Category: Beritasatu.com Regional

  • Jalur Pendakian Senaru Gunung Rinjani Kembali Dibuka

    Jalur Pendakian Senaru Gunung Rinjani Kembali Dibuka

    Mataram, Beritasatu.com – Balai Taman Nasional Gunung Rinjani (TNGR) di Nusa Tenggara Barat (NTB) membuka kembali jalur pendakian Senaru Gunung Rinjani setelah sebelumnya ditutup sementara akibat kebakaran hutan.

    “Kondisi saat ini sudah kembali normal, sehingga jalur wisata pendakian Senaru menuju Gunung Rinjani Lombok resmi dibuka kembali mulai 16 November 2024,” ujar Kepala Balai TNGR, Yarman, di Lombok Tengah, Sabtu (16/11/2024) dilansir Antara.

    Ia menjelaskan kebakaran hutan yang melanda area Batu Ceper di jalur pendakian Senaru dinyatakan padam sepenuhnya pada Kamis (14/11/2024). Tim gabungan yang bergerak ke lokasi pada hari berikutnya melakukan pembersihan (mopping up) untuk memastikan tidak ada lagi sisa api yang dapat menyala kembali.

    “Kondisi api sudah padam semua,” tambahnya.

    Kebakaran tersebut menghanguskan sekitar 92 hektare area hutan. Penutupan jalur dilakukan demi menjaga keselamatan pengunjung, dan jalur baru dibuka setelah situasi dinyatakan aman.

    Kebakaran awalnya terdeteksi melalui aplikasi Sipongi pada Rabu (13/11/2024) yang menunjukkan adanya titik api di sekitar jalur pendakian Senaru. Informasi ini diperkuat oleh laporan dari pemandu dan porter yang turun dari jalur tersebut, yang melihat titik api di area Batu Ceper.

    Tim gabungan dari berbagai pihak langsung dikerahkan untuk memadamkan api di lokasi. Setelah kebakaran berhasil dikendalikan, langkah-langkah evaluasi dan pembersihan dilakukan untuk memastikan jalur pendakian aman bagi pengunjung.

    Meski jalur telah dibuka kembali, Yarman mengimbau para pendaki untuk tetap waspada terhadap potensi kebakaran hutan. Ia juga meminta pendaki yang berada di sekitar Danau Segara Anak untuk berhati-hati dan mematuhi aturan demi mencegah insiden serupa terjadi.

    “Kami imbau para pendaki untuk tetap waspada terhadap potensi kebakaran hutan dan selalu mematuhi aturan,” tutupnya.

  • Polisi Ringkus 4 Pelaku Penganiayaan di Sleman, Puluhan Senjata Tajam Disita

    Polisi Ringkus 4 Pelaku Penganiayaan di Sleman, Puluhan Senjata Tajam Disita

    Sleman, Beritasatu.com – Aparat Polresta Sleman mengerahkan kekuatan penuh untuk menangkap sekelompok pria yang melakukan aksi penganiayaan di Dusun Gebang Jetis, Wedomartani, Ngemplak, Sleman, Yogyakarta pada Jumat (15/11/2024). Akibat aksi penganiayaan dengan senjata tajam ini mengakibatkan seorang korban mengalami luka serius.

    Bersama tim Brimob, Polresta Sleman menggerebek tempat persembunyian para pelaku di kawasan Perumahan Jambu Sari, Ngemplak, Sleman.

    Kapolresta Sleman Kombes Pol Yuswanto Ardi mengatakan empat orang yang diduga terlibat penganiayaan ditangkap dan puluhan senjata tajam diamankan sebagai barang bukti.

    “Terindikasi larinya pelaku ke seputaran rumah terus kita melakukan penggeledahan dan kita temukan banyak sekali senjata tajam berupa pedang, golok panah celurit ,dan kita amankan beberapa orang,” kata Yuswanto kepada Beritasatu.com, Jumat (15/11/2024).

    Seusai mengamankan para pelaku polisi kemudian memasang garis polisi di dua rumah yang digunakan sebagai tempat persembunyian pelaku, sekaligus lokasi penyimpanan senjata tajam.

