Author: Liputan6.com

  • Erick Thohir Sebut Harga Tiket Pesawat Bukan Persoalan Sederhana, Kenapa? – Page 3

    Erick Thohir Sebut Harga Tiket Pesawat Bukan Persoalan Sederhana, Kenapa? – Page 3

    Sebelumnya, Menteri Pariwisata Widiyanti Putri Wardhana berencana mempromosikan wisata berkelas di Indonesia ke kancah global. Namun, harga tiket pesawat jadi salah satu tantangannya.

    Widi mengatakan, telah menyusun target wisatawan mancanegara (wisman) untuk 5 tahun kedepan. Pada 2024 saja, ditarget ada 14 juta wisman yang melancong ke Indonesia.

    “Mengenai target kunjungan mungkin bisa dikoreksi ya, yang tahun 2024 itu 14 jutaan ya, untuk Wisman, dan kita ada target 5 tahun berikutnya,” ujar Menpar Widi di Kantor Kementerian BUMN, Jakarta, Kamis (31/10/2024).

    Dia menyebut akan mempromosikan wisata berkelas di Indonesia. Promosi itu akan dilakukan ke berbagai negara untuk menarik minat wisatawan dari luar negeri tadi.

    “Tentu kita akan promosikan lebih ke high quality tourism, menggalakkan promosi ke luar negeri lebih banyak lagi,” ucapnya.

    Harga Tiket Pesawat Harus Murah

    Guna mendukung hal tersebut, Widi mengatakan perlu diimbangi dengan kemudahan akses para wisatawan, termasuk pada harga tiket pesawat yang bisa terjangkau. Upaya penurunan harga tiket ini, kata dia, perlu dilakukan bersama dengan kementerian dan lembaga lainnya.

    “Tapi mengenai aksesibilitas, transportasi, harga tiket yang terjangkau, kita harus segera atasi bersama K/L yang lainnya,” sebutnya.

     

  • Korban Ungkap Kronologi Kecelakaan Mobil Kru TVOne Ditabrak Truk di Tol Pemalang – Page 3

    Korban Ungkap Kronologi Kecelakaan Mobil Kru TVOne Ditabrak Truk di Tol Pemalang – Page 3

    Liputan6.com, Jakarta – Jurnalis TVOne Felicia menjadi salah satu korban selamat dari kecelakaan timnya di KM 315 Tol Jakarta-Pemalang, Jawa Tengah, Kamis (31/10/2024) pagi ini. Dia pun menceritakan momen sesaat sebelum peristiwa itu terjadi.

    “Sebelumnya kami sempat mampir untuk sholat subuh di rest area, kemudian kami melanjutkan perjalanan,” tutur Felicia dalam siaran pers yang diterima wartawan.

    “Ketika di perjalanan, kaca depan mobil agak kotor dan harus dibersihkan manual. Kami akhirnya berhenti di bahu jalan. Saat itu itu tiba-tiba kami ditabrak dari belakang,” sambungnya.

    Awak media TVOne tersebut merupakan tim produksi program investigasi Fakta yang sedang dalam perjalanan untuk meliput ke Gresik.

    Adapun data korban dalam kecelakaan itu adalah sebagai berikut:

    1. Pengemudi kendaraan bermotor Xenia atas nama Sunardi. Korban mengalami luka cedera kepala berat, fraktur tulang hidung, sobek tidak beraturan kaki kanan korban meninggal dunia di lokasi kejadian kemudian dievakuasi ke RSI Al Ikhlas Taman Pemalang.

    2. Penumpang kendaraan bermotor Xenia baris kedua belakang kemudi, atas nama Marwan. Korban mengalami luka jejas dada, cedera abdomen, lecet dagu, korban meninggal dunia di lokasi kejadian kemudian dievakuasi ke RSI Al Ikhlas Taman Pemalang.

    3. Penumpang kendaraan bermotor Xenia baris ketiga, atas nama Alwan Syahmidi. Korban mengalami luka fraktur telapak kaki kanan, jejas dada, cedera abdomen, korban meninggal dunia di lokasi kejadian kemudian dievakuasi ke RSI Al Ikhlas Taman Pemalang.

