Category: Beritasatu.com Ekonomi

  • Lebaran, Menhub Sebut Harga Tiket Pesawat Kelas Ekonomi Bakal Turun 13-14 Persen

    Lebaran, Menhub Sebut Harga Tiket Pesawat Kelas Ekonomi Bakal Turun 13-14 Persen

    Jakarta, Beritasatu.com – Menteri Perhubungan (Menhub) Dudy Purwagandhi mengumumkan harga tiket pesawat domestik kelas ekonomi akan turun 13-14 persen selama periode angkutan Lebaran 2025.

    “Kebijakan ini merupakan bentuk komitmen pemerintah untuk memberikan kemudahan dan keringanan bagi masyarakat yang ingin pulang kampung saat Lebaran,” ujar Menhub Dudy, Minggu (2/3/2025), seperti dilansir Antara.

    Kebijakan ini sejalan dengan instruksi Presiden Prabowo Subianto untuk menurunkan harga tiket pesawat guna meringankan beban masyarakat dan memastikan kelancaran perjalanan mudik.

    Penurunan harga tiket pesawat berlaku untuk penerbangan pada Senin (24/3/2025) hingga Senin (7/4/2025) dengan periode pembelian pada Sabtu (1/3/2025) hingga Senin (7/4/2025).

    Menhub menegaskan selain harga tiket yang lebih terjangkau, pemerintah juga akan memastikan ketersediaan kapasitas penerbangan agar perjalanan mudik tetap nyaman dan aman.

    “Kami ingin memastikan masyarakat bisa menikmati perjalanan yang lebih terjangkau, terutama pada momen penting seperti Lebaran 2025,” tambahnya harga tiket pesawat domestik turun.

    Pengumuman harga tiket pesawat domestik turun pada Lebaran 2025, disampaikan dalam konferensi pers di Terminal 2 Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, yang dihadiri Menko Infrastruktur Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Menteri Keuangan Sri Mulyani, Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri PU Dody Hanggodo, Wakil Menteri Pariwisata Ni Luh Puspa, dan Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya.

    Menko AHY menyampaikan kebijakan ini merupakan hasil sinergi antara Kementerian Perhubungan, Kementerian BUMN, dan pemangku kepentingan penerbangan. “Pemerintah berhasil menekan biaya avtur dan menurunkan ongkos layanan bandara di 37 bandara,” jelas AHY.

    Selain itu, tiket pesawat ekonomi juga mendapat insentif PPN yang sebagian ditanggung pemerintah, sebesar 6 persen.

    Menteri Keuangan Sri Mulyani telah mengeluarkan Peraturan Menteri Keuangan (PMK) Nomor 18 Tahun 2025, yang mengatur pemotongan pajak pertambahan nilai (PPN) tiket pesawat kelas ekonomi domestik.

    “PPN tiket pesawat yang biasanya 11 persen, kini hanya 5 persen karena 6 persen ditanggung pemerintah,” jelasnya.

    Namun, kebijakan harga tiket pesawat domestik turun pada Lebaran 2025 hanya berlaku untuk tiket yang dibeli pada Sabtu (1/3/2025) hingga Senin (7/4/2025). Tiket yang sudah dibeli sebelumnya tidak mendapatkan pengurangan PPN.

  • Harga Beras Naik Meski Stok Melimpah, Mentan: Banyak yang Ambil Kesempatan

    Harga Beras Naik Meski Stok Melimpah, Mentan: Banyak yang Ambil Kesempatan

    Jakarta, Beritasatu.com – Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman menegaskan, tidak ada alasan harga beras naik karena stok melimpah dan produksi meningkat. Namun, ia mengakui masih ada pihak yang memanfaatkan situasi untuk menaikkan harga secara tidak wajar.

    “Ya, banyak yang mengambil kesempatan. Ini tidak boleh,” kata Amran saat melakukan sidak di Pasar Induk Cipinang, Minggu (2/3/2025).

