Author: CNBCindonesia.com

  • Hingga Malam, Demo 29 Agustus Memanas-Massa Bakar Halte TransJakarta

    Hingga Malam, Demo 29 Agustus Memanas-Massa Bakar Halte TransJakarta

    Jakarta, CNBC Indonesia – Massa demo di depan Polda Metro Jaya masih bertahan hingga malam ini, Jumat (29/8/2025), meski sempat dipukul mundur dengan water canon.

    Bahkan, massa mulai membakar halte TransJakarta di depan Polda Metro Jaya. Seperti dilaporkan detikcom, hasil pantauan pada pukul 2056 WIB.

    Sebelum dirusak, halte sudah dirusak terlebih dahulu. Tampak pada foto yang ditampilkan detikcom, asap hitam membumbung dari halte yang dibakar tersebut.

    Tak hanya itu, Halte TransJakarta Senen juga dilaporkan terbakar di tengah bentrokan massa dan Barimob di Kwitang.

    Meski tak menyebutkan adanya kebakaran, akun media sosial X PT TransJakarta mengunggah adanya penghentian layanan operasional.

    “Koridor 2 : Pulo Gadung – Monumen Nasional sementara tidak dapat melayani pelanggan dikarenakan adanya kondisi kurang kondusif di sekitar Senen. Mohon maaf atas ketidaknyamanannya,” tulis PT_Transjakarta, dalam unggahan pukul 21.19, Jumat (29/8/2025).

    Unggahan itu mendapat respons berupa foto kondisi halte Tranjakarta Senen Sentral.

    [Gambas:Twitter]

    (dce/dce)

    [Gambas:Video CNBC]

  • Dipalak Presiden, Pengusaha Kasih Syarat Buat Setor Uang

    Dipalak Presiden, Pengusaha Kasih Syarat Buat Setor Uang

    Jakarta, CNBC Indonesia – Presiden AS Donald Trump mencabut kontrol ekspor chip AI dari AS ke China, sebagai bagian dari negosiasi untuk kembali mengakses logam tanah jarang. Namun, ada syarat tambahan yang diberikan kepada raksasa chip AS seperti Nvidia dan AMD untuk mendapat lisensi penjualan chip ke China.

    Nvidia dan AMD diminta menyetor 15% pendapatan dari penjualan chip di China kepada pemerintah AS. Namun, Nvidia memberikan syarat balik untuk memberikan setoran tersebut.

    CFO Nvidia Colette Kress mengatakan pihaknya masih menunggu rencana formal dari pemerintah AS terkait komisi 15%. Hal itu disampaikan saat melaporkan kinerja perusahaan di depan para analis.

    “Pemerintah AS berencana untuk menerima 15% dari pendapatan yang dikumpulkan dari penjualan chip H20 terlisensi [ke China]. Namun, hingga sekarang pemerintah belum mempublikasikan regulasi yang mengkodifikasi persyaratan tersebut,” kata Colette, dikutip dari SeekingAlpha, Jumat (29/8/2025).

    Lebih lanjut, Colette mengatakan Nvidia seharusnya dapat melanjutkan penjualan H20 ke China tanpa membayar setoran jika rencana tersebut tidak dikodifikasi, ujar Colette kepada Bloomberg dalam sebuah wawancara.

    “Kami telah berkomunikasi. Jika tidak ada perkembangan, saya sudah memiliki lisensi. Kami tidak perlu melakukan pemotongan 15% ini sampai kami melihat dokumen regulasi yang sah,” ia menambahkan.

    Sebagai informasi, Nvidia merancang H20 yang kurang cangih untuk pasar China guna mematuhi pembatasan ekspor chip era Biden. Namun, pemerintahan Trump memblokir Nvidia untuk menjual chip tersebut ke China pada April 2025.

    Pada Juli lalu, Trump kembali setuju memberikan lisensi ekspor H20, asalkan Nvidia memberikan komisi 15% dari penjualan chip tersebut.

    “Hingga sekarang, kami belum mengumpulkan pendapatan atau pengapalan produk H20 di bawah lisensi tersebut,” kata Nvidia dalam laporan kuartalannya.

    “Setiap permintaan persentase pendapatan oleh pemerintah AS dapat membuat kami menghadapi tuntutan hukum, meningkatkan biaya kami, dan merugikan posisi kompetitif kami serta menguntungkan pesaing yang tidak terikat dengan pengaturan tersebut,” perusahaan menambahkan.

