Category: Beritasatu.com Hiburan

  • Mendiang Ayah Sarwendah Berikan Nama China untuk Onyo: Huang Seng Pao

    Mendiang Ayah Sarwendah Berikan Nama China untuk Onyo: Huang Seng Pao

    Jakarta, Beritasatu.com – Anak angkat Ruben Onsu dan Sarwendah, Betrand Putra Onsu atau Onyo mengenang kebaikan dari mendiang ayah Sarwendah, Hendrik Lo atau Yeye. Onyo menyebut Yeye memberikan nama China, Huang Seng Pao kepadanya.

    “Dia (Hendrik Lo) merupakan salah satu orang paling berusaha memberikan nama Chinese untuk aku. Nama yang diberikan buat aku, adalah Huang Seng Pao,” kata Onyo dikutip dari channel YouTube, Jumat (25/7/2025).

    Onyo mengatakan nama Chinese itu dicari oleh mendiang ayah Sarwendah dengan sekuat tenaga.

    “Dia itu mencari nama buat aku sampai jauh banget. Dia bilang ‘cucu pertama gue harus pakai nama itu’,” jelasnya lagi.

    “Pokoknya, dia mencari nama Chinese buat aku itu penuh cinta dan perjuangan,” lanjutnya.

    Bahkan setelah mendapatkan nama tersebut, Hendrik Lo sempat memamerkan nama itu kepada teman-temannya

    “Gue punya cucu suaranya bagus banget,” ungkapnya.

    Selain diberikan nama Chinese untuknya, Onyo juga masih mengingat kebaikan yang diberikan mendiang ayah Sarwendah kepadanya semasa hidup.

    “Aku enggak bisa berkata apapun saat melihat peti mati, karena banyak banget memori yang enggak akan bisa aku lupakan,” ujarnya.

    “Yeye itu sangat berharga dan penting sekali dalam hidup aku untuk selamanya,” katanya.

    Kepergian mendiang ayah Sarwendah itu, membuat Onyo seakan belum siap menerima kenyataan tersebut. Namun demikian, Onyo terus mencoba untuk ikhlas.

    Sebagai anak tertua, Onyo juga terus memberikan dukungan untuk adik-adiknya, Thalia dan Thania serta ibundanya tercinta, Sarwendah.

    “Aku mau kasih lihat ke almarhum, bahwa kita baik-baik saja, dan aku ingin membuat dia bangga,” tutupnya.

  • Sinopsis Serial Drama India Swaragini Episode 20: Konflik Memanas

    Sinopsis Serial Drama India Swaragini Episode 20: Konflik Memanas

    Jakarta, Beritasatu.com – Ketegangan semakin memuncak dalam serial drama India Swaragini yang akan memasuki episode ke-20. Episode ini dijadwalkan tayang pada Sabtu (26/7/2025), pukul 12.15 WIB di BTV.

    Sebelum masuk ke episode terbaru, cerita sebelumnya memperlihatkan Ragini yang terus memanipulasi keadaan. Ia memberikan rekaman suara Swara yang sedang gugup kepada Laksh, memperkuat tuduhan bahwa Swara labil.

    Keadaan semakin runyam saat Swara ditemukan di klub malam dalam kondisi setengah sadar. Laksh marah besar setelah melihat Swara menari tanpa sadar, hingga Sanskaar terpaksa memanggil polisi untuk meredam keributan.

    Ragini terus berusaha meyakinkan Laksh bahwa Swara menjalani kehidupan ganda dan menggunakan narkoba demi menghindari pernikahan. Swara, yang mendengar fitnah tersebut, merasa sangat terpukul.

    Meski demikian, pertunangan tetap berlangsung walau sempat tertunda karena cincin yang hilang. Beruntung, Dadi memberikan cincinnya agar acara bisa dilanjutkan.

    Di episode terbaru serial drama India Swaragini, Swara mengingat kembali berbagai kejadian mulai dari penculikan Ragini hingga penangkapan pelaku di kuil Kaali Maa.

    Ia curiga ada seseorang yang sengaja merusak rencana pernikahannya. Ragini bekerja sama dengan Sanskaar untuk kembali menjatuhkan nama baik Swara.

    Di tengah persiapan pertunangan, Ragini dengan sengaja menjatuhkan diri agar bisa melancarkan rencananya bersama Sanskaar.

