Category: CNNindonesia.com Internasional

  • Israel Sepakat Gencatan Senjata dengan Hizbullah di Lebanon

    Israel Sepakat Gencatan Senjata dengan Hizbullah di Lebanon

    Jakarta, CNN Indonesia

    Gencatan senjata antara Israel dan milisi proksi Iran di Lebanon, Hizbullah, diharapkan mulai pada Rabu (27/11). 

    Hal itu berlaku setelah Israel menyetujui gencatan senjata dengan Lebanon, seperti diberitakan stasiun televisi Israel Channel 12 pada Selasa (26/11) waktu setempat.

    Kesepakatan itu membuka jalan bagi berakhirnya konflik antara Israel dan Hizbullah Lebanon yang telah menewaskan ribuan orang sejak dimulainya perang Gaza tahun lalu.

    Reuters memberitakan kesepakatan tersebut diharapkan mulai berlaku pada Rabu (27/11). 

    Sebelumnya, Israel disebut bakal menyetujui gencatan senjata di Lebanon.

    Juru bicara pemerintah Israel mengatakan bahwa Perdana Menteri Benjamin Netanyahu sudah menyetujui rencana tersebut usai berdiskusi dengan sejumlah pejabat pada Minggu (25/11) waktu setempat.

    Ia juga menambahkan bahwa pemerintah Israel bakal memberikan suara pada pemungutan resolusi gencatan senjata di Lebanon pada Selasa ini dan berharap resolusi tersebut bisa langsung disahkan.

    Seorang pejabat Lebanon yang tidak disebutkan namanya pada Senin (25/11) malam juga menyampaikan hal yang sama.

    Ia menyebut bahwa Israel bakal segera menyetujui gencatan senjata dengan Lebanon. Ia bahkan mengeklaim bahwa resolusi itu bakal segera berlaku dalam “waktu 24 jam” terhitung sejak Senin lalu.

    Kesepakatan gencatan senjata ini bakal mengakhiri konflik berlarut yang terjadi antara Israel dan Hizbullah yang sudah meletus sejak September lalu.

    Saat itu, Israel melakukan serangan ratusan rudal ke Lebanon dengan dalih untuk memberangus Hizbullah yang diduga terlibat membantu Hamas memerangi Israel di Gaza.

    Sebelum kesepakatan gencatan senjata ini disetujui, Israel dan Lebanon masih terlibat aksi saling serang.

    Pada Minggu (25/11) lalu, misalnya, Israel membombardir wilayah pinggiran kota Beirut dengan sejumlah rudal. Serangan ini dilaporkan telah menewaskan 11 warga Beirut.

    (gas/bac)

  • Israel Serang Beirut di Tengah Rapat Gencatan Senjata Lebanon

    Israel Serang Beirut di Tengah Rapat Gencatan Senjata Lebanon

    Jakarta, CNN Indonesia

    Israel menyerang Beirut pada Selasa (26/11) atau saat kabinet keamanan mereka sedang membahas nasib gencatan senjata di Lebanon.

    Media pemerintah Lebanon, seperti diberitakan AFP, melaporkan serangkaian serangan udara Israel di pusat kota Beirut. Mereka mengatakan pesawat Israel menargetkan distrik Nweiri tiga kali.

    Kementerian Kesehatan Lebanon mengatakan serangan pertama menewaskan tujuh orang dan melukai 37 orang. Media pemerintah juga mengatakan wilayah Mazraa telah terkena serangan.

    Serangan itu dilakukan setelah Israel menyerukan evakuasi kepada warga Israel untuk pertama kalinya dalam dua bulan perang.

    Tentara Israel memperingatkan penduduk di empat lingkungan di pusat kota Beirut untuk mengungsi dari rumah mereka dengan mengatakan bahwa mereka siap untuk menyerang target Hizbullah di sana.