    Nvidia tidak memasukkan H20 dalam panduan Q3-nya karena ketidakpastian tersebut.

    (fab/fab)

    [Gambas:Video CNBC]

  • Gelontorkan Triliunan Rupiah, Ini Hasil Investasi Apple di RI

    Gelontorkan Triliunan Rupiah, Ini Hasil Investasi Apple di RI

    Badung, CNBC Indonesia – Investasi triliunan rupiah yang dikucurkan Apple di Indonesia sejak 2018 telah mencetak ribuan talenta digital di bidang pengembangan aplikasi digital. Sekitar 95 persen dari lulusan Apple Developer Academy diterima bekerja di sekitar 300 perusahaan di dalam dan di luar negeri.

    Apple kini telah mendirikan 4 fasilitas pelatihan dan pengembangan bernama Apple Developer Academy di Indonesia. Fasilitas pertama telah berdiri sejak 2018 di BSD, Tangerang kemudian diikuti oleh fasilitas di Surabaya dan Batam.

    Terakhir, Apple Developer Academy di wilayah Kuta, Bali beroperasi mulai pertengahan 2025. Berbeda dengan tiga fasilitas sebelumnya, Apple Developer Academy di Bali juga terbuka untuk peserta dari negara lain.

    Pembangunan Apple Developer Academy adalah investasi yang dikucurkan oleh Apple untuk memenuhi persyaratan konten lokal (TKDN) yang ditetapkan oleh pemerintah RI untuk perangkat berteknologi 4G yang dijual di RI.

    Dalam komitmen terakhir, Apple berencana menanamkan Rp 2,6 triliun di Indonesia selama periode 2026-2028. Investasi tersebut memastikan perangkat 4G Apple seperti iPhone dan iPad memperoleh sertifikat TKDN, meskipun tidak diproduksi di RI. Perangkat iPhone kini adalah satu-satunya HP impor yang boleh dijual di Indonesia. Produsen HP lain seperti Samsung, Oppo, dan Xiaomi telah memiliki pabrik manufaktur di RI.

    Sejak 2018, jumlah lulusan Apple Developer Academy telah menembus 3.700 orang. Para alumni telah menghasilkan 350 aplikasi berbasis sistem operasi iOS yang kini bisa didownload dari App Store.

    Ben Chandra, pengembang aplikasi yang telah menjadi mentor di Apple Developer Academy sejak 2018, menyatakan bahwa kehadiran Apple Developer Academy membuat perusahaan RI lebih mudah mencari talenta lokal yang mampu mengembangkan perangkat lunak untuk sistem operasi iOS.

    Dia menambahkan sebagian peserta pelatihan di Apple Developer Academy bahkan tidak memiliki latar belakang di bidang pemrograman komputer. Namun setelah melalui pelatihan 6 bulan, para peserta telah memiliki kemampuan yang membuat mereka diterima bekerja sebagai pengembang di perusahaan-perusahaan besar.

    Salah satu bank BUMN di RI, bahkan secara rutin merekrut lulusan Apple Developer Academy untuk bekerja di unit perusahaan yang mengelola aplikasi digital.

    “Salah satunya ada yang diterima di perusahaan teknologi besar di RI. Hebatnya, saat ada pengurangan karyawan besar-besaran, lulusan ini yang dipertahankan dibanding karyawan lain [yang punya latar belakang kuliah komputer],” kata Ben.

    Selain di bank BUMN, lulusan Apple juga telah bekerja di Bank Indonesia, perusahaan fintech Dana, hingga rumah sakit. 

    Ruanth Thyssen, warga Belanda keturunan Maluku yang bekerja sebagai mentor di Apple Developer Academy, menyatakan lulusan Apple Developer Academy yang berlatar belakang arsitek juga berhasil mendapatkan pekerjaan di perusahaan game global.

    “Industri game sangat kompetitif, terkadang harus bersaing dengan puluhan ribu orang,” katanya.

    Apple berencana melanjutkan investasi mereka di RI dengan membangun Apple Developer Academy di Jakarta. Rencananya, fasilitas tersebut mulai beroperasi pada 2026.

    Dalam siaran pers Apple, Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita mendorong Apple untuk terus melanjutkan kemitraan dengan Indonesia.

    “Pengumuman ini tidak hanya menandai kemajuan investasi di Indonesia, tetapi juga membuka peluang lebih besar bagi tumbuhnya inovasi di dalam negeri.”