    Yuswanto menegaskan, pihaknya tidak akan menolerir terhadap tindakan kriminal yang menggangu ketentraman di wilayah Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.

    “Jangan sekali-kali melakukan suatu hal-hal yang sifatnya membuat resah karena kami akan melakukan tindakan yang sangat tegas kepada siapa pun kelompok mana pun yang menggangu ketentraman di Kota Yogyakarta, khususnya Kabupaten Sleman, ” ujar Yuswanto.

    Saat ini polisi masih terus mendalami kasus penganiayaan ini dengan memeriksa saksi-saksi. Polisi juga masih menyelidiki apa yang melatarbelakangi sehingga terjadi kasus penganiayaan ini.

    Selain mengamankan pelaku, polisi juga menyita berbagai barang bukti, seperti sepeda motor dan puluhan senjata tajam lainnya.

  • Remaja Keroyok Polisi Ditangkap Seusai Konsumsi Tembakau Sintetis

    Remaja Keroyok Polisi Ditangkap Seusai Konsumsi Tembakau Sintetis

    Makassar, Beritasatu.com – Remaja pelaku pengeroyokan anggota polisi di Kota Makassar, Sulawesi Selatan, ditangkap petugas dalam keadaan mabuk berat seusai mengonsumsi tembakau sintetis.

    Pelaku pengeroyokan bernama Aji (17 tahun) diringkus petugas Unit Jatanras Polrestabes Makassar dalam keadaan mabuk berat seusai mengonsumsi tembakau sintetis di rumahnya, di Kecamatan Tamalate, Kota Makassar.

    Polisi turut mendapati tembakau sintetis dari saku celana pelaku yang diakui dibeli melalui media sosial. Meski mabuk berat, tetapi interogasi polisi membuat pelaku mengakui tindakannya menganiaya korban secara bergiliran bersama rekan-rekannya.

    Aksi penganiayaan berawal saat pelaku dan tiga rekannya mendatangi temannya yang merupakan pedagang gorengan pinggir jalan untuk menagih utang.

    “Saya keroyok anggota (polisi) dalam pengaruh minuman. (Memukul) menggunakan tangan, awalnya mulanya karena utang piutang,” ujarnya, Jumat (15/11/2024).

    Keberadaan korban di lokasi yang menyaksikan cekcok antarkedua pihak itu, kemudian berusaha dilerai, tetapi korban yang merupakan anggota Polri malah menjadi sasaran amukan pelaku bersama rekannya yang emosi. Akibatnya korban mengalami luka lebam di sekujur tubuh.

    Selain mengeroyok anggota polisi, pelaku juga kerap melakukan penipuan di aplikasi hijau dengan modus berpura-pura menjadi wanita PSK.

    “Saya juga melakukan penipuan dengan berpura-pura menjadi wanita open BO, pasang harga dari harga Rp 300.000 sampai Rp 500.000,” tuturnya.

    Penangkapan pelaku membuka jalan penangkapan pelaku lainnya, tetapi kedatangan petugas ke masing-masing rumah pelaku tidak membuahkan hasil, karena pelaku diketahui telah kabur lebih dulu. Kedatangan petugas membuat sejumlah orang tua masing-masing pelaku syok, bahkan satu di antaranya sempat pingsan.

    Kasubnit 2 Jatanras Polrestabes Makassar, Ipda Nasrullah Muntu yang dikonfirmasi membenarkan keterangan pelaku.

    “Pelaku melakukan aksinya dalam keadaan mabuk, korbannya adalah anggota Polri, mengalami luka lebam di bagian tubuh serta wajah. Motif pelaku salah paham,” katanya.

    Sementara tiga pelaku lainnya yang telah diketahui identitasnya kini masuk dalam daftar pengejaran pihak kepolisian.

    “Jumlah pelaku empat. Sementara yang kita tangkap satu dan kami akan melakukan pengembangan ke tersangka lain,” imbuhnya.

    Pelaku kini mendekam sementara waktu di rutan Polrestabes Makassar dan terancam dijerat Pasal 170 KUHP dengan hukuman penjara di atas 5 tahun.

