akan mencoba kembali meluncurkan Satelit Nusantara Lima pada 9 September 2025 malam.

    Selain TV lokal, situs-situs yang membahas penerbangan luar angkasa turut menyoroti penundaan peluncuran SNL. Salah satunya Spaceflight Now yang mengabarkan ” Cuaca buruk memaksa SpaceX membatalkan peluncuran satelit komunikasi Indonesia dari Cape Canaveral”.

    Menurut laporan tersebut, SpaceX membatalkan upaya peluncuran pada Senin malam karena cuaca buruk di landasan peluncuran. Kini, perusahaan milik Elon Musk itu menargetkan peluncuran Satelit Nusantara Lima dari landasan 40 di Cape Canaveral Space Force Station pukul 20.01 EDT (07.01 WIB 10 September). Ini merupakan pembukaan dari jendela waktu 116 menit.

    Menurut prakiraan dari 45th Weather Squadron, peluang cuaca yang mendukung peluncuran pada awal jendela waktu adalah 30 persen, meningkat menjadi 45 persen seiring berjalannya waktu. Prakiraan ini berlaku untuk upaya peluncuran baik pada Senin maupun Selasa.

    Meteorolog memperkirakan “kemungkinan besar terjadi hujan dan badai” yang mencakup malam hingga pagi hari. “Kelembapan atmosfer yang tinggi akan tetap bertahan di Florida hingga awal minggu depan,” tulis petugas cuaca dikutip dari Spaceflight Now.

    “Di permukaan, batas lemah akan bergerak melintasi Florida Tengah sebelum digantikan oleh front yang lebih kuat pada pertengahan minggu depan. Pola cuaca yang tidak menentu juga dipengaruhi oleh palung di wilayah Great Lakes yang membentang ke selatan hingga Teluk Meksiko.”

    Satelit Nusantara Lima siap meluncur di Cape Canaveral, Florida, Senin (8/9/2025) waktu Amerika Serikat Foto: dok PT PSN

    SpaceX akan meluncurkan Satelit Nusantara Lima menggunakan roket Falcon 9 dengan booster tahap pertama yang telah teruji, B1078. Ini akan menjadi penerbangan ke-23 bagi booster tersebut, yang sebelumnya telah mendukung misi seperti NASA Crew-6, USSF-124, dan satelit BlueBird 1-5 milik ASTSpaceMobile.

    Setelah mendorong roket keluar dari atmosfer bawah, B1078 akan mendarat di kapal drone A Shortfall of Gravitas di Samudra Atlantik. Keberhasilan pendaratan ini akan menandai pemulihan ke-124 untuk kapal tersebut dan pendaratan booster ke-502 bagi SpaceX.

    Satelit Nusantara Lima, yang dibangun oleh Boeing dengan platform 702MP, merupakan satelit komunikasi berteknologi Very High Throughput Satellite (VHTS) dengan kapasitas lebih dari 160 Gbps. Satelit ini diharapkan dapat memperkuat konektivitas internet di Indonesia, khususnya di daerah terpencil, serta mendukung pasar Asia Tenggara seperti Malaysia dan Filipina.

    Sebelumnya diberitakan Peluncuran Satelit Nusantara Lima milik PSN yang sedianya berlangsung Senin malam (8/9/2025) di Cape Canaveral, Florida, resmi ditunda. Penyebabnya bukan karena hujan, melainkan kondisi cuaca ekstrem berupa petir dan awan badai cumulonimbus yang membahayakan proses peluncuran roket.

    CEO PT PSN, Adi Rahman Adiwoso, mengonfirmasi penundaan tersebut. “Kami sudah menunggu dua jam. Cuaca diharapkan membaik, tapi malah memburuk. Kita bisa lihat hujan turun dan ada kilat,” ujarnya di area pemantau peluncuran The Gantary, Senin malam waktu setempat.

    Peluncuran dijadwalkan ulang pada Selasa, 9 September 2025, dengan jendela peluncuran sama yakni pukul 20.02-22.02 waktu Orlando (10 September. 2025 jam 07.02-09.02 WIB).

