Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

Bukan Ketupat, Dul Jaelani Pilih Minum Kopi Saat Lebaran

Bukan Ketupat, Dul Jaelani Pilih Minum Kopi Saat Lebaran

Jakarta, Beritasatu.com – Hari Raya Idulfitri atau Lebaran selalu menjadi momen spesial untuk berkumpul bersama keluarga sambil menikmati hidangan lezat. Bagi musisi Dul Jaelani, ada dua hal yang selalu menjadi favoritnya saat merayakan Lebaran, yaitu kopi dan opor ayam.

Dul mengungkapkan, menikmati secangkir kopi pada Idulfitri memiliki sensasi yang berbeda dibandingkan dengan hari biasa. 

“Kopi dan opor selalu menjadi hidangan favorit saya saat Lebaran. Minum kopi pada hari raya itu rasanya berbeda, apalagi sambil berkumpul bersama keluarga dan mengobrol,” kata Dul dikutip dari Antara, Sabtu (29/3/2025).

Menurut Dul, selain kopi dan opor ayam hal yang paling dinantikan selama Lebaran adalah waktu berkumpul bersama keluarga. 

Lebih lanjut, dalam tradisi keluarga Dul Jaelani, saat Lebaran adalah menghindari pembicaraan tentang pekerjaan dan lebih memilih fokus pada momen kebersamaan serta menjalin kedekatan yang lebih erat lagi.

“Kami lebih memilih untuk fokus pada kebersamaan dan berbincang sebagai keluarga. Itu yang paling saya nikmati,” tambah kekasih Tissa Biani itu.

Selain itu, Dul Jaelani juga mengungkapkan bahwa pada tahun ini dia akan merayakan Idulfitri bersama keluarga besar di Jakarta. “Alhamdulillah, kakek dan nenek saya juga ikut mampir ke Jakarta, jadi bisa lebih lengkap berkumpul bersama,” tandas putra bungsu Maia Estianty dan Ahmad Dhani tersebut.

Merangkum Semua Peristiwa