Category: Antaranews.com Nasional

  • Imbas penutupan TPA Cipeucang,  jalanan di Tangsel dihiasi sampah

    Imbas penutupan TPA Cipeucang, jalanan di Tangsel dihiasi sampah

    Sabtu, 13 Desember 2025 18:54 WIB

    Pengendara sepeda motor menutup hidungnya saat melintas di dekat tumpukan sampah di Jalan Dewi Sartika, Ciputat, Tangerang Selatan, Banten, Sabtu (13/12/2025). Sampah yang menumpuk di pinggir jalan tersebut disebabkan adanya penataan gunungan sampah di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Cipeucang sehingga aktivitas angkutan pembuangan sampah di Tangerang Selatan dihentikan sementara. ANTARA FOTO/Sulthony Hasanuddin/sgd

    Pengendara sepeda motor melintas di dekat tumpukan sampah di Jalan Dewi Sartika, Ciputat, Tangerang Selatan, Banten, Sabtu (13/12/2025). Sampah yang menumpuk di pinggir jalan tersebut disebabkan adanya penataan gunungan sampah di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Cipeucang sehingga aktivitas angkutan pembuangan sampah di Tangerang Selatan dihentikan sementara. ANTARA FOTO/Sulthony Hasanuddin/sgd

    Pengendara sepeda motor melintas di dekat tumpukan sampah di Jalan Kihajar Dewantara, Ciputat, Tangerang Selatan, Banten, Sabtu (13/12/2025). Sampah yang menumpuk di pinggir jalan tersebut disebabkan adanya penataan gunungan sampah di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Cipeucang sehingga aktivitas angkutan pembuangan sampah di Tangerang Selatan dihentikan sementara. ANTARA FOTO/Sulthony Hasanuddin/sgd

    Copyright © ANTARA 2026

    Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.

  • Uji coba jalan akses Padang – Bukittinggi yang terdampak banjir

    Uji coba jalan akses Padang – Bukittinggi yang terdampak banjir

    Selasa, 16 Desember 2025 20:33 WIB

    Foto udara sejumlah kendaraan mengantre untuk melewati jalan nasional di kawasan Lembah Anai, Tanah Datar, Sumatera Barat, Selasa (16/12/2025). Jalan akses Padang – Bukittinggi yang terdampak banjir bandang itu sebagian sudah diperbaiki dan dilaksanakan ujicoba terbatas bagi motor dan mobil mulai 16-21 Desember yang dibuka pukul 16.00 – 09.00 WIB dengan sistem buka-tutup, agar dapat memulihkan mobilitas masyarakat dan kelancaran distribusi logistik. ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra/YU

    Foto udara sejumlah kendaraan melewati jalan nasional yang baru diperbaiki di kawasan Lembah Anai, Tanah Datar, Sumatera Barat, Selasa (16/12/2025). Jalan akses Padang – Bukittinggi yang terdampak banjir bandang itu sebagian sudah diperbaiki dan dilaksanakan ujicoba terbatas bagi motor dan mobil mulai 16-21 Desember yang dibuka pukul 16.00 – 09.00 WIB dengan sistem buka-tutup, agar dapat memulihkan mobilitas masyarakat dan kelancaran distribusi logistik. ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra/YU

    Copyright © ANTARA 2026

    Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.

  • Gelar pasukan untuk kesiapan angkutan Natal dan tahun baru di Stasiun Tawang

    Gelar pasukan untuk kesiapan angkutan Natal dan tahun baru di Stasiun Tawang

    Kamis, 18 Desember 2025 11:01 WIB

    Personel Brimob Polda Jawa Tengah berpatroli usai mengikuti apel gelar pasukan kesiapan angkutan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 di Stasiun Tawang, Semarang, Jawa Tengah, Kamis (18/12/2025). Gelar pasukan yang melibatkan unsur Polri, TNI, dan dishub guna menciptakan kelancaran serta kenyamanan bagi para penumpang dilaksanakan pada masa angkutan libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 selama 18 hari, mulai 18 Desember 2025 hingga 4 Januari 2026. ANTARA FOTO/Aprillio Akbar/rwa.