    “Anda berada di dekat fasilitas milik Hizbullah, dan (angkatan bersenjata) Israel akan melakukan serangan udara yang menargetkan lantai tertentu tempat infrastruktur teroris yang ditunjuk berada,” kata juru bicara tentara Avichay Adraee.

    Dalam unggahan di X, ia menyertakan peta yang mengidentifikasi bangunan di Ras Beirut, Al-Mazraa, Musaitba, dan Zoqaq al-Blat.

    Sementara itu, kabinet keamanan Israel telah mulai membahas usulan kesepakatan gencatan senjata dalam perangnya dengan Hizbullah di Lebanon, seorang pejabat Israel mengonfirmasi kepada AFP pada Selasa (26/11).

    Pertemuan tersebut berlangsung di Tel Aviv, kata pejabat di kantor Perdana Menteri Benjamin Netanyahu setelah Israel sebelumnya disebut bakal menyetujui gencatan senjata di Lebanon.

    Terpisah, Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu disebut bakal buka suara pukul 18.00 GMT atau sekitar pukul 1.00 WIB setelah kabinet membahas kesepakatan gencatan senjata Lebanon.

    (AFP/chri)

  • Israel Mulai Rapat Bahas Nasib Gencatan Senjata di Lebanon

    Israel Mulai Rapat Bahas Nasib Gencatan Senjata di Lebanon

    Jakarta, CNN Indonesia

    Kabinet keamanan Israel telah mulai membahas usulan kesepakatan gencatan senjata dalam perangnya dengan Hizbullah di Lebanon, seorang pejabat Israel mengonfirmasi kepada AFP pada Selasa (26/11).

    Pertemuan tersebut berlangsung di Tel Aviv, kata pejabat di kantor Perdana Menteri Benjamin Netanyahu. Israel sebelumnya disebut bakal menyetujui gencatan senjata di Lebanon.

    Juru bicara pemerintah Israel mengatakan bahwa Benjamin Netanyahu sudah menyetujui rencana tersebut usai berdiskusi dengan sejumlah pejabat pada Minggu (25/11) waktu setempat.

    Ia juga menambahkan bahwa pemerintah Israel bakal memberikan suara pada pemungutan resolusi gencatan senjata di Lebanon pada Selasa (27/11) mendatang dan berharap resolusi tersebut bisa langsung disahkan.

    Seorang pejabat Lebanon yang tidak disebutkan namanya pada Senin (26/11) malam juga menyampaikan hal yang sama.

    Ia menyebut bahwa Israel bakal segera menyetujui gencatan senjata dengan Lebanon. Ia bahkan mengeklaim bahwa resolusi itu bakal segera berlaku dalam “waktu 24 jam.”

    Pada hari yang sama, ttentara Israel mengklaim meluncurkan serangkaian serangan terhadap 20 “target teroris” atau merujuk pada Hizbullah di Beirut. Serangan dilakukan usai memperingatkan penduduk di pinggiran selatan untuk pergi.

    Serangan itu terjadi tepat sebelum kabinet keamanan Israel diperkirakan bertemu untuk memutuskan kesepakatan gencatan senjata di Lebanon.

    Tentara “saat ini sedang melakukan serangan terhadap target teroris Hizbullah di wilayah Beirut”, katanya dalam sebuah pernyataan, tetapi tidak memberikan rincian lebih lanjut tentang lokasi.

    “Serangan ini mencakup 13 target teroris di wilayah Dahieh, benteng utama Hizbullah di Beirut. Di antara target yang diserang adalah pusat unit pertahanan udara Hizbullah, pusat intelijen, pusat komando, fasilitas penyimpanan senjata,” pernyataan mereka seperti diberitakan AFP.

    “Tujuh target lain yang diserang adalah komponen sistem keuangan Hizbullah.”

    Terpisah, anggota parlemen Hizbullah Amin Sherri mengatakan bahwa Israel ingin membalas dendam kepada rakyat Lebanon, khususnya para pendukung kelompok itu, sebelum kemungkinan gencatan senjata.