    4. Penumpang kendaraan bermotor Xenia samping kemudi, atas nama Felicia Amelinda Deqi Priatna. Korban mengalami luka cedera kepala ringan, sobek kepala belakang, kondisi sadar dirawat di RSI Al Ikhlas Taman Pemalang.

    5. Penumpang kendaraan bermotor Xenia baris kedua sebelah kiri, atas nama Geigy Yudhistira. Korban mengalami luka cedera kepala ringan, jejas dada, lecet di wajah, kondisi sadar dirawat di RSI Al Ikhlas Taman Pemalang.

  • Menpar Widiyanti Putri Mau Promosi Pariwisata Berkelas di Indonesia, Ini Syaratnya – Page 3

    Menpar Widiyanti Putri Mau Promosi Pariwisata Berkelas di Indonesia, Ini Syaratnya – Page 3

    Liputan6.com, Jakarta – Menteri Pariwisata Widiyanti Putri Wardhana berencana mempromosikan wisata berkelas di Indonesia ke kancah global. Namun, harga tiket pesawat jadi salah satu tantangannya.

    Widi mengatakan, telah menyusun target wisatawan mancanegara (wisman) untuk 5 tahun ke depan. Pada 2024 saja, ditarget ada 14 juta wisman yang melancong ke Indonesia.

    “Mengenai target kunjungan mungkin bisa dikoreksi ya, yang tahun 2024 itu 14 jutaan ya, untuk Wisman, dan kita ada target 5 tahun berikutnya,” ujar Menpar Widi di Kantor Kementerian BUMN, Jakarta, Kamis (31/10/2024).

    Dia menyebut akan mempromosikan wisata berkelas di Indonesia. Promosi itu akan dilakukan ke berbagai negara untuk menarik minat wisatawan dari luar negeri tadi.

    “Tentu kita akan promosikan lebih ke high quality tourism, menggalakkan promosi ke luar negeri lebih banyak lagi,” ucapnya.

    Guna mendukung hal tersebut, Widi mengatakan perlu diimbangi dengan kemudahan akses para wisatawan, termasuk pada harga tiket pesawat yang bisa terjangkau. Upaya penurunan harga tiket ini, kata dia, perlu dilakukan bersama dengan kementerian dan lembaga lainnya.

    “Tapi mengenai aksesibilitas, transportasi, harga tiket yang terjangkau, kita harus segera atasi bersama K/L yang lainnya,” sebutnya.

    “Supaya Wisman, dan Wisnus (wisatawan nusantara/domestik) terutama, bisa travel di Indonesia lebih murah,” sambungnya.

    Harga Tiket Pesawat Turun Sebelum Nataru

    Diberitakan sebelumnya, Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi menargetkan harga tiket pesawat bisa turun sebelum Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 (Nataru) mendatang. Ini diharapkan jadi hasil kerja dari satgas penurunan harga tiket pesawat.

    Dudy tak berbicara banyak mengenai targetnya itu. Dia mengatakan Satgas Supervisi Harga Tiket Angkutan Penerbangan Nasional berada di bawah koordinasi Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian yang dipimpin Airlangga Hartarto.

     

  • Masyarakat Medan Puas dengan Keberadaan MPP yang Cepat, Mudah, dan Nyaman – Page 3

    Masyarakat Medan Puas dengan Keberadaan MPP yang Cepat, Mudah, dan Nyaman – Page 3

    Sejak diresmikan 25 Januari 2024, MPP melayani 70 jenis pelayanan yang berasal dari 26 instansi pemerintah. Selain pengurusan lebih mudah dan cepat, masyarakat juga terhindar dari pungutan liar (pungli) yang selama ini kerap terjadi.

    Seperti yang dirasakan Sariwardhani (24), warga Jalan Karya Sei Agul ini mengaku sangat puas dengan pelayanan yang diberikan.

