Author: CNBCindonesia.com

  • Video: Harga Gula Anjlok Tiap Tahun, Petani Menjerit Cari Solusi

    Video: Harga Gula Anjlok Tiap Tahun, Petani Menjerit Cari Solusi

    Jakarta, CNBC Indonesia- Sekretaris Jenderal Asosiasi Petani Tebu Rakyat Indonesia (APTRI), Nur Khabsyin meminta dukungan pemerintahan Presiden Prabowo dalam peningkatan produktivitas sekaligus pengembangan industri tebu dan gula nasional.

    Petani membutuhkan dukungan terkait perbaikan sarana irigasi, penyaluran pupuk tepat waktu serta permasalahan anjloknya harga jual dan serapan pasar yang diakibatkan serbuan gula rafinasi impor

    Seperti apa persoalan yang dihadapi petani tebu RI? Selengkapnya simak dialog Shinta Zahara dengan Sekretaris Jenderal Asosiasi Petani Tebu Rakyat Indonesia (APTRI), Nur Khabsyin dan Ketua Umum Asosiasi Produsen Spiritus dan Ethanol Indonesia (APSENDO), Izmirta Rachman dalam Squawk Box, CNBC Indonesia (Kamis, 28/08/2025)

  • Pemerintah Distribusi Pangan Murah, Beras SPHP Dijual Rp60.000/5Kg

    Pemerintah Distribusi Pangan Murah, Beras SPHP Dijual Rp60.000/5Kg

    Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman menyampaikan bahwa GPM dilakukan untuk menstabilkan harga beras yang sebelumnya bergejolak. Gerakan ini merupakan sinergi Kementerian Koordinasi Bidang Pangan, Kementerian Pertanian, Kementerian Dalam Negeri, Kementerian BUMN, TNI, Polri, Badan Pangan Nasional, Perum Bulog, Pos Indonesia, Pupuk Indonesia Holding Company (PIHC), ID Food, dan PT Perkebunan Nasional. (Dok Kementan)

  • Awas WhatsApp Disadap dari Jauh, Kenali Tandanya

    Awas WhatsApp Disadap dari Jauh, Kenali Tandanya

    Daftar Isi

    Jakarta, CNBC Indonesia – Aplikasi Whatsapp rentan mengalami penyadapan. Hal itu kerap terjadi untuk tujuan melakukan penipuan atau hingga menguras rekening anda pada smartphone.

    Tetapi, para pengguna tidak perlu khawatir. Ada cara untuk mengetahui ciri-ciri WhatsApp Anda dibajak hingga langkah menghentikan aksi itu.

    Para peretas memiliki banyak cara untuk melakukan penyadapan dan memata-matai pengguna Whatsapp. Seperti memasang aplikasi pihak ketiga, memanfaatkan WhatsApp Web, hingga mengirimkan malware ke ponsel.

    Hal ini bisa sangat membahayakan terlebih Whatsapp kini juga digunakan untuk menerima One Time Password dari berbagai aplikasi, termasuk aplikasi belanja online dan finansial. Berikut tanda WhatsApp anda disadap :

    1. OTP

    One Time Password (OTP) merupakan enam angka kode dan biasanya dikirimkan ke SMS saat akan mengakses WhatsApp. Artinya jika ada pesan yang masuk ada yang berusaha masuk ke akun WhatsApp. Jangan berikan kode OTP ini pada siapapun.

    2. Keluar dari WhatsApp

    Salah satu ciri yang bisa dikenali adalah tiba-tiba keluar dari WhatsApp. Bisa jadi ada perangkat lain yang mencoba masuk ke akun WhatsApp. Anda bisa mengetahui perangkat lain itu dengan menekan ikon tiga titik dan pilih WhatsApp Web.

    3. Pesan Terbaca

    Saat ada pesan yang sudah terbuka dan dibaca, Anda harus berhati-hati. Ini bisa jadi pertanda akun kamu telah dibajak.

    4. Pesan Terkirim Sendiri

    Ciri ini sama seperti sebelumnya. Waspadalah jika tiba-tiba ada pesan yang terkirim sendiri padahal Anda tak pernah mengirimkannya.

    5. Status WA Asing

    Terdapat status WA yang tiba-tiba muncul, padahal bukan dibuat oleh pengguna sendiri.

    6. Melakukan panggilan telepon

    Terdapat panggilan telepon asing di WhatsApp yang bukan dibuat oleh pengguna sendiri.

