Category: Beritasatu.com Hiburan

  • Razman Nasution Ditinggalkan Keluarga Vadel Badjideh, Ini Alasannya

    Razman Nasution Ditinggalkan Keluarga Vadel Badjideh, Ini Alasannya

    Jakarta, Beritasatu.com – Kabar mengejutkan datang dari Vadel Badjideh yang memutuskan untuk mencabut surat kuasa yang sebelumnya diberikan kepada Razman Arif Nasution. Pencabutan surat kuasa ini disampaikan langsung oleh keluarga Vadel Badjideh.

    “Vadel dan kami, seluruh keluarga besar, telah mencabut surat kuasa yang sebelumnya diberikan kepada Om Razman dan tim pada tanggal 21 Maret 2025,” ungkap Bintang Badjideh, dikutip dari channel YouTube, Rabu (2/4/2025).

    Bintang menjelaskan lebih lanjut bahwa mereka sudah bertemu dengan Razman Arif Nasution dan menerima surat pencabutan kuasa yang telah ditandatangani oleh tim pada 26 Maret 2025.

    Bintang Badjideh menjelaskan, beberapa alasan di balik keputusan keluarga mereka untuk mencabut surat kuasa terhadap Razman Arif Nasution.

    “Pertama, kami sekeluarga ingin fokus mendampingi Vadel. Kedua, kami merasa sudah tidak sependapat atau sejalan lagi dengan Om Razman dan tim. Ketiga, kami berpendapat bahwa selama ini tindakan yang diambil oleh pihak Razman kurang maksimal dalam memperjuangkan kepentingan hukum Vadel dan keluarga kami,” ungkapnya.

    Lebih lanjut, Bintang menambahkan pihak keluarga merasa kehadiran Razman Arif Nasution malah tidak memprioritaskan kepentingan Vadel.

    “Kami merasa kehadiran Razman tidak memfokuskan pada kepentingan Vadel. Sebaliknya, beliau malah terlalu sibuk memperkeruh masalah Vadel dan mencampuri urusan pribadi antara Om Razman dengan NM, karena beliau dan tim lebih fokus pada urusan lain,” jelasnya.

    Bintang juga menegaskan selama Vadel ditahan, tidak ada perhatian khusus yang diberikan oleh pengacara tersebut.

    “Selama Vadel ditahan, tidak ada tindakan nyata yang diambil oleh tim pengacara, dan tidak ada perhatian khusus terhadap Vadel,” tambahnya.

    Dengan pemutusan hubungan kerja ini, keluarga Vadel Badjideh meminta agar Razman Arif Nasution tidak lagi membahas kasus Vadel di media maupun di depan publik.

    “Sejak pencabutan surat kuasa ini, Vadel dan keluarga sudah tidak memiliki hubungan lagi dengan Om Razman dan tim. Kami sangat menghargai jika pihak Om Razman tidak lagi membahas masalah Vadel atau berbicara apa pun yang berkaitan dengan keluarga kami di media,” tutup Bintang Badjidehyang mengatakan telah mencabut surat kuasa hukum terhadap Razman Arif Nasution untuk menangani adiknya, Vadel Badjideh.

  • Ridwan Kamil Siap Jalani Tes DNA, Segini Biaya yang Harus Dikeluarkan

    Ridwan Kamil Siap Jalani Tes DNA, Segini Biaya yang Harus Dikeluarkan

    Jakarta, Beritasatu.com – Ridwan Kamil merespons tantangan dari selebgram Lisa Mariana yang meminta dirinya menjalani tes DNA guna membuktikan hubungan biologis dengan seorang anak yang diklaim sebagai hasil hubungan mereka.

    Menanggapi hal tersebut, Ridwan Kamil menegaskan kesiapannya untuk melakukan tes DNA sesuai dengan prosedur hukum yang berlaku di Indonesia.

    “Saya siap menjalani tes DNA sesuai dengan prosedur hukum,” ujar Ridwan Kamil dalam pernyataannya yang dikutip, Rabu (2/4/2025).