    (dem/dem)

    [Gambas:Video CNBC]

  • Aplikasi Pengganti WhatsApp Buatan Pemerintah Bahaya, Ini Kata Pakar

    Aplikasi Pengganti WhatsApp Buatan Pemerintah Bahaya, Ini Kata Pakar

    Jakarta, CNBC Indonesia – Aplikasi pengiriman pesan pesaing WhatsApp, Max, berpotensi mendatangkan petaka. Beberapa analis mengungkapkan platform buatan pemerintah Rusia itu kemungkinan bisa memata-matai pengguna.

    Hal ini diungkapkan dari analis teknis yang ditugaskan Forbes. Hal serupa juga diungkapkan Ilya Perevalov, Pakar Teknis Roskomsvoboda dan RKS Global, yang menyatakan data yang dikirimkan lewat Max akan tersimpan di server pemerintah.

    “Masalah lebih besar terletak pada kenyataan semua dikirimkan lewat Max disimpan di server pemerintah. Dampaknya pada pengguna akan terlihat jelas di masa depan,” kata Perevalov, dikutip dari Tech Radar, Jumat (29/8/2025).

    Menurut mereka, Max memiliki izin lebih sedikit dari aplikasi lainnya seperti Telegram dan WhatsApp. Namun tetap disarankan untuk tidak menggunakan platform tersebut.

    Para peneliti mengatakan aplikasi itu terus memantau aktivitas pengguna. Ini karena Max dilengkapi kemampuan pelacakan berlebihan.

    Selain itu, Max tidak memiliki perlindungan enkripsi berbeda dengan WhatsApp. Secara keseluruhan, desain aplikasi disebut tidak aman.

    “Max punya potensi pengawasan sangat besar, sebab semua informasi dan komunikasi di dalamnya bisa diakses oleh badan intelijen secara real-time,” kata Perevalov.

    Max diluncurkan Maret 2025. Selama lima bulan diluncurkan, aplikasi telah memiliki 18 juta pengguna terdaftar.

    Platform itu dikembangkan oleh VK. Perusahaan tersebut merupakan penyedia layanan email Mail.ru dan media sosial VKnote.

    Nampaknya Max bakal disiapkan untuk hanya jadi satu-satunya aplikasi yang digunakan oleh warga Rusia. Negara itu telah memblokir Signal sejak Agustus 2024 lalu, dan pemerintah berencana melakukan hal yang sama untuk WhatsApp.

    (fab/fab)

    [Gambas:Video CNBC]

  • Anak Presiden Bikin Gebrakan Baru Mulai September 2025

    Anak Presiden Bikin Gebrakan Baru Mulai September 2025

    Jakarta, CNBC Indonesia – Perusahaan yang didukung anak-anak presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump, American Bitcoin, berencana segera IPO. Kabarnya perusahaan telah mengunci investor baik tradisional dan kripto untuk mendukung penggabungan saham menjadi entitas baru.

    CEO Hut 8, Asher Genoot mengatakan penggabungan tersebut dilakukan dengan Gryphon Digital Mining segera diselesaikan. Jadi bisa segera melakukan perdagangan pada awal September mendatang.

    Dia menambahkan, pemegang saham utama juga telah mencapai final. Sementara itu Tyler dan Cameron Winklevoss selaku pendiri bursa kripto Gemini tercatat menjadi investor di American Bitcoin.

    “Dibandingkan go publik lewat IPO, lebih banyak keuntungan dengan memiliki perusahaan yang telah ada dan memiliki akses ke berbagai pendanaan,” kata Genoot.

    American Bitcoin bisa mengambil saham dari perusahaan yang berada di luar AS. Dengan begitu mereka mendapatkan akses ke aset bitcoin terdaftar secara publik.

    Perusahaan baru, dia menjelaskan akan mengakumulasi mata uang kripto. Ini dilakukan melalui penambangan dan pembelian. Mereka tak menggunakan cara dengan mengumpulkan uang.

    Meski begitu, Genoot masih enggan berkomentar lebih banyak soal rencana perusahaannya. “Saat ini masih awal, Jadi belum ada komitmen apapun,” ujarnya.

    Eric dan Donald Trump Jr bersama Hut 8 meluncurkan perusahaan pada Maret 2025. American Bitcoin berjanji menjadi penambang Bitcoin murni terbesar dan efisien di dunia.

