Category: Beritasatu.com Ekonomi

  • IHSG Hari Ini Ditutup Menguat setelah 3 Hari Melemah

    IHSG Hari Ini Ditutup Menguat setelah 3 Hari Melemah

    Jakarta, Beritasatu.com – Indeks harga saham gabungan (IHSG) hari ini ditutup menguat sebesar 35,71 poin atau 0,5% ke level 7.109,1 pada perdagangan Jumat (31/1/2025). Kenaikan ini mengakhiri tren pelemahan yang terjadi dalam tiga hari perdagangan sebelumnya.

    Sebanyak 330 saham mengalami kenaikan, 277 saham terkoreksi, dan 196 saham tidak mengalami perubahan. Total nilai transaksi di Bursa Efek Indonesia (BEI) hari ini mencapai Rp 10,42 triliun dengan volume perdagangan sebesar 15,61 miliar saham yang diperdagangkan dalam 1,108 juta transaksi.

    Sebagian besar saham sektoral mencatatkan penguatan pada penutupan perdagangan saat IHSG hari ini naik. Sektor barang konsumsi primer menjadi pendorong utama dengan kenaikan 1,3%, diikuti sektor keuangan dan teknologi yang masing-masing menguat 1,1%. Sektor energi juga naik 0,7%, sementara sektor industri bertambah 0,3%.

    Sementara, beberapa saham sektoral mengalami pelemahan, termasuk sektor barang konsumsi nonprimer, kesehatan, infrastruktur, dan properti, yang masing-masing turun sebesar 0,2%.

    Di tengah kenaikan IHSG hari ini, indeks saham global menunjukkan pergerakan beragam. Nikkei (Jepang) menguat tipis 0,1%, sedangkan Straits Times (Singapura) mencatat kenaikan signifikan sebesar 1,4%. Sementara itu, Hang Seng (Hong Kong) dan Shanghai Composite (China) masih libur dalam rangka perayaan Tahun Baru Imlek.

    Beberapa saham mencatatkan kenaikan signifikan hingga mencapai batas Auto Rejection Atas (ARA) dan masuk dalam daftar top gainers hari ini dengan lonjakan hingga 34%.

    Saham-saham yang menyentuh ARA saat IHSG naik, yakni antara lain PT Electronic City Indonesia Tbk (ECII) yang melonjak 34%, PT Hotel Sahid Jaya International Tbk (SHID) naik 24,6%, PT Rig Tenders Indonesia Tbk (RIGS) menguat 24,6%, PT Geoprima Solusi Tbk (GPSO) juga meningkat 24,5%, dan PT Supra Boga Lestari Tbk (RANC) bertambah 24,4%.

  • Investasi Apple di Indonesia Ternyata Masuk lewat Vendor

    Investasi Apple di Indonesia Ternyata Masuk lewat Vendor

    Jakarta, Beritasatu.com – Menteri Investasi dan Hilirisasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Rosan Perkasa Roeslani mengungkapkan, investasi Apple di Indonesia dilakukan melalui vendor, bukan langsung dari perusahaan asal Amerika Serikat (AS) tersebut.

    “Investasi itu bukan Apple, tetapi adalah vendornya. Itu (juga) yang mereka lakukan baik di India, Vietnam, Malaysia, dan Indonesia. Bukan Apple-nya,” ungkap Rosan seusai konferensi pers realisasi investasi triwulan IV 2024 di gedung Barli Halim Kementerian Investasi dan Hilirisasi/BKPM, Jumat (31/1/2025).

    Rosan menjelaskan, vendor Apple telah membeli tanah di Batam untuk membangun pabrik AirTag dan perangkat lain yang direncanakan Apple. Vendor ini berperan dalam menyediakan komponen dan merakit produk Apple.

    “Contohnya, satu unit iPhone memiliki sekitar 320 vendor. Di Thailand, Malaysia, dan Vietnam, jumlah vendor Apple lebih dari 35 hingga hampir 40 perusahaan,” kata Rosan.

    Saat ini, Indonesia baru memiliki satu vendor Apple yang berinvestasi. Pemerintah berharap langkah ini menjadi awal dari masuknya lebih banyak investasi dari perusahaan teknologi global.