    “Insyaallah besok cuacanya lebih baik. Lebih baik kita menjaga safety daripada memaksa,” tambah Adi dengan nada optimistis.

    (afr/afr)

  • Atari Ungkap Harga dan Jadwal Rilis Konsol Genggam Gamestation Go

    Atari Ungkap Harga dan Jadwal Rilis Konsol Genggam Gamestation Go

    Jakarta

    Perusahaan video game kawakan yang sudah berdiri sejak 1970-an, Atari, mengungkapkan segera merilis produk baru. Mereka akan menghadirkan konsol genggam bernama Gamestation Go, yang berisi lebih dari 200 game arcade klasik.

    Pantauan detikINET, Selasa (9/9/2025), Atari akan meluncurkannya pada bulan Oktober 2025, bila mengacu pada trailer-nya. Namun saat ini orang-orang sudah bisa melakukan pra-pemesanan melalui situs resminya.

    Kendati demikian, perusahaan memang belum memberikan informasi detail terkait tanggal peluncurannya. Namun jika mengacu perusahaan ritel asal Amerika Serikat (AS), GameStop yang juga menjual perangkat ini, jadwal kehadirannya dikonfirmasi pada 24 Oktober 2025.

    Beberapa game klasik yang nantinya terintegrasi dengan Gamestation Go seperti Pac-Man, Asteroids: Recharged, Missile Command, dan Centipede: Recharged. Sejumlah game Jalecop dan PIKO International juga akan disematkan di dalamnya, lalu sisanya terungkap saat konsol genggam ini resmi dirilis oleh Atari.

    Gamestation Go memiliki ukuran layar 7 inch, dengan menyertakan tombol gamepad klasik (A, B, X, Y), paddle, d-pad, trak-ball, dan numeric keypad. Perangkat ini turut disematkan teknologi SmartGlow, sehingga kontrolnya dapat lebih terang.

    Konsol ini juga dilengkapi dengan colokan HDMI, sehingga pemain dapat menikmati lebih dari 200 game klasik tersebut di layar yang lebih besar. Selain itu ada port USB-C, yang bisa dimanfaatkan untuk memasang mengontrol eksternal.

    “Juga dilengkapi dudukan pop-out dan baterai isi ulang dengan waktu bermain 4-5 jam,” bunyi pernyataan resmi Atari di situs resminya.

    Sebenarnya, Atari sudah mengumumkan keberadaan Gamestation Go sejak awal tahun ini. Ketika itu, 2 Januari 2025, Atari merilis video singkat lebih dari satu menit yang menampilkan segala sudut konsol genggamnya di media sosial, tapi tidak menyertakan jadwal peluncuran.

    Sekarang gamer sudah mendapatkan jawaban kapan perangkat gaming ini akan datang, yakni 24 Oktober 2025. Orang-orang bisa membelinya seharga USD 179,99 atau sekitar Rp 2,9 juta.

    (hps/fay)

  • Blak-blakan Mark Zuckerberg, Kesal Akun Ditutup Hingga Gugat Meta

    Blak-blakan Mark Zuckerberg, Kesal Akun Ditutup Hingga Gugat Meta

    Jakarta

    Mark Zuckerberg meluapkan kekesalannya hingga menggugat Meta. Pasalnya, Meta memblokir akunnya berulangkali karena mencurigai dia mempermainkan nama sang bos, yang juga adalah Mark Zuckerberg.

    Mark Zuckerberg ini adalah seorang pengacara kebangkrutan di Indianapolis, Amerika Serikat, yang sudah 38 tahun berkarier. Dia mengalami masalah kesalahan identitas di Facebook selama 15 tahun karena berbagi nama dengan pendirinya.

    Akun pribadinya yang terverifikasi telah ditutup lima kali, dan setelah kehilangan dana iklan sebesar USD 11.000 ketika halaman firma hukumnya ditutup pada bulan Mei untuk keempat kalinya, ia mengajukan gugatannya ke pengadilan.