  • Menko Zulkifli Hasan Resmikan Pasar Natar, Berharap Jadi Ikon Bisnis Lampung Selatan

    Menko Zulkifli Hasan Resmikan Pasar Natar, Berharap Jadi Ikon Bisnis Lampung Selatan

    Lampung Selatan, Beritasatu.com – Menteri Koordinator (Menko) Bidang Pangan Zulkifli Hasan meresmikan Pasar Tradisional Natar di Kabupaten Lampung Selatan, Lampung. Pasar Natar diharapkan dapat menjadi ikon bisnis yang menggerakkan roda perekonomian Kabupaten Lampung Selatan.

    Pasar Tradisional Natar, Lampung Selatan yang telah rampung proses pembangunannya dan telah direvitalisasi oleh pemerintah diresmikan oleh Menko Bidang Pangan, Zulkifli Hasan (Zulhas), pada Jumat (15/11/2024).

    Pasar ini dibangun oleh Kementerian PUPR pada 2023 lalu dengan menghabiskan anggaran sekitar Rp 46 miliar dan dapat menampung 779 pedagang.

    Revitalisasi pasar Natar tidak hanya bermanfaat dari sisi ekonomi, tetapi dirancang sebagai bangunan yang ramah lingkungan dan ramah terhadap disabilitas.

    Pasar ini ramah disabilitas karena menyediakan ruang disabilitas bagi konsumen dan pedagang sebagai fasilitas penunjang.

    Pasar tradisional Natar memiliki luas lahan 6.462 meter persegi, luas bangunan 4.839 meter persegi memiliki dua lantai. Lantai 1 diperuntukkan bagi pedagang sembako dan lantai dua diperuntukan untuk pedagang baju pakaian.

    Diketahui, Pasar Natar mengalami masa pengerjaan selama 8 bulan sejak Desember 2023. Sebelumnya revitalisasi, kondisi Pasar Natar kondisinya sudah tidak layak, sehingga pihak PUPR tidak cukup hanya merenovasi, tetapi harus dirobohkan dan harus dibangun gedung yang baru.

    Dalam sambutannya, Zulhas mengatakan, Pasar Natar yang dibangun pada 1984 telah mengalami tiga kali kebakaran pada tahun 2019, 2020, dan 2022.

    Setelah mantan Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninjau Pasar Natar pada 5 Mei 2023, Pasar Natar kemudian dilakukan pembangunan.

    “Memang sudah lama sekali pasar ini, kita ingin bangun karena sudah tidak layak waktu itu. Oleh karena itu, saya ajak pak Presiden Jokowi dengan Pak Basuki dan dilihat memang harus dibangun. Alhamdulillah dibangun dan belum setahun alhamdulillah sudah selesai,” kata Zulhas.

    Zulhas mengungkapkan, Pasar Tradisional Natar diharapkan dapat membantu masyarakat di Lampung Selatan dalam mengembangkan perdagangan, ekonomi dan bisa menampung hasil pertanian petani lokal.

    “Dengan kapasitas 779 pedagang, diharapkan pedagang lama yang sebelumnya sudah ada di sini diutamakan untuk mendapatkan lapak di dalam pasar. Jangan sampai mereka tidak boleh berdagang,” ungkap Zulhas.

    Menurut  Zulhas, apabila pedagang lama sudah mendapatkan lokasi berdagang dan masih tersisa lapak, maka pedagang baru dapat mempergunakannya.

    “Pasar sudah bagus, jangan sampai pedagang dahulu (pedagang lama, red) tidak boleh lagi. Kalau masih kurang, baru tambah yang lain. Utamakan pedagang dulu,” ujarnya.

    Zulhas menambahkan, peresmian Pasar Tradisional Natar dengan fasilitas dan sarana prasarana yang lebih baik, akan meningkatkan kenyamanan masyarakat dalam berbelanja berbagai bahan pangan.

    “Masyarakat yang membeli akan nyaman, karena fasilitas serta sarana prasarana lengkap. Selain itu pedagang juga nyaman berjualan di sini karena bersih dan lebih tertata,” imbuh Zulhas.