    Hut 8 yang mengantongi 80% bagian American Bitcoin. Gabungan dengan Eric dan Donald Trump Jr membuat gabungan 98% entitas baru.

    (fab/fab)

    [Gambas:Video CNBC]

  • Grab Beberkan Bantuan Buat Keluarga Ojol Tewas Dilindas dan Dipukul

    Grab Beberkan Bantuan Buat Keluarga Ojol Tewas Dilindas dan Dipukul

    Jakarta, CNBC Indonesia – Grab Indonesia menegaskan komitmen untuk memberikan perlindungan penuh bagi mitra pengemudi yang terdampak insiden tragis saat demo pada Kamis (28/8) kemarin. Satu pengemudi bernama Affan Kurniawan yang juga terdaftar sebagai mitra Gojek, tewas dilindas mobil rantis Brimob di wilayah Pejompongan. 

    Selain itu, pengemudi Grab lainnya bernama Moh Umar Amarudin masih dalam perawatan setelah menjadi korban luka dalam demo.

    “Grab Indonesia hadir bukan hanya sebagai perusahaan, tetapi sebagai bagian dari perjuangan mitra pengemudi kami. Kami berdiri bersama mereka untuk memastikan keadilan ditegakkan dan hak-hak mereka terlindungi. Karena itu, kami menyiapkan pendampingan, termasuk pendampingan hukum apabila dibutuhkan atau pendampingan bentuk lain agar mitra pengemudi mendapatkan perlindungan nyata. Ini adalah bagian dari ikhtiar kami untuk menunaikan amanah yang kami bawa dari keresahan para mitra pengemudi dan kami fokus untuk aksi nyata,” kata Tirza Munusamy, Chief of Public Affairs, Grab Indonesia, dalam keterangan resmi yang diterima CNBC Indonesia, Jumat (29/8/2025).

    Dalam upaya mendukung proses hukum, Grab Indonesia mengatakan terus menjalin komunikasi dan kerja sama yang baik dengan aparat penegak hukum. Grab mengatakan menghormati proses investigasi yang sedang berlangsung dan siap memberikan dukungan yang diperlukan sesuai dengan kewenangan yang berlaku.

    Perusahaan meyakini bahwa sinergi antara mitra, perusahaan, dan otoritas hukum merupakan langkah penting untuk memastikan adanya perlindungan dan rasa keadilan bagi seluruh pihak.

    Bantuan Grab Indonesia untuk Korban

    Grab Indonesia memastikan bahwa langkah-langkah nyata telah diambil untuk mendampingi mitra yang terdampak maupun keluarga mereka. Dukungan yang diberikan tidak hanya dalam bentuk advokasi hukum, tetapi juga perhatian penuh dan bantuan konkrit berupa santunan untuk meringankan beban yang harus mereka hadapi.

    Dukungan ini diberikan kepada keluarga Moh Umar Amarudin dan keluarga almarhum Affan Kurniawan.

    Sebagai bentuk penghormatan, jajaran manajemen Grab juga telah mengunjungi rumah duka di Menteng (Jakarta Pusat) untuk menyampaikan belasungkawa, memberikan santunan, serta mendampingi keluarga yang ditinggalkan. Grab juga hadir dalam prosesi pemakaman sebagai wujud penghormatan terakhir kepada almarhum.

    “Bagi kami, setiap Mitra adalah bagian penting dari keluarga besar Grab. Malam tadi (28 Agustus 2025), saya bersama jajaran Grab Indonesia telah berkunjung ke rumah duka di Menteng untuk menyampaikan belasungkawa, memberikan dukungan penuh serta santunan kepada keluarga almarhum. Hari ini kami juga turut menghadiri pemakaman sebagai bentuk penghormatan terakhir,” lanjut Tirza.

    Perhatian penuh juga diberikan kepada Moh Umar Amarudin yang saat ini masih menjalani perawatan intensif di RS Pelni.

    “Semalam kami juga berkunjung ke RS Pelni untuk bertemu langsung dengan keluarga Mitra Pengemudi Grab, Moh Umar Amarudin. Kami menyadari tidak ada angka yang bisa menggantikan atau mengimbangi musibah, namun kami berkomitmen untuk menanggung biaya perawatan dan pemulihan beliau,” jelas Tirza.

    Grab Indonesia menyampaikan terima kasih atas doa, perhatian, dan dukungan dari berbagai pihak atas peristiwa ini.