    Personel Brimob Polda Jawa Tengah berpatroli usai mengikuti apel gelar pasukan kesiapan angkutan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 di Stasiun Tawang, Semarang, Jawa Tengah, Kamis (18/12/2025). PT Kereta Api Indonesia (Persero) menetapkan masa angkutan libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 selama 18 hari, mulai 18 Desember 2025 hingga 4 Januari 2026 dengan melibatkan unsur Polri, TNI, dan Dishub guna menciptakan kelancaran serta kenyamanan bagi para penumpang. ANTARA FOTO/Aprillio Akbar/rwa.

    Copyright © ANTARA 2026

    Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.

  • Persiapan the 7th Changchun Ice and Snow New World

    Persiapan the 7th Changchun Ice and Snow New World

    Jumat, 19 Desember 2025 10:21 WIB

    Pekerja mempersiapkan pahatan maupun bangunan es dalam arena the 7th Changchun Ice and Snow New World di kota Changchun, provinsi Heilongjiang, China, Kamis (18/12/2025). Festival es seluas 1,56 kilometer persegi itu rencananya akan dibuka mulai 19 Desember 2025 hingga Februari 2025 sebagai taman hiburan yang menampilkan replika bangunan terkenal dari berbagai daerah di China serta aneka arena bermain yang seluruhnya berasal dari ribuan balok es. ANTARA FOTO/Desca Lidya Natalia/YU

    Pekerja mempersiapkan pahatan maupun bangunan es dalam arena the 7th Changchun Ice and Snow New World di kota Changchun, provinsi Heilongjiang, China, Kamis (18/12/2025). Festival es seluas 1,56 kilometer persegi itu rencananya akan dibuka mulai 19 Desember 2025 hingga Februari 2025 sebagai taman hiburan yang menampilkan replika bangunan terkenal dari berbagai daerah di China serta aneka arena bermain yang seluruhnya berasal dari ribuan balok es. ANTARA FOTO/Desca Lidya Natalia/YU

    Copyright © ANTARA 2026

    Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.

  • Pascapulihnya kelistrikan, beginilah suasana malam di Kota Banda Aceh

    Pascapulihnya kelistrikan, beginilah suasana malam di Kota Banda Aceh

    Jumat, 19 Desember 2025 13:51 WIB

    Suasana lampu menyala pada malam hari pascapulihnya kelistrikan di Kota Banda Aceh, Aceh, Kamis (18/12/2025). ANTARA FOTO/HO-PLN/YU

    Suasana lampu menyala pada malam hari pascapulihnya kelistrikan di Kota Banda Aceh, Aceh, Kamis (18/12/2025). ANTARA FOTO/HO-PLN/YU

    Copyright © ANTARA 2025

    Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.

  • Perbaikan alur sungai pascabanjir di Padang untuk hindari banjir susulan

    Perbaikan alur sungai pascabanjir di Padang untuk hindari banjir susulan

    Jumat, 19 Desember 2025 14:34 WIB

    Operator mengoperasikan alat berat saat memperbaiki alur sungai di Batu Busuk, Padang, Sumatera Barat, Jumat (19/12/2025). Pemerintah Kota Padang bersama relawan dan pihak swasta terus bergerak cepat untuk melakukan pemulihan terhadap infrastruktur dan fasilitas umum yang rusak akibat bencana banjir bandang dua pekan lalu, salah satunya adalah memperbaiki alur sungai agar banjir susulan tidak berdampak kepada permukiman. ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra/YU

    Operator mengoperasikan alat berat saat memperbaiki alur sungai di Batu Busuk, Padang, Sumatera Barat, Jumat (19/12/2025). Pemerintah Kota Padang bersama relawan dan pihak swasta terus bergerak cepat untuk melakukan pemulihan terhadap infrastruktur dan fasilitas umum yang rusak akibat bencana banjir bandang dua pekan lalu, salah satunya adalah memperbaiki alur sungai agar banjir susulan tidak berdampak kepada permukiman. ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra/YU

    Copyright © ANTARA 2025

    Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.