    “Musuh Israel… ingin membalas dendam kepada para pendukung perlawanan dan seluruh rakyat Lebanon,” kata Sherri kepada wartawan di lokasi serangan mematikan Israel di ibu kota Lebanon di tengah serangan gencar terhadap benteng kelompok itu di Beirut selatan.

    (AFP/chri)

  • Israel Klaim Serang 20 Target Teroris di Beirut

    Israel Klaim Serang 20 Target Teroris di Beirut

    Jakarta, CNN Indonesia

    Tentara Israel mengklaim meluncurkan serangkaian serangan terhadap 20 “target teroris” atau merujuk pada Hizbullah di Beirut pada Selasa (26/11). Serangan dilakukan setelah memperingatkan penduduk di pinggiran selatan untuk pergi.

    Serangan itu terjadi tepat sebelum kabinet keamanan Israel diperkirakan bertemu untuk memutuskan kesepakatan gencatan senjata di Lebanon.

    Tentara “saat ini sedang melakukan serangan terhadap target teroris Hizbullah di wilayah Beirut”, katanya dalam sebuah pernyataan, tetapi tidak memberikan rincian lebih lanjut tentang lokasi.

    “Serangan ini mencakup 13 target teroris di wilayah Dahieh, benteng utama Hizbullah di Beirut. Di antara target yang diserang adalah pusat unit pertahanan udara Hizbullah, pusat intelijen, pusat komando, fasilitas penyimpanan senjata,” pernyataan mereka seperti diberitakan AFP.

    “Tujuh target lain yang diserang adalah komponen sistem keuangan Hizbullah.”

    Sebelumnya, Juru bicara militer Israel Avichay Adraee memperingatkan penduduk untuk mengungsi dari daerah tertentu.

    “Anda berada di dekat fasilitas dan kepentingan yang berafiliasi dengan Hizbullah, yang akan ditindak oleh Pasukan Pertahanan Israel dalam waktu dekat,” kata Adraee dalam sebuah posting di X termasuk peta daerah yang menjadi sasaran di ibu kota Lebanon.

    Tentara Israel juga mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa mereka melakukan penggerebekan di wilayah Sungai Litani, yang di sebelah utaranya Israel ingin mendorong Hizbullah.

    Dalam pernyataan lain, militer Israel mengatakan angkatan udara Israel menyerang sekitar 30 target milik kelompok yang didukung Iran tersebut di Lebanon selatan sejak Selasa pagi.

    Militer Israel telah menerbitkan serangkaian pernyataan pada hari Selasa yang merinci serangannya terhadap Hizbullah di seluruh Lebanon termasuk wilayah Dahiyeh di Beirut selatan.

    “Selama seminggu terakhir, IDF menyerang sekitar 30 target teroris Hizbullah di seluruh wilayah (Dahiyeh) di Beirut,” kata militer dalam pernyataan lainnya, seraya menambahkan bahwa mereka termasuk pusat komando milik unit intelijen Hizbullah.

    Perang di Lebanon terjadi setelah hampir satu tahun pertukaran tembakan lintas batas yang diprakarsai oleh Hizbullah.

    Kelompok Lebanon itu mengatakan bahwa mereka bertindak untuk mendukung Hamas setelah serangan kelompok Palestina itu pada 7 Oktober 2023 terhadap Israel, yang memicu perang di Gaza.

    Lebanon mengatakan sedikitnya 3.768 orang telah tewas di negara itu sejak Oktober 2023, sebagian besar dari mereka tewas dalam beberapa minggu terakhir.

    Di pihak Israel, perseteruan di Lebanon telah menewaskan sedikitnya 82 tentara dan 47 warga sipil, kata pihak berwenang.