    “Pelayanannya sangat baik dan cepat, sudah itu petugasnya pun ramah-ramah,” ujarnya.

    Sariwardhani juga mengungkapkan, MPP ramah anak karena menyediakan posko pelayanan anak yang dilengkapi sejumlah permainan.

    “Kebetulan saya datang membawa anak dan biasanya anak saya rewel, tapi kali ini dia merasa tenang karena dapat bermain di posko pelayanan anak yang disediakan, jadi, pelayanan yang diberikan MPP sangat memuaskan bagi saya dan anak saya,” ungkapnya.

    Senada dengan itu, Juli (47), warga Jalan Sei Kapuas mengaku sangat puas dengan pelayanan yang diterimanya. Ia mengatakan, untuk mengurus KTP, prosesnya lebih cepat dibandingkan mengurus di Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil).

    “Saya mengurusnya kemarin, hari ini sudah selesai, padahal kalau mengurus di Disdukcapil, prosesnya sampai seminggu,” ucapnya.

  • Buruh Tuntut UMP 2025 Naik 10%, Bagaimana dengan Pengusaha? – Page 3

    Buruh Tuntut UMP 2025 Naik 10%, Bagaimana dengan Pengusaha? – Page 3

    Liputan6.com, Jakarta Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) meminta semua pemangku kepentingan bersikap bijaksana dalam menyikapi pembahasan besaran Upah Minimum Provinsi (UMP) yang akan diputuskan pemerintah pada November mendatang.

    Pasalnya, penetapan UMP 2025 sangat menentukan minat investasi asing di tengah upaya Pemerintahan baru mencari suntikan dana guna melanjutkan pembangunan.

    Ketua Apindo Bidang Ketenagakerjaan Bob Azam menilai Pemerintah Indonesia telah berhasil merumuskan formula penghitungan UMP yang adil bagi pekerja dan pengusaha seperti yang tercantum dalam Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 51 Tahun 2023 tentang Pengupahan. PP tersebut merupakan revisi dari dua aturan terdahulu yaitu PP Nomor 36 Tahun 2021 dan PP Nomor 78 Tahun 2015.

    “Dalam menetapkan UMP yang baru sebaiknya tetap gunakan formula PP 51, jangan berubah lagi formulanya. Karena kepastian hukum itu bukan hanya penting bagi dunia usaha, tetapi juga untuk pekerja dan para investor juga,” ujar Bob, dikutip Kamis (31/10/2024).

    Ia mencontohkan, apabila ada investor asing yang berminat menanamkan modal di Indonesia pasti akan menghitung berapa besar biaya operasional termasuk gaji pekerja minimal selama 5 tahun ke depan. Jika rumusan perhitungan penetapan UMP berubah setiap tahun, maka hal tersebut bisa memicu investor asing lebih memilih berinvestasi di negara tetangga.

    “Bagaimana cara menghitung labour cost selama 5 tahun ke depan kalau tiap tahun ditetapkan semau-maunya. Kalau upah dinaikkan tinggi dalam situasi permintaan yang lemah saat ini, mustahil bagi perusahaan menaikkan harga jual produknya. Opsinya adalah menekan margin. Tetapi kalau margin dikurangi terlalu besar, investor tidak akan masuk. Mereka akan menghitung potensi margin lebih besar jika investasi di Vietnam misalnya. Jadi ini semua harus kita pertimbangkan,” papar Bob.

    Apindo menurut Bob sangat mendukung upaya Presiden Indonesia yang baru dilantik, Prabowo Subianto untuk memperkuat perekonomian nasional dengan prinsip ekonomi kerakyatan. Sebagai bagian dari rakyat, Apindo sependapat bahwa buruh juga menjadi target yang perlu dinaikkan daya belinya agar ekonomi negara berputar lebih kencang.

    Oleh karena itu, Apindo menurutnya tidak mempermasalahkan aksi demonstrasi sejumlah kelompok buruh menuntut kenaikan UMP sebesar 8-10%.