    Solusi WhatsApp disadap

    Sebelum penyadapan seperti di atas terjadi, ada cara yang bisa dilakukan yakni dengan melakukan verifikasi dua langkah atau two-step verification. Untuk mencegah jadi korban penyadapan dengan mengaktifkan fitur keamanan WhatsApp, verifikasi dua langkah. Dengan cara tersebut, pelaku kejahatan tak bisa mengakses WhatsApp karena tak mengetahui kode yang digunakan.

    Berikut cara mengaktifkannya:

    – Klik opsi tiga titik

    – Masuk ke Settings, lalu menuju Account dan klik Two-Step Verification

    – Tekan Enable

    – Masukkan enam kode

    – Jangan lupa masukkan alamat email untuk memulihkan kode saat lupa

    Namun, kalau sudah kejadian Anda bisa menggunakan cara ini.

    Lapor ke WhatsApp

    Saat mengetahui akun telah diretas, langsung nonaktifkan akun segera. Pengguna bisa menghubungi email dukungan WhatsApp di [email protected] dengan keyword “Lost/stolen: please deactivate my account” di badan email untuk menonaktifkan akun.

    Pengguna bisa menyampaikan detail kronologi kejadian, termasuk kapan dan kemungkinan bagaimana akun diretas. Pengguna punya waktu 30 hari untuk mengaktifkan kembali akun sebelum dihapus selamanya.

    Log in Ulang

    Anda bisa instal ulang WhatsApp untuk menangani penyadapan. Ini dapat dilakukan jika pengguna telah menekan tombol persetujuan memindahkan akun. Perlu diingat, instal ulang dengan nomor yang telah terdaftar sebelumnya. Dengan begitu bisa mengetahui kode OTP yang dikirimkan ke nomor tersebut.

    Kunci Layar Akun WhatsApp

    Cara terakhir adalah mengunci layar seperti yang ada pada perangkat Android. Jadi tidak ada orang lain yang bisa mengaksesnya. Caranya buka menu Pengaturan > Privasi > pilih opsi Kunci Layar > Pindai sidik jari.

    Rajin Cek WhatsApp Web

    Selain itu, pengguna juga perlu rajin untuk memeriksa perangkat lain yang login menggunakan WhatsApp versi web. Apabila ada perangkat yang tidak dikenal segera keluarkan. Ini cara mengecek perangkat yang terhubung lewat WhatsApp Web:

    – Tekan opsi tiga titik

    – Klik WhatsApp Web

    – Berikutnya akan terlihat daftar perangkat yang terhubung dengan akun WhatsApp

    – Pilih Keluar dari semua perangkat.

     

    (fsd/fsd)

    [Gambas:Video CNBC]

  • Megathrust ‘Meledak’, Lampung-Banten Digulung Tsunami Hitungan Menit

    Megathrust ‘Meledak’, Lampung-Banten Digulung Tsunami Hitungan Menit

    Jakarta, CNBC Indonesia – Letak geografis Indonesia yang berada di wilayah Cincin Api Pasifik atau Ring of Fire, membuat rentan terkena gempa. Sejak tahun lalu, ancaman gempa dari 13 segmen megathrust bahkan semakin intens mencuat pembahasannya di tanah air.

    Salah satu segmen megathrust yang paling mengancam Indonesia adalah segmen Selatan Jawa. Para peneliti menyebut segmen itu bisa memiliki dampak memanjang hingga Selat Sunda, sebagaimana segmen Sumatera dampaknya juga bisa memanjang ke Selat Sunda. Segmen itu juga disebut Segmen Enggano.

    Khusus Segmen di Selatan Jawa yang memanjang hingga ke Selat Sunda, efeknya bisa besar apabila melepaskan energi yang terkunci di zona subduksi selatan Jawa. Energi di zona itu menurut kalangan peneliti terus bertambah dari waktu ke waktu.

    Peneliti dari Pusat Riset Kebencanaan Geologi BRIN Nuraini Rahma Hanifa mengungkapkan semakin lama energi yang terkumpul ini akan mencapai titik pelepasan energinya. Pelepasan itu melalui pergerakan mendadak yang memicu getaran atau guncangan yang sangat kuat atau gempa bumi. Jika dilepaskan sekaligus bisa menyebabkan gempa hingga M 8,7.

    Guncangan besar ini akan mengakibatkan perpindahan kolom air laut dan menyebabkan gelombang air laut menjadi sangat besar yang menjalar semua arah hingga mencapai daratan atau tsunami.