    (AFP/chri)

  • Keluarga Khawatir soal Wacana Mary Jane Pindah ke Filipina

    Keluarga Khawatir soal Wacana Mary Jane Pindah ke Filipina

    Jakarta, CNN Indonesia

    Keluarga Mary Jane Fiesta Veloso disebut menyimpan rasa khawatir ketika terpidana kasus penyelundupan narkoba itu benar-benar dipindah dari tahanan di Indonesia ke negara asalnya, Filipina.

    Joanna Concepcion dari Migrante Internasional atau organisasi asal Filipina yang mengadvokasi hak-hak pekerja migran menuturkan, Celia Veloso, ibunda Mary Jane sempat menyampaikan kekhawatiran itu kepada dirinya.

    Celia khawatir karena membandingkan kondisi penjara di Filipina dan Indonesia, tepatnya di Yogyakarta, yang menjadi tempat Mary Jane menjalani masa tahanan selama ini.

    “Yang dikhawatirkan adalah bagaimana nanti Mary Jane akan diperlakukan ketika tiba di Filipina karena menurut keluarga Mary Jane kondisi mereka di Lapas Yogyakarta itu sebenarnya sangat baik,” kata Joanna dalam jumpa pers daring yang diselenggarakan oleh Human Right Working Group (HRWG) Indonesia dan Beranda Migran, Selasa (26/11).

    Kata Joanna, keluarga mempertanyakan apakah nantinya Mary Jane akan ditempatkan di penjara reguler bersama narapidana lain ketika telah berhasil dipindah ke Filipina.

    “Itu kemudian yang menjadi concern dari keluarga Mary Jane, karena kalau Mary Jane dipindahkan ke penjara reguler maka akan bahaya juga bagi Mary Jane,” tutur Joanna.

    Lagipula, menurut Joanna, pihak keluarga juga belum mendapat informasi lebih lanjut terkait pemindahan Mary Jane sejak Presiden Filipina, Ferdinand ‘Bongbong’ Marcos Jr mengumumkannya lewat Instagram pribadinya.

    “Sampai hari ini kami belum menerima informasi apapun terkait perkembangan dari pemulangan Mary Jane,” kata Joanna.

    “Pertanyaan pertama kami adalah kapan akan dikembalikan dan fasilitas apa yang disediakan oleh pemerintah Filipina bagi Mary Jane ketika dia benar-benar balik ke Filipina,” lanjut dia.

    Terlepas dari itu, baik pihak keluarga maupun Migrante Internasional meyakini jika wacana kepulangan ini adalah satu langkah positif dalam upaya pembebasan Mary Jane yang disebutnya sebagai korban human trafficking alias perdagangan manusia.

    “Kami ingin mendorong lagi kepada pemerintah untuk dapat memperlancar proses pemulangan Mary Jane agar berlangsung aman dan lancar. Kami juga ingin menggarisbawahi bahwa yang terjadi pada Mary Jane ini adalah bentuk pelanggaran humanitarian,” pungkasnya.

    Sebelumnya, pemerintah RI yang kini dipimpin Presiden Prabowo Subianto telah mengumumkan rencana pemindahan napi narkoba asal Filipina, Mary Jane Veloso. Mary Jane yang ditangkap 2010 silam karena kasus penyelundupan 2,6 kilogram heroin telah divonis hukuman mati di RI, dan akan menyelesaikan sisa hukumannya di Filipina.

    Pada 2015 silam, dia sebetulnya akan dieksekusi bersamaan dengan napi Bali Nine, namun ditunda pada menit-menit akhir.

    Menteri Koordinator Bidang Hukum, HAM, Imigrasi dan Pemasyarakatan (Menko Kumham Imipas) Yusril Ihza Mahendra menyampaikan Mary Jane akan dikembalikan ke Filipina dengan kebijakan “transfer of prisoner” atau pemindahan narapidana pada Desember mendatang.

    “Perkiraan proses pemindahan Mary Jane akan dilakukan di bulan Desember 2024,” ujarnya dalam keterangan tertulis kepada wartawan, Rabu (20/11).