  • Forkopimko Jakut pantau pelaksanaan ibadah Natal 2025

    Forkopimko Jakut pantau pelaksanaan ibadah Natal 2025

    Jakarta (ANTARA) –

    Jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Kota (Forkopimko) Jakarta Utara berkomitmen menjaga toleransi dan solidaritas lintas umat beragama dengan memantau pelaksanaan ibadah Misa Natal di sejumlah gereja sejak Rabu (24/12) sore.

    “Kehadiran Forkopimko secara lengkap merupakan wujud nyata komitmen bersama dalam menjaga keharmonisan sosial dan rasa aman bagi seluruh umat beragama di Jakarta Utara,” kata Wali Kota Jakarta Utara, Hendra Hidayat di Jakarta, Kamis.

    Kehadiran Forkopimda Jakarta Utara (Jakut) dalam perayaan Natal 2025 adalah bentuk tanggung jawab bersama untuk memastikan umat Kristiani dapat beribadah dengan aman, nyaman dan khusyuk.

    “Ini bagian dari semangat ‘Jaga Jakarta’ yang kami bangun bersama,” kata dia.

    Selain memastikan keamanan ibadah, pihaknya juga menekankan kebijakan tidak menggelar pesta kembang api pada malam Natal dan pergantian tahun.

    Menurut dia, kebijakan tersebut merupakan bentuk empati terhadap korban bencana alam yang terjadi di sejumlah wilayah Indonesia.

    “Kita memilih kegiatan yang lebih sederhana dan bermakna, dengan doa bersama untuk saudara-saudara kita yang sedang diuji oleh musibah,” tegasnya.

    Sementara itu, Pimpinan Gereja Masehi Injili Sangihe Talaud (GMIST) Mahanaim, Iriani Misah Awai mengatakan, kehadiran langsung unsur pimpinan daerah mencerminkan komitmen pemerintah dalam merawat kerukunan dan rasa persaudaraan antarumat beragama.

    “Kami merasakan langsung kehadiran negara dalam memberikan rasa aman dan dukungan bagi umat Kristiani saat merayakan Natal,” katanya.

    Forkopimko Jakarta mengunjungi sejumlah gereja antara lain Gereja Katolik Santo Fransiskus Xaverius di Jalan Melati serta GMIST Mahanaim di Jalan Melur, Kelurahan Rawa Badak Utara, Kecamatan Koja.

    Pewarta: Mario Sofia Nasution
    Editor: Sri Muryono
    Copyright © ANTARA 2025

    Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.

  • Ragunan tambah jam operasional selama Nataru

    Ragunan tambah jam operasional selama Nataru

    Jakarta (ANTARA) – Pengelola Taman Margasatwa Ragunan, Jakarta Selatan, menambah jam operasional selama liburan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 untuk melayani pengunjung yang datang ke tempat wisata tersebut.

    “Dibuka satu jam lebih awal. Normalnya jam 07.00 WIB, jadi kita buka jam 06.00 WIB dan jam tutup 16.30 WIB,” kata Humas Taman Margasatwa Ragunan, Wahyudi Bambang kepada wartawan di Jakarta, Kamis.

    Bambang mengatakan, prediksi keramaian pengunjung, yakni 25 Desember 2025 sampai 5 Januari 2026.

    Karena itu, jam operasional menyesuaikan hari libur perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 untuk bisa maksimal melayani pengunjung.

    Pada Kamis ini hingga jam 11.00 WIB, tercatat sebanyak 28.876 pengunjung mendatangi Taman Margasatwa Ragunan.

    “Saya sampaikan 28.876 pengunjung di posisi jam 11.00 WIB, kemungkinan saat ini sudah lebih dari 30.000 pengunjung ya,” katanya.

    Angka ini diharapkan mampu mengejar target 50.000 pengunjung pada Natal 2025 atau melebihi jumlah pengunjung pada 2024, yakni 41.000.