    Ia juga menekankan bahwa tes DNA harus dilakukan berdasarkan aturan hukum yang berlaku, tanpa dipengaruhi oleh faktor emosional semata. Namun, berapa biaya yang diperlukan untuk melakukan tes DNA? Berikut ulasannya!

    Apa Itu Tes DNA?

    Tes DNA adalah metode analisis genetik yang bertujuan untuk mengidentifikasi dan menganalisis informasi yang terkandung dalam DNA (asam deoksiribonukleat) seseorang. Tes ini dapat memberikan berbagai informasi penting, termasuk mutasi genetik, hubungan keluarga, hingga risiko penyakit tertentu.

    Tes DNA umumnya dilakukan dengan mengambil sampel biologis seperti darah, air liur, rambut, atau jaringan tubuh lainnya. Sampel tersebut kemudian dianalisis di laboratorium untuk mendeteksi pola atau mutasi genetik yang relevan.

    Hasil tes DNA dapat memberikan wawasan mengenai kondisi kesehatan, garis keturunan, serta risiko genetik yang mungkin diwariskan kepada generasi berikutnya.

    Biaya Tes DNA di Indonesia

    1. Tes DNA di Puskesmas

    Tes DNA dapat dilakukan di puskesmas tertentu dengan biaya berkisar antara Rp 7 juta hingga Rp 8 juta untuk satu kali pemeriksaan. Namun, tidak semua puskesmas menyediakan layanan ini karena keterbatasan alat dan tenaga medis yang berkompeten dalam melakukan tes DNA.

    Selain itu, tes DNA hanya dapat dilakukan oleh tenaga medis profesional, sehingga tidak semua tenaga medis memiliki wewenang untuk melaksanakan prosedur ini.

    Penting untuk dicatat bahwa tes DNA tidak termasuk dalam layanan yang ditanggung oleh BPJS Kesehatan. Oleh karena itu, seluruh biaya pemeriksaan harus ditanggung secara pribadi oleh pihak yang berkepentingan.

    2. Tes DNA di Rumah Sakit

    Selain di Puskesmas, tes DNA juga dapat dilakukan di rumah sakit dengan biaya yang lebih bervariasi, yakni sekitar Rp 5 juta hingga Rp 10 juta per pemeriksaan. Biaya tersebut bergantung pada fasilitas rumah sakit, tingkat profesionalisme tenaga medis, serta kecanggihan alat yang digunakan.

    Beberapa rumah sakit yang menyediakan layanan tes DNA di Indonesia, berikut perkiraan biayanya:

    Rumah Sakit Dr Cipto Mangunkusumo: Rp 10 juta.Rumah Sakit Umum Sanglah, Denpasar: Rp 7 juta hingga Rp 8 juta.Rumah Sakit Hasan Sadikin, Bandung: Rp 9 juta.Fakultas Kedokteran Universitas Diponegoro, Semarang: Rp 8 juta.Tujuan Tes DNA

    Tes DNA memiliki berbagai tujuan, tergantung pada jenis dan keperluan pemeriksaannya. Berikut beberapa tujuan utama tes DNA:

    Menentukan hubungan biologis antara individu.Melacak garis keturunan dan sejarah keluarga.Mendiagnosis penyakit genetik.Menilai risiko penyakit turunan.Menentukan obat dan pengobatan yang tepat (farmakogenetik).Skrining genetik untuk kehamilan dan bayi baru lahir.Menentukan kesehatan embrio dalam prosedur bayi tabung (IVF).Identifikasi forensik dalam kasus kriminal.

  • Sudah seperti Saudara, Rina Hasyim Berduka Ditinggal Ray Sahetapy

    Sudah seperti Saudara, Rina Hasyim Berduka Ditinggal Ray Sahetapy

    Jakarta, Beritasatu.com – Aktris senior Rina Hasyim ikut berduka atas kepergian aktor Ray Sahetapy. Ia langsung datang melayat ke rumah duka Sentosa, RSPAD Gatot Subroto, setelah mendengar kabar meninggalnya Ray.