    Mereka membuat video yang berusaha memojokkan Swara. Sementara itu, Sharmishta yang mencurigai sesuatu mencoba masuk ke kamar Swara, namun terhalang oleh Ragini.

    Ketika Swara mulai sadar dari pengaruh obat, ia tetap memaksakan diri tampil di acara pertunangan.

    Namun, Annapoorna, ibu Laksh, terlihat tidak setuju dengan Swara karena dianggap memajukan tanggal pernikahan tanpa persetujuan.

    Di sisi lain, Laksh berusaha menghubungi Swara tetapi ponselnya dipegang oleh Ragini, yang dengan licik meniru suara Swara.

    Persiapan Ritual Mehendi

    Keluarga Gadodia tengah sibuk menyiapkan ritual Mehendi. Laksh ingin berbicara langsung dengan Swara terkait video yang mencurigakan.

    Sementara itu, Swara mencoba membuktikan dirinya tidak bersalah dengan menunjukkan video asli dari ponselnya.

    Malam harinya, keluarga Gadodia berkumpul di rumah Maheswari untuk upacara Sangeet, namun masalah baru muncul ketika Sanskaar kembali membuat ulah.

    Bagaimana Lanjutan Kisahnya?

    Akankah Swara mampu membuktikan kebenaran dan melanjutkan pernikahannya dengan Laksh? Atau akankah rencana licik Ragini dan Sanskaar berhasil menghancurkan segalanya? 

    Jangan lewatkan kelanjutan cerita menarik dari serial drama India Swaragini yang tayang setiap hari pukul 12.15 WIB di BTV.

    Saksikan BTV di kanal berikut:

    Kanal 26: JabodetabekKanal 29: Bandung, PalembangKanal 39: SemarangKanal 35: Jogjakarta, SurakartaKanal 32: SurabayaKanal 34: MedanKanal 38: BalikpapanKanal 30: Banjarmasin

    Ikuti akun resmi @btvidofficial dan @beritasatu di Instagram, TikTok, Facebook, dan X untuk update terbaru seputar serial drama India Swaragini. Cuplikan episode juga tersedia di YouTube @btvidofficial dan @BeritaSatuChannel.

  • Polisi: DJ Panda Sebut Erika Carlina Psikopat dan Tak Akui Anaknya

    Polisi: DJ Panda Sebut Erika Carlina Psikopat dan Tak Akui Anaknya

    Jakarta, Beritasatu.com – Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi mengungkap isi pelaporan yang dilayangkan Erika Carlina (EC) terhadap Giovanni Surya Saputra atau DJ Panda.

    Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi memastikan, pelaporan yang dilayangkan oleh Erika Carlina terjadi pada Sabtu (19/6/2025).

    “Jadi, saat membuat laporan saudari EC sendiri. Dia datang ke sentra pelayanan kepolisian terpadu (SPKT) Polda Metro Jaya,” kata Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi kepada wartawan, Jumat (25/7/2025).

    Ade Ary juga mengatakan, pada pelaporan yang dibuat oleh Erika Carlina disebutkan bahwa DJ Panda tidak mau mengakui apabila anak yang ada di kandungan Erika Carlina anaknya.

    “Terlapor (DJ Panda) mau membuat berita bohong dengan menyebutkan anak dalam kandungan korban (Erika Carlina) adalah bukan anaknya,” jelasnya lagi.

    Tidak itu saja, DJ Panda telah mengatakan kepada Erika Carlina adalah seorang psikopat.

    “Terlapor juga mengatakan bahwa korban seorang psikopat,” tambahnya.

    Ade Ary menambahkan, pada saat melaporkan DJ Panda, Erika Carlina membawa sejumlah bukti yang diduga mendapatkan pengancaman tersebut.

    “Buktinya ada beberapa, mulai dari bukti percakapan WhatsApp Group, kemudian data pribadi korban hingga foto USG anak yang masih dalam kandungan,” ungkapnya.

    Ia menyebut, atas pelaporan yang dilayangkan Erika Carlina tersebut maka ada sejumlah pasal yang siap diterima DJ Panda atas perbuatannya.

    “Saudara GSS disangkakan dengan pasal berlapis, yaitu Pasal 335 KUHP tentang Perbuatan Tidak Menyenangkan, UU ITE, hingga Undang-Undang Perlindungan Data Pribadi,” tutupnya.