    Tsunami yang ditimbulkan cukup tinggi yaitu bisa mencapai 20 meter yang bisa berdampak luas, tidak hanya di selatan Jawa tetapi juga di wilayah pesisir lainnya seperti Banten dan Lampung, bahkan hingga ke Jakarta.

    “Semua pesisir Banten itu akan berdampak tapi dengan tinggi (tsunami) yang berbeda-beda,” ungkap dia kepada CNBC Indonesia, Minggu (16/2/2025).

    Rahma menghitung apabila Megathrust di segmen Selatan Jawa yaitu wilayah Pangandaran pecah, maka akan terjadi tsunami sekitar 20 meter. Gelombang tsunami kemudian akan menyebar hingga masuk wilayah Selat Sunda yang bersinggungan langsung dengan kawasan pesisir Banten dan Lampung.

    “Kawasan pesisir Banten kira-kira tsunami 4 sampai 6 atau 8 meter,” sebutnya.

    “Lampung yang menghadap Selat Sunda akan kena semua,” imbuhnya.

    Sedangkan untuk Jakarta, tsunami diprediksi akan menerjang wilayah pesisir utara dengan ketinggian 1 sampai 1,8 meter. Menurut perhitungannya, tsunami tersebut akan tiba di Jakarta 2,5 jam. Dia mengatakan hanya daerah pesisir utara Jakarta saja yang akan terkena tsunami 1,8 meter.

    “2,5 jam tsunami tiba. Kalau Jawa bagian selatan 40 menit sudah sampai, Lebak itu 18 menit. Oke, yang kena imbas itu pertama kali adalah wilayah Jakarta Utara ya,” sebutnya.

    BRIN pun mengajak masyarakat Indonesia untuk waspada terhadap risiko Megathrust. Dampak gempa Megathrust sangat besar hingga memberikan dampak lanjutan seperti kematian, cedera, kerusakan infrastruktur, kerusakan lingkungan, dampak sosial ekonomi hingga gangguan layanan dasar.

    (fsd/fsd)

    [Gambas:Video CNBC]

  • Fitur Live Mati, TikTok Buka Suara

    Fitur Live Mati, TikTok Buka Suara

    Jakarta, CNBC Indonesia — Fitur TikTok Live mendadak tidak dapat digunakan. Warganet mengeluhkan hal tersebut sejak pukul 21.00 WIB. 

    Penangguhan ini bersamaan dengan gelombang demonstrasi besar-besaran yang terjadi sejak Senin (25/8/2025) hingga hari ini Sabtu (30/8/2025), yang dipicu isu kenaikan tunjangan anggota DPR RI dan insiden meninggalnya seorang pengemudi ojek online, Affan Kurniawan, akibat dilindas rantis Brimob.

    Terkait hal tersebut Juru Bicara TikTok menjelaskan bahwa fitur Live tidak dapat digunakan sebagai langkah pengamanan tambahan agar platform tersebut tetap menjadi ruang yang aman dan beradab. 

    “Sehubungan dengan meningkatnya kekerasan dalam aksi unjuk rasa di Indonesia, kami mengambil langkah-langkah pengamanan tambahan untuk menjaga TikTok tetap menjadi ruang yang aman dan beradab. Sebagai bagian dari langkah ini, kami secara sukarela menangguhkan fitur TikTok LIVE selama beberapa hari ke depan di Indonesia. Kami juga terus menghapus konten yang melanggar Panduan Komunitas dan memantau situasi yang ada,” kata Juru Bicara Tiktok, Sabtu (30/8/2025).

    Hingga kini, TikTok belum mengumumkan kapan fitur Live akan kembali aktif di Indonesia.

    (mkh/mkh)

    [Gambas:Video CNBC]

  • Situasi Tidak Kondusif, Prabowo Tunda Kunjungan ke China

    Situasi Tidak Kondusif, Prabowo Tunda Kunjungan ke China

    Jakarta, CNBC Indonesia — Presiden Prabowo Subianto memutuskan untuk belum menghadiri undangan pemerintah China. Keputusan ini disampaikan oleh Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi melalui video keterangan resmi terkait agenda luar negeri Presiden pada September 2025.

    Menurut Mensesneg, salah satu pertimbangan utama adalah adanya beberapa undangan bersamaan, termasuk sidang tahunan PBB di New York. Presiden Prabowo ingin menimbang prioritas kehadiran agar dapat mengikuti agenda internasional yang lebih strategis.