    Penjabat (Pj) Gubernur Lampung Samsudin mengatakan Pasar Natar diharapkan menjadi simbol bagi pasar-pasar lainnya di Lampung.

    “Semoga pasar ini dapat terus menjadi pusat interaksi sosial dan perekonomian masyarakat Natar dan sekitarnya dalam jangka panjang,” kata Samsudin.

    Samsudin mengajak seluruh pedagang dan masyarakat untuk menjaga dan memanfaatkan fasilitas yang sudah dibangun bersama ini tetap dalam kondisi yang baik dan nyaman untuk semua pihak.

    “Dengan peresmian ini, saya berharap Pasar Natar bisa semakin berdaya saing, menjadi pusat ekonomi rakyat, dan mendorong kesejahteraan masyarakat,” ucap Samsudin.

    Sementara itu, Komariah (47 tahun), salah satu pedagang, di Pasar Natar mengaku senang bisa menempati dan kembali berdagang di Pasar Natar dengan kondisi yang telah bagus.

    Dengan revitalisasi Pasar Natar ini diharapkan bisa menjadi ikon bisnis yang menggerakkan roda perekonomian Kabupaten Lampung Selatan.

  • Ivan Sugianto Ditangkap, Kuasa Hukum SMA Kristen Gloria 2 Surabaya Bakal Kawal hingga Persidangan

    Ivan Sugianto Ditangkap, Kuasa Hukum SMA Kristen Gloria 2 Surabaya Bakal Kawal hingga Persidangan

    Surabaya, Beritasatu.com – Pihak SMA Kristen Gloria 2 Surabaya yang siswanya menjadi korban perundungan dan intimidasi dari wali murid sekolah lain mengapresiasi langkah cepat Polrestabes Surabaya yang menangkap dan menetapkan tersangka pada terlapor Ivan Sugianto.

    Pihak sekolah juga akan mengawal proses hukum kasus ini agar berjalan sesuai aturan hukum yang berlaku hingga sampai di persidangan.

    Pelaku intimidasi dan perundungan terhadap pelajar SMA Kristen (SMAK) Gloria 2 Surabaya, Ivan Sugianto  telah ditangkap di Bandara Internasional Juanda, Kamis (14/11/2024). Selain ditangkap, Polrestabes Surabaya telah menetapkan pengusaha tempat hiburan malam ini sebagai tersangka.

    Setelah ditetapkan sebagai tersangka, Ivan Sugianto ditahan dan dijerat dua pasal sekaligus. Pasal yang dikenakan yaitu Pasal 335 KUHP dan Pasal 80 ayat (1) tentang Perlindungan Anak dengan ancaman 3 tahun penjara.

    Penasihat Hukum SMAK Gloria 2 Surabaya, Sudiman Sidabuke menyatakan pihak sekolah mengapresiasi langkah cepat Polrestabes Surabaya menangkap dan menetapkan Ivan Sugianto sebagai tersangka. Terkait pasal yang dikenakan polisi, pihak sekolah mengaku penerapan pasal sudah tepat.

    “Kami mengapresiasi langkah cepat Polrestabes Surabaya menangkap dan menetapkan pelaku sebagai tersangka. Terkait pasal yang dikenakan polisi, kami melihat penerapan pasal sudah tepat,” kata kuasa hukum Sekolah SMAK Gloria 2 Surabaya, Sudiman Sidabuke kepada awak media, Jumat (15/11/2024).

    “Kami akan mengawal proses hukum kasus ini agar berjalan sesuai aturan hukum yang berlaku hingga sampai di persidangan,” ungkapnya.

    Pihak sekolah akan terus mengawal kasus ini agar bisa berjalan sesuai aturan hukum dan profesional. Sebelumnya, pihak sekolah merasa dirugikan dengan kejadian perundungan dan intimidasi muridnya karena berdampak pada psikologi korban, siswa dan wali murid lainnya.