    Aktris berusia 77 tahun itu mengaku kaget mendapat informasi mengenai meninggalnya Ray Sahetapy dari anaknya. Sebelumnya, ia memang mengetahui bahwa Ray tengah menjalani perawatan akibat sakit.

    Saya menganggap Ray seperti saudara sendiri karena kami pernah bermain film bersama, sutradaranya Teguh Karya,” ujar Rina Hasyim seusai melayat, Rabu (2/4/2025).

    Rina Hasyim mengenang sosok Ray Sahetapy sebagai pribadi yang menyenangkan. Ray juga memiliki hubungan baik dengan sesama aktor.

    “Orangnya sih asyik-asyik saja, enak-enak saja, Bukan satu umur ya, tetapi saya lebih tua. Kita kan sama-sama pemain (film),” kata dia.

    Bintang film Secangkir Kopi Pahit ini juga memuji bakat akting Ray Sahetapy yang sudah terasah sejak lama melalui dunia teater.

    Ray Sahetapy rencananya akan dimakamkan pada Jumat (4/4/2025) di TPU Tanah Kusir, Jakarta.

  • Ray Sahetapy Akan Disalatkan di Masjid Istiqlal sebelum Dimakamkan

    Ray Sahetapy Akan Disalatkan di Masjid Istiqlal sebelum Dimakamkan

    Jakarta, Beritasatu.com – Aktor Ray Sahetapy yang meninggal dunia pada Selasa (1/4/2025) akan dimakamkan di Jakarta pada Jumat (4/4/2025). Sebelum dimakamkan, jenazah pemilik nama lengkap Ferenc Raymond Sahetapy itu akan disalatkan di Masjid Istiqlal Jakarta.

    Hal itu diungkapkan oleh salah satu anak Ray Sahetapy, Muhammad Raya Sahetapy, dalam Instagram story pribadinya, dikutip Rabu (2/4/2025).

    “Almarhum disemayamkan di rumah duka Sentosa RSPAD dan akan dimakamkan pada Jumat setelah salat Jumat, dan almarhum akan disalati di Masjid Istiqlal pada Jumat nanti sebelum dimakamkan,” tulis Raya Sahetapy.

    Raya juga mengucapkan terimakasih atas ucaan duka cita dan juga doa untuk ayahnya. Almarhum rencananya akan dimakamkan di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan.

    Sebelumnya, Ray Sahetapy sempat berwasiat meminta dimakamkan di kampung halamannya di Sulawesi Tengah. Namun, keinginan tersebut untuk saat ini belum bisa dipenuhi. Anak-anak almarhum meminta agar ayah mereka dimakamkan di Jakarta agar lebih mudah untuk berziarah dan merawat makamnya.

    Meski demikian, keluarga tetap menghormati wasiat Ray Sahetapy dan berencana memindahkan makamnya ke Sulawesi Tengah.

    “Kami akan beri waktu sekitar 1-2 tahun. Sesuai dengan keinginan almarhum, setelah itu mungkin makamnya akan dipindahkan ke kampung halaman, tetapi masih melihat perkembangan ke depan,” jelas adik kandung Ray Sahetapy, Charly.

  • Kenang Ray Sahetapy, Dennis Adhiswara Kehilangan Teman Nongkrong

    Kenang Ray Sahetapy, Dennis Adhiswara Kehilangan Teman Nongkrong

    Jakarta, Beritasatu.com – Sutradara Dennis Adhiswara melayat aktor legendaris Ferenc Raymond Sahetapy atau Ray Sahetapy di Rumah Duka Sentosa, RSPAD Gatot Subroto, Jakarta Pusat. Dennis kehilangan sosok Ray, teman nongkrong-nya.