    “Dari sisi ini kita sangat setuju, bahwa harus ditingkatkan pendapatannya. Tetapi yang sifatnya sustain, jangan sampai sekarang naik tinggi tetapi kemudian kehilangan pekerjaan karena perusahaannya rugi. Kenaikan yang tidak sustain itu adalah yang kenaikan UMP-nya melebihi produktivitas. Suatu perusahaan katakanlah produktivitasnya 5%, lalu upahnya naik 7%, selisih 2% nya itu pasti akan dilempar ke harga jual produk. Jadi kalau kita naikkan tinggi upah buruh, lalu harga-harga ikutan naik, ujungnya tidak ada artinya,” ujarnya.

     

     

  • Ajukan Kenaikan Anggaran Rp20 Triliun, Yasonna Minta Menteri HAM Realistis – Page 3

    Ajukan Kenaikan Anggaran Rp20 Triliun, Yasonna Minta Menteri HAM Realistis – Page 3

    Liputan6.com, Jakarta – Anggota Komisi XIII DPR RI fraksi PDIP, Yasonna Laoly meminta Menteri Hak Asasi Manusia (HAM) Natalius Pigai untuk realistis dalam mengusulkan anggaran kementeriannya yang mencapai Rp20 triliun.

    Hal tersebut disampaikan Yasonna dalam rapat perdana Komisi XIII DPR dengan Menteri HAM di kompleks parlemen Senayan, Jakarta, Kamis (31/10/2024).

    “Apa sebab teman-teman dan banyak masyarakat kaget dan lompatan angka itu sangat besar. Ideal mungkin saja ideal, tapi realitas juga harus kita lihat,” kata Yasonna dalam rapat.

    Apalagi, kata Yasonna, saat ini utang negara sudah melonjak hingga ratusan triliun rupiah.

    “Saat ini APBN kita kemarin defisitnya sekitar Rp600 triliun yah. Tahun depan akan ada jatuh tempo utang sekitar Rp800-an triliun,” kata Yasonna.

    Sebelummya, Pigai menyebut, baru program sosialisasi saja sudah menghabiskan Rp8,3 triliun.

    “Dari 283 ribu  kelompok yang basisnya di pedesaan, 1 kelompok atau satu wilayah saja kita kasih Rp100 juta maka Rp8,3 triliun, itu untuk sosialisasi masyarakat lokal dan basis bawah,” kata Natalius Pigai dalam rapat.  

    Oleh karena itu, Pigai memastikan anggaran Rp20 trilun bukan hal besar, sebab ia telah menyiapkan 200 program bahkan 1.000 program apabila diterima oleh DPR.

    “Untuk mencapai Rp20 T, saya punya lebih 200 program yang tak perlu kita sebut, baru satu program saja sudah Rp8,3 T,” kata dia.

    “Belum lagi program yang lebih dari 100-200 program yang saya siapkan, kalau bapak-ibu berkenan saya bisa bikin lebih dari 1000 program,” ucap Menteri HAM Natalius Pigai menandaskan.

     

  • Menko Pangan Bakal Guyur 1.300 ton Pupuk ke Petani di Subang – Page 3

    Menko Pangan Bakal Guyur 1.300 ton Pupuk ke Petani di Subang – Page 3

    Liputan6.com, Jakarta Menteri Koordinator Pangan Zulkifli Hasan akan memasok 1.300 ton pupuk di Kampung Sukamandi, Subang, Jawa Barat. 

    Hal itu disampaikan Zulkifli Hasan saat meninjau lahan padi siap panen di Kampung Sukamandi, Subang, Jawa Barat, Kamis (31/10/2024). Dalam tinjauannya tersebut, pria yang akrab disapa Zulhas ini menerima keluhan dari petani setempat terkait sulitnya mendapatkan pupuk subsidi.

    “Bapak-bapak di sini kebutuhan pupuknya untuk tanam padi berapa? Yaudah nanti kita urus dapat subsidi 1.300 dialokasikan ke sini pupuk subsidi yang tadinya gak ada,” kata Zulkifli Hasan.