  • Kurikulum Merdeka Perlu Dievaluasi karena Bikin Siswa Malas dan Guru Takut Bertindak

    Kurikulum Merdeka Perlu Dievaluasi karena Bikin Siswa Malas dan Guru Takut Bertindak

    Jakarta, Beritasatu.com – Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen) Abdul Mu’ti diminta meninjau ulang kurikulum merdeka dalam sistem pendidikan nasional, karena penerapannya khususnya di daerah-daerah tidak sesuai harapan.

    “Kurikulum merdeka yang selama ini diterapkan saya pikir perlu ditinjau ulang karena pemahaman dan penerapannya di lapangan, antara konsep dan implementasinya belum sesuai khususnya di daerah-daerah, termasuk di Aceh,” kata Dekan Fakultas Ilmu Pendidikan dan Keguruan (FKIP) Universitas Syiah Kuala (USK) Banda Aceh Syamsulrizal kepada Beritasatu.com, Jumat (15/11/2024).

    Syamsulrizal sudah mendengar banyak keluhan dari guru-guru di daerah tentang praktik kurikulum merdeka yang membuat siswa tidak termotivasi untuk belajar. “Karena para siswa menganggap tidak belajar pun mereka bisa naik kelas, bisa lulus sekolah, betul-betul merdeka mereka itu,” ujarnya.

    Selain itu kelemahan kurikulum merdeka, menurut dia, guru merasa tidak terlindungi ketika mengajar karena jika bertindak tegas dalam mendisiplinkan siswanya, maka dengan mudah dilaporkan dan diproses hukum.

    “Sekarang sedikit dicubit siswa, gurunya langsung dilaporin ke polisi seperti yang terjadi pada guru Supriyani di Sulawesi Tenggara. Sekarang kalau guru menegur siswa, siswanya sudah berani melawan, gurunya jadi takut bertindak,” kata Syamsulrizal.

    Syamsulrizal menyarankan Mendikdasmen Abdul Mu’ti memperbaiki kelemahan sistem Pendidikan nasional dan kurikulum merdeka yang bisa membuat guru merasa terlindungi dan nyaman dalam mengajar.

    “Mudah-mudahan pak Mu’ti bisa menghasilkan sistem baru di mana guru merasa ada kenyamanan, dan terlindungi, kemudian anak-anak juga dapat menumbuhkan kesadarannya untuk belajar lebih baik,” katanya.

    Syamsulrizal mengatakan Kemendikdasmen juga menerapkan kembali standar kelulusan bagi siswa sekolah dasar dan menengah, sehingga mereka termotivasi untuk belajar. 

    “Kalau dulu ada ujian nasional, anak-anak termotivasi belajar untuk lulus. Sekarang saya rasa penting dibuat standar kelulusan walaupun bukan ujian nasional, tetapi ada target yang harus dicapai siswa untuk lulus atau naik kelas,” katanya.

    Menurutnya salah satu kelemahan sistem pendidikan nasional sekarang adalah penerapan motede belajar tuntas tanpa diiringi ujian standar kelulusan.

    Di sisi lain, Syamsulrizal juga menilai selama ini kemampuan literasi dan numerasi siswa di daerah sangat lemah. Dia meminta Kemendikdasmen untuk memperbaiki kurikulum nasional dengan menekankan pada peningkatan kemampuan literasi, numerasi, dan karakter.

    “Pendidikan karakter jangan hanya sekadar jargon saja, tetapi harus konkret pada pembangunan adab dan akhlak,” katanya.

  • Gempa Magnitudo 6,5 Guncang Keerom Papua

    Gempa Magnitudo 6,5 Guncang Keerom Papua

    Jakarta, Beritasatu.com – Gempa bumi dengan magnitudo 6,5 mengguncang Kabupaten Keerom, Papua, pada Jumat (15/11/2024) pukul 12.28 WIB.

    Berdasarkan informasi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), lokasi gempa tersebut berada pada kedalaman 10 kilometer.

    “Gempa Magnitudo 6.5, 15 November 2024, 12.28 WIB. Lokasi 4.51 LS, 153.41 BT (1.411 km Tenggara Keerom-Papua), kedalaman 10 kilometer,” tulis BMKG di platform X.

    Sebelumnya pada Jumat (8/1/2024), gempa magnitudo 5,1 juga mengguncang Kabupaten Keerom, Provinsi Papua, sekitar pukul 23.42 WIB atau Jumat dini hari 01.42 WIT.