    “Ya awalnya saya respek banget beliau sebagai mentor, tetapi seiring waktu ada sesuatu yang spesial. Beliau tidak cuma seorang mentor saja, tetapi juga teman nongkrong yang asyik ternyata,” ungkap Dennis Adhiswara seusai melayat Ray Sahetapy di Rumah Duka Sentosa, RSPAD Gatot Subroto, Jakarta Pusat, Rabu (2/4/2025).

    Dennis Adhiswara menjelaskan kedekatannya dengan aktor berusia 68 tahun itu. Pada 2015, Dennis diajak bergabung Asosiasi Persatuan Artis Film Indonesia 1956 (Parfi 56) oleh almarhum.

    Ia menyampaikan, semasa hidupnya, Ray Sahetapy sering berbagi cerita banyak hal. Mulai dari pembahasan konsep negara, karier, kemanusiaan hingga cinta.

    “Bisa dibilang dia tuh adalah sosok om keren yang saya rasa semua orang pasti ingin punya. Bayangin saja, beliau diajak TikTok mau. Pas awal-awal diajak main board game juga mau dan sih senang banget bisa mengenal beliau,” ujar Dennis.

    Hal yang paling Dennis ingat saat berbincang dengan aktor legendaris itu, dia jadi mengetahui bagaimana sosok wanita dan negara Indonesia.

    “Namun, ada satu yang saya senang dari dia sih. Banyak hal tentang bagaimana misteriusnya wanita, bagaimana, negara kita itu begitu kuat, bagaimana perfilman Indonesia dan seniman itu adalah salah satu ruas tulang punggung bangsa,” tuturnya.

    Dennis menuturkan, terakhir bertemu dengan Ray Sahetapy pada 2023. Selama Ray sakit, Dennis hanya bisa melakukan panggilan video.

    “Jadi buat seluruh keluarga Om Ray Sahetapy, saya berdoa terbaik dari saya dan keluarga. Semoga bisa dikuatkan dalam kondisi seperti ini dan buat Om Ray, kapan-kapan kita nge-wine lagi om,” kata Dennis Adhiswara dengan nada bergetar.

  • Aktor Batman dan Top Gun Val Kilmer Meninggal di Usia 65 Tahun

    Aktor Batman dan Top Gun Val Kilmer Meninggal di Usia 65 Tahun

    Jakarta, Beritasatu.com – Hollywood kehilangan salah satu bintang besarnya. Val Kilmer, aktor yang dikenal lewat perannya di film Top Gun dan Batman Forever, meninggal dunia pada usia 65 tahun.

    Putrinya, Mercedes, mengonfirmasi kepada media Amerika Serikat  bahwa sang ayah mengembuskan napas terakhir pada Selasa, 1 April 2025 di Los Angeles akibat pneumonia.

    Kilmer sebelumnya didiagnosis menderita kanker tenggorokan pada 2014, tetapi berhasil pulih. Terakhir kali, ia kembali memerankan karakter legendarisnya, Iceman, di film Top Gun: Maverick (2022) bersama Tom Cruise.

    “Selamat jalan, kawan. Aku akan merindukanmu,” tulis aktor Josh Brolin di Instagram, berbagi foto dirinya bersama Kilmer. “Kau adalah sosok yang cerdas, penuh tantangan, berani, dan sangat kreatif. Tak banyak orang seperti itu sekarang,” tambahnya.

    Pada 2021, Kilmer merilis dokumenter berjudul Val, yang menampilkan rekaman perjalanan hidup dan kariernya selama 40 tahun. Film ini juga memperlihatkan dirinya berbicara menggunakan alat bantu suara setelah menjalani operasi akibat kanker. Dokumenter tersebut pertama kali diputar di Festival Film Cannes.

    Lahir dengan nama lengkap Val Edward Kilmer pada 31 Desember 1959, ia tumbuh di lingkungan keluarga kelas menengah di Los Angeles. Orang tuanya menganut ajaran Christian Science, sebuah keyakinan yang terus dipegangnya sepanjang hidup.