    Amran mengungkapkan sejumlah toko di Jakarta dan Jawa Tengah telah disegel akibat praktik spekulasi harga. Ia menegaskan kenaikan harga saat ini tidak bisa dibenarkan karena stok beras di gudang masih melimpah.

    “Dahulu alasan harga naik karena produksi kurang dan stok terbatas. Sekarang stok berlimpah, produksi naik tinggi menurut BPS, jadi tidak ada alasan harga naik,” tegasnya.

    Sebagai langkah pencegahan harga beras naik, pemerintah telah berkoordinasi dengan aparat penegak hukum untuk mengawasi dan menindak pihak-pihak yang masih berupaya menaikkan harga di atas harga eceran tertinggi (HET).

    “Kami sudah berkomunikasi dengan kapolri. Seluruh polda, polres, hingga polsek diperintahkan untuk mengawasi harga pangan dan mencegah spekulasi harga,” tambahnya.

    Meski terjadi kenaikan harga di beberapa tempat, Amran memastikan stok pangan nasional, termasuk beras dan minyak goreng, tetap aman hingga Idulfitri.

    “Kami diperintahkan oleh Presiden Prabowo Subianto untuk memantau harga setiap hari. Ini hari kedua kami turun ke lapangan, dan kami akan terus memastikan stok pangan tetap aman,” ujarnya.

    Dengan langkah pengawasan yang lebih ketat, pemerintah berharap harga pangan tetap terkendali, terutama harga beras agar tidak naik dan tidak membebani masyarakat selama Ramadan 2025 dan Idulfitri.

  • Stok Beras Ramadan 2025 Aman, Mentan Amran Minta Pedagang Tidak Naikkan Harga

    Stok Beras Ramadan 2025 Aman, Mentan Amran Minta Pedagang Tidak Naikkan Harga

    Jakarta, Beritasatu.com – Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman memastikan stok beras dan minyak goreng dalam kondisi aman pada Ramadan 2025 dan menjelang Idulfitri. Ia juga mengimbau para pedagang untuk tidak menaikkan harga di atas harga eceran tertinggi (HET), mengingat suplai pangan masih mencukupi.

    “Kami cek harga di pasar relatif stabil. Memang ada kenaikan harga beras sekitar 2% hingga 4%. Namun, saya mohon kepada seluruh pengusaha beras, minyak, dan pangan di Indonesia untuk tidak menaikkan harga di atas HET,” ujar Amran saat sidak di Pasar Induk Cipinang, Minggu (2/3/2025).

    Mentan Amran menegaskan stok beras nasional saat ini mencapai 2 juta ton, jumlah tertinggi dalam lima tahun terakhir. Selain itu, berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), produksi pangan mengalami peningkatan 52%.

    “Jadi, tidak ada alasan untuk menaikkan harga,” tegasnya terkait stok beras dan minyak goreng pada Ramadan 2025.

    Amran juga menambahkan kenaikan harga pangan saat ini dianggap tidak wajar karena pasokan yang masih melimpah. Terkait hal itu, pemerintah telah berkoordinasi dengan kepolisian untuk mengawasi harga pangan agar tetap terkendali.

    Selain beras dan minyak goreng, komoditas lain, seperti ayam dan telur masih dalam kondisi stabil. Dengan pemantauan ketat setiap hari, pemerintah memastikan tidak ada lonjakan harga yang merugikan masyarakat.

    “Kami diperintahkan langsung oleh Presiden Prabowo Subianto untuk memantau harga setiap hari. Ini hari kedua kami turun ke lapangan, dan kami akan terus memastikan stok pangan tetap aman,” pungkasnya terkait stok beras dan minyak goreng pada Ramadan 2025.

  • Tidak Ada Alasan Harga Naik

    Tidak Ada Alasan Harga Naik

    Jakarta, Beritasatu.com – Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman kembali melakukan inspeksi mendadak (sidak) di Pasar Induk Beras Cipinang, Jakarta Timur, pada hari kedua Ramadan 2025. Sidak ini bertujuan untuk memastikan stabilitas harga pangan serta menjaga pasokan bahan pokok selama bulan suci Ramadan.