    Selain itu, dinamika dalam negeri menjadi pertimbangan penting. Presiden menilai perlu memantau dan memimpin langsung proses penyelesaian berbagai situasi di tanah air sebelum melakukan perjalanan ke luar negeri.

    “Bapak Presiden Prabowo Subianto dengan kerendahan hati dan memohon maaf kepada pemerintah Tiongkok memutuskan untuk belum dapat menghadiri undangan tersebut,” kata Mensesneg, Sabtu (30/8/2025).

    Keputusan ini menegaskan fokus pemerintah pada stabilitas dan penyelesaian isu domestik, sekaligus menjaga hubungan baik dengan mitra internasional.

    Sebagai informasi, Presiden Prabowo menjadi salah satu dari 26 kepala negara dan pemerintahan yang diundang Presiden China Xi Jinping untuk menghadiri parade militer di Beijing pada 3 September 2025.

    (mkh/mkh)

    [Gambas:Video CNBC]

  • WNI di AS, Jerman, & Australia Kompak Gelar Aksi untuk Affan Kurniawan

    WNI di AS, Jerman, & Australia Kompak Gelar Aksi untuk Affan Kurniawan

    Jakarta, CNBC Indonesia — Warga Negara Indonesia (WNI) yang berada di Australia, Jerman, hingga Amerika kompak melakukan penghormatan terakhir untuk Affan Kurniawan, driver ojek online (ojol) yang tewas dilindas oleh kendaraan taktis (rantis) Brimob pada hari demonstrasi tanggal 28 Agustus 2025.

    Akun Instagram @amerikabergerak mengunggah ajakan aksi tersebut yang akan digelar serempak pada 1 September 2025. Untuk aksi WNI di Amerika, akan dimulai 18.45 ET dengan melakukan jalan berbaris dari East Green (Central Park) menuju Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) New York. Acara penghormatan terakhir itu diadakan tepat dengan hari buruh nasional AS.

    “Halo semuanya, mahasiswa dan anggota masyarakat Indonesia sedang menyelenggarakan acara penghormatan terakhir untuk Affan Kurniawan, seorang pengemudi ojek online yang tewas di tangan polisi dalam demonstrasi buruh 28 Agustus,” kata akun Instagram @amerikabergerak, dikutip Sabtu (30/8/2025).

    “Kehadiran Anda sangat dihargai! Kenakan pakaian hitam dan bawalah bunga & lilin.”

    Sementara di Berlin, Jerman, akan digelar “aksi solidaritas & perlawanan” besok Minggu (31/8/2025) pukul 11.00 CEST. Perhimpunan Masyarakat Indonesia di Jerman mengajak seluruh WNI yang berada di sana untuk ikut menyuarakan suaranya di titik kumpul Pariser Platz, Brandenburger Tor Berlin.

    Akun Instagram @melbournebergerak mengajak para WNI di sana untuk membawa poster, spanduk, dan semangat solidaritas.

    “Mari kita bersatu, membawa suara mereka yang dibungkam, dan menunjukkan bahwa rakyat tidak akan tinggal diam,” tulis @melbournebergerak dalam unggahannya, dikutip Sabtu (30/8/2025).

    Selanjutnya, akun Instagram @melbournebergerak mengunggah ajakan aksi solidaritas dan konsolidasi untuk gerakan rakyat di Indonesia. Konsolidasi digelar hari ini, Sabtu (30/8/2025) pukul 17.30 waktu setempat di Graduate Student Association, The University of Melbourne.

    Sementara aksi dilakukan di Federation Square pada Selasa (2/9/2025) pukul 16.00 waktu setempat.

    (mkh/mkh)

    [Gambas:Video CNBC]

  • Eko Patrio Minta Maaf: Saya Akan Lebih Hati-Hati Dalam Bersikap

    Eko Patrio Minta Maaf: Saya Akan Lebih Hati-Hati Dalam Bersikap

    Jakarta, CNBC Indonesia — Anggota DPR Eko Patrio menyampaikan permohonan maaf terbuka kepada masyarakat Indonesia terkait polemik dan keresahan yang muncul belakangan ini. Pernyataan itu disampaikan dalam unggahan Instagram bersama anggota DPR Sigit Purnomo alias Pasha pada Sabtu (30/8/2025) malam.

    Dalam kesempatan itu, Pasha membuka pernyataan dengan mengajak masyarakat mendengarkan permohonan maaf Eko secara langsung. “Saya bersama saudaraku, Bapak Eko Patrio, insya Allah malam hari ini akan menyampaikan permohonan maaf secara langsung kepada seluruh rakyat Indonesia terkait situasi, kondisi, psikologi, dan juga polemik yang terjadi beberapa waktu belakangan ini,” kata Pasha, dikutip dari akun Instagram @ekopatriosuper.

