Notice: Function _load_textdomain_just_in_time was called incorrectly. Translation loading for the acf domain was triggered too early. This is usually an indicator for some code in the plugin or theme running too early. Translations should be loaded at the init action or later. Please see Debugging in WordPress for more information. (This message was added in version 6.7.0.) in /home/xcloud.id/public_html/wp-includes/functions.php on line 6121
Cara dan Syarat Mengajukan KUR BCA 2025, Ini Dokumen yang Wajib Disiapkan – Xcloud.id
Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

Cara dan Syarat Mengajukan KUR BCA 2025, Ini Dokumen yang Wajib Disiapkan

Cara dan Syarat Mengajukan KUR BCA 2025, Ini Dokumen yang Wajib Disiapkan

PIKIRAN RAKYAT – Kredit Usaha Rakyat (KUR) menjadi salah satu solusi pembiayaan bagi pelaku usaha kecil dan menengah (UKM) yang membutuhkan tambahan modal. Bank Central Asia (BCA) kembali menghadirkan program KUR 2025 dengan berbagai kemudahan serta suku bunga yang kompetitif.

Jenis KUR BCA 2025

BCA menawarkan dua jenis KUR, yaitu:

KUR Mikro

Kredit Modal Kerja dengan jangka waktu hingga 3 tahun Kredit Investasi dengan jangka waktu hingga 5 tahun

KUR Kecil

Kredit Modal Kerja dengan jangka waktu hingga 4 tahun Kredit Investasi dengan jangka waktu hingga 5 tahun

Pembayaran cicilan dilakukan setiap bulan sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Plafon Pinjaman dan Suku Bunga KUR Mikro: Rp10.000.000 – Rp100.000.000 KUR Kecil: Rp100.000.000 – Rp500.000.000 Suku Bunga: Mulai dari 6% hingga 9% efektif per tahun

Tidak ada biaya provisi dan administrasi untuk KUR Mikro, sedangkan KUR Kecil memiliki biaya tambahan seperti notaris, appraisal, dan asuransi sesuai kebijakan bank.

Agunan yang Dapat Digunakan

Meskipun KUR didukung oleh pemerintah, BCA tetap mewajibkan agunan yang dapat berupa:

Tanah Kosong, Tanah Sawah, atau Tanah Bangunan Kios atau Ruko Apartemen Kendaraan Bermotor Persediaan Barang (agunan tambahan) Mesin (agunan tambahan) Syarat Pengajuan KUR BCA 2025

Untuk mengajukan KUR BCA, pemohon harus memenuhi beberapa persyaratan:

Persyaratan Umum

Warga Negara Indonesia (WNI) dengan KTP elektronik (KTP-el) Berusia minimal 21 tahun atau sudah menikah Usaha telah berjalan minimal 6 bulan Tidak memiliki KUR aktif di bank lain Tidak pernah menerima fasilitas Kredit Produktif

Dokumen yang Harus Disiapkan

KTP elektronik pemohon dan pasangan NPWP (jika pengajuan di atas Rp50 juta) Kartu Keluarga Surat Keterangan Usaha/Nomor Induk Berusaha (NIB) BPJS Ketenagakerjaan (khusus pengajuan KUR Kecil) Akta Pendirian dan perubahannya Pengesahan Akta dari Kemenkumham NPWP Badan Usaha KTP dan NPWP pengurus serta pemegang saham Surat Keterangan Usaha/NIB/TDP BPJS Ketenagakerjaan (khusus pengajuan KUR Kecil) Cara Mengajukan KUR BCA 2025

Pengajuan KUR dapat dilakukan melalui dua cara:

Pengajuan Offline

Mengunjungi kantor cabang BCA terdekat dan membawa dokumen persyaratan. Petugas bank akan membantu proses verifikasi dan pengisian formulir.

Pengajuan Online

Melalui webform BCA yang dapat diakses secara daring. Pastikan semua dokumen telah disiapkan sebelum melakukan pengisian formulir untuk mempercepat proses pengajuan.

Keuntungan KUR BCA 2025 Suku bunga rendah dan kompetitif Tanpa biaya provisi dan administrasi untuk KUR Mikro Proses pengajuan yang mudah, dapat dilakukan secara online Dukungan bagi usaha kecil dan menengah untuk berkembang

Dengan program KUR BCA 2025, usaha kecil dan menengah memiliki peluang lebih besar untuk berkembang dengan dukungan pembiayaan yang terjangkau. Pastikan semua persyaratan dan dokumen telah disiapkan sebelum mengajukan pinjaman agar proses berjalan lancar.***

Simak update artikel pilihan lainnya dari kami di Google News

Merangkum Semua Peristiwa