    Dalam kunjungannya, Mentan Amran menemukan harga beras dijual di atas harga eceran tertinggi (HET). Ia menegaskan kondisi ini tidak dapat dibenarkan, mengingat stok beras nasional dalam kondisi aman.

    “Kami melihat ada kenaikan harga beras sekitar 2% hingga 4%. Kami tegaskan, tidak ada alasan bagi harga untuk naik karena stok kita di gudang mencapai 2 juta ton, jumlah tertinggi dalam lima tahun terakhir,” ujarnya, Minggu (2/3/2025).

    Mentan Amran menekankan produksi pangan nasional mengalami peningkatan signifikan berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS). Perinciannya produksi beras meningkat 52% dibandingkan tahun sebelumnya.

    Kemudian, minyak goreng tetap melimpah karena Indonesia adalah produsen terbesar di dunia. Selain itu, bahan pangan pokok lain juga tersedia dalam jumlah cukup untuk kebutuhan Ramadan dan Idulfitri.

    “Kami minta para pedagang dan distributor untuk tidak menjual di atas HET. Ini membebani masyarakat yang sedang beribadah pada Ramadan 2025,” tambahnya terkait stabilitas harga pangan.

    Dalam sidaknya, Mentan Amran mengungkapkan pihaknya telah berkoordinasi dengan kepolisian untuk mengawasi pergerakan harga pangan.

    “Kami sudah berkomunikasi dengan kapolri. Aparat kepolisian telah turun ke lapangan untuk memastikan tidak ada spekulan yang bermain harga. Ini tidak boleh terjadi,” tegasnya.

    Mentan Amran juga memperingatkan pemerintah akan mengambil tindakan tegas bagi pihak yang masih melanggar aturan. Dia mencontohkan, beberapa gudang yang melanggar aturan telah disegel, termasuk di Jakarta dan Jawa Tengah serta jika ada pedagang yang masih membandel, akan diberikan sanksi hukum.

    Sebelumnya, Presiden Prabowo Subianto menekankan pentingnya stabilitas harga pangan selama Ramadan dan Idulfitri 2025. Menurut dia, pemerintah akan mencegah kenaikan harga yang tidak wajar.

    Selain itu, spekulan yang mencoba memainkan harga akan ditindak tegas. Prabowo bahkan sudah memerintahkan Mentan Amran, Menteri Perdagangan Budi Susanto, dan Menko Pangan Zulkifli Hasan untuk memastikan ketersediaan bahan pokok.

    “Tidak boleh ada pihak yang memanfaatkan momentum Ramadan untuk mengambil keuntungan berlebihan yang merugikan masyarakat,” tegas Presiden Prabowo.

    Mentan Amran menegaskan stok pangan nasional aman sehingga tidak ada alasan harga naik. Dengan pengawasan ketat dari pemerintah dan kepolisian, diharapkan stabilitas harga pangan tetap terjaga dan masyarakat bisa menjalankan ibadah Ramadan 2025 dengan tenang.

  • Harga Pangan Naik, Operasi Pasar Dinilai Masih Belum Efektif

    Harga Pangan Naik, Operasi Pasar Dinilai Masih Belum Efektif

    Jakarta, Beritasatu.com – Harga komoditas pangan terus mengalami kenaikan selama Ramadan 2025. Bahkan harga cabai rawit merah di beberapa pasar tradisional sudah menembus Rp 150.000 per kilogram.

    Peneliti ekonomi dari Center of Reform on Economics (CORE) Indonesia Yusuf Rendy Manilet menilai, efektivitas operasi pasar yang dilakukan pemerintah masih terbatas dan belum menyelesaikan akar permasalahan.