    “Kami ingin menjadi bagian dari rantai pasok global (value chain). Selama ini, meyakinkan mereka untuk berinvestasi di Indonesia tidak mudah, tetapi sekarang investasi mereka sudah berjalan, dan saya yakin ini akan diikuti oleh perusahaan Amerika lainnya,” ujar Rosan.

    Rosan optimistis masuknya vendor Apple ke Indonesia akan memberikan dampak positif bagi ekonomi, terutama dalam penciptaan lapangan kerja sekitar 2.000 orang dan peningkatan ekspor.

    “Ini akan menimbulkan hal positif karena nanti dipakai 65% untuk export oriented,” kata Rosan.

    Lebih lanjut, Rosan menyebut bahwa di kuartal pertama 2025 akan ada investasi besar dari perusahaan Amerika lainnya yang akan semakin memperkuat industri manufaktur dan teknologi di Indonesia.

    Dengan adanya investasi dari vendor Apple ini, Indonesia diharapkan semakin kompetitif sebagai pusat manufaktur teknologi di Asia Tenggara.

  • IHSG Sesi I Hari Ini Menguat 1,20 Persen

    IHSG Sesi I Hari Ini Menguat 1,20 Persen

    Jakarta, Beritasatu.com – Indeks harga saham gabungan (IHSG) berhasil bertahan di zona hijau pada perdagangan sesi I hari ini, Jumat (31/1/2025).

    IHSG pada jeda siang hari ini menguat 1,20% atau 84,64 poin ke level 7.158,1.

    IHSG bergerak dalam rentang 7.095-7.167. Perdagangan IHSG pada sesi I hari ini mencatatkan 8,05 miliar lembar saham senilai Rp 4,40 triliun dari 633.685 kali transaksi.

    Sebanyak 315 saham yang diperdagangkan tercatat menguat, sebanyak 238 saham melemah, dan sebanyak 233 saham stagnan.

    Pada saat IHSG sesi I hari ini menguat, nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) masih tertekan.

    Dari data Bloomberg pada pukul 12.51 WIB di pasar spot exchange, rupiah berada pada level Rp 16.318 per dolar AS atau melemah 62 poin (0,38%).

  • Kemunculan AI Murah DeepSeek Bisa Jadi Peluang Emas bagi Investor

    Kemunculan AI Murah DeepSeek Bisa Jadi Peluang Emas bagi Investor

    Jakarta, Beritasatu.com – Investor global mengalami kepanikan pada awal pekan ini setelah terungkapnya kemampuan revolusioner chatbot artificial intelligence (AI) sal China, DeepSeek. Kemampuan kecerdasan buatan ini diklaim setara dengan ChatGPT dan Google Gemini, tetapi dengan biaya serta kebutuhan daya komputasi yang jauh lebih rendah.

    Akibatnya, saham raksasa teknologi, termasuk Nvidia, Microsoft, dan Oracle, mengalami aksi jual besar-besaran, menghapus miliaran dolar dari nilai pasar mereka dalam hitungan hari.

    Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump menyebut temuan ini sebagai “wake-up call” bagi industri teknologi AS, yang meskipun telah menginvestasikan puluhan miliar dolar, kini berisiko tertinggal dalam perlombaan AI.

    DeepSeek Mengancam Pasar Chip AI
    Dilansir dari This is Money, Jumat (31/1/2025), salah satu dampak terbesar dari DeepSeek adalah potensi menurunnya permintaan cip berkinerja tinggi yang selama ini menjadi tulang punggung pengembangan AI. Hal ini menyebabkan tekanan besar pada harga saham perusahaan semikonduktor, termasuk raksasa cip AS Nvidia.

    Meski terjadi aksi jual besar-besaran, sebagian investor justru melihat ini sebagai “golden buying opportunity”, terutama terhadap saham yang terkena dampak besar dari kepanikan pasar.

    CEO SAP Christian Klein menilai DeepSeek justru bisa menjadi katalis positif bagi ekosistem AI global.

    “(DeepSeek) menunjukkan bahwa infrastruktur AI akan terus berkembang dan menjadi komoditas. Tanpa infrastruktur ini, model AI generatif tidak bisa berjalan,” ujar Klein.