    Yusril menyebut Mary Jane kemungkinan besar akan lolos dari hukuman mati apabila ada grasi yang diberikan Presiden Filipina.

    (kum/bac)

    [Gambas:Video CNN]

  • Ibu Mary Jane: Anak-anak MJ Akhirnya Akan Rasakan Pelukan Ibu

    Ibu Mary Jane: Anak-anak MJ Akhirnya Akan Rasakan Pelukan Ibu

    Jakarta, CNN Indonesia

    Celia Veloso mengapresiasi wacana pemindahan anaknya, terpidana mati kasus penyelundupan narkoba, Mary Jane Fiesta Veloso (MJ) dari Indonesia ke negara asalnya Filipina.

    Ibunda Mary Jane menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang mendorong atau membuka jalan untuk kepulangan putrinya itu ke Filipina.

    “Yang paling senang adalah kedua anak Mary Jane, mereka akhirnya bisa merasakan kehadiran dan pelukan kepada ibunda mereka,” kata Celia dalam jumpa pers daring yang diselenggarakan oleh Human Right Working Group (HRWG) Indonesia dan Beranda Migran, Selasa (26/11).

    “Dan mereka akan memastikan akan menghabiskan waktu-waktu mereka dengan Mary Jane ketika dia kembali menggantikan waktu-waktu yang telah hilang selama ia ada di Indonesia,” sambungnya.

    Celia mengaku sangat menghargai uluran tangan para pihak yang selalu mendampingi Mary Jane selama ditahan di Indonesia. Demikian pula mereka yang bersedia memberikan pendampingan bagi keluarga di Filipina.

    “Kita sangat senang, kita melihat seberapa besar kalian mendukung Mary Jane dan terima kasih telah menganggap Mary Jane sebagai anggota keluarga kalian sendiri, seperti teman kalian sendiri,” ungkapnya.

    “Kami berharap teman-teman semua akan terus mensupport Mary Jane. Saat Mary Jane sudah bebas dan kita berharap memiliki segala waktu dan kesempatan untuk terima kasih kepada kalian semua,” pungkasnya.

    Joanna Concepcion, dari Migrante Internasional atau organisasi asal Filipina yang mengadvokasi hak-hak pekerja migran sementara itu juga menyambut baik rencana pemulangan Mary Jane ke negara asalnya.

    “Kami juga merasa bersyukur karena banyak pergerakan dari Indonesia dan Filipina yang terus-menerus menyuarakan dan mengadvokasi isu yang dialami Mary Jane,” tuturnya.

    Wacana pemindahan ke Filipina ini, menurut Joanna, merupakan satu langkah positif dalam upaya pembebasan Mary Jane yang disebutnya sebagai korban human trafficking alias perdagangan manusia.

    “Kami ingin mendorong lagi kepada pemerintah untuk dapat memperlancar proses pemulangan Mary Jane agar berlangsung aman dan lancar. Kami juga ingin menggarisbawahi bahwa yang terjadi pada Mary Jane ini adalah bentuk pelanggaran humanitarian,” kata Joanna.

    Migrante Internasional, lanjut Joana, juga akan mendorong Pemerintah Filipina agar menertibkan agen perekrut pekerja migran ilegal di negaranya.

    “Kami mendorong migrasi yang lebih aman dan berusaha untuk tidak terjadi lagi ilegal recruitment. Kami memberikan masukan kepada Pemerintah Filipina untuk bekerjasama dengan pemerintah negara-negara lain, terutama negara-negara destinasi migran Filipuna untuk mencegah hal seperti ini terjadi di masa depan,” ujar Joanna.

    Sebelumnya, pemerintah RI yang kini dipimpin Presiden Prabowo Subianto telah mengumumkan rencana pemindahan napi narkoba asal Filipina, Mary Jane Veloso. Mary Jane yang ditangkap 2010 silam karena kasus penyelundupan 2,6 kilogram heroin telah divonis hukuman mati di RI, dan akan menyelesaikan sisa hukumannya di Filipina.