    “Operasi pasar dapat menstabilkan harga sementara, tetapi tanpa koordinasi yang optimal dan kebijakan jangka panjang, dampaknya tidak berkelanjutan,” ujar Yusuf Rendy Manilet kepada Beritasatu.com, Minggu (2/3/2025).

    Menurutnya, pemerintah perlu memastikan operasi pasar menyasar daerah-daerah dengan potensi kenaikan harga yang tinggi dibandingkan wilayah lain.

    Selain itu, langkah strategis seperti pengawasan distribusi memang telah dilakukan pemerintah, tetapi dinilai masih belum cukup untuk mengendalikan lonjakan harga pangan.

    Yusuf menekankan pentingnya pendekatan yang lebih komprehensif dalam menekan kenaikan harga pangan, terutama selama Ramadan.

    “Diperlukan pendekatan yang lebih komprehensif, mencakup peningkatan produksi, penguatan infrastruktur pertanian, serta regulasi yang mencegah praktik monopoli dan penimbunan, agar lonjakan harga pangan saat Ramadan dapat ditekan secara lebih efektif,” katanya.

    Selain itu, koordinasi antara pemerintah pusat dan daerah juga menjadi faktor krusial dalam mengatasi inflasi pangan yang bervariasi di setiap wilayah. Yusuf menyarankan agar edukasi kepada masyarakat mengenai pola konsumsi yang bijak dapat menjadi solusi dalam mengurangi tekanan permintaan berlebihan yang membuat harga pangan naik.

  • 3thre_brothers Ubah Hobi Jadi Sumber Penghasilan Bersama YouTube Shopping Affiliates & Shopee

    3thre_brothers Ubah Hobi Jadi Sumber Penghasilan Bersama YouTube Shopping Affiliates & Shopee

    Jakarta, Beritasatu.com – Berawal dari hobi berkreasi menciptakan konten video ulasan produk elektronik dan gadget, kini tiga pemuda kreatif yang tergabung dalam kanal Youtube, 3thre_brothers sukses meraih kesuksesan melalui program YouTube Shopping Affiliates bersama Shopee. Bagi Andre (26), Badali (20), dan Awaludin (20), perjalanan menjadi kreator konten di YouTube bukanlah sebuah profesi yang pernah mereka bayangkan sebelumnya. Sibuk bekerja serabutan dengan penghasilan yang hanya cukup untuk bertahan hidup di kampung mereka dan terus mencari pekerjaan tetap menjadi titik balik yang membuat mereka mulai mencari peluang baru.

    Berawal dari sekadar menjadi penikmat konten, mereka memulai perjalanan sebagai kreator mulai mengunggah video pertama pada 2023. Meskipun hasilnya belum sesuai ekspektasi karena masih mencari formula yang tepat, mereka tetap konsisten menekuni dunia kreatif ini. Hasilnya, dalam waktu kurang dari setahun, mereka berhasil meraih 700 ribu subscribers baru.

    Cara 3thre_brothers Optimalkan Hobi Jadi Ladang Cuan melalui Program Youtube Shopping Affiliates Bersama Shopee

    “Sejak mendengar peluncuran program YouTube Shopping Affiliates bersama Shopee pada September tahun lalu, kami tidak ragu untuk bergabung dan mulai memanfaatkannya sejak November 2024. Tanpa membutuhkan waktu lama untuk beradaptasi, kami berhasil mengoptimalkan strategi konten baru yang lebih efektif dengan membagikan berbagai rekomendasi produk dari Shopee melalui video-video YouTube kami. Dari upaya ini, kami mampu memperoleh sumber penghasilan baru yang cukup signifikan untuk mencukupi kebutuhan kami dan keluarga,” jelas 3thre_brothers.

    3thre_brothers mengaku melihat peluang besar dalam fitur YouTube Shopping Affiliates bersama Shopee, terutama karena mereka juga aktif menjadi affiliate dalam Shopee Affiliate Program. Bagi mereka, fitur ini sangat menarik karena memberikan fleksibilitas dalam memasarkan produk afiliasi tanpa harus membuat ulang video. Salah satu keunggulan utama yang mereka manfaatkan adalah kemampuan untuk menambahkan produk afiliasi ke video yang sudah viral tanpa perlu mengunggah ulang konten.