  • Kronologi Kematian Hulk Hogan Diungkap Kepolisian

    Kronologi Kematian Hulk Hogan Diungkap Kepolisian

    Amerika, Beritasatu.com – Kepolisian Clearwater, Florida memastikan legenda pegulat Hulk Hogan mengembuskan napas terakhir bukan diakibatkan dugaan tindak pidana, tetapi murni karena mengalami masalah medis serius.

    “Kami memastikan kematian beliau (Hulk Hogan) adalah murni masalah medis serius,” kata Departemen Kepolisian Clearwater pada jumpa pers setela Hulk Hogan meninggal dikutip dari New York Post, Jumat (25/7/2025).

    Polisi juga telah melakukan penyelidikan di tempat kediaman Hulk Hogan, terkait meninggalnya pegulat professional itu.

    “Tidak ada penyebab resmi kematian, dan tidak ada dugaan tindak pidana,” ungkapnya.

    Selain itu, pihak kepolisian juga menceritakan kronologi meninggalnya Hulk Hogan akibat penyakit yang dialaminya itu.

    “Kami menerima panggilan 911 pada pukul 10.00 waktu setempat, kemudian kami bergerak bersama petugas medis ke rumahnya,” lanjutnya.

    “Karena terdapat ada masalah pada bagian jantung, kemudian dibawa ke rumah sakit terdekat. Namun, sayangnya Hulk Hogan dinyatakan meninggal dunia pada pukul 11.17 waktu setempat,” tutupnya.

  • Sido Muncul dan RS Permata Jonggol Gelar Operasi Katarak Gratis, Bantu Tekan Angka Kebutaan di Bogor

    Sido Muncul dan RS Permata Jonggol Gelar Operasi Katarak Gratis, Bantu Tekan Angka Kebutaan di Bogor

    Bogor, Beritasatu.com  – PT. Industri Jamu Dan Farmasi Sido Muncul Tbk (Sido Muncul) kembali menegaskan komitmennya terhadap kesehatan masyarakat melalui program bakti sosial operasi katarak gratis. Bekerja sama dengan Rumah Sakit (RS) Permata Jonggol, Sido Muncul menggelar operasi gratis bagi 100 pasien penderita katarak.

    Bantuan ini secara simbolis diserahkan langsung oleh Direktur PT Industri Jamu Dan Farmasi Sido Muncul Tbk, Dr. (H.C.) Irwan Hidayat kepada Direktur RS Permata Jonggol, Dr. Sri Handayani, MARS. Turut hadir pada kesempatan ini Camat Jonggol Andri Rahman, S.STP., M.Si. serta para Kepala Puskesmas dari Jonggol, Tanjungsari, Sukanegara, dan Balekambang hingga Kepala Desa Sukamanah Hadi Sutardi. Acara ini juga menjadi bagian dari rangkaian perayaan ulang tahun ke-11 RS Permata Jonggol.

    Direktur Sido Muncul Irwan Hidayat mengungkapkan bahwa pelaksanaan operasi katarak gratis ini adalah bagian dari komitmen Sido Muncul untuk membantu menekan angka penderita katarak di Indonesia yang terus meningkat setiap tahunnya.

    “Terhitung sejak tahun 2011 hingga saat ini, Sido Muncul telah mengoperasi lebih dari 57.000 mata di seluruh Indonesia. Dengan adanya kegiatan ini, kami berharap jumlah penderita katarak semakin kecil. Sebab, jika seseorang kehilangan penglihatan, 50% kualitas hidupnya hilang. Apalagi masalah katarak itu banyak dan terus bertambah setiap tahunnya. Untuk itu, kehadiran kami di sini bukan hanya membantu saja, melainkan juga memberitahu kepada orang-orang bahwa katarak bisa disembuhkan hanya dengan operasi,” ujar Irwan.

    Ini kali kedua Sido Muncul menyelenggarakan bakti sosial di RS Permata Jonggol. Sebelumnya, pada bulan Maret lalu, Sido Muncul memberikan bantuan untuk anak-anak penderita stunting di lokasi yang sama. 

    Irwan juga menjelaskan, dana yang digunakan untuk kegiatan sosial ini bukan hanya dari CSR, melainkan juga dari anggaran iklan perusahaan.

    “Dana CSR itu kecil sekali, cuma 2% dari profit. Makanya saya berpikir, menggunakan biaya iklan untuk melakukan operasi ini,” jelasnya.