    Di usia 17 tahun, Val Kilmer menjadi siswa termuda yang diterima di Juilliard School di New York, salah satu sekolah seni drama paling bergengsi di dunia.

    Val Kilmer meninggalkan dua anak dari pernikahannya dengan aktris Joanne Whalley. 

  • Keluarga Tunda Wasiat Ray Sahetapy untuk Dimakamkan di Sulteng

    Keluarga Tunda Wasiat Ray Sahetapy untuk Dimakamkan di Sulteng

    Jakarta, Beritasatu.com –  Wasiat Ray Sahetapy untuk dimakamkan di Sulawesi Tengah ternyata belum bisa langsung dipenuhi oleh keluarganya. Meski semasa hidupnya almarhum telah berulang kali menyampaikan keinginannya itu, pihak keluarga memutuskan untuk sementara memakamkannya di Jakarta.

    Adik kandung Ray Sahetapy, Charly Sahetapy, menjelaskan bahwa sang aktor ingin dimakamkan di kampung halamannya karena alasan keluarga. “Kita punya keluarga besar Sahetapy Nelwan. Nelwan itu Manado, Sahetapy Ambon. Ada makam khusus keluarga di sana, dari kakek nenek hingga orang tua kami dimakamkan di situ. Dia juga ingin dimakamkan di sana,” ujar Charly di Rumah Duka Sentosa (Gatot Subroto), Jakarta Pusat, Rabu (2/4/2025). 

    Keinginan itu, kata Charly, bukan hanya disampaikan sekali dua kali, melainkan berkali-kali sebelum almarhum meninggal dunia. “Dia selalu bilang, ‘saya nanti akan kembali di sini.’ Itu sudah berulang kali ia sampaikan ke saudara-saudara,” lanjutnya.

    Karangan bunga untuk Ray Sahetapy di Rumah Duka Sentosa, RSPAD Gatot Subroto, Jakarta Pusat, Rabu, 2 April 2025. – (Beritasatu.com/Sella Rizky)

    Namun, wasiat Ray Sahetapy harus ditunda karena anak-anak almarhum meminta agar ayah mereka dimakamkan lebih dekat, yakni di TPU Tanah Kusir, Bintaro, Jakarta Selatan, pada Jumat (4/4/2025). “Anak-anaknya ingin makam ayah mereka berada di Jakarta agar lebih mudah untuk berziarah dan merawatnya,” ungkap Charly.

    Meski demikian, keluarga tetap berkomitmen untuk menghormati wasiat Ray Sahetapy dengan berencana memindahkan makamnya ke Sulawesi Tengah di masa mendatang. Hanya saja, rencana itu tidak akan dilakukan dalam waktu dekat.

    “Kami akan beri waktu sekitar satu sampai dua tahun. Setelah itu, sesuai dengan keinginannya, mungkin makamnya akan dipindahkan ke kampung halaman. Tapi semua masih melihat perkembangan ke depan,” jelas Charly.

    Dengan keputusan  wasiat Ray Sahetapy ini, keluarga berusaha menyeimbangkan antara menghormati keinginan almarhum dan mempertimbangkan keinginan anak-anaknya. “Dua tahun bukan waktu yang sebentar. Kami akan melihat dahulu bagaimana nanti. Untuk saat ini, kami mengikuti permintaan anak-anaknya lebih dahulu,” pungkasnya.

  • Tunggu Kedatangan Anak, Pemakaman Ray Sahetapy Digelar Jumat

    Tunggu Kedatangan Anak, Pemakaman Ray Sahetapy Digelar Jumat

    Jakarta, Beritasatu.com – Aktor legendaris Indonesia, Ferenc Raymond Sahetapy, yang lebih dikenal sebagai Ray Sahetapy, meninggal dunia pada Selasa, 1 April 2025. Kepergiannya meninggalkan duka mendalam bagi keluarga, rekan kerja, dan penggemar.