    Meskipun saham teknologi Eropa seperti ASML, Schneider Electric, dan Infineon masih mengalami tekanan, saham teknologi AS kini mulai bangkit.

    Di tengah kepanikan pasar, investor ritel justru memanfaatkan situasi untuk membeli saham Nvidia. Namun, kepala tematik Asia di Neuberger Berman Yan Taw Boon menyarankan agar investor tidak terburu-buru mengubah strategi portofolio mereka.

    “China selalu mampu meniru dan mengembangkan teknologi yang sudah ada dengan biaya lebih rendah. Namun, tanpa cip tercanggih, DeepSeek masih memiliki keterbatasan dalam menskalakan modelnya untuk basis pengguna besar,” katanya.

  • Realisasi Investasi 2024 Tembus Rp 1.714,2 Triliun dan Serap 2,4 Juta Tenaga Kerja

    Realisasi Investasi 2024 Tembus Rp 1.714,2 Triliun dan Serap 2,4 Juta Tenaga Kerja

    Jakarta, Beritasatu.com – Menteri Investasi dan Hilirisasi sekaligus Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Rosan Roeslani mengungkapkan, realisasi investasi sepanjang Januari–Desember 2024 mencapai Rp 1.714,2 triliun, meningkat 20,8% secara year on year (YoY). Capaian ini melampaui target yang ditetapkan pemerintah sebesar Rp 1.650 triliun.

    “Alhamdulillah, target investasi yang diberikan kepada kami tercapai. Baik target dari presiden sebesar Rp 1.650 triliun maupun target dari rencana strategis (Renstra),” kata Rosan Roeslani, Jumat (31/1/2025).

    Sepanjang tahun 2024, investasi di luar Pulau Jawa masih mendominasi dengan total Rp 895,4 triliun (52,2%), sementara investasi di Pulau Jawa mencapai Rp 818,8 triliun (47,8%).

    Total serapan tenaga kerja dari investasi selama periode Januari–Desember 2024 mencapai 2.456.130 orang, menunjukkan bahwa investasi terus berkontribusi terhadap penciptaan lapangan kerja di Indonesia.

    Sementara itu, realisasi investasi pada kuartal IV 2024 mencapai Rp 452,8 triliun. Angka ini menunjukkan kenaikan sebesar 4,9% secara quarter-on-quarter (QoQ) dan tumbuh 23,8% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya (YoY).

    Realisasi investasi ini terdiri dari penanaman modal dalam negeri (PMDN) sebesar Rp 207 triliun (45,7%) dan penanaman modal asing (PMA) sebesar Rp 245,8 triliun (54,3%).

    “Realisasi investasi pada kuartal IV 2024 berhasil menyerap tenaga kerja sebanyak 580.916 orang,” kata Rosan Roeslani.

    Dari sisi geografis, investasi di luar Pulau Jawa mendominasi dengan total Rp 260,4 triliun (57,5%), sementara investasi di Pulau Jawa mencapai Rp 192,4 triliun (42,5%).

    Lima provinsi dengan investasi terbesar pada kuartal IV 2024 adalah Jawa Barat, Jakarta, Sulawesi Tengah, Jawa Timur, dan Sumatera Selatan.

  • Apply Kartu Kredit Bank Mega secara Online, Proses Approval Cuma 5 Menit

    Apply Kartu Kredit Bank Mega secara Online, Proses Approval Cuma 5 Menit

    Jakarta, Beritasatu.com – Kebutuhan akan kemudahan dalam memiliki kartu kredit kini semakin meningkat. Bank Mega hadir dengan layanan apply kartu kredit online yang sangat cepat dan efisien karena proses pengajuan hanya membutuhkan waktu 5 menit.

    Kartu kredit dari Bank Mega juga menawarkan berbagai keuntungan eksklusif yang menarik. Anda ingin tahu berbagai keuntungan eksklusif tersebut? Mari kita kupas lengkap mengenai jenis kartu kredit Bank Mega yang dapat Anda apply secara online beserta keunggulannya masing-masing.

    Jenis Kartu Kredit Bank Mega yang Bisa Anda Apply Online

    1. Mega Travel Card

    Jika Anda sering bepergian, maka Mega Travel Card adalah pilihan yang bisa saja cocok dengan profil Anda.