    Eko kemudian mengakui bahwa perilakunya telah menimbulkan keresahan di masyarakat, termasuk bagi keluarga korban yang terdampak.

    “Saya menyadari sepenuhnya bahwa situasi ini membawa luka bagi bangsa, terlebih bagi keluarga korban yang kehilangan orang tercinta, maupun yang harus menanggung penderitaan akibat benturan yang terjadi,” ujar Eko.

    Dia juga mengatakan tidak ada niat untuk memperkeruh keadaan. “Ke depan, saya akan lebih berhati-hati dalam bersikap dan menyampaikan pendapat,” katanya. 

    Politikus PAN ini juga menegaskan komitmennya menjalankan peran sebagai wakil rakyat dengan ketulusan dan tanggung jawab. 

    Belakangan Eko menjadi sorotan warganet setelah mengunggah video parodi DJ sound horeg. Dia dianggap tidak peka terhadap kondisi karena video tersebut muncul usai video anggota dewan berjoget di sela rangkaian Sidang Tahunan MPR, Jumat (15/8) menjadi perbincangan.

    Buntut dari hal tersebut, gaya hidupnya pun disorot, termasuk rumah di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan. 

    (mkh/mkh)

    [Gambas:Video CNBC]

  • 15 Aplikasi Jadi Pintu Masuk Maling M-Banking, Buruan Hapus!

    15 Aplikasi Jadi Pintu Masuk Maling M-Banking, Buruan Hapus!

    Jakarta, CNBC Indonesia — Modus kejahatan keuangan baru semakin banyak bermunculan, seiring dengan semakin canggihnya teknologi digital. Terdapat 15 aplikasi terindikasi berbahaya karena bisa mencuri data pribadi hingga menguras rekening korban.

    Terlebih, aplikasi tersebut gampang diakses karena berada di toko aplikasi Google Play Store dan telah diunduh jutaan orang.

    Laporan dari MacAfee menyebutkan aplikasi tersebut di-installed sebanyak 8 juta kali. Salah satunya banyak berasal dari aplikasi pinjaman online (pinjol) palsu yang disebut sebagai Spy Loan.

    Dari 15 aplikasi dilaporkan tiga aplikasi tersedia di Indonesia. Semua aplikasi total telah dipasang sebanyak 2 juta pengguna.

    Menurut McAfee, seluruh aplikasi berbahaya itu menggunakan nama, logo dan desain seperti aplikasi keuangan resmi. Bahayanya, para penipu juga mempromosikan iklan palsu di media sosial.

    Modusnya adalah aplikasi pinjol palsu akan mempromosikan bunga rendah dan syarat mudah untuk menarik calon korbannya. Saat mereka mengunduh aplikasi akan diminta mengisi data personal dan keuangan.

    Dengan data pribadi itu akan menjadi alat penjahat siber meneror korban. Mereka meminta bayaran uang pinjaman dengan bunga super tinggi yang pada akhirnya membuat korban tidak bisa membayar. Penipuan ini menyasar korban dari tiga wilayah, yakni Amerika Selatan, Asia Selatan dan Afrika.

    Berikut daftar 15 aplikasi berbahaya yang ditemukan, dikutip dari Toms Guide, Sabtu (30/8/2025):

    – Préstamo Seguro-Rápido, Seguro (1 juta download)
    – Préstamo Rápido-Credit Easy (1 juta download)
    – Get Baht Easily – Quick Loan (1 juta download)
    – RupiahKilat-Dana cair (1 juta download)
    – Borrow Happil – Loan (1 juta download)
    – Happy Money (1 juta download)
    – KreditKu – Uang Online (500.000 download)
    – Dana Kilat – Pinjaman Kecil (500.000 download)
    – Cash Loan-Vay tiền (500.000 download)
    – RapidFinance (100.000 download)
    – PrêtPourVous (100.000 download)
    – Huayna Money – Préstamo Rápido (100.000 download)
    – IPréstamos: Rápido Crédito (100.000 download)
    – ConseguirSol-Dinero Rápido (100.000 download)
    – ÉcoPrêt Prêt En Ligne (100.000 download)

    (mkh/mkh)

    [Gambas:Video CNBC]

  • Partai Buruh Tolak Anarkisme, Desak DPR Hentikan Tunjangan

    Partai Buruh Tolak Anarkisme, Desak DPR Hentikan Tunjangan

    Jakarta, CNBC Indonesia — Partai Buruh menyampaikan sikap resmi atas dinamika politik dan sosial yang memanas di tanah air, termasuk aksi demonstrasi besar yang beberapa hari terakhir berlangsung di Jakarta dan sejumlah daerah.