    “Biasanya Anda akan berkata, ya, ini hanya Facebook dan bukan masalah besar, tapi kali ini hal ini memengaruhi keuntungan saya karena saya membayar iklan untuk bisnis saya dalam upaya mendapatkan klien,” katanya yang dikutip detikINET dari New York Post.

    “Jadi mereka mengambil uang saya, tapi setelah mengambilnya, mereka menutup saya karena apa yang mereka katakan menyamar sebagai selebritas, tidak menggunakan nama asli, dan melanggar standar komunitas mereka. Dan itu pesan yang sama yang saya terima setiap kali mereka menutup saya,” keluhnya.

    Zuckerberg menuduh perusahaan induk Facebook itu lalai dan melanggar kontrak lantaran menangguhkan akunnya karena alasan yang tidak berdasar dan tidak pantas.

    Halaman Facebook-nya pertama kali dinonaktifkan tahun 2010, dan setiap kali sejak itu, dia harus menjalani proses banding sangat panjang. Itu termasuk mengirimkan foto diri, SIM, dan kartu kredit, untuk membuktikan bahwa dia orang sungguhan dan tidak iseng meniru nama Mark Zuckerberg.

    “Saya pikir sangat menyinggung bahwa perusahaan yang seharusnya sangat paham teknologi di dunia tidak dapat menemukan cara untuk menandai akun saya dan mencegah hal ini terjadi,” kata Zuckerberg, yang telah berpraktik hukum kepailitan selama 38 tahun.

    Meta sendiri mengaku sudah mengaktifkan kembali akunnya. “Kami tahu ada lebih dari satu Mark Zuckerberg di dunia, dan kami sedang menyelidiki masalah ini,” kata juru bicara Meta.

    Meskipun Zuckerberg bercanda bahwa berbagi nama CEO Meta yang terkenal itu memiliki keuntungan tersendiri, cseperti mendapatkan meja yang bagus di restoran setelah melakukan reservasi, hal itu juga menyebabkan masalah.

    Firma hukumnya sering ditelepon pengguna Facebook yang mencari bantuan, menerima banyak paket yang ditujukan untuk tokoh media sosial tersebut, dan tahun 2020, ia secara keliru dituntut Departemen Layanan Sosial di Washington atas dugaan eksploitasi finansial.

    Zuckerberg terpaksa masih mengandalkan platform seperti Facebook untuk menarik klien baru dan bersaing dengan praktik hukum lokal lain yang juga menghabiskan uang iklan di jejaring sosial tersebut. “Faktanya adalah mereka memengaruhi bisnis saya sekarang, klien saya tak bisa menemukan saya,” ucap pengacara yang frustrasi itu.

    (fyk/fay)

  • Penampakan Danau Penuh Kerangka Misterius, Ilmuwan Bingung

    Penampakan Danau Penuh Kerangka Misterius, Ilmuwan Bingung

    Penampakan Danau Penuh Kerangka Misterius, Ilmuwan Bingung

  • Silksong Bikin Steam-PlayStation Store Lumpuh

    Silksong Bikin Steam-PlayStation Store Lumpuh

    Jakarta

    Game baru yang dikembangkan Team Cherry sempat membuat sejumlah toko game online lumpuh beberapa saat. Hal itu terjadi saat peluncurannya pada 4 September 2025.

    Steam, Nintendo eShop, PlayStation Store hingga Microsoft Store tumbang pada hari Jumat lalu. Mereka ini tidak mampu memenuhi permintaan gamer terhadap Hollow Knight: Silksong, sebuah sekuel paling ditunggu dari game indie tahun 2017 yang saat itu mendapat pujian kritis, Hollow Knight.

    Kemunculan game ini memicu gangguan, dengan ribuan penggunanya melaporkan tidak bisa membeli Hollow Knight: Silksong dalam beberapa jam pertama peluncurannya. Banyak dari gamer yang tidak bisa menyelesaikan pembeliannya, dengan pesan kesalahan terus muncul selama hampir tiga jam.