    Berkat kejelian mereka dalam memanfaatkan fitur afiliasi secara maksimal untuk merekomendasikan produk-produk elektronik & gadget, 3thre_brothers berhasil menjadikan program ini menjadi wadah hobi dalam berkreasi sekaligus memperoleh pendapatan yang maksimal. Setiap bulannya, 3thre_brothers berhasil meraih komisi belasan hingga puluhan juta rupiah dari program YouTube Shopping Affiliates bersama Shopee. Selain mendapat pendapatan tambahan, 3thre_brothers juga terbukti turut membantu penjualan produk dari UMKM dan brand lokal.

    Dalam waktu hanya sekitar 3 bulan bergabung dalam program ini, 3thre_brothers telah berhasil membantu mempromosikan beragam produk penjual Shopee hingga total nilai transaksi produknya mencapai ratusan juta rupiah.

    “Dihitung sejak awal mendapatkan komisi hingga sekarang, pendapatan kami sudah mencapai ratusan juta rupiah. Pencapaian ini benar-benar mengubah hidup kami. Dulu kami hanya bisa bekerja serabutan, sekarang kami bisa fokus sebagai kreator dan merencanakan masa depan dengan lebih baik. Selain manfaat finansial, perjalanan ini juga memberikan kepuasan tersendiri. Bisa membangun komunitas, mendapatkan apresiasi dari penonton, dan menjadi inspirasi bagi orang lain adalah sesuatu yang tak ternilai harganya,” jelas 3thre_brothers.

    Menyadari potensi besar yang ditawarkan program YouTube Shopping Affiliates bersama Shopee, 3thre_brothers ingin mengajak lebih banyak kreator untuk bisa merasakan manfaat dari program ini. Mereka pun membagikan strategi yang telah terbukti efektif dalam menciptakan konten yang menarik sekaligus menguntungkan, simak berikut tipsnya!

    1. Cermat dalam melakukan riset jenis konten dan produk untuk direview

    Setiap proses pembuatan konten, 3thre_brothers selalu mencari tahu produk apa yang sedang viral dan jenis konten seperti apa yang paling banyak dicari penonton. Mereka sering mengecek rekomendasi produk terlaris di e-commerce, seperti Shopee, melihat tren di media sosial, serta memperhatikan komentar-komentar dari para penonton. Lalu, mereka kemas kontennya dengan cara unik supaya tetap autentik, informatif, dan menghibur para subscriber.

    2. Tak cukup informatif, konten review produk harus unik dan menghibur

    Alih-alih sekadar review produk, 3thre_brothers selalu berusaha menyajikan video yang menghibur. Mereka sering menguji produk dalam situasi yang tidak lazim, seperti dengan melakukan eksperimen, atau bahkan mencoba tantangan kreatif agar penonton selalu terhibur. Mereka selalu punya standar tinggi agar para penonton tidak hanya memahami segala informasi tentang produk, tetapi juga bisa menikmati videonya sampai habis.

    3. Membangun interaksi dengan audiens secara interaktif.

    Selain membuat konten, 3thre_brothers juga aktif membalas komentar dan mendengarkan masukan dari penonton. Banyak ide konten baru yang lahir dari permintaan audiens, baik itu produk yang ingin direview maupun konsep video yang mereka inginkan. Tak jarang, banyak penonton setia mereka yang juga meminta secara khusus untuk membuat konten review produk tertentu dan berbagi ide konsep konten baru. Tiga pemuda konten kreator ini pun selalu terbuka menerima saran dari subscriber demi menciptakan hubungan komunikasi dua arah demi membangun loyalitas yang tinggi.