    Keunggulan Mega Travel Card:

    Garansi Nilai Tukar Kompetitif
    Anda dapat menikmati nilai tukar mata uang yang lebih hemat saat bepergian ke luar negeri.Ekstra Diskon 5% untuk Pemesanan Hotel di Antavaya
    Manjakan perjalanan Anda dengan diskon eksklusif ini.Gratis Akses Airport Lounge Dalam & Luar Negeri
    Nikmati kenyamanan saat menunggu penerbangan.MPC Point yang Menguntungkan
    Setiap pembelanjaan senilai Rp 10.000, Anda akan mendapatkan 50 MPC Point yang bisa digunakan untuk berbagai keuntungan tambahan.
     

    2. Mega Visa Platinum

    Bagi Anda yang menginginkan pengalaman eksklusif dan kemudahan dalam bertransaksi maka Mega Visa Platinum adalah jawabannya.

    Keunggulan Mega Visa Platinum:

    Gratis 1 Minuman di Mega Coffee Bean & Tea Leaf Airport Lounge
    Jadikan perjalanan Anda lebih menyenangkan dengan minuman gratis di lounge bandara.MPC Point untuk Setiap Transaksi
    Anda akan mendapatkan 20 MPC Point untuk setiap pembelanjaan senilai Rp10.000.Diskon Hingga 50% di berbagai Merchant
     

    3. Mega Visa Gold
    Mega Visa Gold cocok bagi Anda yang menginginkan kartu kredit dengan manfaat menarik dan biaya yang terjangkau.

    Keunggulan Mega Visa Gold:

    Diskon Hingga 50% di Merchant Jaringan CT Corp
    Manfaatkan penawaran spesial ini untuk berbelanja lebih hemat di berbagai merchant pilihan dari CT Corp.MPC Point untuk Setiap Transaksi

             Semakin sering Anda bertransaksi, semakin banyak MPC Point yang dapat ditukarkan dengan hadiah menarik.

    Gratis Iuran Tahunan Tahun Pertama
    Rasakan kenyamanan penuh tanpa harus membayar iuran di tahun pertama pemakaian kartu Anda.
     

    4. Mega Metro Card  
    Untuk Anda yang gemar berbelanja di Metro, Mega Metro Card Style adalah pilihan yang pas untuk mengakomodasi rutinitas tersebut.

    Keunggulan Mega Metro Card:

    Diskon hingga 10% di Metro
    Transaksi lebih ringan dengan program cicilan tanpa bunga.Metro Birthday Program
    Dapatkan diskon hingga 20% selama bulan ulang tahun Anda.Nilai Tukar Kompetitif
    Nikmati kurs mata uang yang kompetitif untuk transaksi luar negeri.MPC Point
    Setiap pembelanjaan senilai Rp10.000 memberikan Anda 30 MPC Point.

    Keunggulan Apply Kartu Kredit Bank Mega

    Mengapa Anda harus memilih kartu kredit Bank Mega? Berikut adalah beberapa alasan utamanya:
    1. Approval Hanya dalam 5 Menit
    Proses pengajuan kartu kredit seringkali menjadi hambatan karena memakan waktu yang lama. Namun, Bank Mega menawarkan kemudahan dengan proses approval yang hanya membutuhkan waktu 5 menit. Pengajuan Anda diproses secara online tanpa perlu repot datang ke kantor cabang.
    2. Fasilitas Ubah Cicilan hingga 48 Bulan
    Bank Mega juga memberikan fleksibilitas kepada Anda untuk mengubah transaksi besar menjadi cicilan ringan hingga 48 bulan. Fitur ini sangat membantu dalam mengatur pengeluaran Anda dengan lebih terencana.
    3. Diskon hingga 50% di Berbagai Merchant
    Salah satu keunggulan terbesar kartu kredit Bank Mega adalah potongan harga hingga 50% di berbagai merchant yang tergabung dalam jaringan CT Corp. Ini mencakup pusat perbelanjaan, restoran, hingga hiburan yang membuat aktivitas sehari-hari Anda lebih hemat.