    Rerata jumlah pengunjung pada hari kerja (weekdays), yakni 3.000-5.000 orang dan hari libur sekitar 15.000-40.000 orang.

    Taman Margasatwa Ragunan telah menyiapkan atraksi satwa berupa kegiatan pemberian pakan satwa (feeding animal) dengan nuansa khusus Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru).

    Kegiatan ini akan dipusatkan di beberapa lokasi, yaitu Pusat Primata Schmutzer, kandang jerapah, harimau Sumatra, kudanil, burung pelikan, gajah Sumatra dan buaya muara.

    Berdasarkan pantauan di lokasi, masyarakat antusias melihat pertunjukan satwa gorilla yang dilengkapi dekorasi Natal.

    Taman Margasatwa Ragunan tetap buka pada liburan Nataru mulai dari 25 Desember 2025 hingga 4 Januari 2026. Pengunjung bisa datang melalui akses masuk pintu utara dan pintu barat.

    Kemudian, pengelola menyiapkan sebanyak 10 titik lokasi parkir untuk mengantisipasi lonjakan kendaraan selama Nataru.

    Harga tiket masuk Ragunan mulai dari Rp4.000 untuk dewasa dan Rp3.000 untuk anak-anak. Tiket bisa dibeli di lokasi secara luring dan bisa juga secara daring di situs http://ragunanzoo.jakarta.go.id/

    Pewarta: Luthfia Miranda Putri
    Editor: Sri Muryono
    Copyright © ANTARA 2025

    Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.

  • Lima warga binaan Rutan Cipinang bebas usai terima Remisi Khusus Natal

    Lima warga binaan Rutan Cipinang bebas usai terima Remisi Khusus Natal

    Jakarta (ANTARA) – Sebanyak lima warga binaan Rumah Tahanan Kelas I Cipinang, Jakarta Timur, langsung bebas dari masa tahanan usai menerima Remisi Khusus Natal 2025 dari Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan.

    “Khusus pada momentum Natal 2025 ini, terdapat lima orang warga binaan yang langsung bebas,” kata Direktur Jenderal Pemasyarakatan Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan.​​​​​​, Mashudi di Rumah Tahanan (Rutan) Kelas I Cipinang, Jakarta Timur, Kamis.

    Pemberian Remisi Khusus Natal tahun ini berlangsung serentak di lapas dan rutan seluruh Indonesia.

    Remisi diberikan kepada warga binaan yang dinilai memenuhi syarat, terutama dalam hal kedisiplinan dan partisipasi aktif dalam program pembinaan.

    Mereka yang langsung bebas merupakan warga binaan yang masa hukumannya tersisa sesuai dengan besaran remisi yang didapatkan.

    Selain telah menjalani masa pidana, mereka juga dinilai aktif mengikuti kegiatan pembinaan serta menunjukkan perubahan perilaku yang positif.

    Menurut Mashudi, selama menjalani hukuman, warga binaan mengikuti berbagai program pembinaan mulai dari keagamaan, penguatan karakter hingga kegiatan sosial.

    Penilaian terhadap perilaku mereka dilakukan secara berjenjang sebelum akhirnya direkomendasikan sebagai penerima remisi.

    Mashudi berharap kebebasan yang diterima lima warga binaan tersebut dapat menjadi titik balik kehidupan mereka.

    Dia juga mengajak masyarakat memberi kesempatan bagi para mantan warga binaan untuk kembali berperan di tengah lingkungan sosial.

    Remisi Khusus Natal diberikan setiap 25 Desember kepada warga binaan beragama Kristen dan Katolik yang telah memenuhi syarat administratif dan substantif, termasuk berkelakuan baik serta telah menjalani masa pidana tertentu.

    Program ini merupakan bagian dari sistem pemasyarakatan yang mengedepankan pembinaan dan reintegrasi sosial, bukan semata-mata pemidanaan.

    Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan memberikan remisi khusus Hari Raya Natal 2025 kepada 15.235 warga binaan di seluruh Indonesia.