    4. Manfaatkan momen trending dan musiman

    Selain mengikuti tren produk, 3thre_brothers juga jeli dalam memanfaatkan momentum yang sedang ramai diperbincangkan, misalnya momen-momen besar seperti, Ramadan dan Tahun Baru. Menurut mereka, dalam setiap perayaan atau tren tertentu, tentunya juga ada beragam kategori produk tertentu yang diminati penonton. Selain itu, jangan lupa untuk aktif memantau tren di media sosial, lalu hubungkanlah korelasinya dengan produk afiliasi yang sedang dipromosikan.

    “Kami percaya bahwa siapa pun bisa sukses di program YouTube Shopping Affiliates bersama Shopee jika mampu memanfaatkan peluang dan konsisten dalam berkreasi. Kunci utama bagi siapa pun yang ingin mengikuti jejak 3thre_brothers adalah berani memulai, terus belajar dari pengalaman, serta selalu mengikuti perkembangan tren yang ada. Dengan strategi yang tepat dan mampu memanfaatkan peluang secara optimal, program ini dapat menjadi platform yang mendukung kita semua untuk meningkatkan kreativitas sekaligus membuka penghasilan tambahan,” pungkas 3thre_brothers.

    Bagi para kreator yang ingin mengikuti jejak sukses 3thre_brothers, bergabunglah dengan YouTube   Shopping   Affiliates!   Hanya   dengan   minimal   10.000   subscribers   kamu bisa menghasilkan tambahan cuan sambil menyalurkan hobi. Pastikan kanal YouTube sudah tergabung di YPP (Program Partner YouTube) atau sudah dimonetisasi. Temukan informasi lebih lanjut di sini.

  • Ribuan Buruh PT Sritex Kena PHK, KSPI Gelar Aksi Besar 5 Maret 2025

    Ribuan Buruh PT Sritex Kena PHK, KSPI Gelar Aksi Besar 5 Maret 2025

    Jakarta, Beritasatu.com – Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) sekaligus Presiden Partai Buruh Said Iqbal menilai pemutusan hubungan kerja (PHK) massal terhadap ribuan buruh PT Sri Rejeki Isman Tbk (Sritex) sebagai tindakan ilegal.

    Menanggapi hal ini, KSPI akan membuka posko advokasi bagi buruh Sritex untuk membantu mereka yang menolak PHK, memperjuangkan hak pesangon, tunjangan hari raya, dan hak-hak lainnya.

    Selain itu, Partai Buruh dan KSPI akan menggelar aksi nasional pada 5 Maret 2025 dengan titik utama di Istana Negara dan Kementerian Ketenagakerjaan, serta aksi serentak di berbagai wilayah, termasuk di Semarang.

    “Aksi ini merupakan cara kami mendukung pemerintahan yang bersih, dengan menunjukkan bahwa pelanggaran terhadap buruh harus dihentikan,” ujar Said Iqbal dalam konferensi pers secara daring, Minggu (2/3/2025).

    Iqbal menegaskan, negara tidak boleh lepas tangan dalam kasus ini. Buruh Sritex harus mendapatkan hak mereka secara penuh, dan segala praktik yang tidak transparan di balik kepailitan Sritex harus diungkap.

    “Selama aset belum terjual, upah buruh harus tetap dibayar. Ini soal kepastian dan keadilan,” tegasnya.

    Iqbal mengungkapkan, PHK terhadap sekitar 8.400 karyawan Sritex bertentangan dengan Undang-Undang Ketenagakerjaan serta Putusan Mahkamah Konstitusi (MK) Nomor 168 Tahun 2023. PHK tersebut dianggap ilegal karena perusahaan tidak menjalankan proses bipartit maupun tripartit sebagaimana mestinya.

    “Dalam putusan MK, PHK harus melalui bipartit terlebih dahulu, dengan adanya notulensi resmi yang disepakati kedua belah pihak,” tegas Said Iqbal terkait PHK buruh PT Sritex. 