    Dilansir dari The Guardian, Selasa (9/9/2025), media sosial sempat dibanjiri keluhan dari para gamer. Tidak sedikit dari mereka meluapkan kekesalannya tentang masalah yang terjadi beberapa hari lalu.

    Humble Bundle, pengecer game digital lainnya, juga sempat menampilkan pesan yang menyatakan game tersebut tidak tersedia karena lalu lintas yang sangat padat. Namun setelah masalah tersebut teratasi, pemberitahuan itu pun kemudian dihapus.

    Meskipun ada kendala teknis, tapi dalam waktu 30 menit setelah tersedia di Steam, tercatat ada lebih dari 100 ribu pemain aktif, yang mana itu menunjuk keberhasilan mereka mendapatkan game Hollow Knight: Silksong.

    Lalu berdasarkan data yang dimiliki SteamDB, sejak artikel ini dibuat, tepatnya Hari Selasa, 9 September 2025, ada lebih dari 200 ribu pemain yang sedang online memainkan game ini di Steam. Untuk jumlah pemain tertinggi yang menikmati game ini dari pertama kali rilis hingga sekarang sebanyak 587.150 gamer.

    Hollow Knight: Silksong dikembangkan oleh studio indie bernama Team Cherry beranggotakan tiga orang di antaranya Ari Gibson, William Pellen, dan Jack Vine. Kantor pusat mereka bermarkas di Adelaide, Australia.

    Di dalam permainan gamer akan berperan sebagai Hornet, pemburu mematikan, yang dipaksa untuk menjelajahi kerajaan baru bernama Pharloom. Pemain harus bisa membantu Hornet mencari jawaban atas penculikan yang dialaminya, dan mengungkap rahasia di balik lokasi asing tersebut.

    Hollow Knight: Silksong dapat dimainkan di PS4, PS5, Xbox Series X/S, Nintendo Switch 1, Nintendo Switch 2, dan PC (melalui Steam dan gog.com).

    (hps/fay)

  • Kenapa Petir dan Awan Badai Tunda Peluncuran Satelit Nusantara Lima

    Kenapa Petir dan Awan Badai Tunda Peluncuran Satelit Nusantara Lima

    Orlando

    Peluncuran Satelit Nusantara Lima milik PT Pasifik Satelit Nusantara (PSN) yang sedianya berlangsung Senin malam (8/9/2025) di Cape Canaveral, Florida, resmi ditunda. Penyebabnya bukan karena hujan, melainkan kondisi cuaca ekstrem berupa petir dan awan badai cumulonimbus yang membahayakan proses peluncuran roket.

    CEO PT PSN, Adi Rahman Adiwoso, mengonfirmasi penundaan tersebut. “Kami sudah menunggu dua jam. Cuaca diharapkan membaik, tapi malah memburuk. Kita bisa lihat hujan turun dan ada kilat,” ujarnya di area pemantau peluncuran The Gantry, Senin malam waktu setempat.

    Jendela peluncuran yang berakhir pada pukul 22.02 waktu lokal (10.02 WIB) pun terlewat. Peluncuran dijadwalkan ulang pada Selasa, 9 September 2025, dengan jendela peluncuran sama yakni pukul 20.02-22.02 waktu Orlando (07.02-09.02 WIB).

    “Insyaallah besok cuacanya lebih baik. Lebih baik kita menjaga safety daripada memaksa,” tambah Adi dengan nada optimistis.

    Mengapa Petir dan Awan Badai Jadi Penyebab Utama Penundaan

    Penundaan peluncuran roket umumnya bukan karena hujan, melainkan keberadaan petir dan awan cumulonimbus. Kondisi tersebut sangat berbahaya bagi roket pada tahap awal penerbangan. Berikut alasannya:

    Satelit Nusantara Lima ditunda meluncur karena cuaca, pada Senin (8/9) malam waktu Amerika atau Selasa (9/9/2025) pagi WIB. Foto: Adi Fida Rahman/detikINET

    Risiko Petir

    Petir dapat mengenai roket yang sebagian besar terbuat dari logam, memicu kerusakan sistem elektronik hingga ledakan. Roket juga bisa memicu petir buatan saat melintasi awan bermuatan listrik (triggered lightning).

