Author: Liputan6.com

  • VIDEO: GIibran Rakabuming Raka Panggil Sejumlah Menteri ke Kantor Wapres

    VIDEO: GIibran Rakabuming Raka Panggil Sejumlah Menteri ke Kantor Wapres

    VIDEO: GIibran Rakabuming Raka Panggil Sejumlah Menteri ke Kantor Wapres

  • 30 Oktober: Sejarah Hari Oeang Republik Indonesia, Lahirnya ORI hingga Berganti Rupiah

    30 Oktober: Sejarah Hari Oeang Republik Indonesia, Lahirnya ORI hingga Berganti Rupiah

    ORI muncul dalam beragam seri, mulai dari Seri I hingga Seri ORI Baru. ORI Seri I ditandatangani oleh A.A. Maramis, ORI Seri II lahir pada 1 Januari 1947 ditandatangani oleh Mr. Sjafruddin Prawiranegara, ORI Seri III lahir pada 26 Juli 1947 ditandatangani oleh A.A. Maramis, ORI Seri IV lahir pada 23 Agustus 1948 ditandatangani oleh Drs. Mohammad Hatta, dan Seri ORI Baru lahir 17 Agustus 1949 ditandatangani oleh Mr. Loekman Hakim.

    ORI Seri Republik Indonesia Serikat (RIS) lahir pada 1 Januari 1950, tepatnya saat Indonedia menjadi RIS. Mata uang RIS resmi diberlakukan untuk menggantikan Seri ORI Baru.

    Dalam kondisi perang, jumlah uang yang beredar di wilayah Indonesia sulit dihitung dengan tepat. Penyebabnya karena uang De Javasche Bank dan Pemerintah Hindia Belanda belum ditukarkan atau disimpan pada bank berdasarkan ketentuan Undang-Undang yang berlaku saat itu.

    Pada tahun pembukuan 1949-1950, De Javasche Bank membuat data perkembangan uang beredar. Peran dan fungsi bank pun kemudian digantikan oleh Bank Indonesia (BI) yang resmi berdiri pada 1953.

    Selanjutnya, uang baru mulai dirilis yang kemudian dikenal dengan nama Rupiah hingga sekarang. Nama tersebut berasal dari bahasa Mongolia yang artinya perak.

    Perjalanan panjang ini berawal dari ORI yang ditetapkan sebagai alat pembayaran yang sah mulai 30 Oktober 1946 pukul 00.00 WIB. Sejak saat itu pula, pemerintah menyatakan 30 Oktober sebagai Hari Oeang Republik Indonesia.

     

    Penulis: Resla

  • VIDEO: Mensesneg Ungkap Pindad Jadi Mobil Resmi Menteri

    VIDEO: Mensesneg Ungkap Pindad Jadi Mobil Resmi Menteri

    VIDEO: Mensesneg Ungkap Pindad Jadi Mobil Resmi Menteri

  • VIDEO: Mensesneg Prasetyo Hadi: Akan Beli Mobil Dinas Maung, Bukan Menyewa

    VIDEO: Mensesneg Prasetyo Hadi: Akan Beli Mobil Dinas Maung, Bukan Menyewa

    VIDEO: Mensesneg Prasetyo Hadi: Akan Beli Mobil Dinas Maung, Bukan Menyewa

  • Mengungkap Rahasia di Balik Kenikmatan Bumbu Sate Padang

    Mengungkap Rahasia di Balik Kenikmatan Bumbu Sate Padang

    Tambahan tepung ini tidak hanya memberikan kekentalan pada kuah, tetapi juga membantu bumbu menyelimuti setiap potong daging dengan sempurna. Saat disajikan, kuah kental ini akan dituangkan di atas sate yang sudah dibakar, memberikan sensasi rasa yang berbeda di setiap gigitan.

    Perpaduan antara daging yang empuk dan kuah yang kaya rempah menciptakan harmoni rasa yang sulit ditemukan pada jenis sate lain. Proses pembuatan yang rumit ini menunjukkan betapa pentingnya setiap tahapan dalam menciptakan Sate Padang yang autentik dan lezat.

    Mulai dari pemilihan bahan, cara merebus, hingga teknik mencampur bumbu dan kuah, semuanya dilakukan dengan telaten untuk memastikan rasa yang khas. Oleh karena itu, tidak heran jika Sate Padang menjadi salah satu kuliner yang banyak digemari, karena setiap proses pembuatannya membawa kualitas dan cita rasa yang tidak bisa dipalsukan.

    Setiap suapan terasa seperti perjalanan rasa yang kaya, dari gurihnya daging, pedasnya bumbu, hingga aroma rempah yang harum dan menggugah selera. Selain itu, bumbu Sate Padang juga dikenal dengan teksturnya yang kental dan lembut, berbeda dari kebanyakan sate lainnya yang biasanya menggunakan saus kacang atau kecap.