    Pada 2015 silam, dia sebetulnya akan dieksekusi bersamaan dengan napi Bali Nine, namun ditunda pada menit-menit akhir.

    Menteri Koordinator Bidang Hukum, HAM, Imigrasi dan Pemasyarakatan (Menko Kumham Imipas) Yusril Ihza Mahendra menyampaikan Mary Jane akan dikembalikan ke Filipina dengan kebijakan “transfer of prisoner” atau pemindahan narapidana pada Desember mendatang.

    “Perkiraan proses pemindahan Mary Jane akan dilakukan di bulan Desember 2024,” ujarnya dalam keterangan tertulis kepada wartawan, Rabu (20/11).

    Yusril menyebut Mary Jane kemungkinan besar akan lolos dari hukuman mati apabila ada grasi yang diberikan Presiden Filipina.

    (kum/bac)

    [Gambas:Video CNN]

  • Rusia Murka Sampai Usir Diplomat Inggris, Ada Apa?

    Rusia Murka Sampai Usir Diplomat Inggris, Ada Apa?

    Jakarta, CNN Indonesia

    Rusia dilaporkan murka sampai mengusir diplomat Inggris dari negaranya pada Selasa (26/11) karena diduga telah melakukan aksi mata-mata atau spionase.

    Dinas Keamanan Federal Rusia (FSB) menjelaskan bahwa diplomat tersebut bekerja di Kedutaan Besar Inggris yang berada di ibu kota Moskow.

    Diplomat yang tidak disebutkan namanya itu dilaporkan telah menggunakan status pekerjaannya sebagai diplomat untuk melakukan penyusupan ke pemerintah Rusia guna melakukan aksi mata-mata.

    “FSB Rusia telah mengidentifikasi tanda-tanda intelijen dan aktivitas subversif oleh diplomat tersebut yang mengancam keamanan Federasi Rusia,” demikian pernyataan Dinas Keamanan Federal Rusia, seperti dikutip CNN.

    Imbas kasus ini, Kementerian Luar Negeri Rusia akhirnya mencabut akreditasi diplomatik milik diplomat tersebut.

    Mereka juga memerintahkannya untuk segera meninggalkan Rusia dalam waktu dua pekan. Sebab, tindakan mata-mata atau spionase ini tidak bisa dimaafkan karena sudah “melanggar hukum Rusia”.

    Saat ini, pemerintah Rusia juga telah memanggil duta besar Inggris untuk Rusia, Nigel Casey, ke kantor Kemlu guna membahas masalah tersebut.

    Selain itu, Rusia juga sudah menghubungi Kementerian Luar Negeri Inggris untuk berdiskusi lebih lanjut. Namun, belum ada tanggapan hingga saat ini.

    (bac/bac)

    [Gambas:Video CNN]

  • Kanselir Jerman Duga Pesawat DHL Jatuh di Lithuania Akibat Sabotase

    Kanselir Jerman Duga Pesawat DHL Jatuh di Lithuania Akibat Sabotase

    Jakarta, CNN Indonesia

    Kanselir Jerman, Olaf Scholz, menduga bahwa kecelakaan pesawat DHL yang jatuh di Lithuania pada Senin (25/11) lalu merupakan akibat dari tindakan sabotase atau serangan perang hibrida.

    “Kami sedang mencermatinya dengan saksama. Kami belum dapat mengatakannya saat ini, tetapi bisa jadi demikian,” kata Scholz.

    “Ada banyak sekali bentuk perang hibrida yang buruk yang kita lihat di Jerman,” lanjut Scholz kepada lembaga penyiaran publik Jerman, ZDF, pada Senin malam dilansir CNN.

    Meski begitu, Scholz tidak mau terlalu cepat menyimpulkan. Sebab, ia menilai kasus kecelakaan pesawat DHL masih harus diselidiki lebih lanjut guna memastikan penyebabnya.