    Irwan mengaku pernah mengalami stunting dan berbagai penyakit di masa kecilnya. Ia juga menekankan pentingnya menjaga kesehatan fisik dan mental, serta semangat untuk terus memberi kontribusi bagi masyarakat.

    Apresiasi Bakti Sosial Operasi Katarak Gratis Sido Muncul

    Direktur Sido Muncul Irwan Hidayat foto bersama pasien penerima manfaat operasi katarak gratis di Bogor. – (Beritasatu.com/Yurike Metriani)

    Direktur RS Permata Jonggol dr. Sri Handayani, MARS mengungkapkan rasa syukur dan kebahagiaan mendalam atas terlaksananya kerja sama antara RS Permata Jonggol dan Sido Muncul dengan menggelar operasi gratis bagi 100 pasien penderita katarak ini.

    “Sungguh suatu kebahagiaan dan rasa syukur yang sangat mendalam atas terlaksananya kegiatan bakti sosial ini,” ujarnya.

    Total ada 100 orang peserta terdaftar dalam program operasi katarak ini, di mana sebagian telah dioperasi pada hari sebelumnya dan sisanya dilanjutkan pada hari ini.

    “Mudah-mudahan kegiatan dari kemarin dan hari ini berjalan dengan baik dan lancar didukung oleh seluruh tim yang profesional di bidangnya. Semoga RS Permata Jonggol dapat terus berbuat kebaikan, bermanfaat bagi masyarakat, menjadi pilihan, dan dapat berkolaborasi dengan Sido Muncul serta aparat pemerintah untuk kegiatan-kegiatan sosial lainnya,” tambahnya.

    Perwakilan Pemerintah Kabupaten Bogor melalui Camat Jonggol Andri Rahman, S.STP., M.Si. turut menyampaikan apresiasi dan terima kasih setinggi-tingginya kepada Irwan Hidayat dan jajaran Sido Muncul.

    “Terima kasih, semoga Allah yang bisa membalasnya dengan seluruh kebaikan ini. Kita doakan mudah-mudahan Sido Muncul terus jaya, terus beraktifitas, kegiatan positif bagi masyarakat,” ujarnya.

    Pasien menyampaikan terima kasih kepada Sido Muncul usai operasi katarak. – (Beritasatu.com/Yurike Metriani)

    Salah satu penerima manfaat, Aspa Wati, juga menyampaikan rasa terima kasihnya atas bantuan operasi katarak oleh Sido Muncul.

    “Terima kasih Sido Muncul yang sudah bekerja sama dengan RS Permata Jonggol, sangat membantu kami penderita katarak. Terima kasih kepada tim yang sudah melakukan operasi ini. Mudah-mudahan di lain kesempatan diadakan lagi,” pungkasnya.

    Direktur Sido Muncul Irwan Hidayat menyerahkan bingkisan kepada pasien usai operasi katarak gratis. – (Beritasatu.com/Yurike Metriani)

    Sido Muncul secara konsisten berupaya meningkatkan kesehatan masyarakat dan mendukung penanggulangan gangguan penglihatan akibat katarak. Sebagai bentuk kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) yang berkelanjutan, Sido Muncul juga secara aktif menggelar program operasi bibir sumbing gratis serta memberikan bantuan untuk anak-anak penderita stunting di berbagai wilayah di Indonesia. Komitmen ini menegaskan peran Sido Muncul sebagai perusahaan yang tidak hanya berorientasi pada bisnis, tetapi juga peduli terhadap kesejahteraan sosial dan kesehatan bangsa.

  • Erika Carlina Laporkan DJ Panda Bukan karena Minta Dinikahi

    Erika Carlina Laporkan DJ Panda Bukan karena Minta Dinikahi

    Jakarta, Beritasatu.com – Artis Erika Carlina menegaskan, laporan yang ia ajukan terhadap mantan kekasihnya, DJ Panda, bukanlah bentuk tuntutan pertanggungjawaban atas kehamilannya. Ia menyatakan tidak meminta dinikahi maupun diberikan bantuan finansial oleh DJ Panda.

    “Kalau untuk pertanggungjawaban dalam bentuk finansial atau agar dinikahkan, itu tidak pernah saya pikirkan. Saya mengakui ini tanggung jawab saya dan saya juga mengakui kesalahan saya,” ujar Erika seusai menjalani pemeriksaan di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Jumat (25/7/2025).