    Tekstur kental ini diperoleh dari penggunaan tepung beras atau tepung kanji yang membuat kuahnya sedikit lengket. Keunikan tekstur ini membuat Sate Padang terasa lebih kaya dan lezat di mulut, karena kuahnya menyelimuti daging dengan sempurna.

    Saat disajikan, kuah kental ini dituang di atas sate yang sudah dibakar, sehingga bumbu meresap lebih dalam dan menciptakan sensasi rasa yang unik dan memikat.

    Bumbu yang kaya akan rempah ini juga menunjukkan kekayaan budaya kuliner Minangkabau, di mana pemakaian rempah yang melimpah dan proses memasak yang telaten menjadi ciri khas utama. Setiap bumbu dipilih dan diolah dengan hati-hati untuk menciptakan rasa yang seimbang antara pedas, gurih, dan sedikit manis.

    Oleh karena itu, Sate Padang tidak hanya dikenal di daerah asalnya saja, tapi juga populer di berbagai daerah lain di Indonesia, bahkan hingga ke mancanegara. Bumbu yang unik dan khas inilah yang menjadi daya tarik utama Sate Padang dan membuatnya berbeda dari sate-sate lainnya.

     

    Penulis: Belvana Fasya Saad

  • Survei CRC Pilwalkot Makassar: Appi-Aliyah Tertinggi, Unggul di 13 Kecamatan

    Survei CRC Pilwalkot Makassar: Appi-Aliyah Tertinggi, Unggul di 13 Kecamatan

    Liputan6.com, Makassar – Celebes Research Center (CRC) merilis hasil survei terbaru Pemilihan Calon Wali Kota dan Calon Wakil Wali Kota Makassar 2024. Survei itu dilakukan di 15 Kecamatan se-Kota Makassar pada 2-6 Oktober 2024. 

    Untuk diketahui, pada Pilwalkot Makassar 2024, ada empat Pasang Calon (Paslon) yang bertarung yakni Munafri Arifuddin-Aliyan Mustika Ilham (MULIA), Andi Seto Asapa-Rezki Mulfiati Lutfi (Sehati). Selanjutnya Indira Jusuf Ismail-Ilham Ari Fauzi (INIMI) dan Amri Arsyid-Abd Rahman Bando (AMAN).

    Direktur Eksekutif CRC, Imam Soeyoeti mengatakan bahwa survei ini menggunakan metode multistage random sampling kepada 400 responden. Seluruh responden dipilih secara acak dan proporsional di seluruh kecamatan sesuai dengan jumlah penduduknya. 

    “Kami melakukan quality control secara random terhadap 20 persen, dari total sampel. Artinya ada sekira 80 responden yang didatangi langsung atau ditelpon secara acak dari kuesioner untuk memastikan surveyor betul-betul ke lapangan,” kata Imam dalam konferensi pers di Makassar, Selasa (29/10/2024).

    Hasilnya, paslon MULIA meraih elektabilitas 44,75 persen, disusul INIMI 28 persen. Sementara di posisi ketiga ada pasangan Sehati dwngan elektabilitas 18,75 persen dan AMAN yang hanya meraih 4 persen. 

    “Jadi, gambarannya adalah paslon Appi-Aliyah yang paling berpeluang memenangkan pilkada andai pemilihan digelar awal Oktober,” jelas Imam.

    Imam memaparkan bahwa tingginya elektabilitas MULIA sejalan dengan tingginya popularitas dan likeabilitasnya Munafri Arifuddin dan Aliyah Mustika Ilham. Bahkan dari 15 kecamatan yang ada di Kota Makassar, MULIA unggul di 13 Kecamatan yakni Biringkanaya, Tamalate, Manggala, Tallo, Panakkukang, Tamalanrea, Makassar, Mariso, Mamajang, Bontoala, Ujung Tanah, Ujung Pandang dan Sangkarrang.

    “Paslon MULIA hanya tak unggul di Kecamatan Rappocini dan Wajo. Dimana kedua kecamatan ini menempatkan INIMI yang unggul,” sebut Imam. 

    Lebih jauh Imam memaparkan bahwa sekitar 36 persen warga di Kota Makassar masih menjadi swing voters. Dengan rincian 29 persen warga yang sudah menentukan pilihan tapi masih bisa berubah dan 7 persen yang memang belum menentukan pilihan atau tidak menjawab. 

    “Dengan angka itu, artinya lebih dari sepertiga pemilih ini masih menjadi Swing Voters,” imbuhnya. 