    Pemberian remisi berlangsung serentak di seluruh Indonesia melalui kantor wilayah dan satuan kerja pemasyarakatan.

    Menurut Mashudi, remisi ini menjadi bentuk apresiasi negara kepada warga binaan yang menunjukkan perubahan perilaku positif selama menjalani masa pidana.

    Selain itu, Mashudi menyebutkan, khusus di Jakarta terdapat 610 warga binaan yang menerima remisi Natal tahun ini.

    Besaran pengurangan masa pidana bervariasi mulai dari 15 hari hingga dua bulan, tergantung hasil penilaian tim pemasyarakatan.

    Rangkaian proses pengusulan remisi dilakukan secara berjenjang melalui sidang Tim Pengamat Pemasyarakatan (TPP), mulai dari tingkat lapas, kantor wilayah hingga Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas).

    Pewarta: Siti Nurhaliza
    Editor: Sri Muryono
    Copyright © ANTARA 2025

    Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.

  • 15.235 warga binaan se-Indonesia dapat Remisi Khusus Natal 2025

    15.235 warga binaan se-Indonesia dapat Remisi Khusus Natal 2025

    Jakarta (ANTARA) – Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan memberikan Remisi Khusus Hari Raya Natal 2025 kepada 15.235 warga binaan di seluruh Indonesia.

    “Untuk yang remisi warga binaan kami baik secara khusus dan umum, total semua itu ada 15.235, ini seluruh Indonesia,” kata Direktur Jenderal Pemasyarakatan pada Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan, Mashudi di Rumah Tahanan (Rutan) Kelas I Cipinang, Jakarta Timur, Kamis.

    Pemberian Remisi Khusus Natal kepada sebanyak 15.235 warga binaan ini dilaksanakan oleh masing-masing satuan kerja di Indonesia

    Remisi diberikan kepada narapidana yang dinilai memenuhi syarat administratif dan substantif, termasuk berkelakuan baik serta aktif mengikuti program pembinaan.

    Pemberian remisi berlangsung serentak di seluruh Indonesia melalui kantor wilayah dan satuan kerja pemasyarakatan.

    Menurut Mashudi, remisi ini menjadi bentuk apresiasi negara kepada warga binaan yang menunjukkan perubahan perilaku positif selama menjalani masa pidana.

    Para penerima remisi merupakan warga binaan yang telah mengikuti berbagai kegiatan pembinaan, termasuk kegiatan keagamaan.

    Sebagian dari mereka mendapatkan pengurangan masa tahanan hingga dua bulan, sementara sebagian lainnya langsung bebas setelah masa pidananya selesai dikurangi remisi.

    “Ini adalah bentuk apresiasi kepada warga binaan yang selama ini mengikuti pembinaan dengan baik. Ada yang mendapatkan remisi satu bulan, dua bulan, bahkan ada yang langsung bebas,” ujar Mashudi.

    Selain itu, Mashudi menyebutkan, khusus di Jakarta terdapat 610 warga binaan yang menerima Remisi Khusus Natal tahun ini.

    Pengurangan masa pidananya bervariasi, mulai dari 15 hari hingga dua bulan, tergantung hasil penilaian tim pemasyarakatan.

    Rangkaian proses pengusulan remisi dilakukan secara berjenjang melalui sidang Tim Pengamat Pemasyarakatan (TPP), mulai dari tingkat lapas, kantor wilayah hingga Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas).

    “Prosesnya tidak sulit selama syarat dipenuhi. Ada empat kriteria utama yang dinilai, termasuk kedisiplinan mengikuti pembinaan. Kalau ada pelanggaran, tentu tidak bisa diusulkan,” katanya.

    Menurut Mashudi, tidak semua warga binaan dapat dipandang semata-mata dari kesalahan masa lalu. Banyak di antara mereka yang kini menunjukkan perubahan positif.

    “Warga binaan itu luar biasa. Mereka memberi motivasi kepada kami karena mau mengikuti pembinaan,” katanya.

    Pewarta: Siti Nurhaliza
    Editor: Sri Muryono
    Copyright © ANTARA 2025

    Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.