    Erika melaporkan DJ Panda karena merasa mendapatkan ancaman dan intimidasi yang berpotensi membahayakan janin yang sedang dikandungnya. Ia menegaskan, tindakan hukum ini murni untuk meminta perlindungan, bukan untuk eksposur publik atau keuntungan pribadi.

    “Kalau tidak ada ancaman, sampai kapan pun tidak akan pernah terekspos. Saya sudah berhasil menutupi ini selama 9 bulan,” tegas Erika.

    Lebih lanjut, Erika mengaku sudah mempertimbangkan dampak psikologis terhadap anaknya kelak, mengingat DJ Panda adalah ayah dari bayi yang sedang dikandungnya.

    “Yang terpenting sekarang adalah kondisi kesehatan janin dan mental saya dahulu. Urusan lainnya bisa saya pikirkan nanti,” ucapnya.

    Erika juga menyebut bahwa laporan tersebut terkait dengan ancaman di grup media sosial yang berisi sekitar 500 pendukung DJ Panda. Di dalam grup tersebut, ada pernyataan akan menyerang akun media sosial miliknya saat ia melahirkan nanti.

    “Tujuan saya melapor ini adalah untuk menutupi rasa takut saya akan teror di kemudian hari. Di grup itu sudah ada ucapan akan menyerang akun saya pada Agustus saat saya melahirkan,” tutup Erika.
     

  • Penemuan Aneh di Mobil Dwi Sasono: Garam di Tangki Bensin

    Penemuan Aneh di Mobil Dwi Sasono: Garam di Tangki Bensin

    Jakarta, Beritasatu.com – Aktor senior Dwi Sasono memberikan pengakuan mengejutkan terkait penemuan garam yang berada di dalam tangki bensin mobilnya, setelah menguras isi bensin secara keseluruhan.

    “Bikin kaget, kok bisa ada garam bercokol di tangki mobil?” ujar Dwi Sasono dikutip dari akun Threads milikya, Kamis (24/7/2025).

    Dwi Sasono mengatakan, penemuan garam pada tangki bensin mobilnya terjadi pada dua mobil miliknya hanya dalam waktu sehari yang berbeda.

    “Ini terjadi pada dua mobil dalam selang hari berdekatan,” katanya lagi.

    Dwi Sasono mengaku, sudah merasakan terdapat keanehan pada mobil miliknya saat dikemudikannya. Sayangnya, dirinya tidak menjelaskan bensin apa yang dipergunakannya.

    “Sampai harus ke bengkel untuk menguras tangki bensin,” lanjutnya.

    “Apa iya disabotase orang, atau memang ada bensin yang mengandung garam?” ungkapnya.

    Ia pun akhirnya meminta kepada netizen terkait kejadian buruk yang terjadi pada kendaraannya.

    “Ada yang pernah mengalami hal yang sama? Cerita di kolom komentar, ya. Semoga rasa penasaran saya terjawab,” tutupnya.

  • Bongkar Aib Lama DJ Panda, Netizen: Bocah Songong!

    Bongkar Aib Lama DJ Panda, Netizen: Bocah Songong!

    Jakarta, Beritasatu.com – Netizen terus menguliti kelakuan buruk dari Giovanni Surya Saputra atau DJ Panda yang tega menghamili Erika Carlina hingga 9 bulan.

    Kelakuan netizen itu diunggah oleh selebritas Jennifer Ipel yang sekaligus istri Ajun Perwira tersebut.

    “Yang tahu sejarah dia dari nol pasti tertawa,” kata Jennifer Ipel dikutip dari Instagram miliknya, Kamis (24/7/2025).

    Jennifer Ipel juga menggunggah salah satu komentar netizen yang mengetahui pertama kali DJ Panda berkarier pekerja dunia malam sebagai disjoki.

    “Inget enggak waktu elo ngemis kerjaan di Maxy Group?” kata netizen.

    Kelakuan buruk DJ Panda terus dikuliti netizen, setelah menghamili Erika Carlina hingga 9 bulan. – (Beritasatu.com/Instagram)

    Netizen menyebut, DJ Panda sampai mengemis untuk mendapatkan pekerjaan hingga rela dibayar berapa pun.