    Cara Apply Kartu Kredit Bank Mega Secara Online
    Proses pengajuan kartu kredit Bank Mega sangatlah mudah. Anda hanya perlu mengikuti langkah-langkah berikut:

    Kunjungi Situs Resmi Bank Mega
    Akses halaman pengajuan kartu kredit online yang telah disediakan.Pilih Jenis Kartu Kredit
    Pilih kartu kredit yang sesuai dengan kebutuhan dan gaya hidup Anda.Isi Formulir Online
    Masukkan data diri dan informasi pendukung lainnya.Unggah Dokumen Pendukung
    Pastikan Anda melampirkan dokumen wajib, yaitu KTP. Anda juga bisa menyiapkan dokumen pendukung lainnya seperti slip gaji dan NPWP.Proses Verifikasi
    Dalam waktu 5 menit, pengajuan Anda akan diproses untuk mendapatkan hasil approval.
    Setelah pengajuan Anda disetujui, kartu kredit akan segera dikirimkan ke alamat yang Anda daftarkan. Praktis bukan?
    Apply kartu kredit Bank Mega secara online tidak hanya mudah, tetapi juga sangat cepat dengan proses approval hanya 5 menit. Pilihan jenis kartu kredit seperti Mega Travel Card, Mega Visa Platinum, Mega Visa Gold, hingga Mega Metro Card memberikan keuntungan yang beragam sesuai kebutuhan Anda. 
    Ditambah dengan fasilitas cicilan hingga 48 bulan dan diskon menarik di berbagai merchant, kartu kredit Bank Mega adalah solusi yang tepat untuk mendukung gaya hidup Anda. Jadi, segera ajukan kartu kredit Bank Mega secara online dan nikmati berbagai keuntungannya sekarang juga!

  • Harga Emas Tembus Rekor Tertinggi, Warga Beramai-ramai Beli

    Harga Emas Tembus Rekor Tertinggi, Warga Beramai-ramai Beli

    Jakarta, Beritasatu.com – Harga emas Antam kembali mencatatkan rekor tertinggi pada Jumat (31/1/2025). Harga emas Antam untuk pengambilan di Butik Emas LM Gedung Antam naik Rp 14.000 menjadi Rp 1,620 juta per gram dari sebelumnya Rp 1,606 juta per gram

    Sementara itu, harga buyback emas Antam juga naik Rp 15.000 menjadi Rp 1,471 juta per gram.

    Sehari sebelumnya, harga emas dunia juga mencapai rekor tertinggi di tengah meningkatnya permintaan aset safe haven akibat ketidakpastian geopolitik dan kekhawatiran terhadap perlambatan ekonomi global.

    Selain itu, rencana kebijakan tarif oleh Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump turut mendorong lonjakan harga emas. Pada Kamis (30/1/2025), harga emas spot melonjak ke level tertinggi sepanjang masa di level US$ 2.798,40 per troy ons. Lonjakan ini mengawali 2025 dengan kuat, setelah emas mencatatkan kinerja tahunan terbaiknya sejak 2010 pada tahun sebelumnya.

    Dengan tren kenaikan harga emas yang semakin menguat, investor global kini bersiap mengantisipasi kemungkinan emas menembus ambang batas US$ 3.000 per troy ons dalam waktu dekat.

    Investasi Emas
    Sementara itu, pada saat harga emas terus bergerak naik, banyak warga yang justru berbondong-bondong membeli emas sebagai investasi. Tren ini berlawanan dengan kebiasaan umum ketika banyak masyarakat cenderung menjual emas saat harganya tinggi.

    Diungkapkan Juli, pemilik toko emas di Pasar Rangkasbitung, harga emas dalam beberapa minggu terakhir terus naik sekitar Rp 10.000-Rp 20.000 per gram setia harinya. Meskipun terkadang turun dalam satu hingga dua hari, tetapi setelah itu akan kembali naik.

  • Nilai Tukar Rupiah Masih Tertekan pada Level Rp 16.298 Per Dolar AS

    Nilai Tukar Rupiah Masih Tertekan pada Level Rp 16.298 Per Dolar AS

    Jakarta, Beritasatu.com – Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) pada pagi hari ini, Jumat (31/1/2025), kembali tertekan.

