PIKIRAN RAKYAT – BPNT dan PKH April 2025 sudah cair sejak awal bulan, dan bansos pun langsung disalurkan KKS masing-masing penerima. KKS yang menampung dana bansos masyarakat yakni dari Bank BNI, BRI, Mandiri, BTN, dan BSI.
BPNT dan PKH April 2025 telah cair bersamaan kepada penerima, tentu dengan nominal yang tak sama setiap masing-masing penerima khususnya bansos PKH.
BPNT April 2025 telah cair Rp600.000 nilai tersebut adalah gabungan bantuan selama 3 bulan, dimana setiap bulannya masyarakat menerima Rp200.000 dan akan diterima oleh 18,8 juta masyarakat.
Sementara, bansos PKH April 2025 memang selalu disalurkan dengan nilai yang berbeda tergantung kategori penerimanya.
Berikut nilai dan kategori penerima PKH April 2025:
– Balita Rp750.000
– Ibu Hamil Rp750.000
– Lansia Rp600.000
– Disabilitas Rp600.000
– SD Rp225.000
– SMP Rp375.000
– SMA Rp500.000
Bansos PKH April 2025 sendiri nantinya akan diterima bertahap selama 3 bulan dan akan diterima oleh 9 juta masyarakat yang layak mendapatkannya.
Pencairan BPNT dan PKH April 2025
BPNT dan PKH April 2025 masih akan cair sampai diterima secara merata oleh masyarakat penerima bansos.
Biasanya kedua bansos ini akan berlangsung sampai akhir bulan dan akan disambung dengan penyaluran bulan berikutnya.
Jadi, masyarakat yang sampai saat ini belum menerima bansos tidak usah khawatir karena pasti akan menerimanya.
Namun, tidak semua masyarakat akan menerimanya khusus mereka yang data dirinya sudah terdaftar di DTKS Kemensos.
Silahkan cek penerima bansos di link cekbansos, berikut langkah-langkahnya di bawah ini:
1. Akses link cekbansos.kemensos.go.id
2. Masukan alamat dan nama lengkap
3. Isi kode verifikasi di kotak
4. Klik cari data
Sistem pun akan mencari dan informasi penerima bansos akan muncul berupa data diri lengkap dengan periodenya.
Untuk menerima BPNT dan PKH April 2025, pastikan tergolong dari kalangan miskin atau kurang mampu dan tercatat sebagai WNI.
Itulah terkait BPNT dan PKH April 2025 yang masih akan cair kepada masyarakat dan akan berlangsung sampai akhir bulan ini. ***
Simak update artikel pilihan lainnya dari kami di Google News