    Gangguan Sistem Navigasi dan Komunikasi

    Petir menghasilkan gangguan elektromagnetik yang bisa mengacaukan sinyal navigasi dan komunikasi roket, padahal keduanya krusial untuk misi presisi tinggi.

    Turbulensi dari Awan Cumulonimbus

    Awan badai sering disertai angin kencang dan turbulensi, yang berpotensi mengganggu stabilitas roket di fase atmosfer rendah.

    “Awan jenis ini dikenal sebagai awan badai yang sering menghasilkan petir, angin kencang, dan turbulensi ekstrem,” kata Adi.

    Standar Keselamatan Internasional

    Penyedia layanan peluncuran seperti SpaceX dan badan antariksa dunia menerapkan SOP ketat. Peluncuran wajib ditunda jika terdeteksi petir dalam radius tertentu atau awan cumulonimbus berada di jalur penerbangan roket.

    “Sesuai standard operating procedure (SOP), kalau ada petir dan awan cumulonimbus peluncuran harus dijadwal ulang,” jelas Adi.

    (afr/afr)

  • Deretan Produk Baru yang Mungkin Akan Dirilis Bareng iPhone 17

    Deretan Produk Baru yang Mungkin Akan Dirilis Bareng iPhone 17

    Jakarta

    Apple akan menggelar acara tahunan paling pentingnya pada Selasa (9/9) waktu setempat di Apple Park, Cupertino, California. Event bertajuk ‘awe dropping’ ini akan menjadi panggung bagi deretan produk baru mulai dari iPhone 17 series, Apple Watch, hingga AirPods generasi terbaru.

    Seperti biasa, perhatian utama tertuju pada lini iPhone baru. Tahun ini Apple bakal meluncurkan empat model: iPhone 17, iPhone 17 Pro, iPhone 17 Pro Max, dan varian baru bernama iPhone 17 Air yang menggantikan seri Plus.

    iPhone 17 Series

    iPhone 17 Air disebut-sebut bakal jadi perangkat paling tipis yang pernah dibuat Apple, hanya 5,5 mm, lebih tipis dari iPhone 6 tahun 2014 (6,9 mm). Karena dimensinya ramping, ponsel ini hanya membawa satu kamera belakang 48MP dan baterai yang lebih kecil. Namun, rumor lain menyebut Apple menyematkan baterai baru dengan teknologi silikon anoda berkapasitas tinggi.

    Untuk layar, iPhone 17 Air diyakini sudah mendukung ProMotion 120 Hz seperti model Pro. Sementara iPhone 17 reguler juga disebut naik ke layar 6,3 inci dan kemungkinan mendapat refresh rate 120 Hz, demikian dikutip detikINET dari GSM Arena, Selasa (9/9/2025).

    Varian Pro akan mengusung desain baru dengan modul kamera horizontal yang membentang di bagian atas ponsel. Dapur pacunya ditenagai chipset A19 Pro 3nm dan RAM 12GB, pertama kalinya di iPhone. Kamera telefoto juga di-upgrade ke sensor 48MP dari sebelumnya 12MP, memberi hasil zoom digital yang lebih tajam.

    Apple Watch Series 11 dan Ultra 3

    Selain iPhone, Apple juga akan meluncurkan smartwatch terbaru. Watch Ultra 3 digadang-gadang membawa layar lebih besar dengan bezel tipis, fitur layar lebih terang, hingga konektivitas 5G dan satellite messaging.

    Apple Watch Series 11 kemungkinan menghadirkan fitur baru pendeteksi tekanan darah, meski peningkatan lain masih bersifat incremental. Sedangkan Watch SE 3 akan jadi kejutan karena disebut memiliki performa setara dengan model flagship. Menariknya, semua model Apple Watch 2025 ini kabarnya menjadi debut chip Wi-Fi dan Bluetooth buatan Apple sendiri.