     

    Simaklah video pilihan berikut ini: 

    Menjelang pendaftaran pilkada serentak 2024, beragam persiapan dilakukan termasuk sosialisasi peraturan baru. Berdasarkan putusan Mahkamah Agung, bakal calon Wali Kota dan Bupati boleh mendaftar meski belum genap berusia 25 tahun.

  • Pasar Properti Tangerang Berkembang Agresif, Apa Strategi Pengembang? – Page 3

    Pasar Properti Tangerang Berkembang Agresif, Apa Strategi Pengembang? – Page 3

    Liputan6.com, Jakarta – Dalam catatan Cushman and Wakefield Indonesia, Tangerang telah mengalami perubahan signifikan dalam 10 tahun terakhir berkat pembangunan infrastruktur jalan dan kereta api. Tangerang juga berkembang pesat berkat karakteristik kinerja ekonominya yang kuat.

    Managing Director Cushman and Wakefield Indonesia, Lini Djafar, menyatakan bahwa pasar properti di Tangerang berkembang cukup agresif untuk mengakomodasi pertumbuhan sektor bisnis, industri, dan pariwisata.

    “Sektor hotel dan ritel pun menunjukkan perkembangan yang signifikan, baik dari sisi jumlah maupun kualitas pengembangan. Berbagai proyek real estat berskala besar telah muncul di kota penyangga tersebut,” kata dia dalam keterangan tertulis, Selasa (29/10/2024).

    Lini Djafar menambahkan, dengan mempertimbangkan beberapa aspek, seperti aksesibilitas yang memadai, seperti akses tol dan transportasi umum seperti commuter line, jarak Tangerang Raya dari Jakarta, serta fasilitas di kawasan mandiri yang lengkap, peluang kawasan ini sebagai sumber investasi masih sangat menjanjikan.

    Ia juga mengungkapkan bahwa seiring dengan perkembangan infrastruktur yang cepat, Tangerang Raya tetap menjadi hunian favorit bagi kalangan profesional menengah. Pada 3-4 tahun terakhir, harga properti di Tangerang Raya meroket tajam seiring dengan peningkatan fasilitas dan infrastruktur yang makin lengkap. Bahkan, dalam satu tahun, harga rumah dapat meningkat antara 15-30 persen.

    Di sisi lain, berdasarkan data pencarian yang dihimpun dalam Flash Report Rumah123.com Juli 2024, Tangerang menjadi kawasan terfavorit para pencari rumah dengan persentase 15,0%.

    Jakarta Selatan berada di peringkat kedua dengan porsi pencarian 11,3% dan Jakarta Barat di urutan ketiga (10,3%). Lokasi yang strategis dan dekat dengan DKI Jakarta, aksesibilitas yang baik, serta dukungan infrastruktur yang memadai adalah beberapa faktor yang membuat Tangerang begitu diminati oleh investor serta para pencari properti.

  • Geger Jasad Wanita Tanpa Kepala Ditemukan di Belakang Danau SPBU Jakarta Utara – Page 3

    Geger Jasad Wanita Tanpa Kepala Ditemukan di Belakang Danau SPBU Jakarta Utara – Page 3

    Sementara itu, Polisi telah mengembalikan jenazah wanita paruh baya yang ditemukan tewas di dalam toren di sebuah rumah kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara. Jasad wanita itu ditemukan pada Kamis 24 Oktober 2024.

    “Jenazah sudah diserahkan ke keluarga,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Indardi kepada wartawan, Jakarta, Jumat 25 Oktober 2024.

    Sehingga, saat ini polisi masih menunggu hasil otopsi yang dilakukan oleh Rumah Sakit (RS) Polri Kramatjati, Jakarta Timur. Karena, hal ini untuk mengetahui penyebab atas kematian dari wanita tersebut.

    “Tentunya otopsi dilakukan oleh tim dokter forensik RS Polri Kramat Jati, saat ini masih menunggu hasilnya,” ujarnya.

    Selain itu, terkait dengan penemuan jasad wanita paruh baya itu disebutnya berkat kesigapan dan kerjasama dengan masyarakat.

    “Ini juga berkat kecepatan, kesigapan, kerjasama masyarakat sekitar melaporkan ke Polsek Kelapa Gading memang ini secara bersama-sama ya,” pungkasnya.

    Sebelumnya, warga digemparkan dengan temuan jasad seorang wanita paruh baya di dalam toren di sebuah rumah kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara, pada Kamis 24 Oktober 10. Polisi pun menyelidiki penyebab meninggal korban.

    Kapolsek Kelapa Gading, Kompol Maulana Mukarom menerangkan, korban inisial NN (55) ditemukan pertama kali oleh sopir yang juga bekerja di rumah tersebut. Jasad ditemukan pada pukul 06.10 WIB.