    “[Insiden kecelakaan pesawat DHL masih] perlu diselidiki secara saksama. Namun, kami tidak akan menuduh sebelum kami dapat membuktikannya,” lanjut Scholz.

    Menteri Luar Negeri Jerman, Annalena Baerbock, juga punya pandangan serupa dengan Scholz. Ia juga menduga bahwa kecelakaan pesawat DHL pada Senin lalu merupakan akibat dari serangan hybrid atau sabotase.

    “Fakta bahwa kita, bersama dengan mitra Lithuania dan Spanyol, sekarang harus bertanya kepada diri sendiri dengan serius apakah ini adalah sebuah kecelakaan (atau) insiden hibrida lainnya menunjukkan betapa tidak stabilnya masa yang sedang kita jalani saat ini. Bahkan, di pusat Eropa,” kata Baerbock kepada wartawan usai menghadiri pertemuan negara-negara G7.

    Berbeda dengan Jerman, pemerintah Lithuania justru tidak menduga kecelakaan pesawat DHL disebabkan akibat sabotase. Sebab, hingga saat ini, mereka belum menemukan bukti kuat terkait asumsi tersebut.

    “Informasi awal kami tidak menunjukkan bahwa kami perlu menyelidiki tindakan yang lebih serius. Kami mungkin menemukan tanda-tanda aktivitas jenis lain saat kami melakukan penyelidikan,” jelas jaksa pemerintah Lithuania, Arturas Urbelis, dalam pernyataan resminya yang dirilis pada Selasa (26/11) waktu setempat.

    Saat ini, Amerika Serikat lewat Dewan Keselamatan Transportasi Nasional (NTSB) juga tengah membantu Jerman dan Lithuania untuk melakukan investigasi terkait kecelakaan pesawat DHL.

    Investigasi ini dilakukan guna mengetahui apa penyebab pasti dari insiden pesawat naas tersebut.

    Sebelumnya, pesawat kargo DHL jatuh di di dekat ibu kota Lithuania, Vilnius menyebabkan satu orang tewas pada Senin (25/11) waktu setempat.

    Kepala pemadam kebakaran dan pelayanan gawat darurat Lithuania, Renatas Pozela, mengungkapkan detik-detik pesawat kargo tersebut jatuh.

    “Pesawat hendak mendarat di bandara Vilnius dan terjatuh saat beberapa kilometer dari bandara,” ujar Pozela seperti dikutip AFP.

    Kecelakaan pesawat tersebut menyebabkan 1 orang tewas dan 1 rumah di sekitar lokasi kejadian kebakaran.

    (gas/bac)

    [Gambas:Video CNN]

  • Ribut Wapres Sara vs Presiden Bongbong, Duterte Minta Tolong Militer

    Ribut Wapres Sara vs Presiden Bongbong, Duterte Minta Tolong Militer

    Jakarta, CNN Indonesia

    Mantan Presiden Filipina, Rodrigo Duterte, meminta militer negaranya untuk memperbaiki manajemen pemerintahan Filipina.

    Sebab, ia menganggap pemerintah Filipina saat ini sudah ‘retak’ karena banyaknya perpecahan di ranah internal.

    Meski begitu, ia tidak meminta militer Filipina untuk melakukan kudeta terhadap pemerintah yang saat ini sedang berjalan.

    “Pemerintahan di Filipina saat ini terpecah. Mengingat begitu banyak kesalahan di sana dan hanya militer yang dapat memperbaikinya,” kata Duterte dalam konferensi pers yang dihelat pada Senin (25/11) dilansir The Strait Times.

    Selain itu, Duterte juga mengatakan bahwa dirinya tidak akan meminta militer Filipina untuk mengambil alih pemerintahan yang sedang berjalan dengan membentuk Junta Militer.

    Lebih lanjut, eks Presiden Filipina itu juga mengkritik angkatan militer negaranya yang selalu mendukung Presiden Bongbong Marcos. Padahal, Duterte menilai ia gagal menjalankan roda pemerintahan Filipina.