    Dari data Bloomberg pada pukul 09.24 WIB di pasar spot exchange, rupiah berada pada level Rp 16.298 per dolar AS atau melemah 42 poin (0,26%).

    Sehari sebelumnya, nilai tukar Rupiah juga melemah 0,22% menjadi Rp 16.256 per dolar AS. Sementara, indeks obligasi naik sebesar 0,12% dan imbal hasil SBN tenor 10 tahun turun 8 bps menjadi 6,97%.

    Pada saat nilai tukar rupiah hari ini dibuka melemah, IHSG justru dibuka di zona hijau. IHSG pada pukul 09.14 WIB menguat 0,58% atau 40,85 poin ke level 7.114,3.

    IHSG pada awal perdagangan hari ini bergerak dalam rentang 7.095-7.126. Sebanyak 237 saham menguat, sebanyak 165 saham melemah, dan sebanyak 185 saham stagnan.

  • IHSG Hari Ini Dibuka Menghijau pada Level 7.114

    IHSG Hari Ini Dibuka Menghijau pada Level 7.114

    Jakarta, Beritasatu.com – Indeks harga saham gabungan (IHSG) dibuka menguat pada perdagangan hari ini, Jumat (31/1/2025).

    IHSG pada pukul 09.14 WIB menguat 0,58% atau 40,85 poin ke level 7.114,3.

    IHSG pada awal perdagangan hari ini bergerak dalam rentang 7.095-7.126. Perdagangan IHSG pada 14 menit pertama mencatatkan 1,47 miliar lembar saham senilai Rp 981,8 miliar dari 150.078 kali transaksi.

    Sebanyak 237 saham yang diperdagangkan menguat, sebanyak 165 saham melemah, dan sebanyak 185 saham stagnan.

    Sebelum IHSG hari ini dibuka menguat, indeks utama Wall Street pada Kamis (30/1/2025) juga naik, didorong oleh kenaikan saham Tesla, IBM dan Meta Platforms.

    Secara keseluruhan, S&P 500 naik 31,86 poin menjadi 6.071,17. Dow Jones Industrial Average naik 168,61 poin menjadi 44.882,13, dan Nasdaq Composite naik 49,43 poin menjadi 19.681,75.

  • Mentan Amran Optimistis Harga Gabah Bakal Terus Naik

    Mentan Amran Optimistis Harga Gabah Bakal Terus Naik

    Jakarta, Beritasatu.com – Sebanyak 70 persen harga gabah di tingkat provinsi masih di bawah Harga Pokok Penjualan (HPP) Rp 6.500 per kilogram (kg). Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman optimistis harga akan segera naik setiap bulannya.

    “Tetapi kalau kita lihat per provinsi itu ada 70 persen yang harga gabahnya di bawah HPP yang ditetapkan pemerintah Rp 6.500 per kg. Insyaallah, kami yakin mulai besok akan bergerak naik kembali harganya,” ucap Mentan Andi Amran kepada awak media di Kantor Kementan, Kamis (30/1/2025).

    Menteri Andi Amran menyebutkan, kenaikan diperkirakan terjadi mulai seiring penyerapan beras oleh Bulog. Langkah ini diharapkan meningkatkan pendapatan petani.

    Ia memastikan, pemerintah terus memantau pergerakan harga gabah di setiap daerah. Penyerapan yang masif diyakini mampu menjaga stabilitas harga.

    Dari data Badan Pusat Statistik (BPS), Amran Sulaiman mengatakan, proyeksi padi kenaikan 50 persen berdasarkan data proyeksi BPS Januari hingga Maret 2025. Kenaikan ini dibandingkan periode yang sama pada 2024.

    “Produksi Januari, Februari, Maret 2025 sesuai data BPS, juga sudah dilaporkan kepada Bapak Presiden, itu naik dibanding tahun lalu. Itu 50 persen di Januari, 49 persen di Februari, dibanding tahun lalu, pada bulan yang sama, dan 51 persen di Maret. Tiga bulan berturut-turut, semoga di April juga baik,” katanya lagi.

    Diketahui pemerintah akan memulai menyerap beras petani dalam negeri untuk cadangan beras pemerintah (CBP). Bulog menargetkan penyerapan di 2025 sebanyak tiga juta ton dari dalam negeri.