  • Harga Pangan Naik, Ini Biang Kerok yang Bikin Dompet Jebol Tiap Ramadan

    Harga Pangan Naik, Ini Biang Kerok yang Bikin Dompet Jebol Tiap Ramadan

    Jakarta, Beritasatu.com – Kenaikan harga pangan kembali terjadi pada awal Ramadan 2025. Peneliti ekonomi dari Center of Reform on Economic (CORE) Indonesia Yusuf Rendy Manilet mengungkapkan, fenomena tahunan ini dipicu oleh kombinasi empat faktor utama.

    “Kenaikan harga pangan berulang setiap tahun akibat kombinasi peningkatan permintaan, gangguan pasokan, praktik monopoli, serta faktor psikologis pasar,” ujar Yusuf Rendy kepada Beritasatu.com, Minggu (2/3/2025).

    Menurut Yusuf, lonjakan konsumsi terhadap komoditas seperti cabai, bawang, dan sayuran menjelang Ramadan dan Lebaran menjadi faktor utama yang mendorong kenaikan harga. Kondisi ini diperburuk oleh cuaca ekstrem yang mengganggu produksi dan distribusi pangan.

    Selain itu, praktik penimbunan oleh oknum spekulan juga memperparah situasi, menciptakan kelangkaan pasokan di pasar.

    Untuk mengatasi masalah masalah harga pangan yang naik, Yusuf menekankan perlunya langkah-langkah terpadu, di antaranya meningkatkan produksi pangan domestik guna memastikan ketersediaan pasokan yang mencukupi lonjakan permintaan.

    Langkah berikutnya adalah efisiensi distribusi melalui penguatan infrastruktur pertanian dan koordinasi yang lebih baik antarinstansi, serta penguatan koordinasi antara pemerintah pusat dan daerah lantaran inflasi pangan bervariasi di setiap wilayah.

    “Pemerintah perlu memantau secara regional bagaimana pergerakan inflasi pangan,” ujarnya.

    Yang juga penting adalah pengawasan ketat terhadap praktik monopoli dan penimbunan, didukung oleh regulasi yang lebih tegas. Langkah selanjutnya yaitu operasi pasar di daerah rawan kenaikan harga, agar harga pangan tetap terkendali dan terjangkau bagi masyarakat.

    Sementara itu, di pasar tradisional, harga pangan masih terus naik. Di Pasar Minggu, Jakarta Selatan, misalnya, harga cabai rawit mencapai Rp 150.000 per kilogram.

  • KSPI Sebut PHK Karyawan PT Sritex Ilegal

    KSPI Sebut PHK Karyawan PT Sritex Ilegal

    Jakarta, Beritasatu.com – Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) Said Iqbal menilai pemutusan hubungan kerja (PHK) terhadap 8.400 karyawan PT Sri Rejeki Isman (Sritex) di Sukoharjo, Jawa Tengah, ilegal atau tidak sah secara hukum.

    Menurutnya, PHK ini bertentangan dengan Undang-Undang Ketenagakerjaan serta Putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terbaru Nomor 168 Tahun 2023.

    “Partai Buruh dan KSPI menyatakan PHK terhadap sekitar 8.400 karyawan PT Sritex adalah ilegal,” ujar Said Iqbal dalam konferensi pers virtual pada Minggu (2/3/2025).

    Said menjelaskan, PHK karyawan PT Sritex dianggap ilegal karena perusahaan tidak menjalankan proses bipartit maupun tripartit. Bipartit adalah mekanisme perundingan antara pekerja atau serikat buruh dengan perusahaan, sementara tripartit melibatkan pihak ketiga, yaitu Dinas Ketenagakerjaan setempat sebagai mediator.

    “Dalam putusan MK, PHK harus melalui bipartit terlebih dahulu, dengan adanya notulensi resmi yang disepakati kedua belah pihak,” katanya.