    “Kami berharap keluarga yang terdampak dapat diberikan ruang, ketenangan, dan kekuatan dalam menghadapi situasi berat ini. Grab akan terus hadir dengan langkah nyata untuk memastikan keadilan dan perlindungan hak bagi seluruh Mitra Pengemudi. Kami juga mengajak seluruh mitra dan keluarga besar Grab untuk tetap tenang, selalu mengutamakan keselamatan, serta saling menjaga dan menguatkan,” tutup Tirza.

    (fab/fab)

    [Gambas:Video CNBC]

  • Awas WhatsApp Diam-diam Disadap, Kenali Tanda-tandanya

    Awas WhatsApp Diam-diam Disadap, Kenali Tanda-tandanya

    Jakarta, CNBC Indonesia – Penyadapan atau pembajakan akun WhatsApp bisa menimpa siapa saja, meskipun aplikasi besutan Meta tersebut diklaim sebagai layanan terenkripsi. 

    Ada banyak trik yang dilakukan oknum peretas untuk mengintai kaun WhatsApp. Misalnya memasang aplikasi pihak ketiga, menyalahgunakan fitur WhatsApp Web, hingga menyebarkan malware berbahaya.

    Alhasil, peretas bisa mengawasi pesan pribadi, pola tidur, isi kontak, dan masih banyak lagi. Umumnya, aksi ini dilakukan demi tujuan jahat, seperti menipu korban hingga menguras isi rekening mereka.

    Agar lebih waspada, ada beberapa tanda yang bisa Anda perhatikan untuk mengetahui apakah WhatsApp Anda sedang dibajak. Berikut ini beberapa petunjuknya:

    1. One Time Password (OTP)

    Anda perlu waspada jika mendapati pesan berisi One Time Password atau OTP WhatsApp. Kode berisi enam angka hanya dikirim melalui SMS saat akan mengakses WhatsApp. Artinya ada seseorang yang berusaha masuk ke akun Anda jika terdapat SMS OTP yang masuk. Ingat untuk tidak memberikan kode tersebut kepada siapapun.

    2. Keluar dari WhatsApp

    Ciri lainnya adalah akun WhatsApp yang tiba-tiba keluar atau log out sendiri. Ini terjadi bisa saja saat ada perangkat yang berusaha mencoba masuk ke akun. Anda bisa mengecek perangkat apa yang terhubung dengan akun dengan masuk ke pengaturan dan pilih opsi WhatsApp Web.

    3. Pesan Terbaca

    Jika Anda merasa tidak pernah membaca pesan tertentu namun ternyata pesan telah terbuka, kemungkinan ini menjadi ciri-ciri akun telah dibajak oleh orang lain.

    4. Pesan Terkirim Sendiri

    Sama seperti sebelumnya, tetap waspada saat melihat ada pesan WhatsApp yang terkirim sendiri. Ini terjadi saat Anda tak pernah merasa mengirimkan apapun.

    5. Status WA Asing

    Anda juga patut curiga jika melihat status WhatsApp yang asing, padahal tidak pernah membuat unggahan tersebut sebelumnya.

    6. Melakukan Panggilan Telepon

    Ciri terakhir penyadapan WhatsApp adalah adanya panggilan telepon asing. Sama seperti ciri lainnya, Anda tak pernah melakukan telepon itu sebelumnya.

    Untuk menghindari penyadapan, salah satu yang bisa dilakukan adalah verifikasi dua langkah. Fitur tersebut mencegah pihak lain mengakses akun WhatsApp, karena tidak mengetahui kode yang didaftarkan pengguna.

    Anda juga perlu ingat tidak membagikan kode verifikasi dua langkah agar tidak ada pihak manapun yang bisa membuka akun tanpa sepengetahuan Anda. Berikut cara mengaktifkannya:

    Klik opsi tiga titik
    Masuk ke Settings, lalu menuju Account dan klik Two-Step Verification
    Tekan Enable
    Masukkan enam kode
    Jangan lupa masukkan alamat email untuk memulihkan lupa kode yang didaftarkan.

    Nah, itu dia beberapa tanda dan cara menghindari akun WhatsApp disadap. Semoga informasi ini membantu!

    (fab/fab)

    [Gambas:Video CNBC]

  • Pemerintah Siapkan Aturan AI September 2025, Ini Bocoran Isinya

    Pemerintah Siapkan Aturan AI September 2025, Ini Bocoran Isinya

    Jakarta, CNBC Indonesia – Pemerintah melalui Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) sedang menggodok Roadmap dan Peraturan Presiden terkait Artificial Intelligence (AI). Draf Perpres rencananya akan dikerjakan pada September 2025 untuk dilempar ke publik. 