    “Jadi NN bekerja di rumah tersebut,” kata Maulana kepada wartawan, Kamis (24/10).

    Terkait kejadian ini, Maulana menerangkan, kepolisian telah melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP). Sementara jenazah dievakuasi ke Rumah Sakit Kramat jati guna dilakukan visum.

  • Pria di Tangerang Menyekap dan Perkosa Kekasih yang Dikenal Lewat Facebook – Page 3

    Pria di Tangerang Menyekap dan Perkosa Kekasih yang Dikenal Lewat Facebook – Page 3

    Liputan6.com, Jakarta – Anak Baru Gede (ABG) disekap dan dicabuli oleh kekasihnya sendiri. Insiden ini terjadi di sebuah rumah di Jalan Prabu Siliwangi Raya, Uwung Jaya Cibodas Kota Tangerang.

    Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi menerangkan, korban VLR (17) dengan pelaku YH (19) saling kenal satu sama lain. Bahkan, mereka menjalin hubungan asmara.

    “Hubungan korban dengan pelaku menurut keterangan awal korban, berpacaran dengan berkenalan melalui Facebook,” kata dia dalam keterangan tertulis, Selasa (29/10/2024).

    Ade Ary menerangkan, keduanya saat itu bertemu di daerah Jakarta Barat. Oleh pelaku, korban dibawa ke rumahnya.

    “Korban kemudian diajak ke gudang dilantai 2 rumah pelaku,” ujar dia.

    Ade Ary menyebut, korban berada di gudang selama lebih 10 hari. Di saat penyekapan itu, korban juga menerima perlakuan tak senonoh.

    “Pelaku telah menyetubuhi korban. Korban menjelaskan jika korban menolak maka pelaku akan mengikat korban dengan tali,” ujar dia.

    Ade Ary mengatakan, korban berhasil kabur dari rumah pelaku. Ketika itu, korban bertemu dengan seorang warga inisial AMS hingga akhirnya mereka berdua mengadukan ke Polsek Jatiuwung.

    Kini, kasus tersebut telah diambil alih Polres Tangerang Kota. Adapun, laporan polisi telah diterima pada Minggu, 27 Oktober 2024.

    “Untuk korban telah divisum kebidanan dan visum luar. Korban telah dikembalikan kepada orang tua,” ujar dia.

     

  • Kelakar Janda Kaya Nikahi Pengangguran, Berapa Harta Suswono? – Page 3

    Kelakar Janda Kaya Nikahi Pengangguran, Berapa Harta Suswono? – Page 3

    Calon Wakil Gubernur (Cawagub) DKI Jakarta nomor urut 01, Suswono, meminta maaf atas pernyataannya soal janda kaya menikahi pemuda pengangguran dalam pertemuan dengan Relawan Bang Japar beberapa waktu lalu yang menimbulkan polemik.

    “Saya menyadari bahwa pernyataan saya dalam pertemuan dengan Relawan Bang Japar telah menimbulkan polemik. Atas hal itu saya meminta maaf, sekaligus mencabut pernyataan tersebut,” kata Suswono dalam keterangannya, diterima Senin (28/10/2024).

    Suswono menjelaskan, pernyataan itu ia sampaikan dalam konteks bercanda kala menanggapi celetukan salah satu warga dalam sebuah sosialisasi. Selain itu, Suswono memastikan tidak ada maksud sama sekali mencemooh janda apalagi Nabi Muhammad SAW.

    Meski begitu, politikus Partai Keadilan Sejahtera itu menyadari guyonannya tersebut memang kurang tepat dan tidak bijaksana. Oleh sebab itu, dia pun tak memungkiri kekeliruannya soal janda kaya.

    “Apa pun penjelasannya, saya sepenuhnya mengakui kesalahan saya. Guyonan tersebut meskipun dimaksudkan untuk menyampaikan kepedulian kepada anak yatim dan para janda serta pemuda di Jakarta, jelas tidak pada tempatnya,” ungkapnya.

    Lebih lanjut, Suswono menegaskan perbincangan terkait polemik yang terjadi saat ini bukan lah merupakan bagian dari program Ridwan Kamil-Suswono (RIDO). “Kami berkomitmen pada program pemberdayaan kelompok lemah dan rentan,” kata dia.

    Suswono juga menyadari ke depan pihaknya akan lebih berhati-hati dalam berkomunikasi. Sehingga, kata dia, nantinya diharapkan polemik serupa tak muncul di publik.

    “Mari kita lanjutkan pembicaraan mengenai program yang membawa manfaat bagi masyarakat Jakarta,” ujar Suswono.