    Gempa yang mengguncang Kabupaten Keerom pada pekan lalu tersebut berlokasi di titik koordinat 5.59 LS, 154.39 BT dengan kedalaman 108 kilometer.

  • Cucu Sri Sultan HB X: Sleman Perlu Pemimpin dengan Integritas dan Komitmen

    Cucu Sri Sultan HB X: Sleman Perlu Pemimpin dengan Integritas dan Komitmen

    Sleman, Beritasatu.com – Cucu Sri Sultan Hamengku Buwono X, RM Gustilantika Marrel Suryokusumo atau Mas Marrel menilai, Kabupaten Sleman memerlukan pemimpin dengan integritas dan komitmen.

    Hal tersebut disampaikan Mas Marrel dalam acara deklarasi dan konsolidasi relawan pemenangan pasangan calon bupati dan wakil bupati Sleman, Harda Kiswaya-Danang Maharsa di Padukuhan Pojok, Harjobinangun, Pakem, Kamis (14/11/2024) malam.

    “Belakangan ini banyak kasus yang mencuat di Sleman, mulai dari masalah tanah kas desa hingga dugaan penyalahgunaan wewenang oleh oknum perangkat pemerintahan. Sleman membutuhkan pemimpin seperti Harda Kiswaya yang bisa memimpin dengan benar, bukan asal-asalan,” tegasnya.

    Sebagai kepala Bebadan Pangreksa Loka (Dinas Lingkungan Hidup) Kraton Yogyakarta, Mas Marrel juga memuji kontribusi Harda dan Danang dalam upaya pelestarian lingkungan di kawasan lereng Gunung Merapi.

    “Selama ini, dalam berbagai persoalan lingkungan, Harda Kiswaya dan Danang Maharsa selalu siap bergerak dan mendukung langkah-langkah konkret,” katanya.

    Mas Marrel, yang juga menjabat sebagai komandan Timsus Pemenangan Pilkada Kota Kabupaten se-DIY dari Partai Gerindra, menekankan pentingnya menghindari politik uang dalam Pilkada 2024 ini.

    “Jangan tergiur iming-iming sesaat, karena yang ditawarkan Pak Harda Kiswaya bersifat jangka panjang dan substansial, seperti program bantuan Rp 50 juta per padukuhan,” ujarnya saat deklarasi penolakan politik uang.

    Dalam acara tersebut sejumlah warga juga menyampaikan aspirasi mereka. Dwi Hastutingsih, warga Kaliurang, mengeluhkan kondisi jalan di kawasan wisata Kaliurang yang kian buruk.

    “Setiap kali melintas rasanya seperti naik kereta gethek,” ungkapnya.

    Herman, warga Pakembinangun, Pakem, juga mengeluhkan kenaikan harga sewa Sultan Ground (SG) yang terus meningkat.

    Menanggapi keluhan warga, Harda Kiswaya menjanjikan program perbaikan jalan di Sleman agar semua ruas jalan dalam kondisi baik.

    Mas Marrel meminta Herman untuk berkoordinasi dengan stafnya terkait persoalan harga sewa tanah Sultan Ground.

    “Sampaikan detailnya kepada staf saya agar bisa dipelajari dan ditangani dengan baik,” ujar Mas Marrel.
     

  • Ribuan Penumpang Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi Tiba di Pelabuhan Benoa Bali

    Ribuan Penumpang Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi Tiba di Pelabuhan Benoa Bali

    Denpasar, Beritasatu.com – Sebanyak 1.012 penumpang yang terkena terdampak erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki tiba di Pelabuhan Benoa, Denpasar, Bali, Jumat (15/11/2024). Mereka menumpangi kapal Pelni Binaiya dari Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (NTT).

    “Awalnya saya mau ke Bali via udara, tetapi Bandara Komodo sempat tutup karena dampak erupsi,” kata seorang penumpang dari Labuan Bajo Nana Roland saat tiba di Pelabuhan Benoa, Denpasar.