    Charles Sahetapy, adik kandung Ray, mengungkapkan bahwa sang aktor akan dimakamkan pada Jumat (4/4/2025) di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan. Meskipun demikian, waktu pemakaman masih menunggu kepulangan anaknya, Surya Sahetapy, yang sedang berada di Amerika Serikat dan dijadwalkan tiba pada Kamis malam.

    “Iya, menunggu Surya,” ujar Charles Sahetapy saat ditemui di Rumah Duka Sentosa, RSPAD Gatot Subroto, Jakarta Pusat, Rabu (2/4/2025).

    Selain itu, pihak keluarga, termasuk adik-adik Ray yang tinggal di Surabaya dan Donggala, juga akan hadir dalam pemakaman tersebut. Ray Sahetapy sendiri merupakan anak keempat dari sembilan bersaudara.

    Charles Sahetapy mengenang Ray sebagai sosok yang humoris dan selalu totalitas dalam bekerja. Ia juga menceritakan kenangan-kenangan lucu bersama sang kakak, salah satunya saat Ray lebih suka bercanda dengan orang-orang yang mengajaknya berfoto di rumah sakit.

    “Pas saya bawa ke rumah sakit dia, orang-orang kan sering minta foto susternya lah, dokternya lah, tetapi dia lebih ganteng maksudnya nunjuk saya hahaha,” kenang Charles sambil tertawa.

    “Ah ada-ada saja kamu, saya bilang gitu,” tambahnya.

    Sepanjang kariernya, Ray Sahetapy dikenal sebagai salah satu aktor terbaik di Indonesia. Ia pernah tujuh kali dinominasikan di Festival Film Indonesia (FFI), dengan enam di antaranya untuk kategori aktor terbaik.

    Pada 2023, kondisi kesehatan Ray Sahetapy mulai menurun akibat strok. Meski sempat mendapatkan perawatan medis intensif, kondisinya terus memburuk dalam beberapa bulan terakhir. Beberapa film terakhir Ray Sahetapy, antara lain Lokananta (2024), Jin Khodam dan Kutukan Peti Mati (2023), Sebelum Iblis Menjemput (2018 dan 2020), Nagabonar Reborn (2019), dan Comic 8: Casino Kings (2015).

  • Tak Banyak yang Tahu! Inilah 103 Film yang Dibintangi Ray Sahetapy

    Tak Banyak yang Tahu! Inilah 103 Film yang Dibintangi Ray Sahetapy

    Jakarta, Beritasatu.com – Dunia perfilman Indonesia kehilangan salah satu aktor terbaiknya, Ray Sahetapy, yang meninggal dunia pada Selasa (1/4/2025) di usia 68 tahun.

    Sejak 2023, ia telah berjuang melawan penyakit strok. Kepergiannya meninggalkan duka yang mendalam, mengingat kontribusinya yang besar dalam industri hiburan Tanah Air.

    Perjalanan karier Ray Sahetapy di dunia film dimulai dengan perannya dalam Gadis (1980). Sejak itu, ia terus berkiprah di dunia perfilman, membangun reputasi sebagai aktor berbakat dengan karakter yang kuat.

    Sepanjang kariernya, Ray tercatat telah menerima tujuh nominasi Piala Citra di Festival Film Indonesia, enam di antaranya dalam kategori Aktor Terbaik, menjadikannya salah satu aktor dengan nominasi terbanyak tanpa kemenangan.