    Ia menambahkan, apabila mekanisme bipartit dijalankan, maka akan ada dokumen notulensi yang mencatat hasil perundingan, termasuk alasan PHK, kondisi keuangan perusahaan, dan hak pesangon pekerja. Dalam kasus pembubaran PT Sritex akibat putusan pailit dari Mahkamah Agung (MA), seharusnya perusahaan menjelaskan penyebab kebangkrutan, mekanisme pembayaran pesangon, hingga aset yang tersisa.

    Namun, KSPI mendengar, para karyawan tidak tahu berapa pesangon yang akan diterima. Sebaliknya, Said mengungkapkan pekerja justru diminta mendaftarkan diri untuk PHK secara individu, yang menurutnya sarat dengan unsur intimidasi.

    Sebelumnya, Mahkamah Agung (MA) telah menjatuhkan putusan pailit terhadap Sritex. Pada Kamis (27/2/2025), ribuan karyawan PT Sritex yang terkena PHK telah mengemasi barang-barangnya setelah diputuskan pabrik Sritex ditutup permanen mulai 1 Maret 2025. 

  • Jaga Stabilitas Harga Pangan Merata Saat Ramadan, Bapanas Gandeng Aprindo

    Jaga Stabilitas Harga Pangan Merata Saat Ramadan, Bapanas Gandeng Aprindo

    Jakarta, Beritasatu.com – Pemerintah dalam hal ini Badan Pangan Nasional (Bapanas) terus konsisten dalam menyediakan pangan pokok strategis dengan harga terbaik bagi masyarakat secara merata. 

    Selain pasar tradisional, kali ini Bapanas menggandeng Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia (Aprindo) untuk turut andil, utamanya pada Ramadan 2025. Kerja sama itu bertajuk Friday Mubarak yang diharapkan menambah opsi berbelanja bahan pokok masyarakat di pasar modern, tidak hanya di pasar tradisional. 

    “Tadi disebutkan ada diskon sampai 30%, bahkan sampai 50% dan difokuskan ke komoditas pangan strategis,” jelas Kepala Bapanas, Arief Prasetyo Adi dalam siaran pers, Sabtu (1/3/2025).  

    Upaya kolaborasi melalui jaringan ritel tersebut dipastikan Arief tidak akan memberi distorsi terhadap pasar tradisional. Lantaran, dikatakan olehnya, target konsumen antara pasar tradisional dan ritel cukup berbeda dan operasi pasar akan turut dimasifkan secara simultan di pasar-pasar tradisional. 

    Dalam kesempatan peluncuran Friday Mubarak itu pun turut dihadiri Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto. Airlangga menyebut program yang berlangsung sampai dengan 30 Maret 2025 tersebut ditargetkan mencapai penjualan hingga Rp 75 triliun.

    “Setiap Jumat, akan lebih banyak promosi dan diskonnya,” bebernya tentang kerja sama dengan Bapanas. 

    Sementara itu menurut Ketua Umum Aprindo Solihin, Friday Mubarak merupakan bentuk kolaborasi apik dengan pemerintah dalam membantu masyarakat. “Kita berkolaborasi dengan pemerintah dan Bapanas untuk selalu mendukung setiap kegiatan yang meringankan masyarakat. Kita sudah menyediakan stok yang kita perkirakan cukup,” ujar Solihin.

    Sebagai informasi, dalam menyambut Ramadan tahun ini, pemerintah gencar menggelar program belanja nasional guna mendorong konsumsi masyarakat melalui belanja domestik. Friday Mubarak sendiri merupakan inisiatif Aprindo untuk mendukung visi tersebut.

    Selanjutnya akan ada lagi program Bapanas, yakni Bina (Belanja di Indonesia Aja) yang bekerja sama dengan Hippindo (Himpunan Peritel dan Penyewa Pusat Perbelanjaan Indonesia). Lalu Pasar Kreatif Ramadan oleh Pemerintah Provinsi Jakarta hingga Bazar Ramadan serta Ramadan Sale yang akan diselenggarakan Indonesian E-commerce Association (IdEA).