    Dihadapan para petani, Zulhas menyampaikan bahwa Pemerintah menyetujui penambahan kuantum pupuk pada tahun anggaran 2024 sebesar 9,55 juta ton. Sebelumnya, kuantum pupuk pada tahun 2024 hanya berjumlah 4,5 juta ton. 

    “Karena pupuk sempat kurang, sekarang dikembalikan tahun 2025 anggarannya Rp44 triliun, mudah-mudahan dapat. Kemarin memang dipotong-potong, dulu 4,5 juta sekarang 9,5 jadi dua kali lebih banyak dari kemarin. Mudah-mudahan pupuk lancar,” ujarnya.

    Dalam kesempatan yang sama, Ketua Kelompok Tani Sang Hyang Sri Ipin Mansur, menyampaikan bahwa petani sangat mendukung program swasembada pangan yang diusung Pemerintahan Presiden Prabowo Subianto. Namun, disamping itu ia meminta agar Pemerintah memperhatikan dahulu kebutuhan petani, utamanya terkait pupuk.

    “Berkaitan dengan swasembada pangan itu kami mendukung, namun kami sebagai para petani perlu diperhatikan dengan serius karena cost untuk pembiayaan tanam padi ini tidak sedikit, lebih-lebih dengan harga pupuk yang sangat luar biasa. Kami di sini tidak mendapatkan subsidi pupuk, tidak ada,” ujar Ipin.

    Ipin sangat berharap pemerintahan baru bisa lebih memperhatikan kesejahteraan petani, termasuk menyalurkan pupuk subsidi secara merata.

    “Kami sebagai petani berharap ada kesetaraan dengan petani-petani yang lain kami perlu diperhatikan, karena cost kami sangat luar biasa tingginya, saya mohon masalah pupuk di subsidi disamaratakan dengan petani yang lain,” pungkas Ipin.

         

  • Menteri HAM: Baru Satu Program Saja Sudah Rp 8,3T, Saya Punya 200 Program – Page 3

    Menteri HAM: Baru Satu Program Saja Sudah Rp 8,3T, Saya Punya 200 Program – Page 3

    Liputan6.com, Jakarta – Menteri Hak Asasi Manusia (HAM) Natalius Pigai menghadiri rapat perdana bersama Komisi XIII DPR RI, pada Kamis (31/10/2024).

    Pigai menyampaikan penjelasan dan alasan pihaknya mengusulkan anggaran Rp 20 triliun. Ia menyebut, baru program sosialisasi saja sudah menghabiskan Rp 8,3 triliun.

    “Dari 283 ribu kelompok yang basisnya di pedesaan, 1 kelompok atau satu wilayah saja kita kasih Rp 100 juta maka Rp 8,3 triliun, itu untuk sosialisasi masyarakat lokal dan basis bawah,” kata Pigai dalam rapat.

    Oleh karena itu, Pigai memastikan anggaran Rp 20 triliun bukan hal besar, sebab ia telah menyiapkan 200 program bahkan 1.000 program apabila diterima oleh DPR.

    “Untuk mencapai Rp 20 T, saya punya lebih 200 program yang tak perlu kita sebut, baru satu program saja sudah Rp 8,3 T,” kata dia.

    “Belum lagi program yang lebih dari 100-200 program yang saya siapkan, kalau bapak-ibu berkenan saya bisa bikin lebih dari 1.000 program,” sambungnya.

    Sebelumnya, Pigai menegaskan tidak memiliki program 100 hari kerja, ia menyebut program yang ia buat untuk lima tahun.

    “Kami tidak punya program 100 hari. kami punya program emergency conditions untuk membangun rakyat dan bangsa dan negara selama lima tahun kalau dipertahankan,” kata Pigai dalam rapat di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Kamis (31/10/2024).