    Kapal Pelni Binaiya tersebut bersandar di Pelabuhan Benoa, Denpasar pada Jumat sekitar pukul 04.30 Wita setelah berlayar dari Pelabuhan Marina, Labuan Bajo pada Rabu (13/11/2024) pukul 21.00 Wita.

    Ia akhirnya mendapatkan tiket kapal motor (KM) Binaiya setelah kehabisan tiket KM Tilongkabila untuk keberangkatan pada Senin (11/11/2024).

    “Untuk mendapatkan tiket pun harus antre satu setengah jam, karena saat itu banyak bule dan penumpang lain berburu tiket kapal,” jelasnya.

    Nana mengatakan, karena situasi yang mendesak dan penumpang yang padat, sejumlah penumpang memanfaatkan lorong, teras samping, dan kursi-kursi bagian luar untuk beristirahat.

    Kepala Cabang Pelni Denpasar Arfah Yusuf menjelaskan, KM Binaiya mengangkut 1.012 penumpang, sebanyak 410 orang di antaranya adalah penumpang asing.

    Arfah mengungkapkan jumlah penumpang yang diangkut itu meningkat signifikan dibandingkan rata-rata normal sekitar 200 orang dari kapasitas angkut mencapai 1.000 orang.

    Selain Bandara Komodo, beberapa bandara lain di Flores juga terdampak erupsi Gunung Lewotobi, di antaranya Bandara Hasan Aroeboesman Ende, Bandara Soa Bajawa, Bandara Frans Sales Lega Ruteng serta Bandara Fransiskus Xaverius Seda di Maumere.

    Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali masih beroperasi normal dan tidak ada penutupan bandara.

    Meski begitu, sejumlah maskapai penerbangan memutuskan untuk membatalkan jadwal penerbangan dari dan menuju Bali.

    Pada Kamis (14/11/2024) total pembatalan jadwal dari maskapai ada 11 penerbangan domestik dan 41 penerbangan internasional.
     

  • Warga Belitung Geger Temuan Mayat Wanita Dicor di Rumah

    Warga Belitung Geger Temuan Mayat Wanita Dicor di Rumah

    Pangkal Pinang, Beritasatu.com – Warga dihebohkan dengan penemuan mayat wanita dicor di Dusun Padang, Desa Padang, Manggar Kabupaten Belitung Timur, Provinsi Bangka Belitung.

    Kapolres Belitung Timur AKBP Indra Feri Dalimunthe mengatakan, pembunuhan Lilis Sumarni (46) yang diduga dilakukan pacarnya, Nanang Suriadi (48) terjadi pada Sabtu (9/11/2024).

    Mayat korban ditimbun di belakang rumah dengan menggunakan semen dan dicor pelaku.

    “Adapun peristiwa tersebut diduga terjadi pada Sabtu 9 November 2024. Hal itu diketahui berdasarkan hasil laporan masyarakat kepada pihak kepolisian,” ucap Indra pada Jumat (15/11/2024)

    Indra mengatakan, informasi tersebut berawal dari laporan masyarakat dan polisi langsung menuju TKP dan menemukan gundukan semen.

    “Setelah dilakukan penggalian dan ternyata di dalam gundukan ditemukan mayat wanita dicor atas nama Lilis berusia 46 tahun. Berdasarkan keterangan saksi-saksi, Lilis bersama NS di rumah tersebut,” jelasnya.

    Indra melanjutkan, dari temuan tersebut polisi langsung  mengevakuasi jenazah dan melakukan pengejaran terhadap Nanang Suriadi

    “Dilakukan pencarian tetapi NS tidak ada lagi di Belitung Timur  dan kita lakukan pencarian di beberapa tempat sehingga menemukan hand phone yang sudah tidak aktif. Berdasarkan hasil penyelidikan, NS diduga melarikan diri ke Pulau Bangka,” jelasnya.

    Motif tersangka membunuh Lilis hingga menimbun mayat korban di belakang rumahnya dengan menggunakan semen karena terbakar api cemburu.

    “Diduga pelaku terbakar api cemburu karena korban menghubungi mantan suaminya, sehingga mayat wanita dicor,” pungkas Indra.