    “Itu rencananya nanti akan di-review lagi berdasarkan masukan-masukan yang ada. Kita juga mensinkronkan dengan benchmarking yang dibuat oleh Komdigi gitu ya, berdasarkan standar-standar global yang berlaku mengenai pengaturan tentang adopsi teknologi AI ini gitu,” jelas Wakil Menteri Komunikasi dan Digital (Komdigi) Nezar Patria, ditemui di kawasan Komdigi, Jumat (29/8/2025).

    Baik Peta Jalan dan Perpres AI akan masuk berbarengan dan diproses di Sekretariat Negara. “Iya berbarengan lah (penerbitannya),” kata Nezar.

    Dia tak menyebut tanggal pasti peluncuran aturan tersebut. Namun untuk Perpres akan melewati proses harmonisasi di Kementerian Hukum dan koordinasi dengan Sekretariat Negara.

    Dengan begitu aturan yang dirumuskan tidak tumpang tindih serta tidak kontradiktif dengan aturan yang ada sebelumnya.

    Perpres soal AI akan memperkuat aturan soal adopsi teknologi baru. Sebelumnya, Indonesia sudah memiliki sejumlah aturan, mulai dari surat edaran etika AI, UU ITE, UU PDP dan serangkaian permen termasuk soal Penyelenggara Sistem Elektronik (PSE).

    Semua aturan itu akan diperkuat dengan Perpes. Aturannya adalah prinsip pengembangan AI dan digunakan pada sektor-sektor.

    “Jadi yang diatur itu adalah prinsip yang sifatnya horizontal,” ujar dia.

    “Sehingga nanti waktu adopsi di sektor sektor itu bisa mengacu pada prinsip-prinsip horizontal itu atau norma-norma yang sifatnya umum gitu,” Nezar menambahkan.

    (fab/fab)

    [Gambas:Video CNBC]

  • Kiamat Bumi 7 Tahun Lagi, China Sudah Mulai Siap-siap

    Kiamat Bumi 7 Tahun Lagi, China Sudah Mulai Siap-siap

    Jakarta, CNBC Indonesia – Ilmuwan memperingatkan bahwa asteroid raksasa berukuran sebanding dengan Menara Pisa di Italia berpotensi menghantam Bumi pada Desember 2032. Untuk mengantisipasi ancaman tersebut, pemerintah China mulai menyiapkan pasukan khusus pertahanan planet.

    Langkah ini terungkap melalui pengumuman rekrutmen yang dirilis Lembaga Ilmu Pengetahuan, Teknologi, dan Industri Pertahanan Nasional (SASTIND).

    SASTIND mencari lulusan muda yang loyal dan fokus pada teknik kedirgantaraan, kerja sama internasional, dan pendeteksian asteroid.

    Rekrutmen ini dilakukan di tengah meningkatnya fokus pada asteroid yang kemungkinan menabrak bumi dalam 7 tahun mendatang.

    Asteroid 2024 YR4 berada di urutan teratas dalam daftar risiko badan antariksa Eropa dan Amerika Serikat. Pekan lalu, para analis meningkatkan penilaian probabilitas asteroid tersebut untuk menabrak Bumi dari 1,3% menjadi 2,2%. Kemudian naik lagi menjadi 2,6% dan terakhir 3,1%.

    Kelompok Penasihat Perencanaan Misi Antariksa PBB, yang terdiri dari negara-negara yang memiliki program antariksa termasuk Cina, telah rutin bertemu untuk membahas masalah ini.

    Iklan yang diunggah di WeChat mencantumkan 16 lowongan pekerjaan di SASTIND, termasuk tiga lowongan untuk pasukan pertahanan planet yang baru.

    Lowongan kerja tersebut mencari orang lulusan baru berusia di bawah 35 tahun dengan kualifikasi profesional dan teknis. Selain itu, diwajibkan memiliki sikap politik yang tegas mendukung partai Komunis China dan ideologi yang sejalan dengan presiden China, Xi Jinping.

    Iklan tersebut memicu diskusi online yang luas di kalangan anak muda, angka demografi yang mengalami tingkat pengangguran tertinggi pada 2023.