  • Harga Tiket Pesawat Mahal, Erick Thohir Bilang Begini – Page 3

    Harga Tiket Pesawat Mahal, Erick Thohir Bilang Begini – Page 3

    Menteri BUMN Erick Thohir akan membentuk project management officer (PMO) untuk meningkatkan pariwisata sejumlah wilayah di Indonesia. Mengingat, ekonomi Indonesia yang dinilai sudah cukup tertinggal dari negara lain di Asia Tenggara.

    Erick telah menggandeng Menteri Pariwisata Widiyanti Putri Wardhana untuk membentuk PMO tersebut. Hal ini disebut juga sebagai pelaksanaan arahan Presiden Prabowo Subianto.

    “Kami berdiskusikan dan kami bersepakat kita akan membuat tim Project Management Officer bersama untuk memastikan kolaborasi kita, kita terus tingkatkan,” kata Erick Thohir di Kantor Kementerian BUMN, Jakarta, Kamis (31/10/2024).

    Dia mengatakan, Presiden Prabowo melihat peluang pertumbuhan ekonomi dari sektor pariwisata. “Dan sudah terlalu lama juga kita tertinggal dengan negara-negara Asia Tenggara, karena itu kita penting mendukung Menteri Pariwisata untuk mensukseskan program daripada Bapak Presiden,” tegasnya.

    Pada pertemuannya dengan Menpar Widiyanti, Erick juta menyinggung sederet upaya yang bisa dilakukan perusahaan pelat merah. Baik itu melalui integrasi di sektor transportasi maupun infrastruktur.

    “Dan tentu Alhamdulillah kita juga terus menjaga kesuksesan yang selama ini sudah kami jalankan dari Kementerian, seperti bagaimana Borobudur yang kita lihat sekarang, tidak hanya menjadi destinasi wisata tetapi juga religion, spiritual,” ucap dia.

    “Kita juga sudah sukses bagaimana mendorong Mandalika menjadi sport tourism, salah satu tujuannya. Apalagi juga Bali yang terus kita benahi dengan proyek-proyek baru seperti Benoa, untuk cruise (kapal pesiar) ataupun kawasan ekonomi khusus,” Erick menambahkan.

     

  • Mengenal Fungsi Teknologi RFID untuk Industri Ritel hingga Kesehatan – Page 3

    Mengenal Fungsi Teknologi RFID untuk Industri Ritel hingga Kesehatan – Page 3

    Liputan6.com, Jakarta – Teknologi Radio Frequency Identification (RFID) yang memanfaatkan gelombang radio untuk mengidentifikasi dan melacak objek secara otomatis telah merambah berbagai industri, mulai dari ritel hingga kesehatan.

    Dalam sektor ritel misalnya, RFID telah mengubah cara pengelolaan stok barang. Dengan menempelkan tag RFID pada setiap produk, perusahaan dapat memantau inventaris secara real-time, mengurangi risiko kehilangan barang, dan bahkan mempercepat proses pembayaran.

    RDS Group, perusahaan solusi RFID, telah mengembangkan berbagai aplikasi inovatif berbasis RFID. Salah satunya adalah solusi khusus untuk linen rumah sakit.

    Dengan tag RFID yang terpasang pada setiap item linen, rumah sakit dapat melacak siklus pencucian dan memastikan ketersediaannya secara akurat.

    RFID linen tag dari RDS diklaim terbukti secara ilmiah tidak mengganggu proses rontgen dan MRI serta tahan terhadap bahan-bahan kimia dan panas sampai dengan 200°C.

    “Sebagai pelaku bisnis solusi RFID, RDS Group terus berinovasi untuk menyediakan teknologi yang tidak hanya meningkatkan efisiensi operasional, tetapi juga memberikan keunggulan kompetitif bagi para klien di berbagai industri,” ujar GM Sales & Marketing RDS Group, Slamet Ariyadi, melalui keterangannya, Kamis (31/10/2024).

    Selain di sektor kesehatan, RFID juga diterapkan dalam manajemen dokumen perusahaan. Dengan menempelkan tag RFID pada setiap dokumen, perusahaan dapat melacak lokasi dan akses dokumen secara real-time, serta meningkatkan keamanan dan efisiensi pengelolaan arsip.