    Pernyataan Duterte ini kian menambah perpecahan yang kini tengah terjadi di internal pemerintah Filipina. Sebab, saat ini, kondisi pemerintahan di negara tersebut sedang panas imbas ancaman pembunuhan yang dilontatkan Sara Duterte kepada Presiden ‘Bongbong’ Marcos.

    Sebelumnya, Wapres Filipina, Sara Duterte meminta Presiden Filipina, Ferdinand ‘Bongbong’ Marcos Jr, untuk dibunuh jika dirinya terbunuh.

    Pernyataan itu ia sampaikan saat melakukan konferensi pers dengan media Dewan Perwakilan Rakyat Filipina beberapa waktu lalu.

    “Jangan khawatir tentang keamananku karena aku sudah berbicara dengan seseorang. Saya mengatakan kepadanya, ‘jika Anda membunuh saya, bunuh BBM, Liza Araneta, dan Martin Romualdez,’ kata Duterte.

    Dilansir CNA, Sara mengatakan bahwa dirinya telah berbicara dengan seorang pembunuh bayaran dan menginstruksikan untuk membunuh Marcos, istrinya, dan pembicara dari DPR Filipina jika ia dibunuh.

    (gas/bac)

    [Gambas:Video CNN]

  • China soal Tarif Impor Trump: Tak Ada yang Menang dalam Perang Dagang

    China soal Tarif Impor Trump: Tak Ada yang Menang dalam Perang Dagang

    Jakarta, CNN Indonesia

    China merespons rencana Presiden terpilih Amerika Serikat Donald Trump yang ingin menaikkan tarif impor dari negara mereka, Meksiko, dan Kanada hingga 25 persen.

    Beijing bahkan menilai rencana itu sama saja dengan menabuh genderang perang dagang oleh Trump.

    China menyatakan bahwa baik pihaknya maupun Amerika Serikat tidak akan menang dalam perang dagang di antara kedua negara.

    Pernyataan ini dilontarkan oleh juru bicara Kedutaan Besar China untuk AS, Liu Pengyu, pada Senin (25/11) usai Amerika Serikat mematok tarif pajak tinggi bagi barang yang diimpor dari China.

    “Tidak ada yang akan menang dalam perang dagang atau perang tarif,” kata Liu dilansir AFP.

    Sebelumnya, presiden terpilih Amerika Serikat, Donald Trump, mengatakan pada Senin (25/11) bahwa dirinya bakal langsung menerapkan pajak ‘besar-besaran’ untuk barang impor dari Meksiko, Kanada, dan China pada hari pertama dirinya menjabat.

    Langkah tersebut, kata Trump, dilakukan untuk mencegah imigran-imigran ilegal dari ketiga negara tersebut untuk datang ke AS lewat wilayah perbatasan ketika terjadi aktivitas ekspor dan impor barang.

    Selain itu, tindakan ini juga dilakukan untuk mencegah obat-obatan terlarang dari Meksiko, Kanada, dan China masuk ke AS.

    “Tarif ini akan tetap berlaku hingga Narkoba, khususnya Fentanyl, dan semua Imigran Ilegal menghentikan Invasi ke Negara kita!” lanjut Trump.

    Trump menegaskan bahwa AS bakal mematok pajak sebesar 10 persen untuk barang-barang yang diimpor dari China. Jumlah tarif pajak barang impor tersebut meningkat dari jumlah yang sudah ditetapkan saat ini.

    Trump mengeklaim bahwa ada banyak obat-obatan terlarang dari China yang beredar di AS. Obat-obatan terlarang ini sudah membuat keresahan di bidang kesehatan Negeri Paman Sam. Sebab, barang haram tersebut telah menyebabkan banyaknya korban jiwa karena peristiwa overdosis.

    (gas/bac)

    [Gambas:Video CNN]