    “Bumi akan bergantung pada kalian. Bukankah itu membuat stres?” tanya seseorang, dikutip dari The Guardian, Kamis (28/8/2025).

    “Jika Anda berhasil, Anda adalah pahlawan yang menyelamatkan dunia,” kata komentar populer lainnya di Weibo.

    “Tapi tidak ada yang akan menghukum Anda jika gagal, maksud saya, secara harfiah tidak ada yang tersisa.” kata yang lain.

    Deskripsi pekerjaan yang dilampirkan pada iklan tersebut menunjukkan bahwa pasukan ini akan fokus pada kerja sama internasional, dan merancang sistem untuk teknologi baru dan eksperimental.

    Pekerjaan pasukan pertahanan planet ini digambarkan sebagai penelitian tentang pemantauan dan peringatan dini asteroid dekat Bumi.

    Lembaga tersebut mencari lulusan dengan gelar master atau lebih tinggi, dengan jurusan astrofisika, teknologi eksplorasi bumi dan ruang angkasa, serta ilmu pengetahuan dan teknologi kedirgantaraan.

    (fab/fab)

    [Gambas:Video CNBC]

  • Segini Harga vivo V60 yang Baru Dirilis Resmi di Indonesia

    Segini Harga vivo V60 yang Baru Dirilis Resmi di Indonesia

    Jakarta, CNBC Indonesia – Vivo meluncurkan ponsel barunya V60 di Indonesia. Ponsel itu memboyong kamera telephoto dan dijual mulai dari Rp 6 jutaan.

    “Kami dengan bangga memperkenalkan vivo V60 di Indonesia sebagai perangkat yang menghadirkan pengalaman fotografi setara flagship, desain premium yang stylish, pembaruan sistem yang lebih panjang untuk penggunaan yang lebih berkelanjutan, serta performa andal dan baterai tahan lama, agar menjadi festival companion yang tak hanya merekam momen, tapi juga memadukan estetika premium dengan fungsionalitas tinggi. Kami ingin pengguna dapat merasakan energi konser dari barisan depan, meski dari kursi belakang,” ujar Fendy Tanjaya, Product Manager vivo Indonesia, dalam keterangannya, dikutip Jumat (29/8/2025).

    V60 menggunakan kamera 50MP Zeiss Supertelephoto untuk pertama kalinya dan menggunakan sensor Sony IMX882 1/1.95″. Kamera itu mendukung 10x Telephoto Zoom dengan 100mm Close-up Potrait.

    Selain itu juga ada 50MP Zeiss OIS Main Camera dengan sensor Sony IMX766 1/1.56″ untuk hasil foto tajam saat cahaya minim. Di bagian depannya terdapan 50MP Zeiss Group Selfie Camera yang dilengkapi autofocus dan sudut lebar 92 derajat.

    Kamera V60 juga memiliki fitur Zeiss Multifocal Potrait. Terdapat jarak potret 85mm dan 100mm untuk fleksibilitas saat menghasilkan foto.

    Ada juga fitur Zeiss Style Bokeh dan fitur eksklusif Film Camera Mode.

    Vivo menyematkan baterai jumbo 6.500 mAh BlueVolt dan 90W FlashCharge. Diklaim dapat digunakan untuk panggilan dan pesan selama berjam-jam dengan pengisian 10 menit, bahkan saat baterai hanya 1% saja.

    V60 juga didukung sejumlah fitur lain berbasis AI. Misalnya AI Four Season Potrait untuk menambah sentuhan dengan nuansa musim yang berbeda.

    Adapula AI Image Expander untuk memperluas frame foto dengan AI tanpa potret ulang dan AI SuperLink untuk memilih jaringan terbaik secara otomatis. Selain itu ada AI Captions untuk menerjemahkan, merangkum dan melakukan transkrip percakapan riil time.

    Dari segi layar berukuran 6,77 inci Amoled quad curved dengan fresh rate 120 Hz. Sementara untuk chipsetnya menggunakan Qualcomm Snapdragon 7 Gen 4.

    Vivo V60 hadir dengan tiga opsi warna, Spotlight Gray, Dancing Blue dan Festive Purple. Terdapat tiga varian penyimpanan untuk ponsel tersebut yakni 8GB+256GB dengan harga Rp 6.999.0000, 12GB+256GB dijual Rp 7.499.000, dan 12GB+512GB senilai Rp 8.499.000.

    (fab/fab)

    [Gambas:Video CNBC]