    “Elo sampai rela digaji berapa saja yang penting kerja, dan elo gue terima di @luvgold_kediri. Elo masuk manajemen DJ kita,” ungkapnya.

    “Namun, ternyata elo enggak laku di Kediri dan gue pindah ke @maxgoldmadiun sampai elo terkenal,” tuturnya.

    Ia mengatakan, setelah terkenal membuat DJ Panda seperti kacang lupa kulitnya. Bahkan, kelakuan sombongnya semakin menjadi-jadi.

    “Setelah elo terkenal, elo lupa dengan kesepakatan kita dan elo malah menjelekkan Maxy Group. Bocah songong,” tutupnya dengan nada tegas.

  • Dihamili Pria Lain, Erika Carlina Menangis Diterima Keluarga Bravy

    Dihamili Pria Lain, Erika Carlina Menangis Diterima Keluarga Bravy

    Jakarta, Beritasatu.com – Selebritas Erika Carlina akhirnya buka suara terkait keberadaan DJ Bravy yang siap menjadi ayah bagi anak yang sedang dikandungnya. Jawaban itu diberikan Erika Carlina saat diberikan pertanyaan oleh netizen.

    Erika Carlina mencoba menyibukkan diri dengan cara bermain media sosial (medsos) miliknya. Ia memberikan sesi tanya jawab (Q&A) untuk membebaskan memberikan pertanyaan kepada dirinya seputar apa saja.

    “Mbak Er (Erika Carlina), selama ini melihat Ko Bravy orangnya bagaimana?” tanya netizen kepada Erika Carlina dikutip dari Instagram miliknya, Kamis (24/7/2025).

    Erika Carlina mengaku, selama mengenal pria yang akrab disapa Vconk itu merupakan mukjizat yang diberikan Sang Pencipta untuk dirinya.

    “Bravy dan mamanya itu merupakan orang yang paling langka yang pernah aku temuin,” ucapnya.

    Ia merasa takjub atas perbuatan Bravy dan keluarganya yang bisa menerimanya dengan lapang dada, meski perbuatan aib yang dialaminya bukan dilakukan oleh kekasihnya tersebut.

    “Siapa keluarga orang yang mau menerima pendosa seperti aku ini?” ujarnya sambil meneteskan air matanya.

    “Bukan cuma menerima, tetapi mereka selalu ada di saat aku seperti ini dan tidak pernah membiarkan aku sendirian,” tuturnya.

    Melihat perilaku baik dari Vconk dan keluarganya, Erika Carlina selalu berdoa agara diberikan balasan atas kebaikannya yang dilakukan kepadanya.

    “Keluarga aku, sahabat aku, keluarga Bravy. Aku cuma bisa mendoakan agar Tuhan kelak membalas kebaikan kalian semua. Amin,” tutupnya.

  • Erika Carlina Buka Pintu Maaf untuk Nathalie Holscher

    Erika Carlina Buka Pintu Maaf untuk Nathalie Holscher

    Jakarta, Beritasatu.com – Selebritas Erika Carlina mengaku akan membuka pintu maaf untuk Nathalie Holscher yang telah memparodikan kehamilannya atas perbuatan Giovanni Surya Saputra atau DJ Panda.

    “Terkait hal itu (Nathalie Holscher parodikan Erika Carlina Hamil), secara personal saya tidak kenal dia,” tegas Erika Carlina ditemui di Polda Metro Jaya, Kamis (24/7/2025).

    “Saya tidak pernah berteman dengan dia juga dan saya tidak pernah ada masalah sama dia,” jelasnya.

    Meski telah memparodikannya, tetapi Erika Carlina masih memiliki hati yang baik terhadap mantan istri Sule tersebut.

    “Kalau soal video parodi itu ditunjukkan kepada aku, dan kalau memang Kak Nathalie ada niatan untuk meminta maaf pasti aku maafkan,” tuturnya.

    Erika Carlina mengatakan alasannya terkait membuka pintu maaf untuk Nathalie Holscher.

    “Dia itu single parents, dia itu memiliki anak seperti aku. Tentu, sebagai seorang perempuan pasti aku maafkan,” ungkapnya.

    Ia menyebut, hingga saat ini belum ada permintaan maaf secara langsung kepada dirinya dari Nathalie Holscher.

    “Jujur ya, sampai saat ini belum ada permintaan maaf dari dia secara langsung ke aku,” tutupnya.