    AirPods Pro 3

    Apple juga bersiap merilis AirPods 3 Pro. TWS ini akan dibekali chip H3 baru serta sensor kesehatan untuk mengukur detak jantung dan suhu tubuh, yang bisa terintegrasi dengan Apple Watch saat berolahraga.

    Selain itu, AirPods 3 Pro dilaporkan akan membawa fitur live translation sehingga bisa menerjemahkan percakapan secara real-time, menambah daya tarik di ekosistem Apple.

    iOS 26

    Tak ketinggalan, Apple diperkirakan mengumumkan kehadiran iOS 26. Sistem operasi ini membawa desain antarmuka segar yang disebut Liquid Glass visual language, yang bakal jadi perubahan besar dalam beberapa tahun terakhir.

    Produk Lain Masih Tanda Tanya

    Meski sempat beredar rumor soal HomePod mini 2, Apple TV 4K baru, maupun AirTag generasi berikutnya, ketiganya kemungkinan besar tidak akan diumumkan di event ini dan baru hadir di akhir tahun.

    Apple akan menyiarkan langsung acaranya pada pukul 10 pagi waktu setempat atau Selasa (10/9) dini hari WIB lewat kanal YouTube dan situs resmi Apple.

    (asj/fay)

  • Asyik, Google AI Mode Kini Dukung Bahasa Indonesia

    Asyik, Google AI Mode Kini Dukung Bahasa Indonesia

    Jakarta

    AI Mode, pencarian Google yang ditambah fitur baru, kini sudah mendukung bahasa Indonesia. Dengan AI Mode, pencarian di Google akan meringkaskan hasilnya, mirip-mirip dengan di ChatGPT dan sejenisnya.

    “Mulai hari ini, kami menghadirkan Mode AI, pengalaman pencarian AI tercanggih kami, ke dalam lima bahasa baru bagi pengguna di seluruh dunia: Hindi, Indonesia, Jepang, Korea, dan Portugis Brasil,” tulis Google seperti dilansir Selasa (9/9/2025).

    AI Mode ini memakai Gemini 2.5 sebagai kecerdasan buatan yang akan membantu pencarian pengguna. Dukungan bahasa lokal seperti bahasa Indonesia diharapkan memberikan informasi yang akurat sesuai dengan bahasanya. Saat ini, sebagian pengguna sudah bisa memakai bahasa Indonesia di AI Mode, jika belum, mungkin menunggu giliran.

    “Membangun Pencarian yang benar-benar global jauh melampaui penerjemahan, hal ini membutuhkan pemahaman yang mendalam tentang informasi lokal. Dengan kemampuan multimoda dan penalaran canggih dari versi khusus Gemini 2.5 di Pencarian, kami telah membuat kemajuan pesat dalam pemahaman bahasa, sehingga kemampuan pencarian AI tercanggih kami relevan secara lokal dan bermanfaat dalam setiap bahasa baru yang kami dukung,”

    “Dengan perluasan ini, kini lebih banyak orang dapat menggunakan Mode AI untuk mengajukan pertanyaan kompleks dalam bahasa pilihan mereka, sambil menjelajahi web lebih dalam. Coba Mode AI di google.com/ai,” tambah mereka.

    Fitur AI Mode ini pertama kali diperkenalkan oleh Google pada bulan Maret 2025. Awalnya, AI Mode menjadi eksperimen di beberapa wilayah dengan dukungan bahasa Inggris. Di bulan Agustus 2025, Google memperluas jangkauan AI Mode ke lebih dari 180 negara dan wilayah, namun masih hanya dalam bahasa Inggris.

    Dengan Mode AI ini, Anda bisa bertanya apa saja dan mendapatkan respons komprehensif bertenaga AI dengan tautan atau link tetap tersedia untuk menjelajah lebih jauh. Pengguna bisa mengajukan pertanyaan yang mungkin sebelumnya membutuhkan beberapa pencarian dan bisa pula mengajukan pertanyaan lanjutan.

    (fyk/fay)