    Berikut adalah daftar film layar lebar yang pernah dibintangi oleh Ray Sahetapy:

    Daftar Film yang Diperankan Ray Sahetapy

    1980-an

    Gadis (1980)Sejuta Serat Sutera (1981)Dukun Ilmu Hitam (1981)Kabut Ungu di Bibir Pantai (1981)Tapak-Tapak Kaki Wolter Monginsidi (1982)Ponirah Terpidana (1983)Cinta Semalam (1983)Darah dan Mahkota Ronggeng (1983)Hati Seorang Wanita (1984)Pelangi di Balik Awan (1984)Kabut Perkawinan (1984)Kerikil-Kerikil Tajam (1984)Tirai Kasih (1984)Secangkir Kopi Pahit (1984)Sebening Kaca (1985)Opera Jakarta (1985)Melintas Badai (1985)Cinta yang Terjual (1986)Secawan Anggur Kebimbangan (1986)Di Balik Dinding Kelabu (1986)Pesona Natalia (1986)7 Manusia Harimau (1986)Tahu Sama Tahu (1986)Tatkala Mimpi (1987)Harga Diri (1987)Mekar Diguncang Prahara (1987)Luka di Atas Luka (1987)Noesa Penida (1988)Kanan Kiri OK (1989)Giliran Saya Mana (1989)Api Cemburu (1989)Cas Cis Cus (1989)

    1990-an

    Kanan Kiri OK 2 (1990)Nona Manis (1990)Jangan Bilang Siapa-Siapa (1990)Kanan Kiri OK III (1990)Sejak Cinta Diciptakan (1990)Curi-Curi Kesempatan (1990)

    2000-an

    Dunia Maya (2006)Terowongan Casablanca (2007)Jakarta Undercover (2007)The Wall (2007)Mereka Bilang Saya Monyet! (2008)Mengaku Rasul: Sesat (2008)Anak Ajaib (2008)Jagad X Code (2009)Terowongan Rumah Sakit (2009)Rasa (2009)Identitas (2009)

    2010-2015

    Jinx (2010)Bahwa Cinta Itu Ada (2010)Akibat Pergaulan Bebas (2010)Demi Dewi (2010)Mudik Lebaran (2011)Dilema (2012)The Raid (2012)Sang Martir (2012)Loe Gue End (2012)Air Terjun Pengantin (2013)True Heart (2013)Hari Ini Pasti Menang (2013)Finding Srimulat (2013)Crazy Love (2013)Merry Go Round (2013)Make Money (2013)Eyang Kubur (2013)Pukulan Maut (2014)Killers (2014)Sepatu Dahlan (2014)Runaway (2014)Negeri Tanpa Telinga (2014)Haji Backpacker (2014)Mantan Terindah (2014)Salah Bodi (2014)Kukejar Cinta ke Negeri Cina (2014)Erau Kota Raja (2015)Bulan di Atas Kuburan (2015)Comic 8: Casino Kings Part 1 (2015)

    2016-2020

    I Am Hope (2016)Jingga (2016)Comic 8: Casino Kings Part 2 (2016)Romansa: Gending Cinta di Tanah Turki (2016)Raksasa dari Jogja (2016)Captain America: Civil War (2016)Pacarku Anak Koruptor (2016)Mimpi Anak Pulau (2016)Ini Kisah Tiga Dara (2016)Spy in Love (2016)Senjakala di Manado (2016)Gerbang Neraka (2017)Chrisye (2017)Insya Allah Sah 2 (2018)Sebelum Iblis Menjemput (2018)The Origins of Santet (2018)Keira, Kisah Gadis dengan Tujuh Kepribadian (2018)Boundless Love (2019)Nagabonar Reborn (2019)Darah Daging (2019)Sebelum Iblis Menjemput Ayat 2 (2020)100 Persen Halal (2020)

    2023-2024

    Jin Khodam (2023)Kutukan Peti Mati (2023)Lokananta (2024)

    Dengan gaya aktingnya yang khas dan penuh penghayatan, Ray Sahetapy berhasil menciptakan berbagai karakter yang melekat di hati penonton. Warisannya dalam dunia perfilman Indonesia akan selalu dikenang dan menjadi inspirasi bagi generasi penerus.

  • Mengungkap Peran Ray Sahetapy dalam Film Captain America: Civil War

    Mengungkap Peran Ray Sahetapy dalam Film Captain America: Civil War

    Jakarta, Beritasatu.com – Dunia perfilman Indonesia berduka atas kepergian aktor senior Ray Sahetapy yang meninggal dunia pada Selasa (1/4/2025). Berita duka tersebut diumumkan oleh putranya, Surya Sahetapy, melalui postingan di akun Instagram pribadinya.