    Presiden Partai Buruh Said Iqbal menegaskan pihaknya berada di barisan rakyat dalam menyuarakan tuntutan perbaikan sistem, namun menolak keras aksi anarkisme.

    “Buruh dan organisasi-organisasi buruh menyampaikan duka mendalam atas wafatnya almarhum Affan Kurniawan, pekerja ojol yang menjadi korban. Kami juga mendoakan agar para korban lainnya segera pulih,” kata Said dalam konferensi pers di Jakarta, Sabtu (30/8/2025).

    Tolak Anarkisme, Ingatkan Aparat

    Said menegaskan buruh mendukung penuh aspirasi rakyat yang menuntut perbaikan di semua lembaga negara, khususnya DPR RI. Namun, aksi vandalisme dan perusakan fasilitas umum dinilai hanya merugikan rakyat dan berpotensi memecah persatuan.

    “Buruh menolak tindakan anarkis. Kami juga meminta aparat menghentikan sikap represif yang bisa menghilangkan nyawa demonstran. Aparat harus bertindak adil, humanis, dan penuh kesabaran,” tegasnya.

    Partai Buruh juga mengajak seluruh elemen masyarakat, terutama kaum buruh, ikut berperan aktif dalam memulihkan situasi agar tercipta Indonesia yang damai.

    Dorongan Reformasi DPR

    Dalam pernyataannya, Said meminta DPR segera melakukan perbaikan internal, termasuk penghentian tunjangan perumahan anggota dewan. Menurutnya, aturan harus kembali ke mekanisme lama, yakni penggunaan rumah dinas negara.

    Selain itu, Partai Buruh menuntut adanya sanksi tegas bagi anggota DPR yang mengeluarkan pernyataan maupun tindakan tidak pantas, seperti berjoget atau pamer harta di tengah kondisi rakyat tertekan. Bila tidak ada langkah nyata, Partai Buruh mengancam akan melaporkan ke Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD).

    Lima RUU Prioritas

    Lebih jauh, Partai Buruh menekan pemerintah dan DPR untuk mempercepat pembahasan lima rancangan undang-undang (RUU) prioritas, yakni RUU Ketenagakerjaan, RUU Perampasan Aset, RUU Pemilu, RUU Perlindungan Pekerja Rumah Tangga, dan RUU Perlindungan Buruh Migran.

    “Langkah cepat DPR harus diumumkan secara terbuka kepada rakyat, agar jelas apa kerja-kerja legislatif,” kata Said.

    Tuntutan Konkret Pekerja dan Rakyat

    Partai Buruh juga membawa sejumlah tuntutan sektoral:

    Untuk pekerja ojol: penurunan potongan komisi dari 20% menjadi maksimal 10%, penghapusan tarif minimal (argo goceng) dan paket hemat, serta jaminan tidak ada sanksi suspend/PHK bagi mitra yang ikut aksi.
    Untuk buruh: kenaikan upah minimum 8,5%-10,5%, pencabutan PP 35/2021 soal outsourcing dan PHK, penghapusan pajak THR/pesangon/JHT, serta kenaikan PTKP dari Rp4,5 juta menjadi Rp7,5 juta.
    Untuk siswa dan mahasiswa: biaya sekolah SD-SMP gratis sesuai putusan MK dan pemotongan biaya kuliah hingga 50%.
    Untuk rakyat miskin: percepatan realisasi rumah gratis dan rumah murah.

    Tetap Dukung Pemerintahan Prabowo

    Meski kritis, Said menegaskan buruh tetap memberikan dukungan kepada pemerintahan Presiden Prabowo Subianto. Dukungan tersebut, katanya, adalah bentuk komitmen untuk menjaga stabilitas negara, dengan catatan pemerintah mendengar dan memenuhi tuntutan buruh, ojol, mahasiswa, serta rakyat kecil.

    “Partai Buruh tetap mendukung pemerintahan yang sah. Tetapi kami akan terus mengingatkan agar tuntutan rakyat segera diwujudkan,” pungkas Said.

    (mkh/mkh)

    [Gambas:Video CNBC]