    Ferenc Raymon Sahetapy, atau yang lebih dikenal sebagai Ray Sahetapy, adalah salah satu aktor terbaik Indonesia. Kariernya di dunia akting berlangsung lebih dari empat dekade.

    Ia dikenal karena kepiawaiannya dalam memerankan berbagai karakter kompleks di film-film drama. Dedikasi dan bakatnya membuatnya dihormati oleh banyak kalangan di industri perfilman.

    Salah satu pencapaian menarik dalam kariernya adalah keterlibatannya dalam film internasional Captain America: Civil War (2016). Kehadirannya di produksi Marvel ini sempat menjadi sorotan publik setelah cuplikan adegannya beredar di media sosial.

    Namun, setelah film dirilis, banyak yang menyadari bahwa adegannya tidak muncul di layar karena dipotong dalam tahap penyuntingan akhir.

    Peran Ray Sahetapy dalam Film Captain America: Civil War

    Dalam film tersebut, Ray Sahetapy memerankan seorang auctioneer atau pemimpin lelang. Meskipun banyak yang meragukan keterlibatannya, ia menegaskan bahwa dirinya benar-benar menjalani proses syuting.

    “Saya senang bisa membuktikan bahwa itu hasil kerja saya, bahwa saya benar-benar syuting di sana,” ungkap Ray dalam sebuah wawancara pada tahun 2020.

    Banyak teman-temannya yang penasaran dengan keterlibatannya dalam proyek Marvel dan bertanya mengenai pengalamannya saat syuting.

    “Beberapa teman juga bertanya, ‘Kapan syutingnya?’ Tapi ya sudahlah, fan Marvel sudah tahu,” tambahnya.

    Awalnya, Ray Sahetapy sempat dipertimbangkan untuk memerankan karakter Zemo. Namun, sutradara Joe Russo mengungkapkan bahwa adegan Ray sebagai auctioneer harus dihapus karena perubahan dalam penyampaian cerita.

    Dalam sebuah wawancara di Singapura pada 21 April 2016, Joe Russo menjelaskan bahwa mereka perlu menulis ulang adegan perkenalan karakter Zemo agar lebih jelas bagi penonton. Sayangnya, keputusan ini membuat adegan yang melibatkan Ray harus ditiadakan.

    Joe Russo menjelaskan bahwa Ray Sahetapy adalah aktor yang luar biasa dan telah dipilih secara khusus untuk peran tersebut. Awalnya, Ray seharusnya muncul dalam satu adegan bersama Zemo, tetapi terdapat beberapa perubahan dalam penyampaian cerita.

    Setelah melalui tahap screening, tim produksi memutuskan untuk mengubah adegan perkenalan Zemo agar lebih mudah dipahami oleh penonton, sehingga adegan yang melibatkan Ray akhirnya dihapus.

    Pencapaian Lain dalam Karier Akting Ray Sahetapy

    Meskipun perannya di Captain America: Civil War tidak sampai ke layar lebar, pengalaman Ray Sahetapy tetap menjadi kebanggaan bagi perfilman Indonesia. Sebelumnya, Ray juga dikenal lewat perannya yang ikonik sebagai Tama Riyadi dalam film The Raid (2011).

    Karakter bos kriminal yang ia perankan sukses mencuri perhatian dan memberikan warna tersendiri dalam perfilman aksi Indonesia. Berkat aktingnya yang memukau, ia berhasil memenangkan kategori Pemeran Pendukung Pria Terbaik di Indonesian Movie Actors Awards 2013.

    Ray Sahetapy meninggalkan warisan besar dalam dunia perfilman Indonesia. Dedikasi serta kontribusinya akan selalu dikenang oleh para penggemar dan generasi penerus industri film Tanah Air.